TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 10:5

Konteks
10:5 Kalau kamu memasuki suatu rumah, katakanlah lebih dahulu: Damai sejahtera bagi rumah ini.

Lukas 9:52

Konteks
9:52 dan Ia mengirim beberapa utusan mendahului Dia. Mereka itu pergi, lalu masuk ke suatu desa orang Samaria h  untuk mempersiapkan segala sesuatu bagi-Nya.

Lukas 13:30

Konteks
13:30 Dan sesungguhnya ada orang yang terakhir yang akan menjadi orang yang terdahulu dan ada orang yang terdahulu 1  yang akan menjadi orang yang terakhir. s "

Lukas 21:14

Konteks
21:14 Sebab itu tetapkanlah di dalam hatimu, supaya kamu jangan memikirkan lebih dahulu pembelaanmu. p 

Lukas 19:4

Konteks
19:4 Maka berlarilah ia mendahului orang banyak, lalu memanjat pohon ara w  untuk melihat Yesus, yang akan lewat di situ. x 

Lukas 7:27

Konteks
7:27 Karena tentang dia ada tertulis: Lihatlah, Aku menyuruh utusan-Ku mendahului Engkau, ia akan mempersiapkan jalan-Mu di hadapan-Mu. l 

Lukas 10:1

Konteks
Yesus mengutus tujuh puluh murid
10:1 Kemudian dari pada itu Tuhan p  menunjuk tujuh puluh murid yang lain, q  lalu mengutus mereka berdua-dua 2  r  mendahului-Nya ke setiap kota dan tempat yang hendak dikunjungi-Nya. s 

Lukas 9:61

Konteks
9:61 Dan seorang lain lagi berkata: "Aku akan mengikut Engkau, Tuhan, tetapi izinkanlah aku pamitan dahulu dengan keluargaku. o "

Lukas 9:8

Konteks
9:8 Ada lagi yang mengatakan, bahwa Elia telah muncul s  kembali, dan ada pula yang mengatakan, bahwa seorang dari nabi-nabi dahulu telah bangkit. t 

Lukas 9:19

Konteks
9:19 Jawab mereka: "Yohanes Pembaptis, a  ada juga yang mengatakan: Elia, ada pula yang mengatakan, bahwa seorang dari nabi-nabi dahulu telah bangkit. b "

Lukas 14:28

Konteks
14:28 3 Sebab siapakah di antara kamu yang kalau mau mendirikan sebuah menara tidak duduk dahulu membuat anggaran biayanya, kalau-kalau cukup uangnya untuk menyelesaikan pekerjaan itu?

Lukas 9:59

Konteks
9:59 Lalu Ia berkata kepada seorang lain: "Ikutlah Aku! m " Tetapi orang itu berkata: "Izinkanlah aku pergi dahulu menguburkan bapaku."

Lukas 12:31

Konteks
12:31 Tetapi carilah Kerajaan-Nya 4 , u  maka semuanya itu akan ditambahkan juga kepadamu. v 

Lukas 1:76

Konteks
1:76 Dan engkau, hai anakku, akan disebut nabi i  Allah Yang Mahatinggi; j  karena engkau akan berjalan mendahului Tuhan untuk mempersiapkan jalan bagi-Nya, k 

Lukas 14:31

Konteks
14:31 Atau, raja manakah yang kalau mau pergi berperang melawan raja lain tidak duduk dahulu untuk mempertimbangkan, apakah dengan sepuluh ribu orang ia sanggup menghadapi lawan yang mendatanginya dengan dua puluh ribu orang?

Lukas 1:17

Konteks
1:17 dan ia akan berjalan mendahului Tuhan x  dalam roh dan kuasa Elia 5  y  untuk membuat hati bapa-bapa berbalik kepada anak-anaknya 6  z  dan hati orang-orang durhaka kepada pikiran orang-orang benar dan dengan demikian menyiapkan bagi Tuhan a  suatu umat yang layak bagi-Nya."

Lukas 6:42

Konteks
6:42 Bagaimanakah engkau dapat berkata kepada saudaramu: Saudara, biarlah aku mengeluarkan selumbar yang ada di dalam matamu, padahal balok yang di dalam matamu tidak engkau lihat? Hai orang munafik, keluarkanlah dahulu balok dari matamu, maka engkau akan melihat dengan jelas untuk mengeluarkan selumbar itu dari mata saudaramu."

Lukas 17:8

Konteks
17:8 Bukankah sebaliknya ia akan berkata kepada hamba itu: Sediakanlah makananku. Ikatlah pinggangmu dan layanilah aku d  sampai selesai aku makan dan minum. Dan sesudah itu engkau boleh makan dan minum.

Lukas 14:24

Konteks
14:24 Sebab Aku berkata kepadamu: Tidak ada seorangpun dari orang-orang yang telah diundang itu akan menikmati jamuan-Ku. l "

Lukas 17:31

Konteks
17:31 Barangsiapa pada hari itu 7  sedang di peranginan di atas rumah dan barang-barangnya ada di dalam rumah, janganlah ia turun untuk mengambilnya, dan demikian juga orang yang sedang di ladang, janganlah ia kembali. a 

Lukas 1:70

Konteks
1:70 --seperti yang telah difirmankan-Nya sejak purbakala oleh mulut nabi-nabi-Nya b  yang kudus--

Lukas 11:38

Konteks
11:38 Orang Farisi itu melihat hal itu dan ia heran, karena Yesus tidak mencuci tangan-Nya sebelum makan. d 

Lukas 21:9

Konteks
21:9 Dan apabila kamu mendengar tentang peperangan dan pemberontakan 8 , janganlah kamu terkejut. Sebab semuanya itu harus terjadi dahulu, tetapi itu tidak berarti kesudahannya akan datang segera."

Lukas 17:25

Konteks
17:25 Tetapi Ia harus menanggung banyak u  penderitaan dahulu dan ditolak v  oleh angkatan ini. w 

Lukas 23:12

Konteks
23:12 Dan pada hari itu juga bersahabatlah f  Herodes dan Pilatus; sebelum itu mereka bermusuhan.

Lukas 11:26

Konteks
11:26 Lalu ia keluar dan mengajak tujuh roh lain yang lebih jahat dari padanya, dan mereka masuk dan berdiam di situ 9 . Maka akhirnya keadaan orang itu lebih buruk dari pada keadaannya semula. t "

Lukas 15:4

Konteks
15:4 10 "Siapakah di antara kamu yang mempunyai seratus ekor domba, dan jikalau ia kehilangan seekor di antaranya, tidak meninggalkan yang sembilan puluh sembilan ekor di padang gurun dan pergi mencari yang sesat itu sampai ia menemukannya? v 

Lukas 19:28

Konteks
Yesus dielu-elukan di Yerusalem
19:28 11 Dan setelah mengatakan semuanya itu Yesus mendahului mereka dan meneruskan perjalanan-Nya ke Yerusalem. n 

Lukas 18:39

Konteks
18:39 Maka mereka, yang berjalan di depan, menegor dia supaya ia diam. Namun semakin keras ia berseru: "Anak Daud, kasihanilah aku! s "

Lukas 24:26

Konteks
24:26 Bukankah Mesias harus menderita semuanya itu untuk masuk ke dalam kemuliaan-Nya? r "

Lukas 1:36

Konteks
1:36 Dan sesungguhnya, Elisabet, sanakmu itu, iapun sedang mengandung seorang anak laki-laki v  pada hari tuanya dan inilah bulan yang keenam bagi dia, yang disebut mandul itu.

Lukas 11:25

Konteks
11:25 Maka pergilah ia dan mendapati rumah itu bersih tersapu dan rapih teratur.

Lukas 17:26

Konteks
17:26 Dan sama seperti terjadi pada zaman Nuh 12 , x  demikian pulalah halnya kelak pada hari-hari Anak Manusia:

Lukas 21:22

Konteks
21:22 sebab itulah masa pembalasan x  di mana akan genap y  semua yang ada tertulis.

Lukas 6:23

Konteks
6:23 Bersukacitalah pada waktu itu dan bergembiralah, u  sebab sesungguhnya, upahmu besar di sorga; karena secara demikian juga nenek moyang mereka telah memperlakukan para nabi 13 . v 

Lukas 19:29

Konteks
19:29 Ketika Ia telah dekat Betfage dan Betania, o  yang terletak di gunung yang bernama Bukit Zaitun, p  Yesus menyuruh dua orang murid-Nya

Lukas 6:26

Konteks
6:26 Celakalah kamu, jika semua orang memuji kamu 14 ; karena secara demikian juga nenek moyang mereka telah memperlakukan nabi-nabi palsu. a "

Lukas 15:32

Konteks
15:32 Kita patut bersukacita dan bergembira karena adikmu telah mati dan menjadi hidup kembali, ia telah hilang dan didapat kembali. p "

Lukas 22:8

Konteks
22:8 Lalu Yesus menyuruh Petrus dan Yohanes, w  kata-Nya: "Pergilah, persiapkanlah perjamuan Paskah bagi kita supaya kita makan."

Lukas 21:12

Konteks
21:12 Tetapi sebelum semuanya itu kamu akan ditangkap dan dianiaya; kamu akan diserahkan ke rumah-rumah ibadat dan penjara-penjara, dan kamu akan dihadapkan kepada raja-raja dan penguasa-penguasa oleh karena nama-Ku.

Lukas 2:4

Konteks
2:4 Demikian juga Yusuf pergi dari kota Nazaret di Galilea ke Yudea, ke kota Daud yang bernama Betlehem, t  --karena ia berasal dari keluarga dan keturunan Daud--

Lukas 10:24

Konteks
10:24 Karena Aku berkata kepada kamu: Banyak nabi dan raja ingin melihat apa yang kamu lihat, tetapi tidak melihatnya, dan ingin mendengar apa yang kamu dengar, tetapi tidak mendengarnya. p "

Lukas 11:37

Konteks
Yesus mengecam orang-orang Farisi dan ahli-ahli Taurat
11:37 Ketika Yesus selesai mengajar, seorang Farisi mengundang Dia untuk makan di rumahnya. Maka masuklah Ia ke rumah itu, lalu duduk makan. c 

Lukas 12:1

Konteks
Pengajaran khusus bagi murid-murid
12:1 Sementara itu beribu-ribu orang banyak telah berkerumun, sehingga mereka berdesak-desakan. Lalu Yesus mulai mengajar, pertama-tama kepada murid-murid-Nya, kata-Nya: "Waspadalah terhadap ragi, yaitu kemunafikan 15  y  orang Farisi.

Lukas 12:46

Konteks
12:46 maka tuan hamba itu akan datang pada hari yang tidak disangkakannya, dan pada saat yang tidak diketahuinya, h  dan akan membunuh dia dan membuat dia senasib dengan orang-orang yang tidak setia.

Lukas 17:7

Konteks
Tuan dan hamba
17:7 "Siapa di antara kamu yang mempunyai seorang hamba yang membajak atau menggembalakan ternak baginya, akan berkata kepada hamba itu, setelah ia pulang dari ladang: Mari segera makan!

Lukas 18:31

Konteks
Pemberitahuan ketiga tentang penderitaan Yesus
18:31 Yesus memanggil kedua belas murid-Nya, lalu berkata kepada mereka: "Sekarang kita pergi ke Yerusalem f  dan segala sesuatu yang ditulis oleh para nabi g  mengenai Anak Manusia h  akan digenapi.

Lukas 22:35

Konteks
22:35 Lalu Ia berkata kepada mereka: "Ketika Aku mengutus kamu dengan tiada membawa pundi-pundi, bekal dan kasut, t  adakah kamu kekurangan apa-apa?"

Lukas 22:59

Konteks
22:59 Dan kira-kira sejam kemudian seorang lain berkata dengan tegas: "Sungguh, orang ini juga bersama-sama dengan Dia, sebab ia juga orang Galilea. k "

Lukas 24:21

Konteks
24:21 Padahal kami dahulu mengharapkan, bahwa Dialah yang datang untuk membebaskan bangsa Israel. n  Tetapi sementara itu telah lewat tiga hari, o  sejak semuanya itu terjadi.

Lukas 24:49

Konteks
24:49 Dan Aku akan mengirim kepadamu apa yang dijanjikan r  Bapa-Ku 16 . Tetapi kamu harus tinggal di dalam kota ini sampai kamu diperlengkapi dengan kekuasaan dari tempat tinggi."

Lukas 3:8

Konteks
3:8 Jadi hasilkanlah buah-buah yang sesuai dengan pertobatan 17 . Dan janganlah berpikir dalam hatimu: Abraham adalah bapa kami! r  Karena aku berkata kepadamu: Allah dapat menjadikan anak-anak bagi Abraham dari batu-batu ini!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:30]  1 Full Life : YANG TERAKHIR YANG AKAN ... TERDAHULU.

Nas : Luk 13:30

Lihat cat. --> Mat 19:30.

[atau ref. Mat 19:30]

[10:1]  2 Full Life : MENGUTUS MEREKA BERDUA-DUA.

Nas : Luk 10:1

Prinsip pengutusan para pekerja berdua-dua itu sangat penting dalam pekerjaan Tuhan, karena dengan demikian tersedialah iman dan hikmat dua kali lipat untuk masing-masing pekerja; tambahan pula, seorang kawan memberi dukungan keberanian. Ayat-ayat lain yang menulis tentang prinsip berdua-dua ini adalah: Pengkh 4:9-12; Mat 18:16; Mr 6:7; 14:13; Luk 7:19; Yoh 1:35-41; 8:17; Kis 9:38; 10:7; 15:36-41; 19:22; 2Kor 13:1; 1Tim 5:19; Ibr 10:28; Wahy 11:3-6,10-12.

[14:28]  3 Full Life : HARGA KEMURIDAN.

Nas : Luk 14:28-33

Yesus mengajarkan bahwa barangsiapa ingin mengikuti Dia dan menjadi murid-Nya harus memutuskan lebih dahulu apakah ia telah siap untuk membayar harganya. Harga kemuridan yang sejati adalah mengorbankan semua hubungan dan harta milik, yaitu segala sesuatu yang kita miliki: barang materiel, keluarga, kehidupan, cita-cita, rencana dan kepentingan kita sendiri (ayat Luk 14:33). Ini tidak berarti bahwa kita harus membuang semua yang kita miliki, tetapi segala yang kita miliki harus diserahkan untuk melayani Kristus dan berada di bawah tuntunan-Nya (lih. Mr 13:24; Mat 7:14; bd. Yoh 16:33; 2Tim 3:12).

[12:31]  4 Full Life : CARILAH KERAJAANNYA.

Nas : Luk 12:31

Lihat cat. --> Mat 6:33.

[atau ref. Mat 6:33]

[1:17]  5 Full Life : ROH DAN KUASA ELIA.

Nas : Luk 1:17

Dalam banyak hal, Yohanes akan mirip dengan nabi Elia yang berani itu

(lihat cat. --> Mal 4:5).

[atau ref. Mal 4:5]

Karena dipenuhi Roh Kudus (ayat Luk 1:15), Yohanes akan menjadi seorang pengkhotbah yang memberitakan kebenaran moral (Luk 3:7-14; Mat 3:1-10). Ia akan mempertunjukkan pelayanan Roh Kudus dengan berkhotbah tentang dosa, kebenaran, dan penghakiman

(lihat cat. --> Yoh 16:8).

[atau ref. Yoh 16:8]

Ia akan membalikkan hati "orang yang tidak taat kepada hikmat orang benar"

(lihat cat. --> Mat 11:7).

[atau ref. Mat 11:7]

Ia tidak akan berkompromi dengan suara hatinya atau membengkokkan prinsip-prinsip alkitabiah hanya demi jabatan atau keamanan pribadi (Luk 3:19-20; Mat 14:1-11). Ia akan taat kepada Allah dan tinggal setia terhadap seluruh kebenaran. Pendeknya, Yohanes akan menjadi seorang "hamba Allah".

[1:17]  6 Full Life : BAPA-BAPA ... KEPADA ANAK-ANAKNYA.

Nas : Luk 1:17

Salah satu dosa terbesar dari umat Allah dalam PL adalah kegagalan para bapa untuk mengasihi anak-anak laki-laki dan perempuannya dengan secukupnya untuk mengajarkan jalan dan perintah Allah

(lihat cat. --> Mal 4:6)

[atau ref. Mal 4:6]

kepada mereka. Dengan kedatangan Yohanes dan Injil Kristus maka hati bapa-bapa akan berbalik kepada anak-anaknya.

  1. 1) Ini merupakan suatu pernyataan yang jelas bahwa salah satu sasaran kunci dari Injil adalah meneguhkan kembali kehendak Allah untuk keluarga dengan suatu hubungan yang tepat antara bapa dengan anak mereka. Melalui pemberitaan tentang pertobatan dan ketuhanan Kristus, bapa-bapa akan mengabdikan diri pada anaknya dalam suatu sikap kebenaran.
  2. 2) Jika gereja masa kini gagal untuk menjadi apa yang Allah inginkan, mungkin salah satu faktornya adalah karena hati bapa-bapa sekali lagi telah mengabaikan anaknya karena lalai untuk mengasihi mereka, untuk meluangkan waktu bersama-sama mereka, dan untuk mengajarkan Firman Allah dan standar kebenaran kepada mereka. Sebagai akibatnya, anak-anak akan menolak jalan Allah (Mal 4:6).
  3. 3) Berikut ini terdapat ayat-ayat penting yang berkaitan dengan bapa-bapa dan anak-anak:
    1. (a) mengajar anak-anak agar setia kepada jalan Allah: Kel 10:2; Kel 13:8; Ul 4:9-10; 6:6-25; 11:18-21; Mazm 78:5-8; Yes 38:19; Yoel 1:3; Ef 6:4; 1Tes 2:11;
    2. (b) mengasihi dan mengoreksi anak-anak; Mazm 103:13; Ams 3:12; Ams 13:24; 23:13-14; Mal 4:6; Luk 11:11-13; 2Kor 12:14; Ef 6:4; Kol 3:21; 1Tes 2:11; 1Tim 3:4-5,12; 5:8; Tit 2:4; Ibr 12:7;
    3. (c) bapa-bapa berdoa bagi anaknya: Kej 17:18; 2Sam 12:16; 1Taw 22:11-12; 29:19; Ayub 1:5; Ef 3:14-19.

      Lihat cat. --> Yoh 17:1

      [atau ref. Yoh 17:1]

      mengenai suatu model doa bapa untuk anaknya; juga

      lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK.

[17:31]  7 Full Life : PADA HARI ITU.

Nas : Luk 17:31

Lihat cat. --> Mr 13:14

[atau ref. Mr 13:14]

tentang kekejian yang membinasakan,

lihat art. KESENGSARAAN BESAR.

[21:9]  8 Full Life : PEPERANGAN DAN PEMBERONTAKAN.

Nas : Luk 21:9

Lihat cat. --> Mat 24:4.

[atau ref. Mat 24:4]

[11:26]  9 Full Life : TUJUH ROH LAIN ... BERDIAM DI SITU.

Nas : Luk 11:26

Maksud bagian ini menjadi jelas dalam ayat paralelnya di Mat 12:43-45

(lihat cat. --> Mat 12:45),

[atau ref. Mat 12:45]

yang berbicara tentang rumah yang ditinggalkan kosong.

  1. 1) Dalam pertobatan dan keselamatan (Yoh 3:3) orang percaya tidak hanya harus dilepaskan dari dosa, tetapi juga menyerahkan diri kepada ketaatan yang radikal, doa, kebenaran, dan Firman Allah serta dipenuhi dengan Roh Kudus (lih. Kis 2:4; Rom 8:1-39).
  2. 2) Kuasa Iblis tidak berakhir setelah pertobatan, tetapi terus berlangsung sebagai suatu ancaman yang tak berkesudahan (Luk 22:31;

    lihat cat. --> Mat 6:13).

    [atau ref. Mat 6:13]

    Kita selamat dari dosa dan Iblis hanya oleh penyerahan sepenuh kepada Kristus dan dengan menggunakan semua sarana kasih karunia yang tersedia melalui Kristus

    (lihat cat. --> Ef 6:11).

    [atau ref. Ef 6:11]

  3. 3) Orang percaya yang telah dilepaskan dari kuasa setan tetapi tidak sepenuhnya meninggalkan dosa atau tidak membuka diri mereka kepada Roh Allah, sedang mengundang roh-roh jahat untuk datang kembali dengan kuasa yang lebih besar untuk hidup dalam diri mereka.

[15:4]  10 Full Life : DOMBA YANG HILANG.

Nas : Luk 15:4

Ayat kunci Injil Lukas menyatakan bahwa "Anak Manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang" (Luk 19:10). Tiga perumpamaan dalam pasal Luk 15:1-32 menggambarkan tujuan misi Yesus ke bumi ini dan menyatakan kerinduan Allah untuk menyelamatkan yang hilang untuk selama-lamanya. Kita belajar bahwa

  1. (1) hal mencari orang berdosa yang hilang dengan maksud untuk membawanya kepada keselamatan adalah hal yang terpenting bagi hati Allah (ayat Luk 15:4,8,20,24);
  2. (2) Allah dan sorga bersama-sama bersukacita apabila hanya seorang berdosa bertobat (ayat Luk 15:7,10); dan
  3. (3) tidak ada pengorbanan atau penderitaan yang terlalu besar dalam hal mencari yang hilang dan membawanya kepada Yesus (ayat Luk 15:4,8).

[19:28]  11 Full Life : MEMASUKI YERUSALEM DENGAN JAYA.

Nas : Luk 19:28

Dengan memasuki Yerusalem di atas seekor keledai, di hadapan umum Yesus mengungkapkan bahwa Ia adalah Raja Israel dan Mesias yang dinubuatkan

(lihat cat. --> Za 9:9).

[atau ref. Za 9:9]

  1. 1) Kedatangan ini telah dinubuatkan oleh nabi Zakharia.
  2. 2) Kedatangan Yesus yang sederhana ini adalah suatu tindakan simbolis yang dimaksudkan untuk menunjukkan bahwa Kerajaan-Nya bukanlah dari dunia ini dan bahwa Ia tidak datang untuk memerintah dunia ini dengan paksaan dan kekerasan. Penolakan-Nya untuk bertindak seperti seorang penakluk militer yang menang menunjukkan bahwa Kerajaan-Nya itu bersifat rohani.

[17:26]  12 Full Life : ZAMAN NUH.

Nas : Luk 17:26

Lihat cat. --> Mat 24:37.

[atau ref. Mat 24:37]

[6:23]  13 Full Life : DEMIKIAN JUGA NENEK MOYANG MEREKA MEMPERLAKUKAN PARA NABI.

Nas : Luk 6:23

Berulang-ulang umat Israel PL menolak para nabi dan berita mereka (1Raj 19:10; Mat 5:12; 23:31,37; Kis 7:51-52).

  1. 1) Gereja masa kini harus mengingat bahwa Allah mengutus nabi-nabi kepada mereka (1Kor 12:28; Ef 4:11) dengan tujuan memanggil baik para pemimpin maupun umat kepada kehidupan yang benar, kesetiaan kepada Alkitab, dan pemisahan dari dunia ini (lih. pasal Wahy 2:1-3:22).
  2. 2) Gereja-gereja dapat melakukan hal yang sama seperti yang dilakukan oleh Israel dahulu kala dengan menolak perkataan para nabi mereka dan dengan demikian kehilangan berkat dan keselamatan dari Allah. Pada pihak lain, mereka dapat menerima berita Allah, meninggalkan dosa, memperdalam kesetiaan mereka kepada Allah dan Firman-Nya, dan terus hidup sebagai umat Allah. Gereja yang menolak para nabi yang benar dari Allah pada akhirnya akan ditolak oleh Allah sendiri (Luk 13:34-35; Wahy 2:1-3:22).
  3. 3) Dengan sengaja Iblis akan mengutus nabi-nabi palsu ke dalam gereja-gereja (Mat 13:24-30,36-43); nabi-nabi yang menolak kekuasaan mutlak Firman Allah, dan menyatakan bahwa mereka memiliki wewenang yang setara dengan Firman Allah, serta menegaskan bahwa penyataan mereka itu mutlak benar dan kata-kata mereka tidak dapat dihakimi oleh gereja-gereja

    (lihat art. GURU-GURU PALSU).

    Para nabi palsu ini harus dengan tegas ditolak.

[6:26]  14 Full Life : CELAKALAH KAMU, JIKA SEMUA ORANG MEMUJI KAMU.

Nas : Luk 6:26

Ketika sebagian besar dari orang dunia yang tidak percaya memuji orang percaya atau seorang yang menyatakan dirinya hamba Tuhan, maka mungkin itu menjadi tanda bahwa ia bukanlah seorang pengikut Kristus yang benar, sebab nabi palsu sering disukai oleh orang yang tidak setia kepada Kristus. Nabi-nabi dan pelayan-pelayan Injil yang melayani Allah akan mengalami hal yang sama yang terjadi pada diri Kristus; kehidupan dan berita mereka akan bertentangan dengan dosa orang yang tidak benar dan sebagai akibatnya akan ditolak oleh mereka yang tidak percaya.

[12:1]  15 Full Life : KEMUNAFIKAN.

Nas : Luk 12:1

Yesus mencela kemunafikan orang Farisi, dan memperingatkan murid-Nya untuk berhati-hati agar dosa ini tidak memasuki kehidupan dan pelayanan mereka.

  1. 1) Kemunafikan berarti memperlihatkan sikap dan tindakan yang tidak sesuai dengan perbuatannya -- misalnya: bertindak di hadapan umum sebagai seorang percaya yang saleh dan setia, padahal sedang menaruh dosa yang tersembunyi, kedursilaan, ketamakan, nafsu, atau ketidakadilan lainnya. Orang munafik adalah seorang penipu dalam hal kebenaran yang dapat dilihat

    (lihat art. GURU-GURU PALSU).

  2. 2) Karena kemunafikan menyangkut hidup dalam dusta, maka itu membuat seseorang menjadi rekan kerja dan sekutu Iblis, bapa segala dusta (Yoh 8:44).
  3. 3) Yesus memperingatkan murid-murid-Nya bahwa segala kemunafikan dan dosa yang tersembunyi akan dibuka, jika tidak dalam hidup sekarang, pastilah pada hari penghakiman (lih. Rom 2:16; 1Kor 3:13; 4:5; Wahy 20:12). Apa yang dilakukan secara rahasia di balik pintu yang tertutup pada suatu saat akan disingkapkan secara terang-terangan (ayat Luk 12:2-3).
  4. 4) Kemunafikan adalah suatu tanda bahwa seseorang tidak takut akan Allah (ayat Luk 12:5) dan tidak memiliki Roh Kudus dengan kasih karunia pembaharuannya (lih. Rom 8:5-14; 1Kor 6:9-10; Gal 5:19-21; Ef 5:5). Sementara tinggal dalam kondisi demikian, seseorang tidak dapat "meluputkan diri dari hukuman neraka" (Mat 23:33).

[24:49]  16 Full Life : APA YANG DIJANJIKAN BAPA-KU.

Nas : Luk 24:49

"Apa yang dijanjikan Bapa-Ku" agar mendatangkan "kekuasaan dari tempat tinggi" menunjuk kepada pencurahan Roh Kudus yang dimulai pada hari Pentakosta

(lihat cat. --> Kis 1:4;

lihat cat. --> Kis 2:4;

[atau ref. Kis 1:4; 2:4]

lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS).

Kita menemukan janji ini tercatat dalam PL (Yes 32:15; 44:3; Yeh 39:29; Yoel 2:28) dan dalam PB (Yoh 14:16-17,26; 15:26; 16:7; Kis 1:4-8; Kis 2:33,38-39). Para murid bertekun di dalam doa sementara mereka menunggu penggenapan janji itu

(lihat cat. --> Kis 1:14).

[atau ref. Kis 1:14]

Sekarang ini orang percaya yang mencari baptisan Roh Kudus seharusnya melakukan hal yang sama.

[3:8]  17 Full Life : BUAH-BUAH YANG SESUAI DENGAN PERTOBATAN.

Nas : Luk 3:8

Lihat cat. --> Mat 3:8.

[atau ref. Mat 3:8]



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA