TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Roma 12:13

Konteks
12:13 Bantulah dalam kekurangan d  orang-orang kudus dan usahakanlah dirimu untuk selalu memberikan tumpangan! e 

Roma 3:23

Konteks
3:23 Karena semua orang telah berbuat dosa i  dan telah kehilangan kemuliaan Allah,

Roma 11:35

Konteks
11:35 Atau siapakah yang pernah memberikan sesuatu kepada-Nya, sehingga Ia harus menggantikannya? c 

Roma 11:12

Konteks
11:12 Sebab jika pelanggaran mereka berarti kekayaan bagi dunia, dan kekurangan mereka kekayaan bagi bangsa-bangsa lain, t  terlebih-lebih lagi kesempurnaan mereka 1 .

Roma 3:21

Konteks
Manusia dibenarkan karena iman
3:21 Tetapi sekarang, tanpa hukum Taurat kebenaran Allah 2  b  telah dinyatakan, seperti yang disaksikan c  dalam Kitab Taurat dan Kitab-kitab para nabi,

Roma 4:14

Konteks
4:14 Sebab jika mereka yang mengharapkannya dari hukum Taurat, menerima bagian yang dijanjikan Allah, maka sia-sialah iman dan batallah janji itu. i 

Roma 6:10

Konteks
6:10 Sebab kematian-Nya adalah kematian terhadap dosa 3 , o  satu kali dan untuk selama-lamanya, p  dan kehidupan-Nya adalah kehidupan bagi Allah.

Roma 11:6

Konteks
11:6 Tetapi jika hal itu terjadi karena kasih karunia, maka bukan lagi karena perbuatan, j  sebab jika tidak demikian, maka kasih karunia itu bukan lagi kasih karunia.

Roma 12:6

Konteks
12:6 Demikianlah kita mempunyai karunia p  yang berlain-lainan menurut kasih karunia 4  yang dianugerahkan kepada kita: Jika karunia itu adalah untuk bernubuat 5  q  baiklah kita melakukannya sesuai dengan iman r  kita.

Roma 15:14

Konteks
Paulus menjelaskan dasar-dasar tulisannya
15:14 Saudara-saudaraku, aku sendiri memang yakin tentang kamu, bahwa kamu juga telah penuh dengan kebaikan p  dan dengan segala pengetahuan q  dan sanggup untuk saling menasihati.

Roma 11:25

Konteks
Penyelamatan Israel
11:25 Sebab, saudara-saudara, supaya kamu jangan menganggap dirimu pandai, l  aku mau agar kamu mengetahui m  rahasia n  ini: Sebagian dari Israel telah menjadi tegar o  sampai jumlah yang penuh dari bangsa-bangsa lain 6  telah masuk. p 

Roma 15:13

Konteks
15:13 Semoga Allah, sumber pengharapan, memenuhi kamu dengan segala sukacita dan damai sejahtera n  dalam iman kamu, supaya oleh kekuatan Roh Kudus o  kamu berlimpah-limpah dalam pengharapan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:12]  1 Full Life : KESEMPURNAAN MEREKA.

Nas : Rom 11:12

"Kesempurnaan" Israel mungkin menunjuk kepada saat itu ketika banyak orang Israel akan percaya kepada Yesus Kristus sebagai Putra Allah dan Mesias (lih. ayat Rom 11:15), sehingga membawa berkat yang makin besar bagi dunia

(lihat cat. --> Yes 11:10-16;

lihat cat. --> Yes 29:17-24).

[atau ref. Yes 11:10-16; 29:17-24]

[3:21]  2 Full Life : KEBENARAN ALLAH.

Nas : Rom 3:21

Frasa ini menunjuk kepada tindakan penebusan oleh Allah dalam lingkup dosa manusia; melaluinya, Dia, dengan cara yang adil (ayat Rom 3:26), memulihkan hubungan-Nya dengan kita serta membebaskan kita dari kuasa kejahatan (perhatikan PL, di mana bekerjanya keselamatan dan penyataan kebenaran pada dasarnya merupakan hal yang sama -- lih. Mazm 98:1-2; Yes 46:13; 51:5-8; 56:1; 62:1;

lihat cat. --> Mazm 32:2;

lihat cat. --> Yes 56:1-2).

[atau ref. Mazm 32:2; Yes 56:1-2]

  1. 1) Penyataan mengenai kebenaran Allah di dalam Injil belum berakhir. Sebagai kuasa Allah untuk keselamatan yang mendampingi seorang percaya, maka kebenaran itu selalu segar dan relevan

    (lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN).

  2. 2) Kebenaran dari Allah ini datang kepada kita melalui iman dalam Yesus Kristus (ayat Rom 3:22).

[6:10]  3 Full Life : KEMATIANNYA ADALAH KEMATIAN TERHADAP DOSA.

Nas : Rom 6:10

Walaupun Kristus tidak berbuat dosa, Dia menderita dan dihina oleh kuasa dosa demi kita (Rom 5:21; bd. 2Kor 5:21). Dengan kematian-Nya, Dia mati terhadap pengaruh dosa; dengan kebangkitan-Nya, Dia mengalahkan kuasa kematian. Demikian pula, mereka yang manunggal dengan Dia dalam kematian-Nya bebas dari kuasa dosa (ayat Rom 6:2,11) untuk hidup dalam hidup yang baru (ayat Rom 6:4-5,10).

[12:6]  4 Full Life : KARUNIA YANG BERLAIN-LAINAN MENURUT KASIH KARUNIA.

Nas : Rom 12:6

Paulus mencatat apa yang dapat disebutkan karunia dari kasih karunia (Yun. _charismata_). Karunia itu adalah baik keinginan atau kecenderungan batiniah maupun kesanggupan (Fili 2:13) yang diberikan oleh Roh Kudus kepada orang-orang dalam jemaat untuk membangun umat Allah dan mengungkapkan kasih Allah kepada orang lain

(lihat cat. --> 1Kor 12:1;

[atau ref. 1Kor 12:1]

1Kor 14:12,26; 1Pet 4:10). Setiap orang percaya mempunyai sekurangnya satu karunia ini (1Kor 12:11; 1Pet 4:10). Akan tetapi, karunia terutama seseorang tidak meniadakan pemakaian lain karunia ketika diperlukan. Daftar Paulus yang terdiri atas tujuh karunia seharusnya dipandang sebagai mewakili karunia yang lain dan bukan sebagai semua karunia secara lengkap (lih. pasal 1Kor 12:1-14:40 untuk keterangan lebih lanjut tentang karunia-karunia rohani).

[12:6]  5 Full Life : BERNUBUAT.

Nas : Rom 12:6

Untuk ulasan tentang karunia bernubuat,

lihat art. KARUNIA ROHANI BAGI ORANG PERCAYA; dan

lihat art. KARUNIA-KARUNIA PELAYANAN GEREJA.

[11:25]  6 Full Life : JUMLAH YANG PENUH DARI BANGSA-BANGSA LAIN.

Nas : Rom 11:25

Ungkapan ini menunjukkan penggenapan maksud Allah untuk memanggil ke luar suatu umat dari antara orang bukan Yahudi (Kis 15:14). Mungkin ayat ini juga berhubungan dengan saat di mana kejahatan mereka sudah penuh, yaitu ketika dosa di dunia ini mencapai tingkat tertinggi dalam pemberontakan terhadap Allah (bd. Kej 15:16). Pada saat itu Kristus akan datang untuk menghakimi dunia (Luk 21:24,27; bd. Kej 6:5-7,11-13; 18:20-33; 19:24-25; Luk 17:26-30).



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA