| (0.18781224848485) | (Ezr 5:5) |
(full: MATA ALLAH MENGAMAT-AMATI PARA TUA-TUA.
) Nas : Ezr 5:5 Orang yang mengabdikan diri pada maksud dan pekerjaan Allah secara khusus diperhatikan dan dijaga oleh Tuhan. Apabila saudara sedang berusaha untuk memuliakan kerajaan Tuhan kita dan kebenaran-Nya, Ia takkan pernah mengalihkan pandangan-Nya dari saudara (Ayub 36:7; bd. Mat 6:33). Janji ini menjadi milik anda, "Mata Tuhan tertuju kepada orang-orang benar" (Mazm 34:16). |
| (0.18781224848485) | (Est 2:17) |
(full: MENGANGKAT DIA MENJADI RATU.
) Nas : Est 2:17 Perihal raja Persia mengangkat Ester sebagai ratu melukiskan bagaimana Allah dapat mengubah hati orang berdosa supaya mengikuti maksud-Nya (bd. Ams 21:1; lihat cat. --> Ezr 1:1). [atau ref. Ezr 1:1] Kini Ester sanggup menolong bangsanya ketika kebutuhan itu muncul sekitar lima tahun kemudian. Allah memakai keputusan-keputusan bebas dari orang-orang yang terlibat untuk melindungi umat-Nya (Est 4:14). |
| (0.18781224848485) | (Est 3:8) |
(full: HUKUM MEREKA BERLAINAN
) Nas : Est 3:8 (versi Inggris NIV -- adat istiadat mereka berbeda). Salah satu maksud Allah dalam memberikan taurat kepada Israel ialah membuat mereka berbeda dari bangsa lainnya. Haman melihat sesuatu yang berbeda di dalam orang Yahudi dan karena itu ia membenci mereka. Di bawah perjanjian yang baru, Allah masih ingin umat-Nya terpisah dan berbeda dari dunia, suatu umat kudus yang menjadi milik-Nya (bd. 1Pet 2:9). Demikian pula sekarang ini, dunia akan membenci umat Allah karena mereka berbeda, kudus, dan benar (bd. Yoh 15:18-25). |
| (0.18781224848485) | (Ayb 1:5) |
(full: ANAK-ANAKKU.
) Nas : Ayub 1:5 Sebagai orang-tua beriman, Ayub sangat memperhatikan kesejahteraan rohani anak-anaknya. Ia memperhatikan kelakuan dan gaya hidup mereka, berdoa agar mereka terpelihara dari yang jahat dan mengalami berkat dan keselamatan Allah. Ayub menjadi contoh seorang ayah yang hatinya terarah kepada anak-anaknya dengan menyediakan waktu dan perhatian yang perlu agar mereka terhindar dari kehidupan yang berdosa (lihat cat. --> Luk 1:17; [atau ref. Luk 1:17] lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK). |
| (0.18781224848485) | (Ayb 4:7) |
(full: DI MANAKAH ORANG YANG JUJUR DIPUNAHKAN?
) Nas : Ayub 4:7 Teologi bahwa yang benar tidak akan binasa dan yang jahat akan dihukum adalah benar dari sudut pandangan kekekalan (lih. Gal 6:7; Ibr 10:13); pada akhirnya, keadilan akan dijalankan. Akan tetapi, di bumi ini, sering kali pembalasan adil justru tidak terjadi dan yang tidak bersalahlah yang menderita. Kegagalan untuk menyadari kebenaran ini menjadi kesalahan pokok dalam pikiran Elifas (mis. Mat 23:25; Luk 13:4-5; Yoh 9:1-3; 1Pet 2:19-20). |
| (0.18781224848485) | (Ayb 16:19) |
(full: SAKSIKU ADA DI SORGA.
) Nas : Ayub 16:19 Dengan iman Ayub dapat menguasai semua keragu-raguannya mengenai kebaikan Allah, karena ia menyatakan bahwa Allah sendiri akan bersaksi bahwa dirinya tidak bersalah. Ia ingin agar Allah membela perkaranya di mahkamah sorga. Kerinduan akan seorang pengantara untuk membela diri kita di hadapan Allah menjadi kenyataan di dalam Yesus Kristus. Melalui Dia Allah "mendamaikan kita dengan diri-Nya" (2Kor 5:18); "kita mempunyai seorang pengantara pada Bapa, yaitu Yesus Kristus yang adil" (1Yoh 2:1). |
| (0.18781224848485) | (Ayb 17:1) |
(full: SEMANGATKU PATAH.
) Nas : Ayub 17:1 Sebagai orang yang sudah hancur hati, Ayub percaya bahwa sebentar lagi ia akan mati. Ia memandang dirinya sebagai orang yang ditinggalkan Allah dan menjadi sasaran cemoohan rekan-rekannya. Ayub tidak bisa berbuat apa-apa selain tabah di dalam keyakinannya bahwa ia benar (ayat Ayub 17:9), mempertahankan keyakinannya akan keadilan Allah, sekalipun semua situasi kelihatan bertentangan (Ayub 16:19-22). |
| (0.18781224848485) | (Ayb 31:13) |
(full: HAK BUDAKKU LAKI-LAKI DAN PEREMPUAN.
) Nas : Ayub 31:13 Perlakuan Ayub terhadap bawahannya menjadi teladan bagaimana majikan harus memelihara pegawainya. Ia memperlakukan karyawannya itu dengan keadilan, kemurahan, dan kesetaraan; ia mendengarkan mereka dan menanggapi semua keluh kesah mereka yang sah (bd. Im 25:42-43,55; Ul 15:12-15; Ul 16:12). Ayub mengetahui bahwa pada suatu hari dia harus mempertanggungjawabkan perlakuannya terhadap orang lain kepada Allah (ayat Ayub 31:14; lihat cat. --> Kol 3:25). [atau ref. Kol 3:25] |
| (0.18781224848485) | (Mzm 23:3) |
(full: IA MENYEGARKAN JIWAKU.
) Nas : Mazm 23:3 Ketika aku menjadi putus asa (Mazm 42:12), Gembala yang Baik membangkitkan dan menghidupkan kembali jiwa aku melalui kuasa dan kasih karunia-Nya (Ams 25:13). "Ia membimbing aku" dengan Roh Allah (Rom 8:14) pada jalan yang benar, yang sesuai dengan jalan kekudusan-Nya (bd. Rom 8:5-14). Tanggapanku adalah ketaatan: aku mengikuti Gembala dan mendengarkan suara-Nya (Yoh 10:3-4); aku tidak akan mengikuti "suara orang-orang asing" (Yoh 10:5). |
| (0.18781224848485) | (Mzm 32:3) |
(full: SELAMA AKU BERDIAM DIRI, TULANG-TULANGKU MENJADI LESU.
) Nas : Mazm 32:3-4 Ayat-ayat ini melukiskan penderitaan yang mendalam dan hukuman yang terjadi apabila dosa disembunyikan. Ketika Daud menyembunyikan dosanya dan tidak mengakuinya kepada Allah, dia kehilangan hal-hal yang paling berharga dalam hidupnya -- kesehatan, ketenangan pikiran, kebahagiaan, dan perkenan Allah. Sebagai gantinya dia mengalami rasa bersalah dan siksaan batin sebagai hukuman Allah. |
| (0.18781224848485) | (Mzm 48:14) |
(full: DIALAH YANG MEMIMPIN KITA
) Nas : Mazm 48:15 (versi Inggris NIV -- sampai akhir). Tuhan telah mengikat diri-Nya untuk menjadi pemimpin yang setia dan tetap bagi orang percaya sepanjang hidup ini, dalam pengalaman kematian dan di seberang kematian sampai ke rumah kekal di mana kita akan bersama Dia selamanya (Yoh 14:1-3; 1Tes 4:17; Wahy 21:3; lihat cat. --> Fili 1:21; [atau ref. Fili 1:21] lihat art. KEMATIAN). |
| (0.18781224848485) | (Mzm 95:8) |
(full: JANGANLAH KERASKAN HATIMU.
) Nas : Mazm 95:8 Mereka yang menyembah dan memuji Tuhan juga harus mendengar dan menaati suara-Nya (ayat Mazm 95:7,10). Mengabaikan suara Roh Kudus mengakibatkan mengerasnya hati sehingga kita menjadi makin tidak peka kepada keinginan-keinginan Roh (lihat cat. --> Ibr 3:8); [atau ref. Ibr 3:8] akibatnya ialah murka Allah atas gereja atau seorang percaya (ayat Mazm 95:10-11). |
| (0.18781224848485) | (Mzm 132:1) |
(full: INGATLAH ... KEPADA DAUD.
) Nas : Mazm 132:1-18 Mazmur ini memohon kepada Allah untuk memberkati putra-putra Daud ketika mereka memerintah Israel (bd. 2Sam 7:8-29; lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN DAUD). Berkat ini hanya akan menjadi kenyataan apabila Allah tinggal di dalam Bait-Nya dan di antara umat-Nya (ayat Mazm 132:13-18). |
| (0.18781224848485) | (Mzm 132:17) |
(full: MENUMBUHKAN SEBUAH TANDUK BAGI DAUD.
) Nas : Mazm 132:17 Harapan dalam doa ini tidak pernah digenapi melalui keturunan Daud yang menjadi raja Israel dan Yehuda. Karena bangsa Israel menolak Tuhan (bd. ayat Mazm 132:12), Allah membinasakan Yerusalem dan bait suci pada tahun 586 SM. Kerinduan yang terkandung dalam doa ini hanya akan digenapi di dalam Yesus Kristus, Putra Daud yang agung, yang "kerajaan-Nya tidak akan berkesudahan" (Luk 1:32-33; bd. Mat 1:1; Luk 1:68-79). |
| (0.18781224848485) | (Ams 2:3) |
(full: BERSERU KEPADA PENGERTIAN.
) Nas : Ams 2:3 Mempelajari firman Allah (lihat cat. --> Ams 2:1 sebelumnya) [atau ref. Ams 2:1] harus disertai sikap doa yang sungguh-sungguh berseru memohon hikmat dan pengertian. Belajar saja mungkin menjadikan kita sarjana Alkitab, tetapi berdoa bersama belajar firman Allah mengizinkan Roh Kudus mengambil penyataan itu dan mengubah kita menjadi orang rohani. Dengan dahaga akan penerangan dan pemahaman ilahi, berdoalah tentang ayat-ayat Alkitab yang saudara baca (ayat Ams 2:5-7) |
| (0.18781224848485) | (Ams 29:18) |
(full: BILA TIDAK ADA WAHYU.
) Nas : Ams 29:18 Ketika tidak ada penyataan jelas dan pernyataan tegas tentang kehendak dan standar Allah, umat Allah kehilangan keyakinan alkitabiah mereka, membuang pengekangan moral mereka dan akhirnya musnah (bd. Kel 32:25). Kehendak Allah yang dinyatakan dan perintah-Nya yang benar sebagaimana diungkapkan dalam Alkitab harus senantiasa dihadapkan kepada jemaat, jika tidak banyak akan mulai menjadi serupa dengan dunia (bd. Rom 12:1-2) dan melanggar hukum Allah. |


