TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kolose 1:13

Konteks
1:13 Ia telah melepaskan kita dari kuasa kegelapan 1  c  dan memindahkan kita ke dalam Kerajaan d  Anak-Nya yang kekasih; e 

Kolose 1:20

Konteks
1:20 dan oleh Dialah Ia memperdamaikan u  segala sesuatu dengan diri-Nya 2 , baik yang ada di bumi, maupun yang ada di sorga, v  sesudah Ia mengadakan pendamaian w  oleh darah x  salib Kristus.

Kolose 1:19

Konteks
1:19 Karena seluruh kepenuhan s  Allah berkenan t  diam di dalam Dia 3 ,

Kolose 2:14

Konteks
2:14 dengan menghapuskan surat hutang, yang oleh ketentuan-ketentuan z  hukum 4  mendakwa dan mengancam kita. Dan itu ditiadakan-Nya dengan memakukannya pada kayu salib: a 

Kolose 1:22

Konteks
1:22 sekarang diperdamaikan-Nya, a  di dalam tubuh jasmani b  Kristus oleh kematian-Nya, untuk menempatkan kamu c  kudus dan tak bercela dan tak bercacat d  di hadapan-Nya.

Kolose 1:14

Konteks
1:14 di dalam Dia kita memiliki penebusan f  kita, yaitu pengampunan dosa. g 

Kolose 2:13

Konteks
2:13 Kamu juga, meskipun dahulu mati oleh pelanggaranmu w  dan oleh karena tidak disunat secara lahiriah, telah dihidupkan x  Allah bersama-sama dengan Dia, sesudah Ia mengampuni segala pelanggaran y  kita,

Kolose 3:12

Konteks
3:12 Karena itu, sebagai orang-orang pilihan Allah yang dikuduskan dan dikasihi-Nya, kenakanlah u  belas kasihan, kemurahan, kerendahan hati, v  kelemahlembutan dan kesabaran. w 

Kolose 3:24-25

Konteks
3:24 Kamu tahu, bahwa dari Tuhanlah kamu akan menerima bagian l  yang ditentukan bagimu sebagai upah. m  Kristus adalah tuan dan kamu hamba-Nya. 3:25 Barangsiapa berbuat kesalahan 5 , ia akan menanggung kesalahannya itu, karena Tuhan tidak memandang orang. n 

Kolose 1:12

Konteks
1:12 dan mengucap syukur dengan sukacita kepada Bapa, z  yang melayakkan kamu untuk mendapat bagian a  dalam apa yang ditentukan untuk orang-orang kudus di dalam kerajaan terang. b 

Kolose 1:18

Konteks
1:18 Ialah kepala o  tubuh, yaitu jemaat. p  Ialah yang sulung, q  yang pertama bangkit dari antara orang mati 6 , r  sehingga Ia yang lebih utama dalam segala sesuatu.

Kolose 1:26

Konteks
1:26 yaitu rahasia p  yang tersembunyi dari abad ke abad dan dari turunan ke turunan, tetapi yang sekarang dinyatakan kepada orang-orang kudus-Nya.

Kolose 2:7

Konteks
2:7 Hendaklah kamu berakar k  di dalam Dia dan dibangun di atas Dia, hendaklah kamu bertambah teguh dalam iman yang telah diajarkan l  kepadamu, dan hendaklah hatimu melimpah dengan syukur.

Kolose 2:11

Konteks
2:11 Dalam Dia kamu telah disunat, r  bukan dengan sunat yang dilakukan oleh manusia, tetapi dengan sunat Kristus 7 , yang terdiri dari penanggalan akan tubuh yang berdosa, s 

Kolose 2:15

Konteks
2:15 Ia telah melucuti pemerintah-pemerintah dan penguasa-penguasa 8  b  dan menjadikan mereka tontonan umum dalam kemenangan-Nya atas mereka. c 

Kolose 3:1

Konteks
3:1 Karena itu, kalau kamu dibangkitkan bersama dengan Kristus, u  carilah perkara yang di atas, di mana Kristus ada, duduk di sebelah kanan Allah. v 

Kolose 3:4

Konteks
3:4 Apabila Kristus, yang adalah hidup y  kita 9 , menyatakan diri z  kelak, kamupun akan menyatakan diri bersama dengan Dia dalam kemuliaan. a 

Kolose 1:16

Konteks
1:16 karena di dalam Dialah telah diciptakan segala sesuatu 10 , yang ada di sorga dan yang ada di bumi, yang kelihatan dan yang tidak kelihatan, baik singgasana, maupun kerajaan, baik pemerintah, maupun penguasa; l  segala sesuatu diciptakan oleh Dia dan untuk Dia. m 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:13]  1 Full Life : DARI KUASA KEGELAPAN.

Nas : Kol 1:13

Hal yang utama dalam penebusan ialah kelepasan dari pengendalian dan kuasa kegelapan, yaitu dari Iblis (Mat 4:8-11; Luk 22:52-53; Ef 2:2; Ef 6:12). Sekarang kita berada dalam kerajaan Kristus dan di bawah pemerintahan-Nya (Rom 6:17-22;

lihat cat. --> Kis 26:18).

[atau ref. Kis 26:18]

[1:20]  2 Full Life : MEMPERDAMAIKAN SEGALA SESUATU DENGAN DIRI-NYA.

Nas : Kol 1:20

Umat manusia dan segala sesuatu dalam alam semesta dipersatukan dan diselaraskan di bawah Kristus (bd. ayat Kol 1:16-18). Akan tetapi, ini tidak berarti bahwa semua orang diperdamaikan terlepas dari kehendak mereka. Orang yang menolak tawaran perdamaian Kristus tetap menjadi musuh Allah (Rom 2:4-10).

[1:19]  3 Full Life : SELURUH KEPENUHAN ALLAH ... DIAM DI DALAM DIA.

Nas : Kol 1:19

Paulus menyatakan ke-Allahan Kristus dengan kata-kata yang paling jelas. Seluruh kepenuhan ke-Allahan yang sempurna dengan segala kuasa dan kodrat-Nya berdiam di dalam Kristus (Kol 2:9; bd. Ibr 1:8).

[2:14]  4 Full Life : SURAT HUTANG, YANG OLEH KETENTUAN-KETENTUAN HUKUM.

Nas : Kol 2:14

Ini menunjuk kepada Taurat Musa, yaitu hukum-hukum yang menunjuk ke perilaku yang benar tetapi tidak dapat memberi hidup dan kuasa untuk menaati Allah (Gal 3:21). Perjanjian yang lama sebagai suatu jalan menuju keselamatan telah dipakukan di salib (yaitu dihapuskan) dan Allah mengadakan suatu perjanjian yang lebih baik melalui Kristus dan oleh Roh-Nya (2Kor 3:6-9; Ibr 8:6-13; 10:16-17,29; 12:24;

lihat art. PERJANJIAN LAMA DAN PERJANJIAN BARU).

[3:25]  5 Full Life : BARANGSIAPA BERBUAT KESALAHAN.

Nas : Kol 3:25

Paulus ingin sekali agar kasih, keadilan, dan kejujuran dinyatakan satu sama lain dalam hubungan keluarga, gereja, dan pekerjaan (ayat Kol 3:12-25). Paulus prihatin tentang pernyataan perasaan kasih, keadilan dan kejujuran terhadap sesama. Jikalau dihadapi secara sungguh-sungguh, maka ayat-ayat ini akan menghapuskan banyak perlakuan yang tanpa kasih dan tidak adil terhadap orang lain di dalam rumah tangga dan gereja kita. Khususnya, kita belajar bahwa:

  1. 1) Penganiayaan terhadap orang lain oleh orang Kristen adalah suatu perkara serius yang akan mempengaruhi kemuliaan kita yang akan datang di sorga (bd. 2Kor 5:10).
    1. (a) Mereka yang memperlakukan orang lain dengan kasih dan kebaikan akan menerima pahala dari Tuhan (ayat Kol 3:24; Ef 6:8).
    2. (b) Siapa saja yang menganiaya dan berbuat salah terhadap orang percaya lainnya "akan menanggung kesalahannya." Orang yang bersalah akan memikul kesalahan itu ke kursi pengadilan dan menanggung akibat-akibatnya tanpa sikap memihak (Ul 10:17; 2Taw 19:7; Kis 10:34; Rom 2:11).
  2. 2) Prinsip pertanggungjawaban kelak yang akan diberikan kepada Tuhan seharusnya membantu mendorong kasih, kebaikan hati, dan kemurahan kita terhadap semua orang. Biarlah semua orang percaya mengingat bahwa Allah akan menganggap anak-anak-Nya bertanggung jawab atas cara perlakuan mereka satu sama lain (Gal 6:7;

    lihat cat. --> Mat 22:37;

    lihat cat. --> Mat 22:39;

    lihat cat. --> Yoh 13:34;

    [atau ref. Mat 22:37,39; Yoh 13:34]

    lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA).

[1:18]  6 Full Life : YANG SULUNG, YANG PERTAMA BANGKIT DARI ANTARA ORANG MATI.

Nas : Kol 1:18

Yesus Kristus adalah pertama yang bangkit dari antara orang mati dengan tubuh rohani dan abadi (1Kor 15:20). Pada hari kebangkitan-Nya Kristus menjadi kepala gereja. Gereja PB mulai pada hari kebangkitan Yesus ketika para murid menerima Roh Kudus

(lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID).

Dalam kenyataan bahwa Kristus adalah "yang pertama bangkit dari antara orang mati" tersirat kebangkitan berikutnya dari semua orang yang untuknya Ia telah mati.

[2:11]  7 Full Life : DENGAN SUNAT KRISTUS.

Nas : Kol 2:11

Dalam PL sunat merupakan tanda bahwa seorang Israel mempunyai hubungan perjanjian dengan Allah

(lihat cat. --> Kej 17:11).

[atau ref. Kej 17:11]

Sunat melambangkan pengeratan atau pemisahan dari dosa dan segala sesuatu yang tidak suci di dalam dunia. Di bawah perjanjian PB, orang percaya telah mengalami sunat yang rohani, yaitu "penanggalan akan tubuh (sifat) yang berdosa." Ini suatu perbuatan rohani yang dengannya Kristus mengerat sifat lama kita yang belum dilahirkan kembali yang penuh pendurhakaan terhadap Allah serta memberikan hidup rohani atau hidup kebangkitan Kristus kepada kita (ayat Kol 2:12-13); ini adalah sunat di dalam hati (Ul 10:16; Ul 30:6; Yer 4:4; 9:26; Rom 2:29).

[2:15]  8 Full Life : MELUCUTI PEMERINTAH-PEMERINTAH DAN PENGUASA-PENGUASA.

Nas : Kol 2:15

Melalui kematian-Nya di salib, Kristus mengalahkan semua kekuatan roh jahat dan kuasa setan di dunia (bd. Ef 6:12). Ia melucuti mereka dari kekuasaannya untuk menahan orang-orang terbelenggu kepada kuasa kejahatan menentang kehendak mereka (bd. Kol 1:3; Mat 12:29; Luk 10:18; Luk 11:20-22; Ibr 2:14;

lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).

Anak Tuhan ikut mengambil bagian dalam kemenangan-Nya. Kita tidak hanya menang atas dunia dan pencobaan (1Yoh 4:4), tetapi kita juga memiliki kuasa untuk memerangi kekuatan-kekuatan roh jahat

(lihat cat. --> Ef 6:12;

[atau ref. Ef 6:12]

lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

[3:4]  9 Full Life : KRISTUS, YANG ADALAH HIDUP KITA.

Nas : Kol 3:4

Walaupun ajaran benar (2Tim 1:13-14) dan hidup suci (Kol 3:5-17; Yoh 14:15,21) adalah bagian penting dari penebusan dalam Kristus, persekutuan dengan dan kasih akan Kristus sebagai Oknum yang harus selalu menjadi yang utama dalam kehidupan kita (bd. Rom 3:22). Perhatikan tekanan pada hubungan pribadi orang percaya dengan Kristus dalam surat ini (Kol 1:27; 2:6-7,10,20; 3:1,3-4).

[1:16]  10 Full Life : DI DALAM DIALAH TELAH DICIPTAKAN SEGALA SESUATU.

Nas : Kol 1:16

Paulus menegaskan kegiatan Kristus dalam penciptaan.

  1. 1) Segala sesuatu, baik yang bendawi maupun yang rohani, telah ada karena karya Kristus sebagai pelaksana yang aktif dalam penciptaan (Yoh 1:3; Ibr 1:2).
  2. 2) Segala sesuatu tetap bersatu dan terpelihara di dalam Dia (ayat Kol 1:17; Ibr 1:3;

    lihat art. PENCIPTAAN).



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA