TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 7:15-16

Konteks
7:15 Ia akan makan dadih l  dan madu m  sampai ia tahu menolak yang jahat dan memilih yang baik, 7:16 sebab sebelum anak itu tahu n  menolak yang jahat dan memilih yang baik, o  maka negeri yang kedua rajanya engkau takuti akan ditinggalkan kosong. p 

Amos 5:14-15

Konteks
Hidup dan mati
5:14 Carilah yang baik dan jangan yang jahat, supaya kamu hidup; p  dengan demikian TUHAN, Allah semesta alam, akan menyertai kamu, seperti yang kamu katakan. 5:15 Bencilah yang jahat q  dan cintailah yang baik 1 ; r  dan tegakkanlah keadilan di pintu gerbang; s  mungkin t  TUHAN, Allah semesta alam, akan mengasihani u  sisa-sisa v  keturunan Yusuf.

Mikha 3:2

Konteks
3:2 hai kamu yang membenci kebaikan dan yang mencintai kejahatan 2 ? Mereka merobek kulit dari tubuh bangsaku dan daging dari tulang-tulangnya; t 

Yohanes 3:20

Konteks
3:20 Sebab barangsiapa berbuat jahat, membenci terang dan tidak datang kepada terang itu, supaya perbuatan-perbuatannya yang jahat itu tidak nampak; j 

Roma 2:18

Konteks
2:18 dan tahu akan kehendak-Nya, dan oleh karena diajar dalam hukum Taurat, dapat tahu mana yang baik dan mana yang tidak,

Roma 7:16

Konteks
7:16 Jadi jika aku perbuat apa yang tidak aku kehendaki, aku menyetujui, bahwa hukum Taurat itu baik. s 

Roma 7:22

Konteks
7:22 Sebab di dalam batinku y  aku suka akan hukum Allah 3 , z 

Roma 8:7

Konteks
8:7 Sebab keinginan daging adalah perseteruan terhadap Allah, w  karena ia tidak takluk kepada hukum Allah; hal ini memang tidak mungkin baginya.

Roma 12:2

Konteks
12:2 Janganlah kamu menjadi serupa h  dengan dunia i  ini, tetapi berubahlah 4  oleh pembaharuan budimu, j  sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak k  Allah: apa yang baik, yang berkenan l  kepada Allah dan yang sempurna.

Roma 12:9

Konteks
Nasihat untuk hidup dalam kasih
12:9 Hendaklah kasih itu jangan pura-pura! v  Jauhilah yang jahat 5  dan lakukanlah yang baik. w 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:15]  1 Full Life : BENCILAH YANG JAHAT DAN CINTAILAH YANG BAIK.

Nas : Am 5:15

Jikalau saja umat Allah akan membenci kejahatan dan mencintai kebaikan, Allah akan mengasihani kaum sisa, yaitu mereka yang selamat dari hukuman yang akan datang. Tanda yang pasti bahwa kita sudah mengabdikan diri kepada Allah ialah kebencian yang sungguh-sungguh akan semua dosa dan cinta yang mendalam untuk semua standar kebenaran Allah

(lihat cat. --> Ibr 1:9).

[atau ref. Ibr 1:9]

[3:2]  2 Full Life : MEMBENCI KEBAIKAN ... MENCINTAI KEJAHATAN.

Nas : Mi 3:2

Para pemimpin bangsa itu telah meninggalkan standar-standar saleh masa lalu dan menggantikannya dengan hukum mereka sendiri. Dengan sengaja mereka menyenangi kejahatan dan ketidakadilan dalam usaha untuk memperoleh keuntungan materiel. Allah memanggil kita untuk melakukan hal sebaliknya; mengasihi kebenaran dan membenci kejahatan (lih. Am 5:15; Rom 12:9; Ibr 1:9).

[7:22]  3 Full Life : AKU SUKA AKAN HUKUM ALLAH.

Nas : Rom 7:22

Banyak orang di bawah hukum PL mendapati bahwa dalam hati (jiwa dan pikiran) mereka menyukai hukum dan perintah Allah itu (bd. Mazm 119:1-176; Yes 58:2). Akan tetapi, pada saat yang sama, selama pertolongan diharapkan hanya dari hukum, nafsu-nafsu dosa masih berkuasa (ayat Rom 7:23). Demikian juga, saat ini di dalam gereja mungkin ada orang yang mengakui kebenaran, kemurnian, dan kesempurnaan Injil Kristus, namun karena belum mengalami kasih karunia Kristus yang melahirkan kembali, mereka menemukan dirinya masih terbelenggu dosa. Sementara kita berusaha hidup bebas dari perhambaan dosa dan kedursilaan, semua usaha kita akan sia-sia jika kita tidak sungguh-sungguh dilahirkan kembali, diperdamaikan dengan Allah, ditebus dari kuasa Iblis dan dijadikan manusia baru di dalam Kristus, serta hidup baru di dalam Roh (Yoh 3:3; Rom 8:1-39; 2Kor 5:17).

[12:2]  4 Full Life : JANGANLAH KAMU MENJADI SERUPA ... TETAPI BERUBAHLAH.

Nas : Rom 12:2

Beberapa hal tersirat di sini oleh Paulus:

  1. 1) Kita harus sadar bahwa sistem dunia ini jahat adanya (Kis 2:40; Gal 1:4) dan di bawah pemerintahan Iblis (Yoh 12:31; 1Yoh 5:19;

    lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA).

  2. 2) Kita harus bersikap tegas terhadap segala cara yang berlaku dan populer dari roh dunia sambil memberitakan kebenaran kekal dan standar kebenaran Firman Allah demi Kristus (1Kor 1:17-24).
  3. 3) Kita harus membenci kejahatan, mengasihi yang benar (ayat Rom 12:9; 1Yoh 2:15-17;

    lihat cat. --> Ibr 1:9)

    [atau ref. Ibr 1:9]

    dan menolak untuk berserah pada aneka macam keduniawian di sekitar gereja, seperti keserakahan, mementingkan diri, pemikiran humanistik, siasat-siasat politik, iri hati, kebencian, dendam, kecemaran, bahasa yang tidak senonoh, hiburan duniawi, pakaian yang tidak sopan, kedursilaan, narkotika, minuman keras dan persekutuan dengan orang duniawi.
  4. 4) Pikiran kita harus diselaraskan dengan cara Allah (1Kor 2:16; Fili 2:5) dengan membaca serta merenungkan Firman-Nya (Mazm 119:11,148; Yoh 8:31-32; 15:7). Rencana dan cita-cita kita harus ditentukan oleh kebenaran sorgawi dan abadi, bukan oleh zaman yang jahat, sekular, dan sementara.

[12:9]  5 Full Life : JAUHILAH YANG JAHAT

Nas : Rom 12:9

(versi Inggris NIV -- bencilah yang jahat).

Lihat cat. --> Ibr 1:9.

[atau ref. Ibr 1:9]



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA