TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mikha 7:7

Konteks
Pengharapan baru bagi Sion
7:7 Tetapi aku ini akan menunggu-nunggu r  TUHAN 1 , akan mengharapkan s  Allah yang menyelamatkan aku; Allahku akan mendengarkan t  aku!

Mikha 3:8

Konteks
3:8 Tetapi aku ini penuh dengan kekuatan, dengan Roh TUHAN 2 , dengan keadilan dan keperkasaan, untuk memberitakan kepada Yakub pelanggarannya dan kepada Israel dosanya. l 

Mikha 4:12

Konteks
4:12 Tetapi mereka itu tidak mengetahui rancangan d  TUHAN; mereka tidak mengerti keputusan-Nya, bahwa Ia akan menghimpunkan mereka seperti berkas gandum ke tempat pengirikan.

Mikha 3:4

Konteks
3:4 Mereka sendirilah nanti akan berseru-seru kepada TUHAN, tetapi Ia tidak akan menjawab mereka 3 ; y  Ia akan menyembunyikan wajah-Nya z  terhadap mereka pada waktu itu, sebab jahat perbuatan-perbuatan a  mereka.

Mikha 2:8

Konteks
2:8 Tetapi kamulah yang bangkit sebagai musuh terhadap umat-Ku. Kamu merebut jubah dari orang-orang yang suka damai, dari orang-orang yang berjalan lewat dengan tenteram, yang tidak cenderung kepada perang.

Mikha 3:5

Konteks
3:5 Beginilah firman TUHAN terhadap para nabi 4 , yang menyesatkan b  bangsaku, yang apabila mereka mendapat sesuatu untuk dikunyah, maka mereka menyerukan damai, c  tetapi terhadap orang yang tidak memberi sesuatu ke dalam mulut mereka, maka mereka menyatakan perang.

Mikha 5:2

Konteks
Raja Mesias dan penyelamatan Israel
5:2 (5-1) Tetapi engkau, hai Betlehem 5  i  Efrata, j  hai yang terkecil di antara kaum-kaum Yehuda, dari padamu akan bangkit bagi-Ku seorang yang akan memerintah k  Israel, yang permulaannya sudah sejak purbakala, l  sejak dahulu kala. m 

Mikha 4:10

Konteks
4:10 Menggeliatlah dan mengaduhlah, hai puteri Sion, seperti perempuan yang melahirkan! Sebab sekarang terpaksa engkau keluar dari kota dan tinggal di padang, terpaksa engkau berjalan sampai Babel; a  di sanalah engkau akan dilepaskan, di sanalah engkau akan ditebus b  oleh TUHAN dari tangan musuhmu.

Mikha 6:15

Konteks
6:15 Engkau ini akan menabur, tetapi tidak menuai, v  engkau ini akan mengirik buah zaitun, tetapi tidak berurap dengan minyaknya; juga mengirik buah anggur, tetapi tidak meminum anggurnya. w 

Mikha 7:13

Konteks
7:13 Tetapi bumi akan menjadi tandus oleh karena penduduknya, sebagai akibat perbuatan i  mereka.

Mikha 6:14

Konteks
6:14 Engkau ini akan makan, tetapi tidak menjadi kenyang, t  dan perutmu tetap mengamuk karena lapar; engkau akan menyingkirkan sesuatu, tetapi tidak dapat menyelamatkannya, u  dan apa yang dapat kauselamatkan, akan Kuserahkan kepada pedang.

Mikha 4:5

Konteks
4:5 Biarpun segala bangsa berjalan masing-masing demi nama allahnya, n  tetapi kita akan berjalan demi nama TUHAN Allah kita 6  untuk selamanya dan seterusnya. o 

Mikha 4:1

Konteks
Sion sebagai pusat kerajaan damai
4:1 Akan terjadi pada hari-hari yang terakhir 7 : gunung y  rumah TUHAN akan berdiri tegak mengatasi gunung-gunung dan menjulang tinggi di atas bukit-bukit; z  bangsa-bangsa akan berduyun-duyun ke sana, a 

Mikha 3:2

Konteks
3:2 hai kamu yang membenci kebaikan dan yang mencintai kejahatan 8 ? Mereka merobek kulit dari tubuh bangsaku dan daging dari tulang-tulangnya; t 

Mikha 4:4

Konteks
4:4 Tetapi mereka masing-masing akan duduk di bawah pohon anggurnya dan di bawah pohon aranya k  dengan tidak ada yang mengejutkan, l  sebab mulut TUHAN semesta alam yang mengatakannya. m 

Mikha 4:7

Konteks
4:7 Mereka yang pincang akan Kujadikan pangkal s  suatu keturunan, dan yang diusir suatu bangsa t  yang kuat, dan TUHAN akan menjadi raja atas mereka di gunung Sion, u  dari sekarang sampai selama-lamanya. v 

Mikha 4:9

Konteks
4:9 Maka sekarang, mengapa engkau berteriak dengan keras 9 ? Tiadakah raja y  di tengah-tengahmu? Atau sudah binasakah penasihatmu, sehingga engkau disergap kesakitan z  seperti perempuan yang melahirkan?

Mikha 7:8

Konteks
7:8 Janganlah bersukacita atas aku, u  hai musuhku! Sekalipun aku jatuh, aku akan bangun v  pula 10 , sekalipun aku duduk dalam gelap, TUHAN akan menjadi terangku. w 

Mikha 2:3

Konteks
2:3 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku merancang malapetaka y  terhadap kaum ini, dan kamu tidak dapat menghindarkan lehermu dari padanya; kamu tidak dapat lagi berjalan angkuh, z  sebab waktu itu adalah waktu yang mencelakakan.

Mikha 6:5

Konteks
6:5 Umat-Ku, baiklah ingat apa yang dirancangkan oleh Balak, y  raja Moab, dan apa yang dijawab kepadanya oleh Bileam bin Beor dan apa yang telah terjadi dari Sitim z  sampai ke Gilgal, a  supaya engkau mengakui perbuatan-perbuatan b  keadilan dari TUHAN."

Mikha 7:4

Konteks
7:4 Orang yang terbaik di antara mereka adalah seperti tumbuhan duri, l  yang paling jujur di antara mereka seperti pagar duri; m  hari bagi pengintai-pengintaimu, hari penghukumanmu, telah datang, sekarang akan mulai kegemparan n  di antara mereka!

Mikha 7:9-10

Konteks
7:9 Aku akan memikul kemarahan x  TUHAN, sebab aku telah berdosa kepada-Nya, sampai Ia memperjuangkan perkaraku y  dan memberi keadilan kepadaku, membawa aku ke dalam terang, z  sehingga aku mengalami keadilan-Nya. a  7:10 Musuhku akan melihatnya dan dengan malu b  ia akan menutupi mukanya, dia yang berkata kepadaku: "Di mana TUHAN, Allahmu? c " Mataku akan memandangi dia; d  sekarang ia diinjak-injak e  seperti lumpur di jalan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:7]  1 Full Life : AKU INI AKAN MENUNGGU-NUNGGU TUHAN.

Nas : Mi 7:7

Di tengah-tengah masyarakat yang secara moral sakit, Mikha mengandalkan Allah dan janji-janji-Nya. Dia tahu bahwa Allah akan menopang dirinya, pada suatu hari melaksanakan hukuman atas semua kejahatan, dan menjadikan keadilan berkuasa (ayat Mi 7:9).

  1. 1) Allah memanggil orang percaya di dalam Kristus untuk hidup "sebagai anak-anak Allah yang tidak bercela di tengah-tengah angkatan yang bengkok hatinya dan yang sesat ini, sehingga kamu bercahaya di antara mereka seperti bintang-bintang di dunia" (Fili 2:15).
  2. 2) Sekalipun kejahatan bisa meningkat dan masyarakat bisa makin hancur, kita dapat menawarkan karunia keselamatan Allah kepada semua orang yang mau mendengar, sementara kita berdoa dan berjaga untuk hari itu bila Dia akan meluruskan segala sesuatu (bd. ayat Mi 7:15-20).

[3:8]  2 Full Life : PENUH DENGAN KEKUATAN, DENGAN ROH TUHAN.

Nas : Mi 3:8

Mikha dipanggil untuk menjadi juru bicara Allah.

  1. 1) Ia berbicara dengan kuasa dan ilham Roh Kudus (bd. Yer 20:9; Ef 3:7). Roh mendorongnya untuk menghukum dosa di rumah Allah. Tugas Mikha ialah mencerminkan hati Allah, mendorong yang benar dan mencegah yang salah.
  2. 2) Para gembala dan nabi masa kini mempunyai tugas yang sama. Mereka tidak boleh goyah menghadapi tekanan-tekanan di dalam gereja untuk menyesuaikan diri dengan dunia. Sebaliknya, mereka harus menjadi suara Allah membela kebenaran, kesalehan, dan keadilan

    (lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA).

[3:4]  3 Full Life : IA TIDAK AKAN MENJAWAB MEREKA.

Nas : Mi 3:4

Karena perilaku para pemimpin yang jahat dan kejam, Allah menolak untuk menjawab doa mereka, dan mereka akhirnya akan ditinggalkan Allah.

[3:5]  4 Full Life : TERHADAP PARA NABI.

Nas : Mi 3:5-7

Allah rindu menuntun umat-Nya kembali pada jalan yang lurus dan benar, namun para nabi palsu tidak peduli akan hal ini. Mereka menjadikan bangsa itu merasa dirinya aman dengan gaya hidup penuh dosa dengan memberitakan harapan dan keamanan palsu. Mereka tidak bersikap tegas menentang dosa di antara umat Allah, tetapi malah mendukungnya. Karena mereka menolak untuk menuntun umat Allah kembali ke jalan-jalan Allah, para nabi palsu akan ditinggalkan Allah.

[5:2]  5 Full Life : ENGKAU, HAI BETLEHEM.

Nas : Mi 5:1

Mikha bernubuat bahwa seorang pemimpin akan muncul dari Betlehem yang akan menggenapi janji-janji Allah kepada umat-Nya. Ayat ini mengacu kepada Yesus sang Mesias (lih. Mat 2:1,3-6), yang asal usulnya "sudah sejak purbakala" (yaitu, dari kekal; lih. Yoh 1:1; Kol 1:17; Wahy 1:8); namun Ia akan lahir sebagai manusia (ayat Mi 5:2; lih. Yoh 1:14; Fili 2:7-8).

[4:5]  6 Full Life : BERJALAN DEMI NAMA TUHAN ALLAH KITA.

Nas : Mi 4:5

Bagaimana kita harus hidup selama menantikan kerajaan Allah tiba di bumi dalam segala kepenuhannya? Kita harus hidup bagi Allah, berjalan di jalan-jalan-Nya yang benar dan bersaksi kepada semua bangsa (bd. 2Pet 3:11-12).

[4:1]  7 Full Life : PADA HARI-HARI YANG TERAKHIR.

Nas : Mi 4:1

Mikha bernubuat tentang waktu itu ketika Allah akan memerintah seluruh dunia.

  1. 1) Waktu itu akan menjadi masa damai sejahtera, kebahagiaan dan kesalehan. Allah akan dihormati dan disembah bukan oleh Israel saja, tetapi oleh semua bangsa di dunia.
  2. 2) "Gunung rumah Tuhan" (yaitu, Yerusalem) akan menjadi pusat pemerintahan Allah. Kerajaan Allah yang akan datang ini akan dimulai ketika Kristus kembali untuk membinasakan semua kejahatan dan mendirikan pemerintahan-Nya yang adil di bumi

    (lihat cat. --> Wahy 20:4).

    [atau ref. Wahy 20:4]

[3:2]  8 Full Life : MEMBENCI KEBAIKAN ... MENCINTAI KEJAHATAN.

Nas : Mi 3:2

Para pemimpin bangsa itu telah meninggalkan standar-standar saleh masa lalu dan menggantikannya dengan hukum mereka sendiri. Dengan sengaja mereka menyenangi kejahatan dan ketidakadilan dalam usaha untuk memperoleh keuntungan materiel. Allah memanggil kita untuk melakukan hal sebaliknya; mengasihi kebenaran dan membenci kejahatan (lih. Am 5:15; Rom 12:9; Ibr 1:9).

[4:9]  9 Full Life : MENGAPA ENGKAU BERTERIAK DENGAN KERAS.

Nas : Mi 4:9-14

Nabi Mikha kembali membahas malapetaka yang akan menimpa Yerusalem dengan menyatakan bahwa penduduknya akan diangkut ke Babel. Ia mengucapkan nubuat ini 100 tahun sebelum kerajaan Babel menjadi kekuatan dunia yang terkemuka (pasukan Babel membinasakan Yerusalem pada tahun 586 SM). Mikha juga melihat kembalinya Yehuda dari Babel (ayat Mi 4:10).

[7:8]  10 Full Life : AKU AKAN BANGUN PULA.

Nas : Mi 7:8-13

Kaum sisa yang benar di Yehuda sedang menghadapi hari-hari gelap karena hukuman Allah atas dosa-dosa bangsa itu; akan tetapi, Mikha tetap memberitakan kata-kata iman bagi mereka dan memandang lebih jauh dari kemenangan sementara musuh-musuh mereka kepada hari pemulihan mereka yang mulia oleh Allah. "Aku akan bangun pula" adalah suatu pernyataan iman yang setaraf dengan pernyataan iman Ayub

(lihat cat. --> Ayub 19:25;

lihat cat. --> Ayub 19:26;

lihat cat. --> Ayub 19:27).

[atau ref. Ayub 19:25-27]



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA