TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 1:2

Konteks
1:2 Sebelas hari perjalanan jauhnya dari Horeb d  sampai Kadesh-Barnea, e  melalui jalan f  pegunungan Seir. g 

Ulangan 2:24

Konteks
2:24 Bersiaplah kamu, berangkatlah dan seberangilah sungai Arnon. k  Ketahuilah, Aku menyerahkan Sihon, raja Hesybon, orang Amori l  itu, beserta negerinya ke dalam tanganmu; mulailah menduduki negerinya dan seranglah m  Sihon.

Ulangan 2:30

Konteks
2:30 Tetapi Sihon, raja Hesybon, tidak mau memberi kita berjalan melalui daerahnya, sebab TUHAN, w  Allahmu, membuat dia keras kepala 1  x  dan tegar hati, y  dengan maksud menyerahkan dia ke dalam tanganmu, z  seperti yang terjadi sekarang ini.

Ulangan 3:6

Konteks
3:6 Kita menumpas seluruh penduduknya, seperti yang kita lakukan terhadap Sihon, raja Hesybon, dengan menumpas v  penduduk setiap kota: laki-laki, perempuan dan anak-anak.

Ulangan 4:42

Konteks
4:42 supaya orang yang membunuh sesamanya manusia dengan tidak sengaja j  dan dengan tidak memusuhinya lebih dahulu, dapat melarikan diri ke sana, sehingga ia, apabila melarikan diri ke salah satu kota itu, dapat tetap hidup.

Ulangan 7:6

Konteks
7:6 Sebab engkaulah umat yang kudus t  bagi TUHAN, Allahmu; u  engkaulah yang dipilih v  oleh TUHAN, Allahmu, dari segala bangsa di atas muka bumi untuk menjadi umat kesayangan-Nya. w 

Ulangan 9:10

Konteks
9:10 TUHAN memberikan kepadaku kedua loh batu, yang ditulisi jari Allah, h  di mana ada segala firman yang diucapkan TUHAN kepadamu di gunung itu dari tengah-tengah api, pada hari perkumpulan. i 

Ulangan 10:11

Konteks
10:11 Lalu berfirmanlah TUHAN kepadaku: Bersiaplah, pergilah berjalan di depan bangsa itu, supaya mereka memasuki dan menduduki negeri yang Kujanjikan dengan sumpah kepada nenek moyang mereka untuk memberikannya kepada mereka."

Ulangan 17:5

Konteks
17:5 maka engkau harus membawa laki-laki atau perempuan yang telah melakukan perbuatan jahat itu ke luar ke pintu gerbang, kemudian laki-laki atau perempuan itu harus kaulempari dengan batu sampai mati. r 

Ulangan 19:4

Konteks
19:4 Inilah ketentuan mengenai pembunuh yang melarikan diri ke sana dan boleh tinggal hidup: apabila ia membunuh sesamanya manusia dengan tidak sengaja dan dengan tidak membenci dia sebelumnya,

Ulangan 22:3

Konteks
22:3 Demikianlah harus kauperbuat dengan keledainya, demikianlah kauperbuat dengan pakaiannya, demikianlah kauperbuat dengan setiap barang yang hilang dari saudaramu dan yang kautemui; tidak boleh engkau pura-pura tidak tahu.

Ulangan 22:9

Konteks
22:9 Janganlah kautaburi kebun anggurmu x  dengan dua jenis benih, supaya seluruh hasil benih yang kautaburkan dan hasil kebun anggurmu jangan menjadi milik tempat kudus.

Ulangan 28:9

Konteks
28:9 TUHAN akan menetapkan engkau sebagai umat-Nya u  yang kudus, seperti yang dijanjikan-Nya dengan sumpah kepadamu, jika engkau berpegang pada perintah v  TUHAN, Allahmu, dan hidup menurut jalan yang ditunjukkan-Nya.

Ulangan 29:5

Konteks
29:5 Empat puluh tahun lamanya Aku memimpin i  kamu berjalan melalui padang gurun; pakaianmu tidak menjadi rusak di tubuhmu, dan kasutmu tidak menjadi rusak di kakimu. j 

Ulangan 30:3

Konteks
30:3 maka TUHAN, Allahmu, akan memulihkan keadaanmu a  dan akan menyayangi b  engkau. Ia akan mengumpulkan c  engkau kembali dari segala bangsa 2 , ke mana TUHAN, Allahmu, telah menyerakkan d  engkau. e 

Ulangan 31:27

Konteks
31:27 Sebab aku mengenal kedegilan q  dan tegar tengkukmu. r  Sedangkan sekarang, selagi aku hidup bersama-sama dengan kamu, kamu sudah menunjukkan kedegilanmu terhadap TUHAN, terlebih lagi nanti sesudah aku mati.

Ulangan 32:5-6

Konteks
32:5 Berlaku busuk terhadap Dia, mereka yang bukan lagi anak-anak-Nya, yang merupakan noda, suatu angkatan k  yang bengkok dan belat-belit. 32:6 Demikianlah engkau mengadakan pembalasan l  terhadap TUHAN, hai bangsa yang bebal m  dan tidak bijaksana? n  Bukankah Ia Bapamu o  yang mencipta engkau, yang menjadikan dan menegakkan engkau? p 

Ulangan 32:51

Konteks
32:51 oleh sebab kamu telah berubah setia terhadap Aku di tengah-tengah orang Israel, dekat mata air Meriba di Kadesh c  di padang gurun Zin, d  dan oleh sebab kamu tidak menghormati kekudusan-Ku di tengah-tengah orang Israel. e 

Ulangan 33:9

Konteks
33:9 yang berkata tentang ayahnya dan tentang ibunya: c  aku tidak mengindahkan mereka; ia yang tidak mau kenal saudara-saudaranya 3  dan acuh tak acuh terhadap anak-anaknya. Sebab orang-orang Lewi itu berpegang pada firman-Mu dan menjaga perjanjian-Mu; d 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:30]  1 Full Life : ALLAHMU, MEMBUAT DIA KERAS KEPALA.

Nas : Ul 2:30

Allah tidak akan mengeraskan hati seseorang dengan sewenang-wenang (Ibr 3:7-13). Ia mengeraskan hati Sihon karena di dalam hatinya Sihon sudah menentang Israel dan Allah Israel (lih. Kel 7:3).

[30:3]  2 Full Life : MENGUMPULKAN ENGKAU KEMBALI DARI SEGALA BANGSA.

Nas : Ul 30:3

Musa menubuatkan suatu pemulihan Israel yang akan mencakup pertobatan dan berbalik lagi kepada Allah (ayat Ul 30:2), pemulihan keadaan dan pembebasan dari penjajahan (ayat Ul 30:3-4), pengumpulan kembali kepada Tuhan (ayat Ul 30:5), pembaharuan rohani (ayat Ul 30:6), dan kemakmuran serta kelimpahan berkat (ayat Ul 30:7-10). Pemulihan terakhir Israel akan mencakup:

  1. (1) pemulihan "kaum sisa" Israel secara universal (ayat Ul 30:3-5; Yes 10:21-23; 11:11-12; Yer 30:24; 31:1,8,10; Yeh 39:25,28);
  2. (2) pertobatan dan berbalik kepada sang Mesias (ayat Ul 30:2,8,10; Yes 11:10,12; Yer 23:5-8; Yeh 37:21-25; Hos 5:15; Hos 6:1-3; Rom 11:25-27;

    lihat cat. --> Mat 23:39;

    [atau ref. Mat 23:39]

    lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

  3. (3) pembaharuan rohani (ayat Ul 30:3-6; Yer 32:37-41; Yeh 11:17-20).
  4. (4) berkat bagi Israel (Yer 31:8,10,12-13,28; Yeh 28:25-26; Am 9:11-15).
  5. (5) Israel melayani bangsa-bangsa bagi Allah (Yes 49:5-6; Yes 55:3-5; Yes 60:1-5; 61:5-6).
  6. (6) hukuman atas Israel (Yeh 20:34-38; Mal 3:2-5; 4:1) dan bangsa-bangsa (Yer 25:29-33; Dan 2:44-45; Yoel 3:1-2,12-14;

    lihat cat. --> Mat 25:32;

    [atau ref. Mat 25:32]

    lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

  7. (7) berkat besar bagi semua orang yang selamat dalam hukuman Kristus setelah kesengsaraan besar (Yes 19:22-24; 49:5; Mi 4:1-4; Za 2:10-12; Wahy 20:1-4;

    lihat cat. --> Mat 25:32).

    [atau ref. Mat 25:32]

  8. (8) Israel akan memiliki tanah perjanjian itu secara permanen dalam susana damai, aman, dan terjamin (Yer 32:37-41).
  9. (9) pemulihan pada hari-hari terakhir (Hos 3:4-5).
  10. (10) Kristus dan jemaat-Nya memerintah Israel dan bangsa-bangsa lainnya

    (lihat cat. --> Wahy 20:4).

    [atau ref. Wahy 20:4]

[33:9]  3 Full Life : TIDAK MAU KENAL SAUDARA-SAUDARANYA.

Nas : Ul 33:9

Setelah dosa Israel dengan anak lembu emas (lih. Kel 32:1-35), suku Lewi berdiri di pihak Allah bahkan menentang keluarga terdekat mereka. Mereka mempertahankan perjanjian dengan teguh dan menghukum mereka yang ambil bagian dalam penyembahan anak lembu emas. Allah memberi mereka upah atas semangat mereka membela-Nya dengan mengangkat mereka menjadi pelindung hukum (ayat Ul 33:10) dan sebagai yang bertugas mempersembahkan korban (ayat Ul 33:10). Kasih dan penyerahan kita kepada Allah dan firman-Nya harus selalu diutamakan dalam hidup kita dan mendahului sahabat, keluarga, atau gereja (Mat 10:37-38; Luk 14:26).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA