Advanced Commentary

Teks -- Hakim-hakim 9:1-14 (TB)

Konteks
Abimelekh menjadi raja di Sikhem
9:1 Adapun Abimelekh bin Yerubaal pergi ke Sikhem kepada saudara-saudara ibunya dan berkata kepada mereka dan kepada seluruh kaum dari pihak keluarga ibunya : [ ] 9:2 "Tolong katakan kepada seluruh warga kota Sikhem : Manakah yang lebih baik bagimu: tujuh puluh orang memerintah kamu, yaitu semua anak Yerubaal , atau satu orang ? Dan ingat juga, bahwa aku darah dagingmu ." [ ] 9:3 Lalu saudara-saudara ibunya mengatakan hal ihwalnya kepada seluruh warga kota Sikhem , maka condonglah hati orang-orang itu untuk mengikuti Abimelekh , sebab kata mereka: "Memang ia saudara kita." [ ] 9:4 Sesudah itu mereka memberikan kepadanya tujuh puluh uang perak dari kuil Baal-Berit , lalu Abimelekh memberi perak itu sebagai upah kepada petualang-petualang dan orang-orang nekat supaya mengikuti dia. 9:5 Ia pergi ke rumah ayahnya di Ofra , lalu membunuh saudara-saudaranya , anak-anak Yerubaal , tujuh puluh orang , di atas satu batu . Tetapi Yotam , anak bungsu Yerubaal tinggal hidup , karena ia menyembunyikan diri. 9:6 Kemudian berkumpullah seluruh warga kota Sikhem dan seluruh Bet-Milo ; mereka pergi menobatkan Abimelekh menjadi raja dekat pohon tarbantin di tugu peringatan yang di Sikhem . 9:7 Setelah hal itu dikabarkan kepada Yotam , pergilah ia ke gunung Gerizim dan berdiri di atasnya , lalu berserulah ia dengan suara nyaring kepada mereka: "Dengarkanlah aku, kamu warga kota Sikhem , maka Allah akan mendengarkan kamu juga. [ ] 9:8 Sekali peristiwa pohon-pohon pergi mengurapi yang akan menjadi raja atas mereka. Kata mereka kepada pohon zaitun : Jadilah raja atas kami! 9:9 Tetapi jawab pohon zaitun itu kepada mereka: Masakan aku meninggalkan minyakku yang dipakai untuk menghormati Allah dan manusia , dan pergi melayang di atas pohon-pohon ? 9:10 Lalu kata pohon-pohon itu kepada pohon ara : Marilah , jadilah raja atas kami! [ ] 9:11 Tetapi jawab pohon ara itu kepada mereka: Masakan aku meninggalkan manisanku dan buah-buahku yang baik , dan pergi melayang di atas pohon-pohon ? 9:12 Lalu kata pohon-pohon itu kepada pohon anggur : Marilah , jadilah raja atas kami! [ ] 9:13 Tetapi jawab pohon anggur itu kepada mereka: Masakan aku meninggalkan air buah anggurku , yang menyukakan hati Allah dan manusia , dan pergi melayang di atas pohon-pohon ? 9:14 Lalu kata segala pohon itu kepada semak duri : Marilah , jadilah raja atas kami! [ ]

Perikop

TB

Kamus Alkitab

Gambar

Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA