TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Efesus 6:17

Konteks
6:17 dan terimalah ketopong keselamatan f  dan pedang Roh 1 , g  yaitu firman Allah, h 

Efesus 2:8

Konteks
2:8 Sebab karena kasih karunia v  kamu diselamatkan w  oleh iman 2 ; x  itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah,

Efesus 2:5

Konteks
2:5 telah menghidupkan kita bersama-sama dengan Kristus, sekalipun kita telah mati oleh kesalahan-kesalahan o  kita--oleh kasih karunia kamu diselamatkan p --

Efesus 5:23

Konteks
5:23 karena suami adalah kepala isteri sama seperti Kristus adalah kepala 3  jemaat. u  Dialah yang menyelamatkan tubuh.

Efesus 1:13

Konteks
1:13 Di dalam Dia b  kamu juga--karena kamu telah mendengar firman kebenaran, c  yaitu Injil keselamatanmu--di dalam Dia kamu juga, ketika kamu percaya, dimeteraikan d  dengan Roh Kudus 4  5 , e  yang dijanjikan-Nya itu.

Efesus 6:3

Konteks
6:3 supaya kamu berbahagia dan panjang umurmu di bumi. h 

Efesus 2:9

Konteks
2:9 itu bukan hasil pekerjaanmu 7 : y  jangan ada orang yang memegahkan diri. z 

Efesus 4:30

Konteks
4:30 Dan janganlah kamu mendukakan Roh Kudus 8  Allah, d  yang telah memeteraikan e  kamu menjelang hari penyelamatan. f 

Efesus 4:13

Konteks
4:13 sampai kita semua telah mencapai kesatuan t  iman 9  dan pengetahuan yang benar tentang Anak Allah, u  kedewasaan penuh, v  dan tingkat pertumbuhan yang sesuai dengan kepenuhan Kristus, w 

Efesus 1:7

Konteks
1:7 Sebab di dalam Dia dan oleh darah-Nya r  kita beroleh penebusan, s  yaitu pengampunan dosa, menurut kekayaan t  kasih karunia-Nya,

Efesus 3:21

Konteks
3:21 bagi Dialah kemuliaan di dalam jemaat dan di dalam Kristus Yesus turun-temurun sampai selama-lamanya. Amin. r 

Efesus 3:9

Konteks
3:9 dan untuk menyatakan apa isinya tugas penyelenggaraan rahasia v  yang telah berabad-abad tersembunyi dalam Allah, yang menciptakan segala sesuatu,

Efesus 4:11

Konteks
4:11 Dan Ialah yang memberikan 10  m  baik rasul-rasul n  maupun nabi-nabi, o  baik pemberita-pemberita Injil p  maupun gembala-gembala dan pengajar-pengajar, q 

Efesus 6:19

Konteks
6:19 juga untuk aku, m  supaya kepadaku, jika aku membuka mulutku, dikaruniakan perkataan yang benar, agar dengan keberanian n  aku memberitakan rahasia o  Injil,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:17]  1 Full Life : PEDANG ROH.

Nas : Ef 6:17

"Pedang Roh" adalah senjata orang percaya untuk menyerang dalam peperangan melawan kuasa kejahatan. Iblis akan berusaha sedapat-dapatnya untuk merobohkan atau menghancurkan keyakinan orang Kristen akan pedang itu, yaitu "firman Allah". Gereja harus mempertahankan Alkitab yang terilhamkan terhadap aneka pernyataan bahwa Alkitab bukan Firman Allah dalam segala hal yang diajarkannya. Meninggalkan sikap Kristus dan para rasul terhadap Firman Allah yang diilhamkan berarti menghancurkan kuasanya untuk menegur atau membetulkan, untuk menebus, menyembuhkan, mengusir setan, dan mengatasi segala kejahatan. Menyangkal bahwa kebenaran Alkitab dapat diandalkan dalam segala yang diajarkannya berarti menyerahkan diri kepada Iblis (bd.

lihat cat. --> 2Pet 1:21;

[atau ref. 2Pet 1:21]

Mat 4:1-11;

lihat art. PENGILHAMAN DAN KEKUASAAN ALKITAB).

[2:8]  2 Full Life : KARENA KASIH KARUNIA ... OLEH IMAN.

Nas : Ef 2:8

Lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA.

[5:23]  3 Full Life : SUAMI ... KEPALA.

Nas : Ef 5:23

Allah telah menetapkan keluarga sebagai kesatuan dasar sebuah masyarakat. Setiap keluarga harus memiliki seorang pemimpin. Oleh karena itu, Allah telah menyerahkan kepada suami tanggung jawab menjadi kepala istri dan keluarga (ayat Ef 5:23-33; 6:4). Kepemimpinannya itu harus dilaksanakan di dalam kasih, kelembutan, dan tenggang rasa terhadap istri dan keluarganya (ayat Ef 5:25-30; 6:4). Tanggung jawab suami yang diberikan Allah sebagai "kepala istri" meliputi:

  1. (1) penyediaan kebutuhan rohani dan kebutuhan rumah tangga bagi keluarganya (ayat Ef 5:23-24; Kej 3:16-19; 1Tim 5:8);
  2. (2) kasih, perlindungan, dan perhatian untuk kesejahteraannya sebagaimana Kristus mengasihi gereja (ayat Ef 5:25-33);
  3. (3) hormat, pengertian, penghargaan, dan perhatian (Kol 3:19; 1Pet 3:7);
  4. (4) kesetiaan mutlak terhadap ikatan pernikahan (ayat Ef 5:31; Mat 5:27-28).

[1:13]  4 Full Life : DIMETERAIKAN DENGAN ROH KUDUS.

Nas : Ef 1:13

Sebagai meterai, Roh Kudus dianugerahkan kepada orang percaya sebagai tanda kemilikan Allah. Dengan mencurahkan Roh Kudus, Allah memeteraikan kita sebagai milik-Nya (lih. 2Kor 1:22). Demikianlah, kita mempunyai bukti bahwa kita adalah anak angkat Allah dan bahwa penebusan kita itu nyata jikalau Roh Kudus ada dalam hidup kita (ayat Ef 1:5). Kita dapat mengetahui bahwa kita sungguh-sungguh menjadi milik Allah apabila Roh Kudus mengubah dan memperbaharui kita (Yoh 1:12-13; 3:3-6), membebaskan kita dari kuasa dosa (Rom 8:1-17; Gal 5:16-25), memberikan kesadaran bahwa Allah adalah Bapa kita (ayat Ef 1:5; Rom 8:15; Gal 4:6) dan memenuhi kita dengan kuasa untuk bersaksi bagi-Nya (Kis 1:8; 2:4).

[1:13]  5 Full Life : ROH KUDUS.

Nas : Ef 1:13

Roh Kudus dan tempat-Nya dalam penebusan orang percaya menjadi penekanan inti surat ini. Roh Kudus

  1. (1) adalah meterai hak milik Allah (ayat Ef 1:13);
  2. (2) adalah jaminan dari bagian warisan orang percaya (ayat Ef 1:14);
  3. (3) merupakan Roh hikmat dan wahyu (ayat Ef 1:17);
  4. (4) menolong orang percaya apabila menghampiri Allah (Ef 2:18);
  5. (5) membangun tubuh Kristus menjadi bait yang kudus (Ef 2:21-22);
  6. (6) menyatakan rahasia Kristus (Ef 3:4-5);
  7. (7) memperkuat orang percaya dengan kuasa di dalam batin (Ef 3:16);
  8. (8) mendorong kesatuan dalam iman Kristen dengan menjadi sepenuhnya serupa dengan Kristus (Ef 4:3,13-14);
  9. (9) berduka bila ada dosa dalam diri orang percaya (Ef 4:30);
  10. (10) rindu senantiasa memenuhi dan memberi kuasa kepada orang percaya (Ef 5:18); dan
  11. (11) menolong dalam doa dan peperangan rohani (Ef 6:18).

[1:13]  6 Full Life : ROH KUDUS ... JAMINAN.

Nas : Ef 1:13-14

Roh Kudus adalah "jaminan", yaitu cengkeram atau panjar dari warisan kita. Pada zaman ini Roh Kudus dianugerahkan kepada orang percaya sebagai persekot dari apa yang akan kita miliki sepenuhnya pada masa yang akan datang. Kehadiran dan karya-Nya dalam kehidupan kita menjadi jaminan dari bagian warisan kita pada masa yang akan datang (bd. Rom 8:23; 2Kor 1:22; 2Kor 5:5).

[2:9]  7 Full Life : BUKAN HASIL PEKERJAANMU.

Nas : Ef 2:9

Orang tidak dapat diselamatkan oleh usahanya sendiri, perbuatan amal atau usaha sungguh-sungguh untuk menaati perintah Allah. Seorang hanya diselamatkan oleh kasih karunia Allah. Sebab-sebabnya adalah sebagai berikut:

  1. 1) Semua orang yang tidak selamat mati secara rohani (ayat Ef 2:1), berada di bawah kuasa Iblis (ayat Ef 2:2), diperbudak dosa (ayat Ef 2:3), dan di bawah murka Allah (ayat Ef 2:3).
  2. 2) Agar selamat, seseorang harus menerima keselamatan yang disediakan Allah (ayat Ef 2:4-5), diampuni dosa (Rom 4:7,8), dihidupkan secara rohani (Kol 1:13), dibebaskan dari kuasa Iblis dan dosa (Kol 1:13), dijadikan ciptaan baru (ayat Ef 2:10; 2Kor 5:17), dan menerima Roh Kudus (Yoh 7:37-39; 20:22). Tidak ada usaha sendiri yang dapat mengerjakan hal-hal di atas.
  3. 3) Yang mendatangkan keselamatan adalah kasih karunia Allah oleh iman (ayat Ef 2:5,8). Pemberian kasih karunia Allah ini meliputi hal-hal berikut:
    1. (a) Pertama datanglah panggilan untuk bertobat dan beriman (Kis 2:38). Bersamaan dengan panggilan ini mulailah Roh Kudus bekerja di dalam diri orang, memberikan kepadanya kuasa dan kemampuan untuk menanggapi Allah.
    2. (b) Mereka yang menanggapi dengan iman dan pertobatan serta menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat menerima kasih karunia tambahan untuk dibaharui atau dilahirkan kembali oleh Roh Kudus

      (lihat art. PEMBAHARUAN)

      dan dipenuhi dengan Roh (Kis 1:8; 2:38; Ef 5:18).
    3. (c) Mereka yang menjadi ciptaan baru di dalam Kristus menerima kasih karunia terus-menerus untuk menjalani hidup Kristen, menolak dosa dan melayani Allah (Rom 8:13-14; 2Kor 9:8). Orang percaya berjuang untuk hidup bagi Allah oleh kasih karunia-Nya yang bekerja di dalam mereka (1Kor 15:10). Kasih karunia Allah bekerja dalam orang percaya yang sungguh-sungguh, hingga mereka rela dan bertindak menurut maksud baik Allah (Fili 2:12-13). Sejak awal hingga akhir, keselamatan terjadi karena kasih karunia Allah

      (lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

[4:30]  8 Full Life : MENDUKAKAN ROH KUDUS.

Nas : Ef 4:30

Roh Kudus yang tinggal di dalam diri orang percaya (Rom 8:9; 1Kor 6:19), adalah Oknum yang dapat mengalami duka atau kesedihan yang mendalam sebagaimana halnya Yesus ketika Dia menangisi Yerusalem atau bersedih pada peristiwa lainnya (Mat 23:37; Mr 3:5; Luk 19:41; Yoh 11:35).

  1. 1) Orang percaya mendukakan Roh Kudus apabila mereka mengabaikan kehadiran, suara, atau pimpinan-Nya (Rom 8:5-17; Gal 5:16-25; 6:7-9).
  2. 2) Mendukakan Roh Kudus membawa kepada penolakan Roh Kudus (Kis 7:51); yang seterusnya menghasilkan pemadaman api Roh (1Tes 5:19), dan akhirnya menghina Roh kasih karunia (Ibr 10:29). Tindakan terakhir ini dapat dihubungkan dengan hal menghujat Roh, sesuatu yang tidak bisa diampuni

    (lihat cat. --> Mat 12:31).

    [atau ref. Mat 12:31]

[4:13]  9 Full Life : KESATUAN IMAN.

Nas : Ef 4:13

Dalam pasal Ef 4:1-32 Paulus mengajarkan bahwa "kesatuan Roh" (ayat Ef 4:3) dan "kesatuan iman" dipelihara dan disempurnakan dengan:

  1. (1) menerima hanya iman dan amanat para rasul, nabi, penginjil, gembala, dan pengajar PB (ayat Ef 4:11-12);
  2. (2) bertumbuh dalam kasih karunia, maju menuju kedewasaan rohani dan bertumbuh di dalam segala hal ke arah Kristus (ayat Ef 4:15), dan dipenuhi dengan segenap kepenuhan Kristus dan Allah (ayat Ef 4:13; bd. Ef 3:19);
  3. (3) tidak lagi menjadi anak-anak yang menerima "rupa-rupa angin pengajaran", tetapi yang sebaliknya memiliki pengetahuan akan kebenaran yang dengannya menolak guru-guru palsu (ayat Ef 4:14-15);
  4. (4) mempertahankan dan memberitakan kebenaran yang dinyatakan dalam Alkitab dengan kasih (ayat Ef 4:15); dan
  5. (5) hidup dalam "kebenaran dan kekudusan yang sesungguhnya" (ayat Ef 4:24; bd. ayat Ef 4:17-32).

[4:11]  10 Full Life : DAN IALAH YANG MEMBERIKAN.

Nas : Ef 4:11

Lihat art. KARUNIA-KARUNIA PELAYANAN GEREJA.



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA