TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 5:10

Konteks
5:10 (5-11) Biarlah mereka menanggung kesalahan mereka, ya Allah, biarlah mereka jatuh karena rancangannya sendiri; buanglah mereka 1  karena banyaknya pelanggaran b  mereka, sebab mereka memberontak c  terhadap Engkau.

Mazmur 7:9

Konteks
7:9 (7-10) Biarlah berakhir kejahatan orang fasik, tetapi teguhkanlah w  orang yang benar, Engkau, yang menguji hati x  dan batin orang, ya Allah y  yang adil.

Mazmur 10:4

Konteks
10:4 Kata orang fasik itu dengan batang hidungnya ke atas: "Allah tidak akan menuntut! Tidak ada Allah! g ", itulah seluruh pikirannya.

Mazmur 10:13

Konteks
10:13 Mengapa orang fasik menista Allah, w  sambil berkata dalam hatinya: "Engkau tidak menuntut? x "

Mazmur 14:2

Konteks
14:2 TUHAN memandang ke bawah dari sorga h  kepada anak-anak manusia untuk melihat, apakah ada yang berakal budi i  dan yang mencari Allah. j 

Mazmur 36:7

Konteks
36:7 (36-8) Betapa berharganya kasih setia-Mu, m  ya Allah! Anak-anak manusia berlindung dalam naungan sayap-Mu. n 

Mazmur 42:2

Konteks
42:2 (42-3) Jiwaku haus l  kepada Allah 2 , kepada Allah yang hidup. m  Bilakah aku boleh datang n  melihat Allah?

Mazmur 43:1

Konteks
43:1 Berilah keadilan kepadaku, ya Allah, dan perjuangkanlah perkaraku t  terhadap kaum yang tidak saleh! Luputkanlah u  aku dari orang penipu dan orang curang! v 

Mazmur 44:21

Konteks
44:21 (44-22) masakan Allah tidak akan menyelidikinya? Karena Ia mengetahui rahasia hati! h 

Mazmur 45:2

Konteks
45:2 (45-3) Engkau yang terelok di antara anak-anak manusia, kemurahan w  tercurah pada bibirmu, sebab itu Allah telah memberkati engkau untuk selama-lamanya. x 

Mazmur 45:6

Konteks
45:6 (45-7) Takhtamu kepunyaan Allah, tetap untuk seterusnya dan selamanya 3 , i  dan tongkat kerajaanmu adalah tongkat kebenaran.

Mazmur 46:4

Konteks
46:4 (46-5) Kota Allah, b  kediaman c  Yang Mahatinggi, d  disukakan oleh aliran-aliran e  sebuah sungai 4 . f 

Mazmur 46:10

Konteks
46:10 (46-11) "Diamlah 5  dan ketahuilah, bahwa Akulah Allah! x  Aku ditinggikan y  di antara bangsa-bangsa, ditinggikan di bumi!"

Mazmur 48:10

Konteks
48:10 (48-11) Seperti nama-Mu, m  ya Allah, demikianlah kemasyhuran-Mu sampai ke ujung bumi; n  tangan kanan-Mu penuh dengan keadilan.

Mazmur 48:14

Konteks
48:14 (48-15) Sesungguhnya inilah Allah, Allah kitalah Dia seterusnya dan untuk selamanya! Dialah yang memimpin t  kita 6 !

Mazmur 49:15

Konteks
49:15 (49-16) Tetapi Allah akan membebaskan nyawaku dari cengkeraman dunia orang mati, y  sebab Ia akan menarik z  aku. Sela

Mazmur 50:1

Konteks
Ibadah yang sejati
50:1 Mazmur Asaf. Yang Mahakuasa, TUHAN h  Allah, berfirman dan memanggil bumi, dari terbitnya matahari sampai kepada terbenamnya. i 

Mazmur 50:7

Konteks
50:7 "Dengarlah, hai umat-Ku, Aku hendak berfirman, hai Israel, Aku hendak bersaksi x  terhadap kamu: Akulah Allah, Allahmu! y 

Mazmur 50:16

Konteks
50:16 Tetapi kepada orang fasik Allah berfirman: "Apakah urusanmu menyelidiki ketetapan-Ku 7 , dan menyebut-nyebut perjanjian-Ku r  dengan mulutmu, s 

Mazmur 51:10

Konteks
51:10 (51-12) Jadikanlah hatiku d  tahir 8 , ya Allah, dan perbaharuilah batinku e  dengan roh yang teguh!

Mazmur 51:14

Konteks
51:14 (51-16) Lepaskanlah o  aku dari hutang darah, p  ya Allah, Allah keselamatanku, q  maka lidahku akan bersorak-sorai memberitakan keadilan-Mu! r 

Mazmur 52:7

Konteks
52:7 (52-9) "Lihatlah orang itu yang tidak menjadikan Allah tempat pengungsiannya, o  yang percaya akan kekayaannya p  yang melimpah, dan berlindung pada tindakan penghancurannya!"

Mazmur 53:4

Konteks
53:4 (53-5) Tidak sadarkah orang-orang yang melakukan kejahatan, yang memakan habis umat-Ku seperti memakan roti, dan yang tidak berseru kepada Allah?

Mazmur 55:1

Konteks
Doa minta tolong terhadap musuh
55:1 Untuk pemimpin biduan. Dengan permainan kecapi. Nyanyian pengajaran Daud. (55-2) Berilah telinga, ya Allah, kepada doaku, janganlah bersembunyi terhadap permohonanku! z 

Mazmur 55:14

Konteks
55:14 (55-15) kami yang bersama-sama bergaul t  dengan baik, dan masuk rumah Allah u  di tengah-tengah keramaian.

Mazmur 56:7

Konteks
56:7 (56-8) Apakah mereka dapat luput c  dengan kejahatan mereka? Runtuhkanlah bangsa-bangsa d  dengan murka-Mu, ya Allah!

Mazmur 56:9

Konteks
56:9 (56-10) Maka musuhku akan mundur g  pada waktu aku berseru; h  aku yakin, bahwa Allah memihak kepadaku. i 

Mazmur 57:3

Konteks
57:3 (57-4) Kiranya Ia mengirim utusan dari sorga dan menyelamatkan aku, r  mencela orang-orang yang menginjak-injak aku. s  Sela Kiranya Allah mengirim kasih setia dan kebenaran-Nya. t 

Mazmur 57:5

Konteks
57:5 (57-6) Tinggikanlah diri-Mu mengatasi langit, ya Allah! Biarlah kemuliaan-Mu mengatasi seluruh bumi! w 

Mazmur 57:11

Konteks
57:11 (57-12) Tinggikanlah diri-Mu mengatasi langit, e  ya Allah! Biarlah kemuliaan-Mu mengatasi seluruh bumi! f 

Mazmur 58:6

Konteks
58:6 (58-7) Ya Allah, hancurkanlah gigi m  mereka dalam mulutnya, patahkanlah gigi geligi singa-singa n  muda, ya TUHAN!

Mazmur 58:11

Konteks
58:11 (58-12) Dan orang akan berkata: "Sesungguhnya ada pahala x  bagi orang benar, sesungguhnya ada Allah yang memberi keadilan di bumi. y "

Mazmur 59:17

Konteks
59:17 (59-18) Ya kekuatanku, bagi-Mu aku mau bermazmur; sebab Allah adalah kota bentengku, Allahku j  dengan kasih setia-Nya.

Mazmur 60:6

Konteks
60:6 (60-8) Allah telah berfirman di tempat kudus-Nya: "Aku hendak beria-ria, Aku hendak membagi-bagikan Sikhem, v  dan lembah Sukot w  hendak Kuukur.

Mazmur 61:1

Konteks
Doa untuk raja
61:1 Untuk pemimpin biduan. Dengan permainan kecapi. Dari Daud. (61-2) Dengarkanlah kiranya seruanku, ya Allah, f  perhatikanlah doaku! g 

Mazmur 61:5

Konteks
61:5 (61-6) Sungguh, Engkau, ya Allah, telah mendengarkan nazarku, n  telah memenuhi permintaan orang-orang yang takut akan nama-Mu. o 

Mazmur 61:7

Konteks
61:7 (61-8) kiranya ia bersemayam di hadapan Allah selama-lamanya, r  titahkanlah kasih setia dan kebenaran menjaga dia. s 

Mazmur 62:1

Konteks
Perasaan tenang dekat Allah
62:1 Untuk pemimpin biduan. Menurut: Yedutun. Mazmur Daud. (62-2) Hanya dekat v  Allah saja aku tenang, w  dari pada-Nyalah keselamatanku 9 .

Mazmur 62:7

Konteks
62:7 (62-8) Pada Allah ada keselamatanku dan kemuliaanku; gunung batu kekuatanku, tempat perlindunganku e  ialah Allah.

Mazmur 62:11

Konteks
62:11 (62-12) Satu kali Allah berfirman, dua hal yang aku dengar: bahwa kuasa n  dari Allah asalnya,

Mazmur 64:1

Konteks
Hukum Allah kepada orang fasik
64:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur Daud. (64-2) Ya Allah, dengarlah suaraku pada waktu aku mengaduh, j  jagalah nyawaku 10  terhadap musuh k  yang dahsyat.

Mazmur 64:9

Konteks
64:9 (64-10) Maka semua orang takut w  dan memberitakan perbuatan Allah, dan mengakui pekerjaan-Nya. x 

Mazmur 65:1

Konteks
Nyanyian syukur karena berkat Allah
65:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur Daud. Nyanyian. (65-2) Bagi-Mulah puji-pujian di Sion, b  ya Allah; dan kepada-Mulah orang membayar c  nazar.

Mazmur 66:5

Konteks
66:5 Pergilah dan lihatlah pekerjaan-pekerjaan k  Allah 11 ; Ia dahsyat dalam perbuatan-Nya terhadap manusia:

Mazmur 66:16

Konteks
66:16 Marilah, dengarlah, d  hai kamu sekalian yang takut akan Allah, aku hendak menceritakan e  apa yang dilakukan-Nya terhadap diriku.

Mazmur 67:1

Konteks
Nyanyian syukur karena segala berkat Allah
67:1 Untuk pemimpin biduan. Dengan permainan kecapi. Mazmur. Nyanyian. (67-2) Kiranya Allah mengasihani kita dan memberkati kita, kiranya Ia menyinari kita i  dengan wajah-Nya, Sela

Mazmur 68:1-2

Konteks
Perarakan kemenangan Allah
68:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur Daud. Nyanyian. (68-2) Allah bangkit 13 , t  maka terseraklah u  musuh-musuh-Nya, orang-orang yang membenci Dia melarikan v  diri dari hadapan-Nya. 68:2 (68-3) Seperti asap w  hilang tertiup, seperti lilin meleleh x  di depan api, demikianlah orang-orang fasik binasa y  di hadapan Allah.

Mazmur 68:6

Konteks
68:6 (68-7) Allah memberi tempat tinggal g  kepada orang-orang sebatang kara, h  Ia mengeluarkan orang-orang tahanan, i  sehingga mereka bahagia, tetapi pemberontak-pemberontak tinggal di tanah j  yang gundul.

Mazmur 68:9

Konteks
68:9 (68-10) Hujan q  yang melimpah Engkau siramkan, ya Allah; Engkau memulihkan tanah milik-Mu yang gersang,

Mazmur 68:15

Konteks
68:15 (68-16) Gunung Allah gunung Basan z  itu, gunung a  yang berpuncak banyak gunung Basan itu!

Mazmur 68:17

Konteks
68:17 (68-18) Kereta-kereta d  Allah puluhan ribu, bahkan beribu-ribu e  banyaknya; Tuhan telah datang dari Sinai, masuk ke tempat kudus!

Mazmur 68:21

Konteks
68:21 (68-22) Sesungguhnya, Allah meremukkan kepala o  musuh-Nya, tempurung kepala yang berambut dari orang yang tetap hidup dalam kesalahan-kesalahannya.

Mazmur 68:28

Konteks
68:28 (68-29) Kerahkanlah kekuatan-Mu, b  ya Allah, tunjukkanlah kekuatan-Mu, c  ya Allah, Engkau yang telah bertindak d  bagi kami.

Mazmur 69:1

Konteks
Doa dalam kesesakan
69:1 Untuk pemimpin biduan. Menurut lagu: Bunga bakung. Dari Daud. (69-2) Selamatkanlah aku 14 , ya Allah 15 , sebab air y  telah naik sampai ke leherku! z 

Mazmur 69:5

Konteks
69:5 (69-6) Ya Allah, Engkau mengetahui kebodohanku, h  kesalahan-kesalahanku tidak tersembunyi bagi-Mu. i 

Mazmur 69:35

Konteks
69:35 (69-36) Sebab Allah akan menyelamatkan Sion b  dan membangun kota-kota Yehuda c , supaya orang-orang diam di sana dan memilikinya;

Mazmur 70:4

Konteks
70:4 (70-5) Biarlah bergirang dan bersukacita j  karena Engkau semua orang yang mencari Engkau k ; biarlah mereka yang mencintai keselamatan dari pada-Mu selalu berkata: "Allah itu besar l !"

Mazmur 73:28--74:1

Konteks
73:28 Tetapi aku, aku suka dekat pada Allah; r  aku menaruh tempat perlindunganku s  pada Tuhan ALLAH, supaya dapat menceritakan segala pekerjaan-Nya. t 
Nyanyian ratapan karena Bait Suci yang rusak
74:1 Nyanyian pengajaran Asaf. Mengapa, ya Allah, Kaubuang u  kami 16  untuk seterusnya? v  Mengapa menyala murka-Mu terhadap kambing domba gembalaan-Mu? w 

Mazmur 74:10

Konteks
74:10 Berapa lama p  lagi, ya Allah, lawan itu mencela, q  dan musuh menista r  nama-Mu terus-menerus?

Mazmur 74:22

Konteks
74:22 Bangunlah, m  ya Allah, lakukanlah perjuangan-Mu! Ingatlah akan cela kepada-Mu dari pihak orang bebal n  sepanjang hari.

Mazmur 76:1

Konteks
Allah, Hakim segala bangsa
76:1 Untuk pemimpin biduan. Dengan permainan kecapi. Mazmur Asaf. Nyanyian. (76-2) Allah terkenal di Yehuda, nama-Nya masyhur k  di Israel!

Mazmur 76:9

Konteks
76:9 (76-10) pada waktu Allah bangkit untuk memberi penghukuman, y  untuk menyelamatkan semua yang tertindas z  di bumi. Sela

Mazmur 77:16

Konteks
77:16 (77-17) Air a  telah melihat Engkau, ya Allah, air telah melihat Engkau, lalu menjadi gentar, b  bahkan samudera raya gemetar.

Mazmur 78:31

Konteks
78:31 maka bangkitlah murka Allah terhadap mereka: Ia membunuh gembong-gembong c  mereka, dan menewaskan teruna-teruna Israel.

Mazmur 80:4

Konteks
80:4 (80-5) TUHAN, Allah semesta alam, berapa lama c  lagi murka-Mu menyala d  sekalipun umat-Mu berdoa?

Mazmur 80:14

Konteks
80:14 (80-15) Ya Allah semesta alam, kembalilah kiranya, pandanglah dari langit, dan lihatlah! o  Indahkanlah pohon anggur ini,

Mazmur 82:8--83:1

Konteks
82:8 Bangunlah e  ya Allah, hakimilah f  bumi, sebab Engkaulah yang memiliki g  segala bangsa.
Doa mohon pertolongan melawan musuh
83:1 Mazmur Asaf: suatu nyanyian. (83-2) Ya Allah, janganlah Engkau bungkam, h  janganlah berdiam diri dan janganlah berpangku tangan, ya Allah!

Mazmur 84:7-8

Konteks
84:7 (84-8) Mereka berjalan makin lama makin kuat, e  hendak menghadap f  Allah di Sion. g  84:8 (84-9) Ya TUHAN, Allah semesta alam, dengarkanlah doaku, h  pasanglah telinga, ya Allah Yakub. Sela

Mazmur 86:14

Konteks
86:14 Ya Allah, orang-orang yang angkuh telah bangkit menyerang aku, dan gerombolan orang-orang yang sombong ingin mencabut nyawaku, dan tidak mempedulikan Engkau. j 

Mazmur 95:3

Konteks
95:3 Sebab TUHAN adalah Allah yang besar, e  dan Raja f  yang besar mengatasi segala allah. g 

Mazmur 96:4

Konteks
96:4 Sebab TUHAN maha besar dan terpuji d  sangat, Ia lebih dahsyat e  dari pada segala allah. f 

Mazmur 97:7

Konteks
97:7 Semua orang yang beribadah kepada patung v  akan mendapat malu, w  orang yang memegahkan diri karena berhala-berhala; x  segala allah y  sujud menyembah kepada-Nya. z 

Mazmur 97:9

Konteks
97:9 Sebab Engkaulah, ya TUHAN, Yang Mahatinggi c  di atas seluruh bumi, d  Engkau sangat dimuliakan e  di atas segala allah.

Mazmur 100:3

Konteks
100:3 Ketahuilah, bahwa Tuhanlah Allah; m  Dialah yang menjadikan kita n  dan punya Dialah kita, umat-Nya o  dan kawanan domba gembalaan-Nya. p 

Mazmur 108:1

Konteks
Syukur dan doa
108:1 Nyanyian. Mazmur Daud. (108-2) Hatiku siap 17 , q  ya Allah, aku mau menyanyi, r  aku mau bermazmur. Bangunlah, hai jiwaku,

Mazmur 108:5

Konteks
108:5 (108-6) Tinggikanlah diri-Mu mengatasi langit, w  ya Allah, dan biarlah kemuliaan-Mu mengatasi seluruh bumi. x 

Mazmur 108:7

Konteks
108:7 (108-8) Allah telah berfirman z  di tempat kudus-Nya: a  "Aku hendak beria-ria, Aku hendak membagi-bagikan Sikhem, b  dan lembah Sukot c  hendak Kuukur.

Mazmur 135:5

Konteks
135:5 Sesungguhnya aku tahu, bahwa TUHAN itu maha besar h  dan Tuhan kita itu melebihi segala allah. i 

Mazmur 144:9

Konteks
144:9 Ya Allah, aku hendak menyanyikan nyanyian baru l  bagi-Mu, dengan gambus m  sepuluh tali aku hendak bermazmur bagi-Mu,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:10]  1 Full Life : BUANGLAH MEREKA.

Nas : Mazm 5:11

Lihat cat. --> Mazm 35:1-38

[atau ref. Mazm 35:1-38]

mengenai doa pemazmur untuk kebinasaan musuh-musuh Allah.

[42:2]  2 Full Life : JIWAKU HAUS KEPADA ALLAH.

Nas : Mazm 42:3

Sebagaimana air penting sekali untuk kehidupan jasmaniah, demikianlah Allah dan kehadiran-Nya penting untuk kepuasan dan kepenuhan hidup ini. Orang percaya yang sejati akan lapar dan haus akan Allah dan kasih karunia, berkat, dan perbuatan adikodrati-Nya di dalam hidup mereka.

  1. 1) Berhenti merasa dahaga akan Allah berarti mati secara rohani; jadi, kita tidak boleh membiarkan apa pun mengurangi kerinduan yang mendalam akan hal-hal dari Allah. Waspadalah terhadap kekhawatiran hidup, usaha untuk mengejar hal-hal duniawi, dan berbagai kesenangan yang mencekik lapar dan dahaga akan Allah serta keinginan untuk mencari wajah-Nya dalam doa (Mr 4:19).
  2. 2) Kita harus berdoa agar keinginan akan hadirat Allah diperkuatkan, kasih kita akan manifestasi penuh Roh Kudus makin besar dan hasrat kita untuk melihat kepenuhan Kerajaan Kristus dan kebenaran-Nya makin diperdalam sehingga kita berseru kepada-Nya siang dan malam dengan dahaga yang sepenuh hati seperti rusa "yang merindukan sungai yang berair" pada musim kemarau (ayat Mazm 42:2;

    lihat cat. --> Mat 5:6;

    lihat cat. --> Mat 6:33).

    [atau ref. Mat 5:6; 6:33]

[45:6]  3 Full Life : TAKHTAMU ... ALLAH, TETAP UNTUK SETERUSNYA DAN SELAMANYA

Nas : Mazm 45:7-8

(versi Inggris NIV -- Takhta-Mu, ya Allah, tetap ... selamanya). Kedua ayat ini akhirnya digenapi dalam Yesus Kristus. Penulis surat Ibrani menerapkan ayat-ayat ini pada pemuliaan, keunggulan, kekuasaan, dan sifat Kristus (Ibr 1:8).

  1. 1) Kekuasaan Kristus akan "sampai selama-lamanya" (Wahy 1:6). Raja Mesias disebut "Allah" dalam ayat Mazm 45:7 berbeda dengan "Allahmu" dalam ayat Mazm 45:8 (yaitu, Bapa). Perbedaan ini sesuai dengan ajaran PB bahwa baik Kristus maupun Bapa adalah Allah sepenuhnya.
  2. 2) Di dalam Mazmur ini, sifat Kristus yang paling penting dilukiskan dengan istilah kasih dan kebencian.
    1. (a) Ia mengasihi kebenaran, karena itu menandakan kerajaan-Nya. Karena sukacita-Nya ditemukan di dalam melakukan kehendak Bapa (Ibr 10:7), Ia sangat mengasihi kebenaran di dalam segenap perwujudannya (bd. Ef 5:26; Ibr 13:12).
    2. (b) Sebagaimana Ia sangat mengasihi kebenaran, begitu pula Ia sangat membenci kejahatan. Hal ini dijelaskan-Nya dengan mati disalib untuk menghancurkan kejahatan dan menyelamatkan umat-Nya dari dosa-dosa mereka (Mat 1:21). Ketika berada di bumi, Ia menghadapi bermacam-macam dosa: suatu angkatan yang jahat (Mat 12:39), benteng pertahanan ketidakbenaran Iblis (Mr 1:34-39), dan kemunafikan di antara umat Allah (pasal Mat 23:1-39). Pada akhir zaman Ia akan kembali untuk menegakkan kebenaran di atas bumi (pasal Wahy 19:1-22:21).
  3. 3) Karena Yesus Kristus mengasihi kebenaran dan membenci kejahatan, Allah mengangkat Dia di atas semua orang lain dengan mengurapi-Nya. Pengurapan ini mengacu kepada kemuliaan, kebahagiaan, dan kekuasaan yang diberikan Allah kepada-Nya. "Minyak kesukaan" (terj. versi Inggris NIV) mengacu langsung kepada pengurapan-Nya dengan Roh Kudus (lih. Mat 3:16-17; Gal 5:22-23;

    lihat cat. --> Ibr 1:9).

    [atau ref. Ibr 1:9]

  4. 4) Demikian pula, pencurahan Roh Kudus secara berkelimpahan atas umat Allah hanya akan terjadi apabila mereka ikut merasakan kasih Kristus yang sepenuh hati akan kebenaran. Lagi pula, hak untuk melayani sebagai pemimpin rohani umat Allah akan dilandaskan pada kasih seperti Kristus akan kebenaran dan penolakan gigih terhadap kejahatan (1Tim 3:1-7).

[46:4]  4 Full Life : ALIRAN-ALIRAN SEBUAH SUNGAI.

Nas : Mazm 46:5

"Sungai" Allah merupakan aliran yang terus-menerus dari kasih karunia, kemuliaan, dan kuasa-Nya di tengah-tengah umat-Nya yang setia (bd. ayat Mazm 46:12; Yes 8:6; Yeh 47:1; Wahy 3:12; 22:1). Sungai jernih yang memberi hidup ini mengalir dari Allah Bapa (Yer 2:13), Allah Anak (Za 13:1; Yoh 4:14) dan Allah Roh Kudus (Yoh 7:38-39); sungai ini mengalir dari takhta Allah dan tak henti-hentinya menyegarkan orang percaya, baik mereka yang ada di bumi (Yoh 4:13-14; 7:38) maupun mereka di sorga (Wahy 22:1). Berkat yang paling penting dari sungai ini adalah bahwa olehnya Allah dibawa di tengah-tengah umat-Nya (ayat Mazm 46:6), "Tuhan semesta alam menyertai kita" (ayat Mazm 46:8,12).

[46:10]  5 Full Life : DIAMLAH.

Nas : Mazm 46:11

Istilah Ibrani "diamlah" ini juga dapat diterjemahkan dengan "lepaskanlah", yaitu berhentilah memegang hal-hal yang menghalangi saudara meninggikan Allah dan memberikan Dia tempat-Nya yang layak dalam hidup saudara.

[48:14]  6 Full Life : DIALAH YANG MEMIMPIN KITA

Nas : Mazm 48:15

(versi Inggris NIV -- sampai akhir). Tuhan telah mengikat diri-Nya untuk menjadi pemimpin yang setia dan tetap bagi orang percaya sepanjang hidup ini, dalam pengalaman kematian dan di seberang kematian sampai ke rumah kekal di mana kita akan bersama Dia selamanya (Yoh 14:1-3; 1Tes 4:17; Wahy 21:3;

lihat cat. --> Fili 1:21;

[atau ref. Fili 1:21]

lihat art. KEMATIAN).

[50:16]  7 Full Life : APAKAH URUSANMU MENYELIDIKI KETETAPAN-KU?

Nas : Mazm 50:16-23

Tuhan memberikan peringatan keras kepada orang-orang munafik yang fasik di antara umat-Nya, dengan mengancam untuk menerkam mereka (ayat Mazm 50:22) yang pura-pura berabdi kepada-Nya, yang menyatakan mempunyai keselamatan berdasarkan perjanjian dan berkat-berkat dari firman-Nya, dan yang pada saat bersamaan mengabaikan perintah-Nya yang benar dan menjadi serupa dengan masyarakat jahat. Mereka tidak akan menjumpai kelepasan pada akhirnya (ayat Mazm 50:22); sebenarnya, orang-orang semacam itu akan menerima hukuman yang lebih besar (Mat 23:14;

lihat cat. --> 1Kor 11:27).

[atau ref. 1Kor 11:27]

[51:10]  8 Full Life : JADIKANLAH HATIKU TAHIR.

Nas : Mazm 51:12

Semua orang percaya memerlukan Roh Allah untuk menciptakan di dalam diri mereka hati murni yang membenci dosa dan roh yang dibaharui yang rindu melakukan kehendak Allah. Hanya Allah dapat menjadikan kita ciptaan baru dan memulihkan kita kepada kesalehan sejati (Yoh 3:3; 2Kor 5:17;

lihat art. PEMBAHARUAN).

[62:1]  9 Full Life : DARIPADA-NYALAH KESELAMATANKU.

Nas : Mazm 62:2

Mazmur ini mengungkapkan suatu kebenaran mendasar yang dengannya setiap orang percaya harus hidup. Di tengah-tengah kesulitan, kesengsaraan atau pertentangan dari musuh, kita harus berbalik kepada Allah sebagai perlindungan dan pelepas yang tertinggi. Setiap orang percaya yang mengandalkan Allah harus dapat mengatakan:

  1. 1) Saya tidak akan membiarkan kesukaran, krisis atau penderitaan bagaimanapun menggoyahkan kepercayaan saya kepada Allah (ayat Mazm 62:3,7). Bukan saja keselamatanku datang dari Dia (ayat Mazm 62:2), tetapi Dia sendiri juga menjadi batu karang, keselamatan, dan perlindunganku (ayat Mazm 62:7-8).
  2. 2) Pada masa kekhawatiran atau ancaman saya akan menyerahkan diri kepada-Nya dan dengan doa yang sungguh-sungguh mencurahkan isi hatiku kepada-Nya

    (lihat cat. --> Fili 4:6).

    [atau ref. Fili 4:6]

  3. 3) Saya akan menantikan Tuhan bertindak menolong saya, yakin bahwa Dia akan menanggapi dalam kasih dan belas kasihan terhadap keadaanku (ayat Mazm 62:12-13).

[64:1]  10 Full Life : JAGALAH NYAWAKU.

Nas : Mazm 64:2-11

Pemazmur berdoa kepada Allah memohon perlindungan dari komplotan dan penipuan musuh-musuhnya. Kita dapat menerapkan doa ini pada pergumulan rohani kita dengan Iblis. Kita harus berdoa agar dilindungi dari si jahat dan orang-orang yang dipakainya melawan kita

(lihat cat. --> Mat 6:13).

[atau ref. Mat 6:13]

Dalam pergumulan ini, kita bisa yakin akan tindakan penyelamatan Allah bagi kita (ayat Mazm 64:10-11;

lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).

[66:5]  11 Full Life : PERGILAH (versi Inggris NIV -- Datanglah) DAN LIHATLAH PEKERJAAN-PEKERJAAN ALLAH.

Nas : Mazm 66:5

Sekelompok orang percaya harus ada manifestasi pekerjaan Roh Kudus di tengah mereka sehingga mereka dapat memuliakan Allah dan mengatakan kepada orang lain, "Datanglah dan lihatlah pekerjaan-pekerjaan Allah"

(lihat art. KARUNIA ROHANI BAGI ORANG PERCAYA).

Tidak ada yang akan meyakinkan orang terhilang mengenai kebenaran Injil Kristus, selain peragaan kuasa Allah

(lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

Kita juga harus bersaksi kepada orang lain secara pribadi, memberikan kesaksian mengenai pemeliharaan Allah secara terus-menerus dalam hidup kita (ayat Mazm 66:16).

[67:1]  12 Full Life : KIRANYA ALLAH ... MEMBERKATI KITA ... SUPAYA JALAN-MU DIKENAL.

Nas : Mazm 67:2-3

Mazmur ini membicarakan rencana Allah bagi umat-Nya ketika Dia mula-mula memanggil Abraham (lih. Kej 12:1-3; bd. Bil 6:24).

  1. 1) Allah memilih orang ini supaya melalui keturunannya, Dia dapat dikenal di antara bangsa-bangsa di dunia. Tuhan bermaksud agar kasih karunia dan berkat-Nya yang diterima dan dinikmati oleh Israel akan membuat bangsa-bangsa kafir memperhatikan sehingga mereka dapat memuji Dia dan menerima jalan-jalan-Nya yang benar dan adil.
  2. 2) Orang percaya PB harus berdoa agar Allah akan memberkati mereka dan keluarga mereka dengan kehadiran, kasih, kasih karunia, tuntunan, keselamatan, kuasa kesembuhan, dan kepenuhan Roh-Nya supaya orang yang terhilang akan mencari kebenaran dan keselamatan Kristus (Mat 5:14-16).orang
  3. 3) Kunci kepada penginjilan dan pekerjaan misi yang efektif ialah berkat Allah yang dicurahkan dengan limpah atas umat-Nya (ayat Mazm 67:3,8). Berkat ini dilukiskan dalam PB sebagai Roh Kudus yang dijanjikan (Gal 3:14), yang diutus Bapa ke dalam hati kita (Gal 4:6). Melalui Roh ini yang tinggal di dalam kita, pemberitaan Injil kepada bangsa-bangsa akan mencapai hasil yang diharapkan (bd. Kis 1:8).

[68:1]  13 Full Life : ALLAH BANGKIT.

Nas : Mazm 68:2-36

Mazmur ini, yang merayakan pemerintahan dan pemeliharaan Allah atas umat-Nya Israel dan kemenangan-Nya dari semua musuh-Nya, mungkin melambangkan

  1. (1) pembinasaan kejahatan dan si jahat pada akhir zaman oleh Kristus, dan
  2. (2) kemenangan semua orang percaya di dalam Kristus ketika mereka bersukacita untuk kekal di hadapan Allah (pasal Wahy 19:1-21:27).

[69:1]  14 Full Life : SELAMATKANLAH AKU.

Nas : Mazm 69:2-37

Mazmur ini, bersama dengan Mazmur Mazm 22:1-32, adalah mazmur yang paling banyak dikutip dalam PB. Kutipan-kutipan itu adalah sbb:

ayat Mazm 69:5 -- Yoh 15:25;

ayat Mazm 69:10 -- Yoh 2:17; Rom 15:3;

ayat Mazm 69:23-24 -- Rom 11:9-10;

ayat Mazm 69:26 -- Kis 1:20.

  1. 1) Penggubah melukiskan seorang dalam keadaan putus asa, sangat menderita dalam segala hal mungkin karena kesetiaannya kepada Allah dan jalan-jalan-Nya yang benar (ayat Mazm 69:8-13). Ia ingin menyembah Allah sebagaimana diperintahkan oleh Dia (ayat Mazm 69:10-13). Tradisi menyebutkan Daud sebagai penggubahnya (lih. ayat Mazm 69:1), tetapi mungkin juga digubah oleh Hizkia (bd. 2Raj 18:1-20:21; 2Taw 29:1-32:33), Yeremia (bd. Yer 11:19; 12:1) atau seorang Yahudi yang tidak dikenal yang ingin membangun kembali bait Allah setelah pembuangan (bd. ayat Mazm 69:10).
  2. 2) Beberapa bagian mazmur ini melambangkan penderitaan Yesus; akan tetapi, pengakuan dalam ayat Mazm 69:6, dan kutukan-kutukan dari ayat Mazm 69:23-29, tidak dapat dikenakan pada Kristus.

[69:1]  15 Full Life : SELAMATKANLAH AKU, YA ALLAH.

Nas : Mazm 69:2-5

Ungkapan penderitaan orang benar yang tertindas ini juga menangkap perasaan sang Juruselamat ketika Ia menderita penganiayaan dari orang jahat dan mengalami kepedihan mendalam di salib. Demikian pula, setiap orang percaya benar yang mengalami kesulitan besar serta tidak melihat jalan keluar dapat berseru kepada Allah, yakin bahwa sebagaimana Tuhan akhirnya membebaskan Kristus dari semua penderitaan-Nya, Dia juga akan membebaskan semua anak-Nya pada saat yang ditentukan-Nya.

[74:1]  16 Full Life : MENGAPA, YA ALLAH, KAUBUANG KAMI.

Nas : Mazm 74:1-23

Pemazmur berdoa agar hukuman Allah tidak untuk selamanya. Doa ini mengingatkan kita bahwa kesabaran Allah tidak akan membiarkan dosa terus-menerus; akhirnya kesusahan dan malapetaka akan datang.

[108:1]  17 Full Life : HATIKU SIAP.

Nas : Mazm 108:2-14

Mazmur ini memadukan kata-kata dari Mazm 57:8-12 dan Mazm 60:6-14. Pemazmur yakin bahwa pada akhirnya Allah akan melepaskan umat-Nya dan memberikan mereka kemenangan atas semua musuh mereka.



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA