Advanced Commentary

Teks -- Keluaran 25:1-22 (TB)

Konteks
Petunjuk untuk mendirikan Kemah Suci Mengenai persembahan khusus
25:1 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa : [ ] 25:2 "Katakanlah kepada orang Israel , supaya mereka memungut bagi-Ku persembahan khusus ; dari setiap orang yang terdorong hatinya , haruslah kamu pungut persembahan khusus kepada-Ku itu. 25:3 Inilah persembahan khusus yang harus kamu pungut dari mereka: emas , perak , tembaga ; 25:4 kain ungu tua , kain ungu muda , kain kirmizi , lenan halus , bulu kambing ; 25:5 kulit domba jantan yang diwarnai merah , kulit lumba-lumba dan kayu penaga ; 25:6 minyak untuk lampu , rempah-rempah untuk minyak urapan dan untuk ukupan dari wangi-wangian , 25:7 permata krisopras dan permata tatahan untuk baju efod dan untuk tutup dada . 25:8 Dan mereka harus membuat tempat kudus bagi-Ku, supaya Aku akan diam di tengah-tengah mereka. 25:9 Menurut segala apa yang Kutunjukkan kepadamu sebagai contoh Kemah Suci dan sebagai contoh segala perabotannya , demikianlah harus kamu membuatnya ." [ ]
Mengenai tabut perjanjian
25:10 "Haruslah mereka membuat tabut dari kayu penaga , dua setengah hasta panjangnya , satu setengah hasta lebarnya dan satu setengah hasta tingginya . 25:11 Haruslah engkau menyalutnya dengan emas murni ; dari dalam dan dari luar engkau harus menyalutnya dan di atasnya harus kaubuat bingkai emas sekelilingnya . 25:12 Haruslah engkau menuang empat gelang emas untuk tabut itu dan pasanglah gelang itu pada keempat penjurunya , yaitu dua gelang pada rusuknya yang satu dan dua gelang pada rusuknya yang kedua . 25:13 Engkau harus membuat kayu pengusung dari kayu penaga dan menyalutnya dengan emas . 25:14 Haruslah engkau memasukkan kayu pengusung itu ke dalam gelang yang ada pada rusuk tabut itu, supaya dengan itu tabut dapat diangkut . 25:15 Kayu pengusung itu haruslah tetap tinggal dalam gelang itu , tidak boleh dicabut dari dalamnya. 25:16 Dalam tabut itu haruslah kautaruh loh hukum , yang akan Kuberikan kepadamu . 25:17 Juga engkau harus membuat tutup pendamaian dari emas murni , dua setengah hasta panjangnya dan satu setengah hasta lebarnya . 25:18 Dan haruslah kaubuat dua kerub dari emas , kaubuatlah itu dari emas tempaan , pada kedua ujung tutup pendamaian itu. 25:19 Buatlah satu kerub pada ujung sebelah sini dan satu kerub pada ujung sebelah sana ; seiras dengan tutup pendamaian itu kamu buatlah kerub itu di atas kedua ujungnya . 25:20 Kerub-kerub itu harus mengembangkan kedua sayapnya ke atas , sedang sayap-sayapnya menudungi tutup pendamaian itu dan mukanya menghadap kepada masing-masing ; kepada tutup pendamaian itulah harus menghadap muka kerub-kerub itu. [ ] 25:21 Haruslah kauletakkan tutup pendamaian itu di atas tabut dan dalam tabut itu engkau harus menaruh loh hukum , yang akan Kuberikan kepadamu . 25:22 Dan di sanalah Aku akan bertemu dengan engkau dan dari atas tutup pendamaian itu, dari antara kedua kerub yang di atas tabut hukum itu, Aku akan berbicara dengan engkau tentang segala sesuatu yang akan Kuperintahkan kepadamu untuk disampaikan kepada orang Israel ."

Perikop

TB
  • Kel 25:1-9 -- Petunjuk untuk mendirikan Kemah SuciMengenai persembahan khusus
  • Kel 25:10-22 -- Mengenai tabut perjanjian

Kamus Alkitab

selebihnya

Gambar

Himne

(Catatan: Pada kondisi "aktif" atau "on", lagu himne akan diputar secara otomatis ketika mouse hover pada sebuah judul himne)
  • [Kel 25:8] God Himself Is With Us
  • [Kel 25:8] God Is In His Temple
  • [Kel 25:8] God Reveals His Presence
  • [Kel 25:22] Approach, My Soul, The Mercy Seat
  • [Kel 25:22] Before Thy Mercy Seat, O Lord
  • [Kel 25:22] From Every Stormy Wind
  • [Kel 25:22] Jehovah, God, Who Dwelt Of Old
  • [Kel 25:22] Lord, I Approach Thy Mercy Seat

Pertanyaan-Pertanyaan

Ilustrasi Khotbah

Kecantikan Batin; Rumah Simbol; Menunjukkan Rasa Hormat

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

  • Kel 25:17-22; Rom 3:25; Ibr 4:16
  • Kel 4:11-16,29-31; Kel 7:1-2; Kel 19:7-9; Kel 20:1-2; Kel 24:4; Kel 24:12; Kel 25:21-22; Kel 31:18; Kel 32:15-16; Kel 34:27-28; Ima 26:4; Ula 4:5; Ula 5:5-6; Ula 6:1-2,6-9; Ula 18:17-22; Ula 31:19,22; 2Sa 23:1-2; 2Ra 17:13; N...
Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA