Advanced Commentary

Teks -- Keluaran 8:19-32 (TB)

Konteks
8:19 Lalu berkatalah para ahli itu kepada Firaun : "Inilah tangan Allah ." Tetapi hati Firaun berkeras , dan ia tidak mau mendengarkan mereka -- seperti yang telah difirmankan TUHAN . [ ]
Tulah keempat: lalat pikat
8:20 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa : "Bangunlah pagi-pagi dan berdirilah menantikan Firaun , pada waktu biasanya ia keluar ke sungai , dan katakanlah kepadanya : Beginilah firman TUHAN : Biarkanlah umat-Ku pergi , supaya mereka beribadah kepada-Ku; [ ] 8:21 sebab jika engkau tidak membiarkan umat-Ku itu pergi , maka Aku akan melepaskan pikat terhadap engkau, terhadap pegawai-pegawaimu , rakyatmu dan rumah-rumahmu , sehingga rumah-rumah orang Mesir , bahkan tanah , di mana mereka berdiri akan penuh dengan pikat . 8:22 Tetapi pada hari itu Aku akan mengecualikan tanah Gosyen , di mana umat-Ku tinggal , sehingga di sana tidak ada terdapat pikat , supaya engkau mengetahui , bahwa Aku , TUHAN , ada di negeri ini. [ ] 8:23 Sebab Aku akan mengadakan perbedaan antara umat-Ku dan bangsamu . Besok tanda mujizat ini akan terjadi ." 8:24 TUHAN berbuat demikian ; maka datanglah banyak-banyak pikat ke dalam istana Firaun dan ke dalam rumah pegawai-pegawainya dan ke seluruh tanah Mesir ; negeri itu menderita karena pikat itu. 8:25 Lalu Firaun memanggil Musa dan Harun serta berkata : "Pergilah , persembahkanlah korban kepada Allahmu di negeri ini." [ ] 8:26 Tetapi Musa berkata : "Tidak mungkin kami berbuat demikian , sebab korban yang akan kami persembahkan kepada TUHAN , Allah kami, adalah kekejian bagi orang Mesir . Apabila kami mempersembahkan korban yang menjadi kekejian bagi orang Mesir itu, di depan mata mereka, tidakkah mereka akan melempari kami dengan batu ? 8:27 Kami harus pergi ke padang gurun tiga hari perjalanan jauhnya untuk mempersembahkan korban kepada TUHAN , Allah kami, seperti yang difirmankan-Nya kepada kami." 8:28 Lalu kata Firaun : "Baik, aku akan membiarkan kamu pergi untuk mempersembahkan korban kepada TUHAN , Allahmu , di padang gurun ; hanya janganlah kamu pergi terlalu jauh . Berdoalah untuk aku." 8:29 Lalu kata Musa : "Sekarang aku keluar meninggalkan tuanku dan akan berdoa kepada TUHAN , maka pikat itu akan dijauhkan besok dari Firaun , dari pegawai-pegawainya dan rakyatnya ; hanya janganlah Firaun berlaku curang lagi dengan tidak membiarkan bangsa itu pergi untuk mempersembahkan korban kepada TUHAN ." 8:30 Sesudah itu keluarlah Musa meninggalkan Firaun , lalu berdoa kepada TUHAN . 8:31 Dan TUHAN membuat seperti yang dikatakan Musa : pikat itu dijauhkan-Nya dari Firaun , dari pegawai-pegawainya dan rakyatnya ; seekorpun tidak ada yang tinggal . 8:32 Tetapi sekali inipun Firaun tetap berkeras hati ; ia tidak membiarkan bangsa itu pergi .

Perikop

TB

Kamus Alkitab

Gambar

Pertanyaan-Pertanyaan

Ilustrasi Khotbah

Lepaskan; Dengungan Lalat

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

  • Kel 8:19; Kel 31:18; Ula 9:10; Maz 8:4; Luk 11:20...
  • Kel 8:15; Kel 8:32; Kel 9:15-17,34-35; 1Sa 6:6; 2Ta 36:11-13; Maz 95:8; Ams 28:14; Yeh 3:4-7; Ibr 3:8; Ibr 3:15; Ibr 4:7...
  • Kel 4:2-3; Kel 7:20; Kel 8:6; Kel 8:24; Kel 10:13-14; Kel 14:21-22; Kel 16:11-15; Kel 17:6; Ima 9:24; Bil 17:8; Yos 3:14-16; Yos 10:13; 1Ra 17:14-16; 2Ra 2:8,11; 2Ra 2:19-22; 2Ra 6:5-6; Maz 136:13-14; Mat 14:22-32; Mat 15:32-...
Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA