Advanced Commentary

Teks -- 2 Raja-raja 23:1-5 (TB)

Konteks
Pembaharuan yang dilakukan Yosia
23:1 Sesudah itu raja menyuruh orang mengumpulkan semua tua-tua Yehuda dan Yerusalem . [ ] 23:2 Kemudian pergilah raja ke rumah TUHAN dan bersama-sama dia semua orang Yehuda dan semua penduduk Yerusalem , para imam , para nabi dan seluruh orang awam , dari yang kecil sampai yang besar . Dengan didengar mereka ia membacakan segala perkataan dari kitab perjanjian yang ditemukan di rumah TUHAN itu. [ ] 23:3 Sesudah itu berdirilah raja dekat tiang dan diadakannyalah perjanjian di hadapan TUHAN untuk hidup dengan mengikuti TUHAN , dan tetap menuruti perintah-perintah-Nya , peraturan-peraturan-Nya dan ketetapan-ketetapan-Nya dengan segenap hati dan dengan segenap jiwa dan untuk menepati perkataan perjanjian yang tertulis dalam kitab itu . Dan seluruh rakyat turut mendukung perjanjian itu. [ ] 23:4 Raja memberi perintah kepada imam besar Hilkia dan kepada para imam tingkat dua dan kepada para penjaga pintu untuk mengeluarkan dari bait TUHAN segala perkakas yang telah dibuat untuk Baal dan Asyera dan untuk segala tentara langit , lalu dibakarnyalah semuanya itu di luar kota Yerusalem di padang-padang Kidron , dan diangkutnyalah abunya ke Betel . 23:5 Ia memberhentikan para imam dewa asing yang telah diangkat oleh raja-raja Yehuda untuk membakar korban di bukit pengorbanan di kota-kota Yehuda dan di sekitar Yerusalem , juga orang-orang yang membakar korban untuk Baal , untuk dewa matahari , untuk dewa bulan , untuk rasi-rasi bintang dan untuk segenap tentara langit .

Perikop

TB

Kamus Alkitab

Gambar

Ilustrasi Khotbah

Reformasi; Buku Kuno; "itu Dosa Saya!"

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA