Advanced Commentary

Teks -- Keluaran 18:1-9 (TB)

Konteks
Yitro mengunjungi Musa
18:1 Kedengaranlah kepada Yitro , imam di Midian , mertua Musa , segala yang dilakukan Allah kepada Musa dan kepada Israel , umat-Nya , yakni bahwa TUHAN telah membawa orang Israel keluar dari Mesir . 18:2 Lalu Yitro , mertua Musa , membawa serta Zipora , isteri Musa -- yang dahulu disuruh Musa pulang -- 18:3 dan kedua anak laki-laki Zipora; yang seorang bernama Gersom , sebab kata Musa: "Aku telah menjadi seorang pendatang di negeri asing ," 18:4 dan yang seorang lagi bernama Eliezer , sebab katanya: "Allah bapaku adalah penolongku dan telah menyelamatkan aku dari pedang Firaun ." 18:5 Ketika Yitro , mertua Musa , beserta anak-anak dan isteri Musa sampai kepadanya di padang gurun , tempat ia berkemah dekat gunung Allah , 18:6 disuruhnyalah mengatakan kepada Musa : "Aku , mertuamu Yitro , datang kepadamu membawa isterimu beserta kedua anaknya ." 18:7 Lalu keluarlah Musa menyongsong mertuanya itu, sujudlah ia kepadanya dan menciumnya ; mereka menanyakan keselamatan masing-masing , lalu masuk ke dalam kemah . 18:8 Sesudah itu Musa menceritakan kepada mertuanya segala yang dilakukan TUHAN kepada Firaun dan kepada orang Mesir karena Israel dan segala kesusahan yang mereka alami di jalan dan bagaimana TUHAN menyelamatkan mereka. 18:9 Bersukacitalah Yitro tentang segala kebaikan , yang dilakukan TUHAN kepada orang Israel , bahwa Ia telah menyelamatkan mereka dari tangan orang Mesir . [ ]

Perikop

TB

Kamus Alkitab

Gambar

Ilustrasi Khotbah

Anda Kepayahan?

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

  • Kel 8:10; Kel 15:11; Kel 18:9-11; Kel 20:3; Kel 34:14; Ula 4:35; Ula 6:4; Ula 32:39; 2Sa 7:22; 2Sa 22:32; 1Ra 8:22-23; 1Ra 8:59-60; 2Ra 5:15; 2Ra 19:15; Neh 9:6; Maz 18:32; Maz 35:10; Maz 86:8-10; Maz 95:3; Maz 96:4-6; Maz 11...
  • Kel 18:9-12
Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.12 detik
dipersembahkan oleh YLSA