TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 6:21

Konteks
6:21 Karena di mana hartamu berada, di situ juga hatimu berada. d 

Matius 22:36

Konteks
22:36 "Guru, hukum manakah yang terutama dalam hukum Taurat?"

Matius 24:28

Konteks
24:28 Di mana ada bangkai, di situ burung nazar berkerumun. h "

Matius 18:20

Konteks
18:20 Sebab di mana dua atau tiga orang berkumpul dalam Nama-Ku, di situ Aku ada di tengah-tengah mereka. j "

Matius 2:4

Konteks
2:4 Maka dikumpulkannya semua imam kepala dan ahli Taurat 1  bangsa Yahudi, lalu dimintanya keterangan dari mereka, di mana Mesias akan dilahirkan.

Matius 24:42

Konteks
24:42 Karena itu berjaga-jagalah 2 , sebab kamu tidak tahu pada hari mana 3  Tuhanmu datang. w 

Matius 8:19

Konteks
8:19 Lalu datanglah seorang ahli Taurat dan berkata kepada-Nya: "Guru, aku akan mengikut Engkau, ke mana saja Engkau pergi."

Matius 26:13

Konteks
26:13 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya di mana saja Injil ini diberitakan di seluruh dunia, apa yang dilakukannya ini akan disebut juga untuk mengingat dia 4 ."

Matius 13:56

Konteks
13:56 Dan bukankah saudara-saudara-Nya perempuan semuanya ada bersama kita? Jadi dari mana diperoleh-Nya semuanya itu?"

Matius 19:18

Konteks
19:18 Kata orang itu kepada-Nya: "Perintah yang mana?" Kata Yesus: "Jangan membunuh, jangan berzinah, h  jangan mencuri, jangan mengucapkan saksi dusta,

Matius 13:27

Konteks
13:27 Maka datanglah hamba-hamba tuan ladang itu kepadanya dan berkata: Tuan, bukankah benih baik, yang tuan taburkan di ladang tuan? Dari manakah lalang itu?

Matius 9:5

Konteks
9:5 Manakah lebih mudah, mengatakan: Dosamu sudah diampuni, atau mengatakan: Bangunlah dan berjalanlah?

Matius 15:33

Konteks
15:33 Kata murid-murid-Nya kepada-Nya: "Bagaimana di tempat sunyi ini kita mendapat roti untuk mengenyangkan orang banyak yang begitu besar jumlahnya?"

Matius 2:2

Konteks
2:2 dan bertanya-tanya: "Di manakah Dia, raja orang Yahudi b  yang baru dilahirkan itu? Kami telah melihat bintang-Nya c  di Timur dan kami datang untuk menyembah Dia."

Matius 13:54

Konteks
13:54 Setibanya di tempat asal-Nya, Yesus mengajar orang-orang di situ di rumah ibadat p  mereka. Maka takjublah q  mereka dan berkata: "Dari mana diperoleh-Nya hikmat itu dan kuasa untuk mengadakan mujizat-mujizat itu?

Matius 26:17

Konteks
Yesus makan Paskah dengan murid-murid-Nya
26:17 Pada hari pertama dari hari raya Roti Tidak Beragi w  datanglah murid-murid Yesus kepada-Nya dan berkata: "Di mana Engkau kehendaki kami mempersiapkan perjamuan Paskah x  bagi-Mu?"

Matius 23:17

Konteks
23:17 Hai kamu orang-orang bodoh dan orang-orang buta, apakah yang lebih penting, emas atau Bait Suci yang menguduskan f  emas itu?

Matius 23:19

Konteks
23:19 Hai kamu orang-orang buta, apakah yang lebih penting, persembahan atau mezbah yang menguduskan g  persembahan itu?

Matius 21:25

Konteks
21:25 Dari manakah baptisan Yohanes? Dari sorga atau dari manusia?" Mereka memperbincangkannya di antara mereka, dan berkata: "Jikalau kita katakan: Dari sorga, Ia akan berkata kepada kita: Kalau begitu, mengapakah kamu tidak percaya kepadanya?

Matius 24:43

Konteks
24:43 Tetapi ketahuilah ini: Jika tuan rumah tahu pada waktu mana pada malam hari pencuri 5  akan datang, x  sudahlah pasti ia berjaga-jaga, dan tidak akan membiarkan rumahnya dibongkar.

Matius 6:19-20

Konteks
Hal mengumpulkan harta
6:19 "Janganlah kamu mengumpulkan harta di bumi; z  di bumi ngengat dan karat merusakkannya a  dan pencuri membongkar serta mencurinya. 6:20 Tetapi kumpulkanlah bagimu harta di sorga; b  di sorga ngengat dan karat tidak merusakkannya dan pencuri tidak membongkar serta mencurinya. c 

Matius 25:26

Konteks
25:26 Maka jawab tuannya itu: Hai kamu, hamba yang jahat dan malas, jadi kamu sudah tahu, bahwa aku menuai di tempat di mana aku tidak menabur dan memungut dari tempat di mana aku tidak menanam?

Matius 21:27

Konteks
21:27 Lalu mereka menjawab Yesus: "Kami tidak tahu." Dan Yesuspun berkata kepada mereka: "Jika demikian, Aku juga tidak mengatakan kepadamu dengan kuasa manakah Aku melakukan hal-hal itu."

Matius 27:21

Konteks
27:21 Wali negeri menjawab dan berkata kepada mereka: "Siapa di antara kedua orang itu yang kamu kehendaki kubebaskan bagimu?" Kata mereka: "Barabas."

Matius 26:54

Konteks
26:54 Jika begitu, bagaimanakah akan digenapi f  yang tertulis dalam Kitab Suci, yang mengatakan, bahwa harus terjadi demikian?"

Matius 10:11

Konteks
10:11 Apabila kamu masuk kota atau desa, carilah di situ seorang yang layak dan tinggallah padanya sampai kamu berangkat.

Matius 21:24

Konteks
21:24 Jawab Yesus kepada mereka: "Aku juga akan mengajukan satu pertanyaan kepadamu dan jikalau kamu memberi jawabnya kepada-Ku, Aku akan mengatakan juga kepadamu dengan kuasa manakah Aku melakukan hal-hal itu.

Matius 21:23

Konteks
Pertanyaan mengenai kuasa Yesus
21:23 Lalu Yesus masuk ke Bait Allah, dan ketika Ia mengajar di situ, datanglah imam-imam kepala serta tua-tua bangsa Yahudi kepada-Nya, dan bertanya: "Dengan kuasa p  manakah Engkau melakukan hal-hal itu? Dan siapakah yang memberikan kuasa itu kepada-Mu?"

Matius 25:24

Konteks
25:24 Kini datanglah juga hamba yang menerima satu talenta itu dan berkata: Tuan, aku tahu bahwa tuan adalah manusia yang kejam yang menuai di tempat di mana tuan tidak menabur dan yang memungut dari tempat di mana tuan tidak menanam.

Matius 21:31

Konteks
21:31 Siapakah di antara kedua orang itu yang melakukan kehendak ayahnya?" Jawab mereka: "Yang terakhir." Kata Yesus kepada mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya pemungut-pemungut cukai s  dan perempuan-perempuan sundal t  akan mendahului kamu masuk ke dalam Kerajaan Allah.

Matius 12:34

Konteks
12:34 Hai kamu keturunan ular beludak, e  bagaimanakah kamu dapat mengucapkan hal-hal yang baik, sedangkan kamu sendiri jahat? Karena yang diucapkan mulut f  meluap dari hati.

Matius 24:7

Konteks
24:7 Sebab bangsa akan bangkit melawan bangsa, dan kerajaan melawan kerajaan. m  Akan ada kelaparan n  dan gempa bumi di berbagai tempat.

Matius 2:9

Konteks
2:9 Setelah mendengar kata-kata raja itu, berangkatlah mereka. Dan lihatlah, bintang yang mereka lihat di Timur itu mendahului mereka hingga tiba dan berhenti di atas tempat, di mana Anak itu berada.

Matius 12:44

Konteks
12:44 Lalu ia berkata: Aku akan kembali ke rumah yang telah kutinggalkan itu. Maka pergilah ia dan mendapati rumah itu kosong, bersih tersapu dan rapih teratur.

Matius 28:6

Konteks
28:6 Ia tidak ada di sini, sebab Ia telah bangkit 6 , sama seperti yang telah dikatakan-Nya. x  Mari, lihatlah tempat Ia berbaring.

Matius 13:19

Konteks
13:19 Kepada setiap orang yang mendengar firman tentang Kerajaan Sorga, g  tetapi tidak mengertinya, datanglah si jahat h  dan merampas 7  yang ditaburkan dalam hati orang itu; itulah benih yang ditaburkan di pinggir jalan.

Matius 13:48

Konteks
13:48 Setelah penuh, pukat itupun diseret orang ke pantai, lalu duduklah mereka dan mengumpulkan ikan yang baik ke dalam pasu dan ikan yang tidak baik mereka buang.

Matius 9:26

Konteks
9:26 Maka tersiarlah kabar tentang hal itu ke seluruh daerah itu. l 

Matius 25:13

Konteks
25:13 Karena itu, berjaga-jagalah, sebab kamu tidak tahu akan hari maupun akan saatnya. m "

Matius 7:2

Konteks
7:2 Karena dengan penghakiman yang kamu pakai untuk menghakimi, kamu akan dihakimi dan ukuran yang kamu pakai untuk mengukur, akan diukurkan kepadamu. p 

Matius 9:31

Konteks
9:31 Tetapi mereka keluar dan memasyhurkan Dia ke seluruh daerah itu. q 

Matius 13:26

Konteks
13:26 Ketika gandum itu tumbuh dan mulai berbulir, nampak jugalah lalang itu.

Matius 22:5

Konteks
22:5 Tetapi orang-orang yang diundang itu tidak mengindahkannya; ada yang pergi ke ladangnya, ada yang pergi mengurus usahanya,

Matius 23:33

Konteks
23:33 Hai kamu ular-ular, hai kamu keturunan ular beludak! t  Bagaimanakah mungkin kamu dapat meluputkan diri dari hukuman neraka? u 

Matius 5:46

Konteks
5:46 Apabila kamu mengasihi orang yang mengasihi kamu, apakah upahmu? e  Bukankah pemungut cukai juga berbuat demikian?

Matius 22:28

Konteks
22:28 Siapakah di antara ketujuh orang itu yang menjadi suami perempuan itu pada hari kebangkitan? Sebab mereka semua telah beristerikan dia."

Matius 24:14

Konteks
24:14 Dan Injil Kerajaan ini u  akan diberitakan di seluruh dunia v  menjadi kesaksian bagi semua bangsa, sesudah itu barulah tiba kesudahannya 8  9 ."

Matius 24:50

Konteks
24:50 maka tuan hamba itu akan datang pada hari yang tidak disangkakannya, dan pada saat yang tidak diketahuinya,

Matius 26:23

Konteks
26:23 Ia menjawab: "Dia yang bersama-sama dengan Aku mencelupkan tangannya ke dalam pinggan ini, dialah yang akan menyerahkan Aku. a 

Matius 27:15

Konteks
27:15 Telah menjadi kebiasaan bagi wali negeri untuk membebaskan satu orang hukuman r  pada tiap-tiap hari raya itu atas pilihan orang banyak.

Matius 11:20

Konteks
Yesus mengecam beberapa kota
11:20 Lalu Yesus mulai mengecam kota-kota yang tidak bertobat, sekalipun di situ Ia paling banyak melakukan mujizat-mujizat-Nya:

Matius 13:57

Konteks
13:57 Lalu mereka kecewa dan menolak Dia. u  Maka Yesus berkata kepada mereka: "Seorang nabi dihormati di mana-mana, kecuali di tempat asalnya v  sendiri dan di rumahnya."

Matius 7:4

Konteks
7:4 Bagaimanakah engkau dapat berkata kepada saudaramu: Biarlah aku mengeluarkan selumbar itu dari matamu, padahal ada balok di dalam matamu.

Matius 8:20

Konteks
8:20 Yesus berkata kepadanya: "Serigala mempunyai liang dan burung mempunyai sarang, tetapi Anak Manusia c  tidak mempunyai tempat untuk meletakkan kepala-Nya."

Matius 13:5

Konteks
13:5 Sebagian jatuh di tanah yang berbatu-batu, yang tidak banyak tanahnya, lalu benih itupun segera tumbuh, karena tanahnya tipis.

Matius 21:22

Konteks
21:22 Dan apa saja yang kamu minta o  dalam doa dengan penuh kepercayaan, kamu akan menerimanya."

Matius 24:38

Konteks
24:38 Sebab sebagaimana mereka pada zaman sebelum air bah itu makan dan minum, kawin dan mengawinkan, s  sampai kepada hari Nuh masuk ke dalam bahtera,

Matius 26:57

Konteks
Yesus di hadapan Mahkamah Agama
26:57 Sesudah mereka menangkap Yesus 10 , mereka membawa-Nya menghadap Kayafas, i  Imam Besar. Di situ telah berkumpul ahli-ahli Taurat dan tua-tua.

Matius 9:15

Konteks
9:15 Jawab Yesus kepada mereka: "Dapatkah sahabat-sahabat mempelai laki-laki berdukacita selama mempelai itu bersama mereka? z  Tetapi waktunya akan datang mempelai itu diambil dari mereka dan pada waktu itulah mereka akan berpuasa 11 . a 

Matius 10:23

Konteks
10:23 Apabila mereka menganiaya kamu dalam kota yang satu, larilah ke kota yang lain; karena Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya sebelum kamu selesai mengunjungi kota-kota Israel 12 , Anak Manusia sudah datang. y 

Matius 20:22

Konteks
20:22 Tetapi Yesus menjawab, kata-Nya: "Kamu tidak tahu, apa yang kamu minta. Dapatkah kamu meminum cawan, m  yang harus Kuminum?" Kata mereka kepada-Nya: "Kami dapat."

Matius 7:9

Konteks
7:9 Adakah seorang dari padamu yang memberi batu kepada anaknya, jika ia meminta roti,

Matius 14:16

Konteks
14:16 Tetapi Yesus berkata kepada mereka: "Tidak perlu mereka pergi, kamu harus memberi mereka makan."

Matius 24:12

Konteks
24:12 Dan karena makin bertambahnya kedurhakaan 13 , maka kasih kebanyakan orang akan menjadi dingin.

Matius 25:39

Konteks
25:39 Bilamanakah kami melihat Engkau sakit atau dalam penjara dan kami mengunjungi Engkau?

Matius 2:7

Konteks
2:7 Lalu dengan diam-diam Herodes memanggil orang-orang majus itu dan dengan teliti bertanya kepada mereka, bilamana bintang itu nampak.

Matius 20:23

Konteks
20:23 Yesus berkata kepada mereka: "Cawan-Ku n  memang akan kamu minum, tetapi hal duduk di sebelah kanan-Ku atau di sebelah kiri-Ku, Aku tidak berhak memberikannya. Itu akan diberikan kepada orang-orang bagi siapa Bapa-Ku telah menyediakannya."

Matius 25:30

Konteks
25:30 Dan campakkanlah hamba yang tidak berguna itu ke dalam kegelapan yang paling gelap. Di sanalah akan terdapat ratap dan kertak gigi. t "

Matius 4:15

Konteks
4:15 "Tanah Zebulon dan tanah Naftali, jalan ke laut, daerah seberang sungai Yordan, Galilea, wilayah bangsa-bangsa lain, --

Matius 4:25

Konteks
4:25 Maka orang banyak berbondong-bondong mengikuti Dia. e  Mereka datang dari Galilea dan dari Dekapolis, dari Yerusalem dan dari Yudea dan dari seberang Yordan.

Matius 9:35-36

Konteks
Belas kasihan Yesus terhadap orang banyak
9:35 Demikianlah Yesus berkeliling ke semua kota dan desa; Ia mengajar dalam rumah-rumah ibadat dan memberitakan Injil Kerajaan Sorga serta melenyapkan segala penyakit dan kelemahan. v  9:36 Melihat orang banyak itu, tergeraklah hati Yesus oleh belas kasihan kepada mereka, w  karena mereka lelah dan terlantar seperti domba yang tidak bergembala. x 

Matius 14:14

Konteks
14:14 Ketika Yesus mendarat, Ia melihat orang banyak yang besar jumlahnya, maka tergeraklah hati-Nya oleh belas kasihan kepada mereka f  dan Ia menyembuhkan mereka yang sakit. g 

Matius 16:3

Konteks
16:3 dan pada pagi hari, karena langit merah dan redup, kamu berkata: Hari buruk. Rupa langit kamu tahu membedakannya tetapi tanda-tanda zaman s  tidak.

Matius 21:30

Konteks
21:30 Lalu orang itu pergi kepada anak yang kedua dan berkata demikian juga. Dan anak itu menjawab: Aku tidak mau. Tetapi kemudian ia menyesal lalu pergi juga.

Matius 24:45

Konteks
Perumpamaan tentang hamba yang setia dan hamba yang jahat
24:45 "Siapakah hamba z  yang setia dan bijaksana, yang diangkat oleh tuannya atas orang-orangnya untuk memberikan mereka makanan pada waktunya?

Matius 25:37-38

Konteks
25:37 Maka orang-orang benar itu akan menjawab Dia, katanya: Tuhan, bilamanakah kami melihat Engkau lapar dan kami memberi Engkau makan, atau haus dan kami memberi Engkau minum? 25:38 Bilamanakah kami melihat Engkau sebagai orang asing, dan kami memberi Engkau tumpangan, atau telanjang dan kami memberi Engkau pakaian?

Matius 25:44

Konteks
25:44 Lalu merekapun akan menjawab Dia, katanya: Tuhan, bilamanakah kami melihat Engkau lapar, atau haus, atau sebagai orang asing, atau telanjang atau sakit, atau dalam penjara dan kami tidak melayani Engkau?

Matius 2:11

Konteks
2:11 Maka masuklah mereka ke dalam rumah itu dan melihat Anak itu bersama Maria, ibu-Nya, lalu sujud menyembah Dia. f  Merekapun membuka tempat harta bendanya dan mempersembahkan persembahan g  kepada-Nya, yaitu emas, kemenyan dan mur.

Matius 4:6

Konteks
4:6 lalu berkata kepada-Nya: "Jika Engkau Anak Allah, c  jatuhkanlah diri-Mu ke bawah, sebab ada tertulis 14 : Mengenai Engkau Ia akan memerintahkan malaikat-malaikat-Nya dan mereka akan menatang Engkau di atas tangannya, supaya kaki-Mu jangan terantuk kepada batu. d "

Matius 6:2

Konteks
6:2 Jadi apabila engkau memberi sedekah, janganlah engkau mencanangkan hal itu, seperti yang dilakukan orang munafik di rumah-rumah ibadat dan di lorong-lorong, supaya mereka dipuji orang. Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya mereka sudah mendapat upahnya.

Matius 6:5

Konteks
Hal berdoa
6:5 "Dan apabila kamu berdoa, janganlah berdoa seperti orang munafik. Mereka suka mengucapkan doanya dengan berdiri i  dalam rumah-rumah ibadat dan pada tikungan-tikungan jalan raya, supaya mereka dilihat orang. Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya mereka sudah mendapat upahnya.

Matius 12:11

Konteks
12:11 Tetapi Yesus berkata kepada mereka: "Jika seorang dari antara kamu mempunyai seekor domba dan domba itu terjatuh ke dalam lobang pada hari Sabat, tidakkah ia akan menangkapnya dan mengeluarkannya? h 

Matius 14:13

Konteks
Yesus memberi makan lima ribu orang
14:13 Setelah Yesus mendengar berita itu menyingkirlah Ia dari situ, dan hendak mengasingkan diri dengan perahu ke tempat yang sunyi. Tetapi orang banyak mendengarnya dan mengikuti Dia dengan mengambil jalan darat dari kota-kota mereka.

Matius 24:3

Konteks
Permulaan penderitaan
24:3 15 Ketika Yesus duduk di atas Bukit Zaitun, h  datanglah murid-murid-Nya kepada-Nya untuk bercakap-cakap sendirian dengan Dia. Kata mereka: "Katakanlah kepada kami, bilamanakah itu akan terjadi dan apakah tanda kedatangan-Mu i  dan tanda kesudahan dunia 16 ? j "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:4]  1 Full Life : IMAM KEPALA DAN AHLI TAURAT

Nas : Mat 2:4

Imam-imam kepala merupakan para pelayan Bait Allah yang bertanggung jawab atas penyembahan; para ahli Taurat adalah orang yang menyalin nas Alkitab pada zaman pascapembuangan. Mereka dilatih untuk mengajarkan dan menerapkan hukum PL dan dianggap ahli dalam soal Taurat (Mat 22:35). Kedua golongan ini membentuk Sanhedrin, atau badan legislatif Yahudi dan Mahkamah Agama. Badan ini terdiri atas 70-71 orang yang bertugas mengawasi urusan kewargaan dan keagamaan orang Yahudi. Mereka diberikan kewenangan cukup banyak di bawah pemerintah Romawi.

[24:42]  2 Full Life : KARENA ITU BERJAGA-JAGALAH.

Nas : Mat 24:42

"Berjaga-jagalah" (Yun. _gregoreo_) ditulis dalam bentuk imperatif masa kini, yang menunjukkan keadaan siap siaga terus-menerus pada masa sekarang. Alasan untuk kesiagaan ini sekarang dan bukannya pada masa yang akan datang ialah bahwa orang percaya masa kini tidak mengetahui kapan Tuhan akan datang untuk menjemput mereka

(lihat cat. --> Yoh 14:3).

[atau ref. Yoh 14:3]

Tidak ada tanda peringatan, dan mereka tidak boleh menganggap bahwa Ia tak mungkin datang hari ini. Dengan kata lain, orang percaya masa kini harus menghadapi kemungkinan bahwa Tuhan bisa datang setiap saat

(lihat cat. --> Mat 24:44;

[atau ref. Mat 24:44]

bd. Mr 13:33-37). Kedatangan-Nya untuk menjemput gereja dapat terjadi pada hari apa saja.

[24:42]  3 Full Life : KAMU TIDAK TAHU PADA HARI MANA.

Nas : Mat 24:42

Peringatan Kristus agar murid-Nya selalu siap sedia harus dipahami sebagai menunjuk kepada kedatangan-Nya dari sorga untuk mengambil orang kudus zaman gereja dari dunia, yakni keangkatan gereja

(lihat cat. --> Yoh 14:3;

[atau ref. Yoh 14:3]

lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

  1. 1) Yesus secara tegas menyatakan bahwa kedatangan-Nya untuk menjemput orang kudus sebelum masa kesengsaraan besar akan terjadi pada saat yang tak terduga dan tanpa diberitahu dahulu. Yesus menyatakan bahwa bukan saja mereka "tidak tahu" saatnya, tetapi bahwa Ia akan datang "pada saat yang tidak kamu duga" (ayat Mat 24:44). Hal ini dengan jelas menunjuk pada unsur kejutan, keheranan, dan ketakterdugaan bagi orang percaya dalam kedatangan Kristus ini. Peristiwa ini kadang-kadang disebut sebagai tahap pertama dari kedatangan Kristus kali kedua.
  2. 2) Mengenai kedatangan Kristus dengan kuasa dan kemuliaan untuk menghakimi dunia setelah masa kesengsaraan besar (ayat Mat 24:30; Wahy 19:11-21), kedatangan-Nya diharapkan, diketahui lebih dahulu, dan sudah diduga (Luk 21:28;

    lihat cat. --> Mat 24:33;

    [atau ref. Mat 24:33]

    lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

    Peristiwa dan tanda yang terjadi semasa kesengsaraan besar ini akan menimbulkan suatu sikap kepastian dan penantian di kalangan orang kudus masa kesengsaraan besar, dan tidak akan mengalami unsur terkejut sebagaimana halnya dengan orang kudus zaman gereja

    (lihat cat. --> Mat 24:44; dan

    lihat cat. --> Yoh 14:3).

    [atau ref. Mat 24:44; Yoh 14:3]

    Kedatangan Kristus sesudah masa kesengsaraan besar kadang-kadang dianggap sebagai tahap kedua dari kedatangan Kristus kali kedua.

[26:13]  4 Full Life : UNTUK MENGINGAT DIA.

Nas : Mat 26:13

Tuhan telah menetapkan bahwa kisah Maria ini (ayat Mat 26:6-13) harus selalu disebut ketika Injil diberitahukan. Hal ini dilakukan karena Maria sudah memberikan teladan yang lebih baik tentang bagaimana orang percaya harus mengabdi kepada Kristus. Tindakannya itu mengungkapkan pengabdian yang mendalam dan kasih yang sungguh-sungguh kepada Tuhannya. Kepercayaan Kristen terutama merupakan pelayanan pribadi kita kepada-Nya. Melalui peristiwa ini kita belajar bahwa kesetiaan yang sepenuh hati dan kasih yang sungguh-sungguh kepada Yesus merupakan aspek yang paling berharga dalam hubungan kita dengan-Nya

(lihat cat. --> Yoh 21:15).

[atau ref. Yoh 21:15]

[24:43]  5 Full Life : PENCURI.

Nas : Mat 24:43

Kedatangan Kristus pada saat yang tidak diketahui akan terjadi begitu mendadak seperti seorang pencuri yang memasuki sebuah rumah. Oleh karena itu murid yang sungguh-sungguh percaya harus senantiasa siap sedia menantikan peristiwa ini (ayat Mat 24:44).

[28:6]  6 Full Life : IA TELAH BANGKIT.

Nas : Mat 28:6

Kebangkitan Yesus adalah salah satu kebenaran utama dalam Injil (1Kor 15:1-8). Mengapa kebangkitan Kristus penting bagi mereka yang percaya kepada-Nya?

  1. 1) Kebangkitan itu membuktikan bahwa Dia adalah Anak Allah (Yoh 10:17-18; Rom 1:4).
  2. 2) Kebangkitan itu menjamin kemanjuran kematian-Nya yang menebus (Rom 6:4; 1Kor 15:17).
  3. 3) Kebangkitan itu membuktikan kebenaran Alkitab (Mazm 16:10; Luk 24:44-47; Kis 2:31).
  4. 4) Kebangkitan itu memastikan penghakiman orang fasik di masa depan (Kis 17:30-31).
  5. 5) Kebangkitan Kristus mendasari karunia Roh Kudus dan pemberian hidup kekal (Yoh 20:22; Rom 5:10; 1Kor 15:45) dan pelayanan-Nya di sorga sebagai Pengantara orang percaya (Ibr 7:23-28).
  6. 6) Kebangkitan itu memastikan warisan orang percaya kelak di sorga (1Pet 1:3-4) dan kebangkitan atau pengangkatan mereka ketika Tuhan datang

    (lihat cat. --> Yoh 14:3;

    [atau ref. Yoh 14:3]

    1Tes 4:14-18).
  7. 7) Kebangkitan itu memungkinkan tersedianya kehadiran Kristus serta kuasa-Nya atas dosa dalam pengalaman hidup sehari-hari kita (Gal 2:20; Ef 1:18-20).

[13:19]  7 Full Life : SI JAHAT DAN MERAMPAS.

Nas : Mat 13:19

Lihat cat. --> Mr 4:15.

[atau ref. Mr 4:15]

[24:14]  8 Full Life : INJIL KERAJAAN ... KESUDAHANNYA.

Nas : Mat 24:14

Kesudahan zaman ini baru tiba setelah "Injil Kerajaan" telah diberitakan secukupnya di seluruh dunia.

  1. 1) Yang dimaksud dengan "Injil Kerajaan" ini ialah Injil rasuli yang diberitakan dalam kuasa dan kebenaran Roh Kudus dan disertai tanda-tanda utama Injil itu

    (lihat art. KERAJAAN ALLAH).

  2. 2) Hanya Allah yang mengetahui apabila tugas ini telah dilaksanakan sesuai dengan maksud-Nya. Tugas orang percaya ialah dengan setia dan terus-menerus memberitakan Injil kepada "semua bangsa" hingga Tuhan kembali untuk membawa gereja-Nya ke sorga

    (lihat cat. --> Mat 28:19;

    lihat cat. --> Mat 28:20;

    lihat cat. --> Yoh 14:3 dan

    lihat cat. --> 1Tes 4:13).

    [atau ref. Mat 28:19-20; Yoh 14:3; 1Tes 4:13]

  3. 3) Banyak penafsir beranggapan bahwa istilah "kesudahan" menunjuk kepada saat "orang yang mati di dalam Kristus akan bangkit" dan mereka yang setia akan bertemu dengan Tuhan di awan-awan (1Tes 4:16-17;

    lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

    Kristus lebih merinci hal-hal mengenai kedatangan-Nya yang tak terduga untuk menjemput jemaat yang setia dalam ayat Mat 24:37-44.

[24:14]  9 Full Life : BARULAH TIBA KESUDAHANNYA.

Nas : Mat 24:14

Kristus berbicara kepada murid-Nya seakan-akan semua nubuat ini akan digenapi pada zaman mereka. Oleh karena itu, hal ini merupakan harapan gereja Perjanjian Baru. Hal yang sama ini hendaknya juga menjadi harapan dari semua orang yang percaya pada Yesus Kristus sepanjang zaman. Kita harus senantiasa mengharapkan kedatangan kembali Tuhan dan bahwa akhir zaman akan tiba pada angkatan kita

(lihat cat. --> 1Kor 15:51).

[atau ref. 1Kor 15:51]

Kita harus senantiasa hidup dalam suasana di antara dekatnya kedatangan Kristus dan kenyataan bahwa kita diperintahkan untuk tetap memberitakan Injil ke seluruh dunia.

[26:57]  10 Full Life : MENANGKAP YESUS.

Nas : Mat 26:57

Suatu penyelidikan terhadap peristiwa-peristiwa dari penangkapan Yesus sampai pada penyaliban-Nya dapat sangat bermanfaat. Urutannya adalah sebagai berikut:

  1. (1) Yesus ditangkap (Mat 26:47-56; Mr 14:43-52; Luk 22:47-53; Yoh 18:2-12);
  2. (2) pengadilan agama di hadapan Hanas (Yoh 18:12-14,19-24) dan di hadapan Kayafas (Mat 26:57,59-68; Mr 14:53,55-65; Luk 22:54,63-65; Yoh 18:24);
  3. (3) penyangkalan oleh Petrus (Mat 26:58,69-75; Mr 14:54,66-72; Luk 22:54-62; Yoh 18:15-18,25-27);
  4. (4) hukuman dijatuhkan oleh Sanhedrin (Mat 27:1; Mr 15:1; Luk 22:66-71);
  5. (5) kematian Yudas (Mat 27:3-10);
  6. (6) pengadilan di hadapan Pilatus (Mat 27:2,11-14; Mr 15:2-5; Luk 23:1-5; Yoh 18:28-38);
  7. (7) pengadilan di hadapan Herodes (Luk 23:6-12) yang mengirim Dia kembali kepada Pilatus (Mat 27:11-26; Mr 15:6-15; Luk 23:11-25; Yoh 18:28-19:1,4-16);
  8. (8) Yesus dicemoohkan (Mat 27:27-30; Mr 15:16-19; Yoh 19:2-3), setelah itu Ia dipukul dan dibawa ke luar untuk disalibkan (Mat 27:31);
  9. (9) menuju ke Golgota (Mat 27:32-34; Mr 15:20-23; Luk 23:26-33);
  10. (10) penyaliban

    (lihat cat. --> Mat 27:35).

    [atau ref. Mat 27:35]

[9:15]  11 Full Life : PADA WAKTU ITULAH MEREKA AKAN BERPUASA.

Nas : Mat 9:15

Jelaslah bahwa Yesus mengharapkan orang percaya berpuasa setelah Dia kembali ke sorga. Masa ini adalah masa ketidakhadiran "mempelai laki-laki", yaitu dari saat kenaikan-Nya ke sorga sampai kedatangan-Nya kembali. Gereja menantikan kedatangan kembali mempelai laki-laki (Mat 25:6;

lihat cat. --> Yoh 14:3).

[atau ref. Yoh 14:3]

Oleh karena itu, berpuasa pada masa ini adalah

  1. (1) tanda kerinduan orang percaya akan kedatangan Tuhan,
  2. (2) persiapan bagi kedatangan Kristus,
  3. (3) perkabungan karena Kristus tidak ada, dan
  4. (4) tanda kesedihan atas dosa dan kebobrokan dunia ini

    (lihat cat. --> Mat 6:16).

    [atau ref. Mat 6:16]

[10:23]  12 Full Life : KOTA-KOTA ISRAEL.

Nas : Mat 10:23

Mungkin Kristus sedang memberitahukan kepada para murid bahwa Injil akan terus diberitakan kepada orang Yahudi sampai Ia datang kembali.

[24:12]  13 Full Life : MAKIN BERTAMBAHNYA KEDURHAKAAN.

Nas : Mat 24:12

Ciri khas akhir zaman ialah peningkatan yang luar biasa dari kemesuman, ketidaksenonohan, pemberontakan terhadap Allah, dan penanggalan semua pengekangan moral. Perbuatan seksual yang tidak wajar, kedursilaan, perzinahan, pornografi, penggunaan obat-obat terlarang, musik duniawi, dan hiburan yang memuaskan nafsu akan merajalela. Pada waktu itu keadaan akan seperti "pada zaman Nuh" (ayat Mat 24:37) ketika kecenderungan hati manusia jahat semata-mata (lih. Kej 6:5). Keadaan akan seperti di "zaman Lot" (Luk 17:28,30), ketika homoseksualitas, lesbianisme, dan bermacam-macam bentuk perbuatan seksual yang tidak wajar terdapat dalam masyarakat

(lihat cat. --> Kej 19:5;

lihat cat. --> 1Tim 4:1;

lihat cat. --> 2Tim 3:1;

lihat cat. --> 2Tim 3:2;

lihat cat. --> 2Tim 3:3;

lihat cat. --> 2Tim 3:5;

lihat cat. --> 2Tim 3:8).

[atau ref. Kej 19:5; 1Tim 4:1; 2Tim 3:1-8]

Yesus melanjutkan dengan menyatakan bahwa ketika itu kasih yang sejati akan sangat berkurang.

[4:6]  14 Full Life : ADA TERTULIS.

Nas : Mat 4:6

Iblis mempergunakan Firman Allah ketika mencobai Yesus untuk berbuat dosa. Adakalanya orang duniawi akan mempergunakan ayat Alkitab untuk mencoba membujuk orang percaya melakukan sesuatu yang mereka ketahui adalah salah atau tidak bijaksana. Beberapa ayat di Alkitab, apabila tidak ditafsirkan sesuai dengan konteksnya atau tidak dibandingkan dengan ayat yang lain dalam Firman Allah, mungkin tampaknya bersikap mengizinkan kelakuan yang berdosa (lih. mis. 1Kor 6:12). Orang percaya harus benar-benar memahami Firman Allah dan berwaspada terhadap mereka yang memutarbalikkan Alkitab untuk memenuhi keinginan tabiat berdosa manusia. Rasul Petrus berbicara tentang orang-orang yang memutarbalikkan Alkitab sehingga membinasakan dirinya sendiri (2Pet 3:16).

[24:3]  15 Full Life : PERCAKAPAN DI BUKIT ZAITUN.

Nas : Mat 24:3-25:46

Nubuat Yesus ini terutama merupakan jawaban atas pertanyaan para murid-Nya, "Apakah tanda kedatangan-Mu dan tanda kesudahan dunia?" Yesus memberikan kepada mereka:

  1. (1) tanda-tanda umum yang akan terjadi selama zaman ini sampai pada akhir zaman (Mat 24:4-14);
  2. (2) tanda-tanda khusus yang menunjukkan bahwa akhir zaman telah tiba, yaitu masa kesengsaraan besar (Mat 24:15-28);
  3. (3) tanda-tanda yang menakjubkan yang terjadi pada saat Ia datang dengan kemuliaan dan kuasa (Mat 24:29-31);
  4. (4) peringatan kepada orang kudus dalam masa kesengsaraan besar agar berjaga-jaga terhadap tanda-tanda yang menuju kepada kedatangan Kristus yang dinanti-nantikan segera setelah masa kesengsaraan besar berakhir (Mat 24:32-35);
  5. (5) peringatan kepada orang percaya yang hidup sebelum masa kesengsaraan untuk siap sedia secara rohani karena kedatangan Kristus untuk jemaat-Nya akan terjadi pada saat yang tak diduga-duga (Mat 24:36-51; 25:1-30;

    lihat cat. --> Yoh 14:3, dan

    [atau ref. Yoh 14:3]

    lihat art. KEANGKATAN GEREJA);

  6. (6) suatu gambaran mengenai penghakiman bangsa-bangsa setelah Ia datang kembali ke bumi (Mat 25:31-46). Perlu diperhatikan bahwa banyak rincian mengenai kedatangan kembali Kristus tidak dijelaskan dalam pasal Mat 24:1-51. Selanjutnya, sampai saat ini belum ada seorang pun yang mengartikan semua nubuat mengenai akhir zaman dengan kepastian penuh. Dalam percakapan Yesus terdapat unsur rahasia yang perlu kerendahan hati dan hati yang tertuju kepada Tuhan Yesus sendiri. Kita dapat menantikan tambahan pengertian tentang penyataan ini pada akhir zaman (bd. Dan 12:9).

[24:3]  16 Full Life : TANDA KESUDAHAN DUNIA.

Nas : Mat 24:3

Dalam ayat Mat 24:4-14 Yesus memberikan tanda-tanda (bd. ayat Mat 24:3) yang akan menjadi ciri dari hari-hari terakhir; tanda itu akan makin hebat pada saat akhir zaman makin dekat.

  1. 1) Nabi palsu dan orang beragama yang berkompromi di dalam gereja yang kelihatan akan bertambah banyak dan menyesatkan banyak orang (ayat Mat 24:4-5,11).
  2. 2) Makin meningkatnya peperangan, bencana kelaparan, dan gempa bumi (ayat Mat 24:6-7) akan merupakan "permulaan penderitaan menjelang zaman baru" (ayat Mat 24:8).
  3. 3) Apabila akhir zaman makin dekat, penganiayaan terhadap umat Allah akan makin hebat (ayat Mat 24:9), sehingga banyak orang akan meninggalkan Kristus (ayat Mat 24:9-10).
  4. 4) Kekerasan, kejahatan, dan pengabaian hukum-hukum Allah akan meningkat dengan cepat, dan kasih yang wajar serta kasih sayang kepada keluarga akan berkurang (ayat Mat 24:12; bd. Mr 13:12; 2Tim 3:3).
  5. 5) Sekalipun kesulitan makin hebat, Injil tetap diberitakan di seluruh dunia (ayat Mat 24:14).
  6. 6) Orang yang selamat adalah mereka yang teguh iman selama kesukaran akhir zaman (ayat Mat 24:13).
  7. 7) Orang beriman yang setia, yang menyaksikan peningkatan tanda-tanda ini, akan mengetahui bahwa hari kedatangan Tuhan bagi mereka sudah "mendekat" (Ibr 10:25;

    lihat cat. --> Yoh 14:3).

    [atau ref. Yoh 14:3]



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA