TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 11:8

Konteks
11:8 Dan semua pegawaimu ini akan datang kepadaku dan sujud kepadaku serta berkata: Keluarlah, n  engkau dan seluruh rakyat yang mengikut engkau; sesudah itu aku akan keluar. o " Lalu Musa meninggalkan Firaun dengan marah yang bernyala-nyala.

Keluaran 9:29

Konteks
9:29 Dan berkatalah Musa kepadanya: "Sekeluar aku dari kota ini, aku akan mengembangkan tanganku m  kepada TUHAN; guruh akan berhenti dan hujan es tidak akan turun lagi, supaya engkau mengetahui, bahwa bumi n  adalah milik TUHAN.

Keluaran 10:29

Konteks
10:29 Kemudian Musa berkata: "Tepat seperti ucapanmu itu! Aku takkan melihat b  mukamu lagi!"

Keluaran 9:30

Konteks
9:30 Tetapi tentang engkau dan para pegawaimu, aku tahu, bahwa kamu belum takut o  kepada TUHAN Allah."

Keluaran 3:4

Konteks
3:4 Ketika dilihat TUHAN, bahwa Musa menyimpang untuk memeriksanya, berserulah s  Allah dari tengah-tengah semak duri t  itu kepadanya: "Musa, Musa!" dan ia menjawab: "Ya, Allah. u "

Keluaran 2:7

Konteks
2:7 Lalu bertanyalah kakak anak itu kepada puteri Firaun: "Akan kupanggilkah bagi tuan puteri seorang inang penyusu dari perempuan Ibrani untuk menyusukan bayi itu bagi tuan puteri?"

Keluaran 8:29

Konteks
8:29 Lalu kata Musa: "Sekarang aku keluar meninggalkan tuanku dan akan berdoa kepada TUHAN, maka pikat itu akan dijauhkan besok dari Firaun, dari pegawai-pegawainya dan rakyatnya; hanya janganlah Firaun berlaku curang d  lagi dengan tidak membiarkan bangsa itu pergi untuk mempersembahkan korban kepada TUHAN."

Keluaran 8:9

Konteks
8:9 Kata Musa kepada Firaun: "Silakanlah tuanku katakan kepadaku, f  bila aku akan berdoa untukmu, untuk pegawaimu dan rakyatmu, supaya katak-katak itu dilenyapkan dari padamu dan dari rumah-rumahmu, dan hanya tinggal di sungai Nil saja."

Keluaran 7:16

Konteks
7:16 Dan katakanlah kepadanya: TUHAN, Allah orang Ibrani, telah mengutus aku kepadamu untuk mengatakan: Biarkanlah umat-Ku pergi, supaya mereka beribadah g  kepada-Ku di padang gurun; meskipun begitu sampai sekarang engkau tidak mau mendengarkan. h 

Keluaran 21:5

Konteks
21:5 Tetapi jika budak itu dengan sungguh-sungguh berkata: Aku cinta kepada tuanku, kepada isteriku dan kepada anak-anakku, aku tidak mau keluar sebagai orang merdeka, a 

Keluaran 4:13

Konteks
4:13 Tetapi Musa berkata: "Ah, Tuhan, utuslah kiranya siapa saja e  yang patut Kauutus."

Keluaran 4:18

Konteks
Musa kembali ke Mesir
4:18 Lalu Musa kembali kepada mertuanya Yitro serta berkata kepadanya: "Izinkanlah kiranya aku kembali kepada saudara-saudaraku, yang ada di Mesir, untuk melihat apakah mereka masih hidup." Yitro berkata kepada Musa: "Pergilah dengan selamat."

Keluaran 4:1

Konteks
4:1 Lalu sahut Musa: "Bagaimana jika mereka tidak percaya kepadaku dan tidak mendengarkan q  perkataanku, melainkan berkata: TUHAN tidak menampakkan diri kepadamu?"

Keluaran 4:10

Konteks
4:10 Lalu kata Musa kepada TUHAN: "Ah, Tuhan, aku ini tidak pandai bicara 1 , dahulupun tidak dan sejak Engkau berfirman kepada hamba-Mupun tidak, sebab aku berat mulut dan berat lidah. z "

Keluaran 32:24

Konteks
32:24 Lalu aku berkata kepada mereka: Siapa yang empunya emas haruslah menanggalkannya. Mereka memberikannya kepadaku dan aku melemparkannya ke dalam api, dan keluarlah anak lembu ini. n "

Keluaran 17:4

Konteks
17:4 Lalu berseru-serulah Musa kepada TUHAN, katanya: "Apakah yang akan kulakukan kepada bangsa ini? Sebentar lagi mereka akan melempari m  aku dengan batu!"

Keluaran 18:16

Konteks
18:16 Apabila ada perkara g  di antara mereka, maka mereka datang kepadaku dan aku mengadili antara yang seorang dan yang lain; lagipula aku memberitahukan kepada mereka ketetapan-ketetapan h  dan keputusan-keputusan Allah."

Keluaran 33:12

Konteks
33:12 Lalu berkatalah Musa 2  kepada TUHAN: "Memang Engkau berfirman kepadaku: Suruhlah bangsa ini w  berangkat, tetapi Engkau tidak memberitahukan kepadaku, siapa yang akan Kauutus bersama-sama dengan aku. Namun demikian Engkau berfirman: Aku mengenal namamu x  dan juga engkau mendapat kasih karunia y  di hadapan-Ku.

Keluaran 33:18

Konteks
33:18 Tetapi jawabnya: "Perlihatkanlah kiranya kemuliaan-Mu i  kepadaku."

Keluaran 6:12

Konteks
6:12 (6-11) Tetapi Musa berkata di hadapan TUHAN: "Orang Israel sendiri tidak mendengarkan h  aku, bagaimanakah mungkin Firaun akan mendengarkan aku, aku seorang yang tidak petah lidahnya! i "

Keluaran 6:30

Konteks
6:30 (6-29) Tetapi Musa berkata di hadapan TUHAN: "Bukankah aku ini seorang yang tidak petah lidahnya, k  bagaimanakah mungkin Firaun akan mendengarkan aku?"

Keluaran 32:30

Konteks
32:30 Keesokan harinya berkatalah Musa kepada bangsa itu: "Kamu ini telah berbuat dosa q  besar, tetapi sekarang aku akan naik menghadap TUHAN, mungkin aku akan dapat mengadakan pendamaian r  karena dosamu itu."

Keluaran 32:22

Konteks
32:22 Tetapi jawab Harun: "Janganlah bangkit amarah k  tuanku; engkau sendiri tahu, bahwa bangsa ini jahat l  semata-mata.

Keluaran 3:13

Konteks
3:13 Lalu Musa berkata kepada Allah: "Tetapi apabila aku mendapatkan orang Israel dan berkata kepada mereka: Allah nenek moyangmu telah mengutus aku kepadamu, dan mereka bertanya kepadaku: bagaimana tentang nama-Nya? q  --apakah yang harus kujawab kepada mereka?"

Keluaran 3:11

Konteks
3:11 Tetapi Musa berkata kepada Allah: "Siapakah aku m  ini, maka aku yang akan menghadap Firaun dan membawa orang Israel keluar dari Mesir?"

Keluaran 5:22

Konteks
5:22 Lalu Musa kembali menghadap TUHAN, katanya: "Tuhan, mengapakah Kauperlakukan umat ini f  begitu bengis? Mengapa pula aku yang Kauutus 3 ?

Keluaran 18:15

Konteks
18:15 Kata Musa kepada mertuanya itu: "Sebab bangsa ini datang kepadaku untuk menanyakan petunjuk f  Allah.

Keluaran 32:32

Konteks
32:32 Tetapi sekarang, kiranya Engkau mengampuni dosa u  mereka 4  itu--dan jika tidak, hapuskanlah v  kiranya namaku dari dalam kitab w  yang telah Kautulis."

Keluaran 34:9

Konteks
34:9 serta berkata: "Jika aku telah mendapat kasih karunia g  di hadapan-Mu, ya Tuhan, berjalanlah kiranya Tuhan di tengah-tengah kami; h  sekalipun bangsa ini suatu bangsa yang tegar tengkuk, i  tetapi ampunilah kesalahan dan dosa j  kami; ambillah kami menjadi milik-Mu. k "

Keluaran 3:14

Konteks
3:14 Firman Allah kepada Musa: "AKU ADALAH AKU 5 ." Lagi firman-Nya: "Beginilah kaukatakan kepada orang Israel itu: AKULAH AKU r  telah mengutus aku kepadamu."

Keluaran 5:23

Konteks
5:23 Sebab sejak aku pergi menghadap Firaun untuk berbicara atas nama-Mu, dengan jahat diperlakukannya umat ini, dan Engkau tidak melepaskan g  umat-Mu sama sekali 6 ."

Keluaran 8:10

Konteks
8:10 Katanya: "Besok." Lalu kata Musa: "Jadilah seperti katamu itu, supaya tuanku mengetahui, bahwa tidak ada yang seperti TUHAN, g  Allah kami.

Keluaran 17:9

Konteks
17:9 Musa berkata kepada Yosua 7 : w  "Pilihlah orang-orang bagi kita, lalu keluarlah berperang melawan orang Amalek, besok aku akan berdiri di puncak bukit itu dengan memegang tongkat x  Allah di tanganku."

Keluaran 18:11

Konteks
18:11 Sekarang aku tahu, bahwa TUHAN lebih besar 8  dari segala allah; y  sebab Ia telah menyelamatkan bangsa ini dari tangan orang Mesir, karena memang orang-orang ini telah bertindak angkuh z  terhadap mereka."

Keluaran 2:14

Konteks
2:14 Tetapi jawabnya: "Siapakah yang mengangkat engkau menjadi pemimpin dan hakim atas kami? q  Apakah engkau bermaksud membunuh aku, sama seperti engkau telah membunuh orang Mesir itu?" Musa menjadi takut, sebab pikirnya: "Tentulah perkara itu telah ketahuan."

Keluaran 7:17

Konteks
7:17 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Dari hal yang berikut akan kauketahui, bahwa Akulah TUHAN. i  Lihat, dengan tongkat yang di tanganku ini akan kupukul air yang di sungai Nil dan air itu akan berubah menjadi darah, j 

Keluaran 18:19

Konteks
18:19 Jadi sekarang dengarkanlah perkataanku, aku akan memberi nasihat kepadamu dan Allah akan menyertai engkau. j  Adapun engkau, wakililah bangsa itu di hadapan Allah dan kauhadapkanlah perkara-perkara k  mereka kepada Allah.

Keluaran 33:13

Konteks
33:13 Maka sekarang, jika aku kiranya mendapat kasih karunia di hadapan-Mu, beritahukanlah kiranya jalan-Mu z  kepadaku 9 , sehingga aku mengenal Engkau, supaya aku tetap mendapat kasih karunia di hadapan-Mu. Ingatlah, bahwa bangsa ini umat-Mu. a "

Keluaran 33:16

Konteks
33:16 Dari manakah gerangan akan diketahui, bahwa aku telah mendapat kasih karunia di hadapan-Mu, yakni aku dengan umat-Mu ini? Bukankah karena Engkau berjalan bersama-sama dengan kami, e  sehingga kami, aku dengan umat-Mu ini, dibedakan dari segala bangsa yang ada di muka bumi f  ini?"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:10]  1 Full Life : AKU INI TIDAK PANDAI BICARA.

Nas : Kel 4:10

Di dalam keseganannya untuk menerima panggilan Allah, Musa menunjukkan kekurangannya dalam berbicara; Allah berjanji untuk memberinya pertolongan dan kuasa (ayat Kel 4:11-17). Apabila Allah memanggil kita untuk suatu tugas, Ia akan menyediakan semua sarana dan kesanggupan untuk menunaikan tugas itu (bd. 2Kor 3:5-6; 4:11-12).

[33:12]  2 Full Life : BERKATALAH MUSA.

Nas : Kel 33:12

Melalui doa Musa, Allah menyesal, mengubah keputusan-Nya (bd. ayat Kel 33:3) dan setuju untuk pergi bersama Musa dan umat-Nya (ayat Kel 33:14;

lihat cat. --> Kel 33:3).

[atau ref. Kel 33:3]

[5:22]  3 Full Life : MENGAPA PULA AKU YANG KAUUTUS?

Nas : Kel 5:22

Musa mengabaikan atau melupakan apa yang dikatakan Allah sebelumnya mengenai tanggapan-tanggapan Firaun (Kel 3:19-20; 4:21). Ia kecewa karena ketaatannya kepada Allah mendatangkan kesulitan dan tidak segera berhasil. Sering kali orang percaya di bawah perjanjian yang baru lupa bahwa Firman Allah telah mengatakan "untuk masuk ke dalam Kerajaan Allah, kita harus mengalami banyak sengsara" (Kis 14:22; bd. Yoh 16:33; 1Tes 3:3; 2Tim 3:12).

[32:32]  4 Full Life : MENGAMPUNI DOSA MEREKA.

Nas : Kel 32:32

Kasih Musa kepada umat yang berdosa (bd. Rom 9:3) menunjuk kepada kasih Perantara yang lebih agung, Kristus Yesus, yang "berdoa untuk ... pemberontak-pemberontak" (Yes 53:12; Rom 8:34;

lihat cat. --> Mat 26:39;

lihat cat. --> 1Tim 2:5;

lihat cat. --> Ibr 7:25).

[atau ref. Mat 26:39; 1Tim 2:5; Ibr 7:25]

[3:14]  5 Full Life : AKU ADALAH AKU.

Nas : Kel 3:14

Tuhan sendiri memberikan diri nama "Aku adalah Aku" (dari sinilah muncul kata Ibr. _Yahweh_), sebuah frase Ibrani yang menunjuk tindakan. Allah sebenarnya mengatakan kepada Musa, "Aku ingin dikenal sebagai Allah yang hadir dan aktif."

  1. 1) Dalam nama Yahweh terkandung janji bahwa kehadiran hidup dari Allah sendiri ada bersama umat-Nya hari lepas hari (bd. ayat Kel 3:12;

    lihat cat. --> Kej 2:4).

    [atau ref. Kej 2:4]

    Nama itu mengungkapkan kasih dan perhatian-Nya yang setia, bersama kerinduan untuk menebus umat-Nya dan hidup dalam persekutuan dengan mereka. Hal ini selaras dengan janji mendasar dari perjanjian, "Aku akan menjadi Allahmu"

    (lihat cat. --> Kej 17:7;

    [atau ref. Kej 17:7]

    Mazm 46:1-12). Tuhan menyatakan bahwa nama ini merupakan nama-Nya untuk selama-lamanya (ayat Kel 3:15).
  2. 2) Sungguh penting bahwa ketika Yesus lahir, Ia dinamakan Imanuel yang artinya "Allah menyertai" (Mat 1:23). Ia juga menyebutkan diri-Nya dengan nama "Aku adalah" (Yoh 8:58).

[5:23]  6 Full Life : ENGKAU TIDAK MELEPASKAN UMAT-MU SAMA SEKALI.

Nas : Kel 5:23

Penggenapan janji pembebasan oleh Allah tampaknya lebih mustahil daripada sebelumnya, karena situasi makin memburuk dan bukan makin membaik (ayat Kel 5:21).

  1. 1) Melalui situasi yang mematahkan harapan ini Allah ingin mengajarkan umat-Nya bahwa pembebasan dan kuasa mukjizat-Nya sering kali didahului oleh keadaan yang tidak menguntungkan dan berbagai kesulitan besar yang kurang memberi harapan.
  2. 2) Melalui saat-saat kekecewaan, orang percaya harus terus berjalan dengan iman kepada Allah dan sabda-Nya, percaya bahwa Dia akan melaksanakan kehendak-Nya pada saat yang ditentukan oleh-Nya

    (lihat cat. --> Rom 8:28;

    [atau ref. Rom 8:28]

    lihat art. PEMELIHARAAN ALLAH).

[17:9]  7 Full Life : YOSUA.

Nas : Kel 17:9

Orang yang dipilih untuk menggantikan Musa selaku pemimpin Israel muncul untuk pertama kalinya dalam kisah Alkitab. Yosua artinya "Tuhan menyelamatkan" atau "Yahweh adalah Juruselamat"; bentuk Yunaninya adalah "Yesus"

(lihat cat. --> Mat 1:21).

[atau ref. Mat 1:21]

Dengan tepat, orang yang kemudian akan menaklukkan Kanaan tampil untuk pertama kali dalam peranan militer. Dalam pemeliharaan-Nya, telah mempersiapkan dia untuk peperangan melawan bangsa-bangsa Kanaan di kemudian hari.

[18:11]  8 Full Life : SEKARANG AKU TAHU, BAHWA TUHAN LEBIH BESAR.

Nas : Kel 18:11

Kata "tahu" sering ditemukan dalam kitab ini. Musa dan orang Israel perlu tahu siapakah Allah itu dan memahami kuasa-Nya yang besar. Manifestasi kuasa dan pembebasan dari Allah ini menjadi saksi bagi Yitro sehingga ia dapat berkata, "Sekarang aku tahu," dan dapat ikut serta menyembah Tuhan. Hal-hal ini ditulis supaya kita juga dapat mengenal dan menyembah Allah yang sejati.

[33:13]  9 Full Life : BERITAHUKANLAH KIRANYA JALAN-MU KEPADAKU.

Nas : Kel 33:13

Semua anak Tuhan harus dengan sungguh-sungguh berdoa agar mengenal jalan-jalan Tuhan, yaitu hati, tujuan, hikmat, prinsip-prinsip kudus, dan bahkan penderitaan-Nya; dengan demikian kita mengenal diri-Nya Allah.



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA