TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 3:12

Konteks
3:12 maka sesungguhnya Aku melakukan sesuai dengan permintaanmu k  itu, sesungguhnya Aku memberikan kepadamu hati yang penuh hikmat l  dan pengertian, sehingga sebelum engkau tidak ada seorangpun seperti engkau, dan sesudah engkau takkan bangkit seorangpun seperti engkau.

1 Raja-raja 6:30

Konteks
6:30 Juga lantai rumah itu dilapisinya dengan emas, baik di ruang sebelah dalam maupun di ruang sebelah luar.

1 Raja-raja 3:13

Konteks
3:13 Dan juga apa yang tidak m  kauminta Aku berikan kepadamu, baik kekayaan maupun kemuliaan, n  sehingga sepanjang umurmu takkan ada seorangpun seperti o  engkau di antara raja-raja.

1 Raja-raja 22:49

Konteks
22:49 (22-50) Pada waktu itu Ahazia, anak Ahab, berkata kepada Yosafat: "Baiklah anak buahku pergi bersama-sama anak buahmu dengan kapal-kapal itu." Tetapi Yosafat tidak mau.

1 Raja-raja 6:29

Konteks
6:29 Dan pada segala dinding u  rumah itu berkeliling ia mengukir gambar kerub, v  pohon korma dan bunga mengembang, baik di ruang sebelah dalam maupun di ruang sebelah luar.

1 Raja-raja 22:20

Konteks
22:20 Dan TUHAN berfirman: Siapakah yang akan membujuk Ahab untuk maju berperang, supaya ia tewas di Ramot-Gilead? Maka yang seorang berkata begini, yang lain berkata begitu.

1 Raja-raja 21:5

Konteks
21:5 Lalu datanglah Izebel, isterinya, dan berkata kepadanya: "Apa sebabnya hatimu kesal, sehingga engkau tidak makan?"

1 Raja-raja 2:30

Konteks
2:30 Benaya masuk ke dalam kemah r  TUHAN serta berkata kepadanya: "Beginilah kata raja: Keluarlah. s " Jawabnya: "Tidak, sebab di sinilah aku mau mati." Lalu Benaya menyampaikan jawab itu kepada raja, katanya: "Beginilah kata Yoab dan beginilah jawabnya kepadaku."

1 Raja-raja 1:8

Konteks
1:8 Tetapi imam Zadok h  dan Benaya i  bin Yoyada dan nabi Natan j  dan Simei k  dan Rei dan para pahlawan l  Daud tidak memihak kepada Adonia.

1 Raja-raja 21:21

Konteks
21:21 Sesungguhnya, Aku akan mendatangkan malapetaka kepadamu, Aku akan menyapu engkau dan melenyapkan setiap orang laki-laki p  dari keluarga Ahab, baik yang tinggi maupun yang rendah kedudukannya q  di Israel.

1 Raja-raja 13:8

Konteks
13:8 Tetapi abdi Allah itu berkata kepada raja: "Sekalipun setengah dari istanamu c  kauberikan kepadaku, aku tidak mau singgah kepadamu; juga aku tidak mau makan roti d  atau minum air di tempat ini.

1 Raja-raja 22:4

Konteks
22:4 Lalu katanya kepada Yosafat: "Maukah engkau pergi bersama-sama aku untuk memerangi e  Ramot-Gilead?" Jawab Yosafat kepada raja Israel: "Kita sama-sama, aku dan engkau, rakyatku dan rakyatmu, kudaku dan kudamu."

1 Raja-raja 21:4

Konteks
21:4 Lalu masuklah Ahab ke dalam istananya dengan kesal hati dan gusar a  karena perkataan yang dikatakan Nabot, orang Yizreel itu, kepadanya: "Tidak akan kuberikan kepadamu milik pusaka nenek moyangku." Maka berbaringlah ia di tempat tidurnya dan menelungkupkan mukanya dan tidak mau b  makan.

1 Raja-raja 5:8

Konteks
5:8 Lalu Hiram mengutus orang kepada Salomo mengatakan: "Aku telah mendengar pesan yang kausuruh sampaikan kepadaku. Tentang kayu aras dan kayu sanobar aku akan melakukan segala yang kaukehendaki.

1 Raja-raja 14:10

Konteks
14:10 Maka Aku akan mendatangkan malapetaka g  kepada keluarga Yerobeam. Aku akan melenyapkan dari pada Yerobeam setiap orang laki-laki, baik yang tinggi maupun yang rendah h  kedudukannya di Israel. Aku akan menyapu keluarga Yerobeam seperti orang menyapu tahi sampai habis. i 

1 Raja-raja 12:16

Konteks
12:16 Setelah seluruh Israel melihat, bahwa raja tidak mendengarkan permintaan mereka, maka rakyat menjawab raja: "Bagian x  apakah kita dapat dari pada Daud? Kita tidak memperoleh warisan dari anak Isai itu! Ke kemahmu, hai orang Israel! y  Uruslah sekarang rumahmu sendiri, hai Daud!" Maka pergilah orang Israel ke kemahnya, z 

1 Raja-raja 21:15

Konteks
21:15 Segera sesudah Izebel mendengar, bahwa Nabot sudah dilempari sampai mati, berkatalah Izebel kepada Ahab: "Bangunlah, ambillah kebun j  anggur Nabot, orang Yizreel itu, menjadi milikmu, karena Nabot yang menolak memberikannya kepadamu dengan bayaran uang, sudah tidak hidup lagi; ia sudah mati."

1 Raja-raja 2:16

Konteks
2:16 Dan sekarang, satu permintaan saja kusampaikan kepadamu; janganlah tolak permintaanku." Jawab perempuan itu kepadanya: "Katakanlah!"

1 Raja-raja 13:7

Konteks
13:7 Kemudian berbicaralah raja kepada abdi Allah itu: "Marilah bersama-sama dengan aku ke rumah, segarkan badanmu, sesudah itu aku hendak memberikan suatu hadiah b  kepadamu."

1 Raja-raja 2:18

Konteks
2:18 Jawab Batsyeba: "Baik, aku akan membicarakan hal itu untuk engkau dengan raja."

1 Raja-raja 2:14

Konteks
2:14 Kemudian katanya: "Ada sesuatu yang hendak kukatakan kepadamu." Jawab perempuan itu: "Katakanlah!"

1 Raja-raja 3:8

Konteks
3:8 Demikianlah hamba-Mu ini berada di tengah-tengah umat-Mu yang Kaupilih, d  suatu umat yang besar, yang tidak terhitung e  dan tidak terkira banyaknya.

1 Raja-raja 17:20

Konteks
17:20 Sesudah itu ia berseru o  kepada TUHAN, katanya: "Ya TUHAN, Allahku! Apakah Engkau menimpakan kemalangan ini atas janda ini juga, yang menerima aku sebagai penumpang, dengan membunuh anaknya?"

1 Raja-raja 2:20

Konteks
2:20 Berkatalah perempuan itu: "Suatu permintaan kecil saja yang kusampaikan kepadamu, janganlah tolak permintaanku." Jawab raja kepadanya: "Mintalah, ya ibu, sebab aku tidak akan menolak permintaanmu."

1 Raja-raja 11:24

Konteks
11:24 Ia mengumpulkan orang-orang, lalu menjadi kepala gerombolan. Ketika Daud hendak membunuh mereka, maka pergilah mereka ke Damsyik; r  mereka diam di sana dan di situlah mereka mengangkat Rezon menjadi raja.

1 Raja-raja 11:41

Konteks
Salomo mati
11:41 Selebihnya dari riwayat Salomo dan segala yang dilakukannya dan hikmatnya, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab riwayat Salomo?

1 Raja-raja 16:5

Konteks
16:5 Selebihnya dari riwayat Baesa dan apa yang dilakukannya dan kepahlawanannya, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah d  raja-raja Israel?

1 Raja-raja 16:11

Konteks
16:11 Pada waktu ia menjadi raja itu, segera sesudah ia duduk di atas takhtanya, ia membunuh seluruh keluarga k  Baesa. Tidak ada seorang laki-lakipun dari padanya yang ditinggalkannya hidup, juga kaumnya, dan teman-temannya.

1 Raja-raja 19:9

Konteks
Allah menyatakan diri di gunung Horeb
19:9 Di sana masuklah ia ke dalam sebuah gua l  dan bermalam di situ. Maka firman TUHAN datang kepadanya, demikian: "Apakah kerjamu di sini, hai Elia? m "

1 Raja-raja 19:13

Konteks
19:13 Segera sesudah Elia mendengarnya, ia menyelubungi mukanya x  dengan jubahnya, lalu pergi ke luar dan berdiri di pintu gua itu. Maka datanglah suara kepadanya yang berbunyi: "Apakah kerjamu di sini, hai Elia?"

1 Raja-raja 3:11

Konteks
3:11 Jadi berfirmanlah Allah kepadanya: "Oleh karena engkau telah meminta i  hal yang demikian dan tidak meminta umur panjang atau kekayaan atau nyawa musuhmu, melainkan pengertian j  untuk memutuskan hukum,

1 Raja-raja 7:9

Konteks
7:9 Tembok dari semuanya ini dibuat dari batu yang mahal-mahal, yang sesuai dengan ukuran batu pahat digergaji dengan gergaji dari sebelah dalam dan dari sebelah luar, dari dasar sampai ke atas, dan juga dari tembok luar sampai kepada tembok pelataran besar.

1 Raja-raja 10:7

Konteks
10:7 tetapi aku tidak percaya t  perkataan-perkataan itu sampai aku datang dan melihatnya dengan mataku sendiri; sungguh setengahnyapun belum diberitahukan kepadaku; dalam hal hikmat dan kemakmuran, u  engkau melebihi kabar yang kudengar.

1 Raja-raja 14:5

Konteks
14:5 Tetapi TUHAN telah berfirman kepada Ahia: "Bahwasanya isteri Yerobeam datang untuk menanyakan kepadamu perihal anaknya, sebab anak itu sedang sakit. Begini-begini harus kaukatakan kepadanya." Ketika perempuan itu masuk, berbuatlah ia seolah-olah ia orang lain.

1 Raja-raja 16:13

Konteks
16:13 oleh karena segala dosa yang telah dilakukan Baesa dan Ela, anaknya, yang mengakibatkan orang Israel berdosa pula, sehingga mereka menimbulkan sakit hati TUHAN, Allah Israel, dengan dewa-dewa kesia-siaan l  mereka.

1 Raja-raja 16:19

Konteks
16:19 oleh karena dosa-dosa yang telah dilakukannya dengan melakukan apa yang jahat di mata TUHAN serta hidup menurut tingkah laku Yerobeam dan menurut dosa Yerobeam yang mengakibatkan orang Israel berdosa pula.

1 Raja-raja 17:1

Konteks
Elia di tepi sungai Kerit
17:1 Lalu berkatalah Elia 1 , c  orang Tisbe, dari Tisbe-Gilead, d  kepada Ahab: "Demi Tuhan yang hidup, Allah Israel, yang kulayani, sesungguhnya tidak akan ada embun atau hujan 2  e  pada tahun-tahun ini, kecuali kalau kukatakan."

1 Raja-raja 21:19

Konteks
21:19 Katakanlah kepadanya, demikian: Beginilah firman TUHAN: Engkau telah membunuh serta merampas k  juga! Katakan pula kepadanya: Beginilah firman TUHAN: Di tempat anjing telah menjilat darah l  Nabot, di situ jugalah anjing m  akan menjilat darahmu 3 ."

1 Raja-raja 13:33

Konteks
13:33 Sesudah peristiwa inipun Yerobeam tidak berbalik dari kelakuannya q  yang jahat itu, tetapi mengangkat pula imam-imam dari kalangan r  rakyat untuk bukit-bukit pengorbanan. Siapa yang mau saja, ditahbiskannya menjadi imam untuk bukit-bukit pengorbanan.

1 Raja-raja 20:35

Konteks
Nubuat tentang hukuman yang akan menimpa Ahab
20:35 Seorang dari rombongan nabi 4  o  berkata kepada temannya atas perintah TUHAN: "Pukullah aku!" Tetapi orang itu menolak p  memukulnya.

1 Raja-raja 12:7

Konteks
12:7 Mereka berkata: "Jika hari ini engkau mau menjadi hamba rakyat, mau mengabdi kepada mereka dan menjawab s  mereka dengan kata-kata yang baik, maka mereka menjadi hamba-hambamu sepanjang waktu."

1 Raja-raja 13:16

Konteks
13:16 Tetapi jawabnya: "Aku tidak dapat kembali bersama-sama engkau dan singgah kepadamu; aku tidak dapat makan roti e  atau minum air bersama-sama engkau di tempat ini,

1 Raja-raja 1:10

Konteks
1:10 tetapi nabi Natan dan Benaya dan para pahlawan dan Salomo, o  adiknya, tidak diundangnya. p 

1 Raja-raja 1:12

Konteks
1:12 Karena itu, baiklah kuberi nasihat s  kepadamu, supaya engkau dapat menyelamatkan nyawamu dan nyawa anakmu Salomo.

1 Raja-raja 18:11

Konteks
18:11 Dan sekarang engkau berkata: Pergilah, katakan kepada tuanmu: Elia ada.

1 Raja-raja 20:8

Konteks
20:8 Lalu kata semua tua-tua dan segenap rakyat itu kepadanya: "Jangan dengarkan, jangan luluskan!"

1 Raja-raja 21:6

Konteks
21:6 Lalu jawabnya kepadanya: "Sebab aku telah berkata kepada Nabot, orang Yizreel itu: Berikanlah kepadaku kebun anggurmu dengan bayaran uang atau jika engkau lebih suka, aku akan memberikan kebun anggur kepadamu sebagai gantinya. Tetapi sahutnya: Tidak akan kuberikan kepadamu kebun anggurku itu."

1 Raja-raja 4:28

Konteks
4:28 Jelai dan jerami untuk kuda-kuda biasa dan kuda-kuda teji dibawa mereka ke tempat yang semestinya, masing-masing menurut tanggungannya.

1 Raja-raja 18:9

Konteks
18:9 Tetapi jawab Obaja: "Apakah dosa yang telah kuperbuat, maka engkau hendak menyerahkan hambamu ini kepada Ahab, supaya aku dibunuhnya?

1 Raja-raja 2:26

Konteks
2:26 Dan kepada imam Abyatar j  raja berkata: "Pergilah ke Anatot, k  ke tanah milikmu, sebab engkau patut dihukum mati, tetapi pada hari ini aku tidak akan membunuh engkau, oleh karena engkau telah mengangkat tabut l  Tuhan ALLAH di depan Daud, ayahku, dan oleh karena engkau telah turut menderita dalam segala sengsara yang diderita m  ayahku."

1 Raja-raja 1:41

Konteks
1:41 Hal itu kedengaran kepada Adonia dan kepada semua undangan yang bersama-sama dengan dia, ketika mereka baru habis makan. Ketika Yoab mendengar bunyi sangkakala itu, ia berkata: "Apakah sebabnya kota q  begitu ribut?"

1 Raja-raja 2:17

Konteks
2:17 Maka katanya: "Bicarakanlah kiranya dengan raja Salomo, sebab ia tidak akan menolak permintaanmu, supaya Abisag, y  gadis Sunem itu, diberikannya kepadaku menjadi isteriku."

1 Raja-raja 5:4

Konteks
5:4 Tetapi sekarang, TUHAN, Allahku, telah mengaruniakan keamanan d  kepadaku di mana-mana, tidak ada lagi lawan e  dan tidak ada lagi malapetaka menimpa.

1 Raja-raja 8:22

Konteks
Doa Salomo
8:22 Kemudian berdirilah Salomo di depan mezbah TUHAN di hadapan segenap jemaah Israel, ditadahkannyalah tangannya u  ke langit,

1 Raja-raja 8:27

Konteks
8:27 Tetapi benarkah Allah hendak diam z  di atas bumi? Sesungguhnya langit, bahkan langit yang mengatasi segala langitpun a  tidak dapat memuat b  Engkau, terlebih lagi rumah yang kudirikan ini.

1 Raja-raja 8:31

Konteks
8:31 Jika seseorang telah berdosa kepada temannya, lalu diwajibkan mengangkat sumpah dengan mengutuk dirinya, dan dia datang bersumpah i  ke depan mezbah-Mu di dalam rumah ini,

1 Raja-raja 11:9

Konteks
11:9 Sebab itu TUHAN menunjukkan murka-Nya kepada Salomo, sebab hatinya telah menyimpang dari pada TUHAN, Allah Israel, yang telah dua kali menampakkan diri d  kepadanya,

1 Raja-raja 11:12

Konteks
11:12 Hanya, pada waktu hidupmu ini Aku belum mau melakukannya oleh karena Daud, i  ayahmu; dari tangan anakmulah Aku akan mengoyakkannya.

1 Raja-raja 11:22

Konteks
11:22 Lalu bertanyalah Firaun kepadanya: "Tetapi kekurangan apakah engkau padaku ini, maka engkau tiba-tiba berniat pergi ke negerimu?" Jawabnya: "Aku tidak kekurangan apapun, namun demikian, biarkanlah juga aku pergi."

1 Raja-raja 18:18

Konteks
18:18 Jawab Elia kepadanya: "Bukan aku yang mencelakakan Israel, melainkan engkau k  ini dan kaum keluargamu, sebab kamu telah meninggalkan l  perintah-perintah TUHAN 5  dan engkau ini telah mengikuti para Baal.

1 Raja-raja 1:5

Konteks
1:5 Lalu Adonia, c  anak Hagit, meninggikan diri dengan berkata: "Aku ini mau menjadi raja." Ia melengkapi dirinya dengan kereta-kereta d  dan orang-orang berkuda serta lima puluh orang yang berlari di depannya.

1 Raja-raja 8:46

Konteks
8:46 Apabila mereka berdosa k  kepada-Mu--karena tidak ada manusia yang tidak berdosa 6 --dan Engkau murka kepada mereka dan menyerahkan mereka kepada musuh, sehingga mereka diangkut tertawan l  ke negeri musuh yang jauh atau yang dekat,

1 Raja-raja 12:21

Konteks
12:21 Ketika Rehabeam datang ke Yerusalem, ia mengumpulkan segenap kaum Yehuda dan suku Benyamin, seratus delapan puluh ribu teruna yang sanggup berperang untuk memerangi f  kaum Israel dengan maksud mengembalikan kerajaan itu kepada Rehabeam, anak Salomo.

1 Raja-raja 16:7

Konteks
16:7 Juga dengan perantaraan f  nabi Yehu 7  g  bin Hanani firman TUHAN telah datang melawan Baesa dan melawan keluarganya, baik karena segala yang jahat yang telah dilakukannya di mata TUHAN, sehingga ia menimbulkan sakit hati TUHAN dengan perbuatan tangannya, dan dengan demikian menjadi sama seperti keluarga Yerobeam, maupun oleh karena ia telah membunuh Yerobeam.

1 Raja-raja 18:21

Konteks
18:21 Lalu Elia mendekati seluruh rakyat itu dan berkata: "Berapa lama lagi kamu berlaku timpang q  dan bercabang hati? Kalau TUHAN r  itu Allah, ikutilah Dia 8 , dan kalau Baal, ikutilah dia." Tetapi rakyat itu tidak menjawabnya sepatah katapun.

1 Raja-raja 19:10

Konteks
19:10 Jawabnya: "Aku bekerja segiat-giatnya n  bagi TUHAN, Allah semesta alam, karena orang Israel meninggalkan perjanjian-Mu, o  meruntuhkan mezbah-mezbah-Mu p  dan membunuh nabi-nabi-Mu dengan pedang; hanya aku seorang dirilah yang masih hidup q  dan mereka ingin mencabut nyawaku."

1 Raja-raja 19:14

Konteks
19:14 Jawabnya: "Aku bekerja segiat-giatnya bagi TUHAN, Allah semesta alam, karena orang Israel meninggalkan perjanjian-Mu, meruntuhkan mezbah-mezbah-Mu dan membunuh nabi-nabi-Mu dengan pedang; hanya aku seorang dirilah yang masih hidup, y  dan mereka ingin mencabut nyawaku."

1 Raja-raja 20:36

Konteks
20:36 Lalu ia berkata kepadanya: "Oleh sebab engkau tidak mendengarkan suara TUHAN, ketahuilah, apabila engkau pergi dari padaku, seekor singa q  akan menerkam engkau." Dan ketika orang itu pergi dari padanya, maka seekor singa bertemu dengan dia, lalu menerkam dia.

1 Raja-raja 21:2

Konteks
21:2 Berkatalah Ahab kepada Nabot: "Berikanlah kepadaku kebun anggurmu itu, supaya kujadikan kebun sayur, sebab letaknya dekat rumahku. Aku akan memberikan kepadamu kebun anggur yang lebih baik dari pada itu sebagai gantinya, atau jikalau engkau lebih suka, aku akan membayar harganya kepadamu dengan uang."

1 Raja-raja 17:12

Konteks
17:12 Perempuan itu menjawab: "Demi TUHAN, Allahmu, yang hidup, sesungguhnya tidak ada roti padaku sedikitpun, kecuali segenggam tepung dalam tempayan dan sedikit minyak l  dalam buli-buli. Dan sekarang aku sedang mengumpulkan dua tiga potong kayu api, kemudian aku mau pulang dan mengolahnya bagiku dan bagi anakku, dan setelah kami memakannya, maka kami akan mati."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[17:1]  1 Full Life : ELIA.

Nas : 1Raj 17:1

Elia menjadi nabi kerajaan utara sementara pemerintahan Raja Ahab dan putranya Ahazia. Nama Elia, yang berarti "Tuhan adalah Allahku," menggambarkan keyakinan kokoh dalam kehidupan Elia (1Raj 18:21,39). Kisah-kisah utama kehidupannya terdapat dalam pasal 1Raj 17:1-19:21; 1Raj 21:17-29; 2Raj 1:1-2:25.

  1. 1) Kehidupan Elia berkisar di sekitar pertentangan di antara penyembahan terhadap Tuhan dan penyembahan Baal. Tugasnya ialah menyadarkan bangsa Israel terhadap kemurtadan mereka dan memanggil mereka untuk taat kembali kepada Allah Israel (1Raj 18:21,36-37). Jadi, Elia menjadi seorang pemugar dan pembaharu yang berusaha menegakkan kembali perjanjian itu.
  2. 2) PL diakhiri dengan nubuat bahwa Elia akan datang kembali "menjelang datangnya hari Tuhan yang besar dan dahsyat itu" (Mal 4:5); nubuat ini tergenapi sebagian ketika Yohanes Pembaptis muncul (Mat 11:7-14; Luk 1:17) dan mungkin akan digenapi sebelum Kristus datang kembali (bd. Mat 17:11; Wahy 11:3-6;

    lihat cat. --> Wahy 11:3).

    [atau ref. Wahy 11:3]

  3. 3) Pengabdian Elia yang kokoh kepada Allah dan perjanjian-Nya menjadikannya teladan iman, keberanian, dan kesetiaan kepada Allah di tengah-tengah pertentangan dan penganiayaan yang amat hebat dan juga teladan ketekunan yang setia dalam menentang agama dan nabi-nabi palsu.

[17:1]  2 Full Life : TIDAK AKAN ADA EMBUN ATAU HUJAN.

Nas : 1Raj 17:1

Selaku utusan Allah, Elia menyampaikan firman hukuman dari Tuhan atas ketidaktaatan Israel. Allah akan menahan hujan selama tiga setengah tahun (bd. Ul 11:13-17). Firman hukuman ini juga mengejek Baal, karena para penyembah Baal percaya bahwa dia menguasai hujan dan bertanggung jawab untuk panen yang berlimpah-limpah. PB menyatakan bahwa masa kekeringan di Israel ini terjadi sebagai hasil doa Elia yang sungguh-sungguh (Yak 5:17).

[21:19]  3 Full Life : ANJING AKAN MENJILAT DARAHMU.

Nas : 1Raj 21:19

Nubuat ini digenapi ketika Ahab terbunuh dalam pertempuran dan anjing-anjing menjilati darah hasil cucian kereta perangnya (1Raj 22:35,38). Putra-putra Ahab juga mati dengan kekerasan: Ahazia jatuh dari kisi-kisi kamar atasnya dan kemudian mati karena cedera itu (2Raj 1:2,17); Yoram terbunuh oleh Yehu dan tubuhnya dilemparkan ke kebun Nabot (2Raj 9:22-26). Istri Ahab, Izebel, juga mati dengan kekerasan (lih. 2Raj 9:30-37).

[20:35]  4 Full Life : ROMBONGAN NABI

Nas : 1Raj 20:35

(versi Inggris NIV -- para putra nabi). Mereka adalah murid para nabi yang sedikit banyak telah dibina oleh para nabi yang lebih tua dan berpengalaman seperti Elisa (bd. 2Raj 2:3,5,7,15; 4:1,38; 5:22; 6:1; 2Raj 9:1). Mereka berhubungan dekat dengan nabi pemimpin mereka, menentang penyembahan Baal, dan mengajarkan ketaatan dan kesetiaan kepada Tuhan Allah. Mereka dikenal karena bernubuat dengan kuasa Roh.

[18:18]  5 Full Life : MENINGGALKAN PERINTAH-PERINTAH TUHAN.

Nas : 1Raj 18:18

Konfrontasi Elia yang berani dengan Ahab dan ketidakbenaran di Israel menjadikannya nabi teladan bagi Israel dan orang yang paling layak melambangkan pendahulu Tuhan Yesus Kristus (bd. Mal 4:5-6; Luk 1:17).

  1. 1) Elia benar-benar seorang "abdi Allah" (1Raj 17:24), seorang yang berbicara bukan sekedar untuk menyenangkan orang lain tetapi sebagai hamba Allah yang setia (bd. Gal 1:10; 1Tes 2:4;

    lihat cat. --> Luk 1:17).

    [atau ref. Luk 1:17]

  2. 2) Sebagaimana Elia dipanggil untuk membela Allah Israel yang sejati, semua hamba Allah dari perjanjian yang baru dipanggil untuk membela Injil Kristus terhadap pemutarbalikan, kompromi, dan pencemaran

    (lihat cat. --> Fili 1:17;

    lihat cat. --> Yud 1:3).

    [atau ref. Fili 1:17; Yud 1:3]

[8:46]  6 Full Life : TIDAK ADA MANUSIA YANG TIDAK BERDOSA.

Nas : 1Raj 8:46

Pernyataan Salomo ini bukanlah suatu usaha untuk membenarkan dosa-dosa dirinya atau Israel; sebaliknya, Salomo sedang menyatakan kebenaran bahwa karena dosa ada di mana-mana, berbalik dari Allah senantiasa menjadi kemungkinan bagi rakyatnya (ayat 1Raj 8:46-50; bd. Rom 3:23; 1Yoh 1:10). Apabila kemurtadan terjadi, pembebasan juga mungkin jikalau mereka bertobat dan berbalik kepada Allah (ayat 1Raj 8:46-51).

[16:7]  7 Full Life : NABI YEHU.

Nas : 1Raj 16:7

Ketika para pemimpin dan umat Allah menolak hukum-Nya dan mengikuti cara-cara fasik orang Kanaan, Allah mengutus para nabi untuk memberitakan kebenaran-Nya. Nabi-nabi seperti itu kini masih juga diperlukan

(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA, dan

lihat art. KARUNIA-KARUNIA PELAYANAN GEREJA).

[18:21]  8 Full Life : KALAU TUHAN ITU ALLAH, IKUTILAH DIA.

Nas : 1Raj 18:21

Elia menantang bangsa itu untuk mengambil keputusan yang pasti di antara ikut Allah atau ikut Baal (bd. Yeh 20:31,39). Israel percaya bahwa mereka dapat menyembah keduanya sekaligus. Mereka bersalah karena bercabang hati (bd. Ul 6:4-5) dan berusaha untuk melayani dua tuan. Kristus sendiri pernah memperingatkan terhadap sikap fatal ini (Mat 6:24; bd. Ul 30:19; Yos 24:14-15;

lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA