TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 12:37

Konteks
12:37 Karena menurut ucapanmu engkau akan dibenarkan 1 , dan menurut ucapanmu pula engkau akan dihukum. g "

Matius 25:33

Konteks
25:33 dan Ia akan menempatkan domba-domba di sebelah kanan-Nya dan kambing-kambing di sebelah kiri-Nya.

Matius 27:38

Konteks
27:38 Bersama dengan Dia q  disalibkan dua orang penyamun, seorang di sebelah kanan dan seorang di sebelah kiri-Nya.

Matius 15:18

Konteks
15:18 Tetapi apa yang keluar dari mulut berasal dari hati c  dan itulah yang menajiskan orang.

Matius 21:25

Konteks
21:25 Dari manakah baptisan Yohanes? Dari sorga atau dari manusia?" Mereka memperbincangkannya di antara mereka, dan berkata: "Jikalau kita katakan: Dari sorga, Ia akan berkata kepada kita: Kalau begitu, mengapakah kamu tidak percaya kepadanya?

Matius 1:5

Konteks
1:5 Salmon memperanakkan Boas dari Rahab, g  Boas memperanakkan Obed dari Rut, Obed memperanakkan Isai,

Matius 7:5

Konteks
7:5 Hai orang munafik, keluarkanlah dahulu balok dari matamu, maka engkau akan melihat dengan jelas untuk mengeluarkan selumbar itu dari mata saudaramu."

Matius 12:35

Konteks
12:35 Orang yang baik mengeluarkan hal-hal yang baik dari perbendaharaannya yang baik dan orang yang jahat mengeluarkan hal-hal yang jahat dari perbendaharaannya yang jahat.

Matius 15:19

Konteks
15:19 Karena dari hati timbul 2  segala pikiran jahat, pembunuhan, perzinahan, percabulan, pencurian, sumpah palsu dan hujat. d 

Matius 22:35

Konteks
22:35 dan seorang dari mereka, seorang ahli Taurat 3 , i  bertanya untuk mencobai Dia:

Matius 24:17

Konteks
24:17 Orang yang sedang di peranginan di atas rumah y  janganlah ia turun untuk mengambil barang-barang dari rumahnya,

Matius 25:2

Konteks
25:2 Lima di antaranya bodoh dan lima bijaksana. h 

Matius 17:9

Konteks
17:9 Pada waktu mereka turun dari gunung itu, Yesus berpesan kepada mereka: "Jangan kamu ceriterakan penglihatan itu kepada seorangpun z  sebelum Anak Manusia a  dibangkitkan dari antara orang mati. b "

Matius 20:21

Konteks
20:21 Kata Yesus: "Apa yang kaukehendaki?" Jawabnya: "Berilah perintah, supaya kedua anakku ini boleh duduk kelak di dalam Kerajaan-Mu, l  yang seorang di sebelah kanan-Mu dan yang seorang lagi di sebelah kiri-Mu."

Matius 20:23

Konteks
20:23 Yesus berkata kepada mereka: "Cawan-Ku n  memang akan kamu minum, tetapi hal duduk di sebelah kanan-Ku atau di sebelah kiri-Ku, Aku tidak berhak memberikannya. Itu akan diberikan kepada orang-orang bagi siapa Bapa-Ku telah menyediakannya."

Matius 23:34

Konteks
23:34 Sebab itu, lihatlah, Aku mengutus kepadamu nabi-nabi, orang-orang bijaksana dan ahli-ahli Taurat: separuh di antara mereka akan kamu bunuh dan kamu salibkan, v  yang lain akan kamu sesah di rumah-rumah ibadatmu w  dan kamu aniaya dari kota ke kota, x 

Matius 1:6

Konteks
1:6 Isai memperanakkan raja Daud. h  Daud memperanakkan Salomo dari isteri Uria, i 

Matius 1:16

Konteks
1:16 Yakub memperanakkan Yusuf suami Maria, n  yang melahirkan Yesus 4  yang disebut Kristus. o 

Matius 5:37

Konteks
5:37 Jika ya, hendaklah kamu katakan: ya, jika tidak, hendaklah kamu katakan: tidak. u  Apa yang lebih dari pada itu berasal dari si jahat. v 

Matius 6:27

Konteks
6:27 Siapakah di antara kamu yang karena kekuatirannya dapat menambahkan sehasta saja pada jalan hidupnya? i 

Matius 7:9

Konteks
7:9 Adakah seorang dari padamu yang memberi batu kepada anaknya, jika ia meminta roti,

Matius 16:1

Konteks
Orang Farisi dan Saduki meminta tanda
16:1 Kemudian datanglah orang-orang Farisi dan Saduki q  hendak mencobai Yesus. Mereka meminta supaya Ia memperlihatkan suatu tanda dari sorga r  kepada mereka.

Matius 20:2

Konteks
20:2 Setelah ia sepakat dengan pekerja-pekerja itu mengenai upah sedinar sehari, ia menyuruh mereka ke kebun anggurnya.

Matius 21:26

Konteks
21:26 Tetapi jikalau kita katakan: Dari manusia, kita takut kepada orang banyak, sebab semua orang menganggap Yohanes ini nabi. q "

Matius 26:21

Konteks
26:21 Dan ketika mereka sedang makan, Ia berkata: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya seorang di antara kamu akan menyerahkan Aku. z "

Matius 26:27

Konteks
26:27 Sesudah itu Ia mengambil cawan, f  mengucap syukur lalu memberikannya kepada mereka dan berkata: "Minumlah, kamu semua, dari cawan ini.

Matius 26:44

Konteks
26:44 Ia membiarkan mereka di situ lalu pergi dan berdoa untuk ketiga kalinya dan mengucapkan doa yang itu juga.

Matius 27:7

Konteks
27:7 Sesudah berunding mereka membeli dengan uang itu tanah yang disebut Tanah Tukang Periuk untuk dijadikan tempat pekuburan orang asing.

Matius 1:3

Konteks
1:3 Yehuda memperanakkan Peres dan Zerah dari Tamar, f  Peres memperanakkan Hezron, Hezron memperanakkan Ram,

Matius 3:17

Konteks
3:17 5 lalu terdengarlah suara dari sorga s  yang mengatakan: "Inilah Anak-Ku t  yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan. u "

Matius 10:29

Konteks
10:29 Bukankah burung pipit dijual dua ekor seduit? Namun seekorpun dari padanya tidak akan jatuh ke bumi di luar kehendak Bapamu.

Matius 12:34

Konteks
12:34 Hai kamu keturunan ular beludak, e  bagaimanakah kamu dapat mengucapkan hal-hal yang baik, sedangkan kamu sendiri jahat? Karena yang diucapkan mulut f  meluap dari hati.

Matius 13:41

Konteks
13:41 Anak Manusia c  akan menyuruh malaikat-malaikat-Nya d  dan mereka akan mengumpulkan segala sesuatu yang menyesatkan 6  dan semua orang yang melakukan kejahatan dari dalam Kerajaan-Nya.

Matius 13:47

Konteks
Perumpamaan tentang pukat
13:47 "Demikian pula hal Kerajaan Sorga itu seumpama k  pukat 7  yang dilabuhkan di laut, lalu mengumpulkan berbagai-bagai jenis l  ikan.

Matius 13:49

Konteks
13:49 Demikianlah juga pada akhir zaman: Malaikat-malaikat akan datang memisahkan orang jahat dari orang benar 8 , m 

Matius 15:11

Konteks
15:11 "Dengar dan camkanlah: bukan yang masuk ke dalam mulut yang menajiskan v  orang, melainkan yang keluar dari mulut, itulah yang menajiskan w  orang 9 ."

Matius 22:44

Konteks
22:44 Tuhan telah berfirman kepada Tuanku: duduklah di sebelah kanan-Ku, sampai musuh-musuh-Mu Kutaruh di bawah kaki-Mu. n 

Matius 23:25

Konteks
23:25 Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab cawan dan pinggan m  kamu bersihkan sebelah luarnya, tetapi sebelah dalamnya penuh rampasan dan kerakusan. n 

Matius 25:8

Konteks
25:8 Gadis-gadis yang bodoh berkata kepada gadis-gadis yang bijaksana: Berikanlah kami sedikit dari minyakmu itu, sebab pelita kami hampir padam. j 

Matius 25:41

Konteks
25:41 Dan Ia akan berkata juga kepada mereka yang di sebelah kiri-Nya: Enyahlah dari hadapan-Ku, f  hai kamu orang-orang terkutuk, enyahlah ke dalam api g  yang kekal yang telah sedia untuk Iblis dan malaikat-malaikatnya 10 . h 

Matius 27:48

Konteks
27:48 Dan segeralah datang seorang dari mereka; ia mengambil bunga karang, mencelupkannya ke dalam anggur asam, a  lalu mencucukkannya pada sebatang buluh dan memberi Yesus minum.

Matius 27:53

Konteks
27:53 Dan sesudah kebangkitan Yesus, merekapun keluar dari kubur, lalu masuk ke kota kudus e  dan menampakkan diri kepada banyak orang.

Matius 28:2

Konteks
28:2 Maka terjadilah gempa bumi s  yang hebat sebab seorang malaikat t  Tuhan turun dari langit dan datang ke batu u  itu dan menggulingkannya lalu duduk di atasnya.

Matius 1:18

Konteks
Kelahiran Yesus Kristus
1:18 Kelahiran Yesus Kristus adalah seperti berikut: Pada waktu Maria, ibu-Nya, bertunangan dengan Yusuf, ternyata ia mengandung dari Roh Kudus, p  sebelum mereka hidup sebagai suami isteri.

Matius 2:6

Konteks
2:6 Dan engkau Betlehem, tanah Yehuda, engkau sekali-kali bukanlah yang terkecil di antara mereka yang memerintah Yehuda, karena dari padamulah akan bangkit seorang pemimpin, yang akan menggembalakan umat-Ku Israel. e "

Matius 2:15

Konteks
2:15 dan tinggal di sana hingga Herodes mati. Hal itu terjadi supaya genaplah m  yang difirmankan Tuhan oleh nabi: "Dari Mesir Kupanggil Anak-Ku. n "

Matius 3:9

Konteks
3:9 Dan janganlah mengira, bahwa kamu dapat berkata dalam hatimu: Abraham adalah bapa kami! j  Karena aku berkata kepadamu: Allah dapat menjadikan anak-anak bagi Abraham dari batu-batu ini!

Matius 7:4

Konteks
7:4 Bagaimanakah engkau dapat berkata kepada saudaramu: Biarlah aku mengeluarkan selumbar itu dari matamu, padahal ada balok di dalam matamu.

Matius 8:28

Konteks
Dua orang yang kerasukan disembuhkan
8:28 Setibanya di seberang, yaitu di daerah orang Gadara, datanglah dari pekuburan dua orang yang kerasukan setan 11  g  menemui Yesus. Mereka sangat berbahaya, sehingga tidak seorangpun yang berani melalui jalan itu.

Matius 12:11

Konteks
12:11 Tetapi Yesus berkata kepada mereka: "Jika seorang dari antara kamu mempunyai seekor domba dan domba itu terjatuh ke dalam lobang pada hari Sabat, tidakkah ia akan menangkapnya dan mengeluarkannya? h 

Matius 12:33

Konteks
12:33 Jikalau suatu pohon kamu katakan baik, maka baik pula buahnya; jikalau suatu pohon kamu katakan tidak baik, maka tidak baik pula buahnya. Sebab dari buahnya d  pohon itu dikenal.

Matius 12:42

Konteks
12:42 Pada waktu penghakiman, ratu dari Selatan itu akan bangkit bersama angkatan ini dan ia akan menghukumnya juga. Sebab ratu ini datang p  dari ujung bumi untuk mendengar hikmat Salomo, dan sesungguhnya yang ada di sini lebih dari pada Salomo!"

Matius 13:52

Konteks
13:52 Maka berkatalah Yesus kepada mereka: "Karena itu setiap ahli Taurat yang menerima pelajaran dari hal Kerajaan Sorga itu seumpama tuan rumah yang mengeluarkan harta yang baru dan yang lama dari perbendaharaannya."

Matius 15:5

Konteks
15:5 Tetapi kamu berkata: Barangsiapa berkata kepada bapanya atau kepada ibunya: Apa yang ada padaku yang dapat digunakan untuk pemeliharaanmu, sudah digunakan untuk persembahan kepada Allah,

Matius 17:5

Konteks
17:5 Dan tiba-tiba sedang ia berkata-kata turunlah awan yang terang menaungi mereka dan dari dalam awan itu terdengar suara yang berkata: "Inilah Anak yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan, w  dengarkanlah Dia. x "

Matius 18:12

Konteks
Perumpamaan tentang domba yang hilang
18:12 "Bagaimana pendapatmu? Jika seorang mempunyai seratus ekor domba, dan seekor di antaranya sesat, tidakkah ia akan meninggalkan yang sembilan puluh sembilan ekor di pegunungan dan pergi mencari yang sesat itu?

Matius 18:19

Konteks
18:19 Dan lagi Aku berkata kepadamu: Jika dua orang dari padamu di dunia ini sepakat 12  meminta apapun juga, permintaan mereka itu akan dikabulkan i  oleh Bapa-Ku yang di sorga.

Matius 21:16

Konteks
21:16 lalu mereka berkata kepada-Nya: "Engkau dengar apa yang dikatakan anak-anak ini?" Kata Yesus kepada mereka: "Aku dengar; belum pernahkah kamu baca: Dari mulut bayi-bayi dan anak-anak yang menyusu Engkau telah menyediakan puji-pujian? k "

Matius 24:31

Konteks
24:31 Dan Ia akan menyuruh keluar malaikat-malaikat-Nya l  dengan meniup sangkakala yang dahsyat bunyinya m  dan mereka akan mengumpulkan orang-orang pilihan-Nya 13  dari keempat penjuru bumi, dari ujung langit yang satu ke ujung langit yang lain.

Matius 25:34

Konteks
25:34 Dan Raja itu akan berkata kepada mereka yang di sebelah kanan-Nya: Mari, hai kamu yang diberkati oleh Bapa-Ku, terimalah Kerajaan y  yang telah disediakan bagimu sejak dunia z  dijadikan.

Matius 26:29

Konteks
26:29 Akan tetapi Aku berkata kepadamu: mulai dari sekarang Aku tidak akan minum lagi hasil pokok anggur ini sampai pada hari Aku meminumnya, yaitu yang baru, bersama-sama dengan kamu i  dalam Kerajaan Bapa-Ku."

Matius 26:42

Konteks
26:42 Lalu Ia pergi untuk kedua kalinya dan berdoa, kata-Nya: "Ya Bapa-Ku jikalau cawan ini tidak mungkin lalu, kecuali apabila Aku meminumnya, jadilah kehendak-Mu! w "

Matius 26:64

Konteks
26:64 Jawab Yesus: "Engkau telah mengatakannya. u  Akan tetapi, Aku berkata kepadamu, mulai sekarang kamu akan melihat Anak Manusia duduk di sebelah kanan Yang Mahakuasa v  dan datang di atas awan-awan di langit. w "

Matius 26:73

Konteks
26:73 Tidak lama kemudian orang-orang yang ada di situ datang kepada Petrus dan berkata: "Pasti engkau juga salah seorang dari mereka, itu nyata dari bahasamu."

Matius 27:29

Konteks
27:29 Mereka menganyam sebuah mahkota duri dan menaruhnya di atas kepala-Nya, lalu memberikan Dia sebatang buluh di tangan kanan-Nya. Kemudian mereka berlutut di hadapan-Nya dan mengolok-olokkan Dia, katanya: g  "Salam, hai Raja orang Yahudi!"

Matius 1:20

Konteks
1:20 Tetapi ketika ia mempertimbangkan maksud itu, malaikat r  Tuhan nampak kepadanya dalam mimpi s  dan berkata: "Yusuf, anak Daud, janganlah engkau takut mengambil Maria sebagai isterimu, sebab anak yang di dalam kandungannya adalah dari Roh Kudus.

Matius 19:12

Konteks
19:12 Ada orang yang tidak dapat kawin karena ia memang lahir demikian dari rahim ibunya, dan ada orang yang dijadikan demikian oleh orang lain, dan ada orang yang membuat dirinya demikian karena kemauannya sendiri oleh karena Kerajaan Sorga. Siapa yang dapat mengerti hendaklah ia mengerti."

Matius 21:19

Konteks
21:19 Dekat jalan Ia melihat pohon ara lalu pergi ke situ, tetapi Ia tidak mendapat apa-apa pada pohon itu selain daun-daun saja. Kata-Nya kepada pohon itu: "Engkau tidak akan berbuah lagi selama-lamanya!" Dan seketika itu juga keringlah m  pohon ara itu.

Matius 21:31

Konteks
21:31 Siapakah di antara kedua orang itu yang melakukan kehendak ayahnya?" Jawab mereka: "Yang terakhir." Kata Yesus kepada mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya pemungut-pemungut cukai s  dan perempuan-perempuan sundal t  akan mendahului kamu masuk ke dalam Kerajaan Allah.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:37]  1 Full Life : MENURUT UCAPANMU ENGKAU AKAN DIBENARKAN.

Nas : Mat 12:37

Lihat cat. --> Luk 13:34

[atau ref. Luk 13:34]

[15:19]  2 Full Life : DARI HATI TIMBUL.

Nas : Mat 15:19

Lihat cat. --> Mr 7:21.

[atau ref. Mr 7:21]

[22:35]  3 Full Life : AHLI TAURAT

Nas : Mat 22:35

Seorang "ahli Taurat" (Yun. _nomikos_) adalah seseorang yang menafsirkan dan mengajarkan hukum Taurat Musa.

[1:16]  4 Full Life : MARIA ... YESUS.

Nas : Mat 1:16

Kelahiran Yesus dari seorang perawan dilindungi dalam silsilah-Nya. Perhatikan bahwa kata "memperanakkan" dipakai untuk semua nama sampai kepada Yusuf, tetapi setelah itu pernyataan diubah. Tidak dikatakan bahwa Yusuf "memperanakkan Yesus", melainkan bahwa Yusuf adalah "suami Maria, yang melahirkan Yesus"

(lihat cat. --> Mat 1:23).

[atau ref. Mat 1:23]

[3:17]  5 Full Life : CONTOH TENTANG TRINITAS.

Nas : Mat 3:17

Baptisan Yesus merupakan perwujudan yang sangat baik untuk menunjukkan kebenaran tentang Trinitas.

  1. 1) Yesus Kristus, yang dinyatakan setara dengan Allah (Yoh 10:30), dibaptis di Sungai Yordan.
  2. 2) Roh Kudus, yang juga setara dengan Bapa (Kis 5:3-4) turun ke atas Yesus sebagai burung merpati.
  3. 3) Bapa menyatakan bahwa Ia sangat berkenan kepada Yesus. Jadi, kita mempunyai tiga oknum ilahi yang setara; adalah bertentangan dengan seluruh Alkitab bila kita menafsirkan peristiwa ini dengan cara yang lain. Menurut doktrin Trinitas ketiga oknum ilahi ini demikian bersatu hakikatnya sehingga mereka merupakan Allah yang Esa

    (lihat cat. --> Mr 1:11

    [atau ref. Mr 1:11]

    mengenai Trinitas; bd. Mat 28:19; Yoh 15:26; 1Kor 12:4-13; Ef 2:18; 1Pet 1:2).

[13:41]  6 Full Life : MENGUMPULKAN SEGALA SESUATU YANG MENYESATKAN.

Nas : Mat 13:41

Pada saat Kristus kembali ke bumi setelah masa kesengsaraan besar dan pada akhir zaman (Wahy 19:11-21), akan tiba masa penuaian dari orang jahat dan orang benar yang masih hidup di bumi (ayat Mat 13:30,40-42;

lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

  1. 1) Yang jahat akan dikumpulkan dahulu dan dipisahkan dari antara yang benar (ayat Mat 13:30,41,49);
  2. 2) Orang benar dikumpulkan berikutnya (ayat Mat 13:30,41-43,49); pengumpulan ini terjadi "dari dalam Kerajaan-Nya".
  3. 3) Setelah masa penuaian ini dan pembinasaan orang jahat, maka "waktu itulah orang benar akan bercahaya seperti matahari dalam Kerajaan Bapa mereka" (ayat Mat 13:43; bd. Mat 25:31-34;

    lihat cat. --> Wahy 20:4).

    [atau ref. Wahy 20:4]

[13:47]  7 Full Life : KERAJAAN ... PUKAT.

Nas : Mat 13:47

Perumpamaan ini menyatakan kembali kebenaran yang telah sangat ditekankan oleh Kristus: tidak semua anggota dari kerajaan yang kelihatan merupakan anak-anak Tuhan yang sejati. Gereja-gereja dan organisasi Kristen belum tentu searti dengan umat Allah yang sejati, yaitu umat yang terdiri atas semua orang percaya yang hidup dengan iman dan kebenaran yang sejati (bd. Mat 24:11,24; Gal 5:19-21;

lihat cat. --> Luk 13:21).

[atau ref. Luk 13:21]

[13:49]  8 Full Life : MEMISAHKAN ORANG JAHAT DARI ORANG BENAR.

Nas : Mat 13:49

Dalam perumpamaan tentang pukat, urutan pemisahan orang jahat dari orang benar sama dengan urutan dalam perumpamaan gandum dan lalang (ayat Mat 13:30,41,43): semua yang melakukan kejahatan dikumpulkan dahulu dan baru kemudian orang benar dikumpulkan (bd. Wahy 19:11-20:4). Urutan ini dengan jelas menunjukkan bahwa pemisahan tersebut dilaksanakan pada akhir masa kesengsaraan besar (Mat 24:29-31; Wahy 19:11-20:4) dan bukan pada saat pengangkatan jemaat, pada waktu orang setia dari jemaat Kristus dikumpulkan dari antara orang jahat (lih. 1Tes 4:13-18; Wahy 3:10). Dalam perumpamaan ini Kristus menekankan lagi bahwa di antara umat Allah ada banyak orang yang tidak sungguh-sungguh setia kepada-Nya dan Firman-Nya.

[15:11]  9 Full Life : ITULAH YANG MENAJISKAN ORANG.

Nas : Mat 15:11

Lihat cat. --> Mr 7:18

[atau ref. Mr 7:18]

[25:41]  10 Full Life : IBLIS DAN MALAIKAT-MALAIKATNYA.

Nas : Mat 25:41

Pemberontakan Iblis melawan Allah

(lihat cat. --> Mat 4:10)

[atau ref. Mat 4:10]

mengikutsertakan sepertiga dari malaikat di sorga (Wahy 12:4). Sebagian dari mereka sudah terbelenggu di neraka (2Pet 2:4; Yud 1:6), sedangkan yang lain masih bebas berkeliaran di bawah kekuasaan dan pengawasan Iblis (Mat 12:24; 25:41; Ef 2:2; Wahy 12:7). Malaikat yang masih bebas ini adalah utusan-utusan Iblis yang terorganisasi secara sangat rapi (Ef 6:11-12) dan mungkin sama dengan setan-setan yang disebutkan dalam Alkitab

(lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).

[8:28]  11 Full Life : ORANG YANG KERASUKAN SETAN.

Nas : Mat 8:28

Lihat cat. --> Mat 17:17 dan

[atau ref. Mat 17:17]

lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN.

[18:19]  12 Full Life : JIKA DUA ORANG ... SEPAKAT.

Nas : Mat 18:19

Ada kuasa besar dalam doa bersama yang sepakat. Alasannya ialah bahwa bilamana ada dua atau tiga orang berkumpul di dalam iman dan pengabdian kepada Kristus, Ia ada di tengah-tengah mereka (ayat Mat 18:20). Kehadiran-Nya akan memberi iman, kekuatan, pengarahan, kasih karunia, dan penghiburan (bd. Mazm 46:6; Yes 12:6).

[24:31]  13 Full Life : MENGUMPULKAN ORANG-ORANG PILIHAN-NYA.

Nas : Mat 24:31

Waktu Kristus kembali ke bumi setelah kesengsaraan besar, maka peristiwa-peristiwa berikut akan terjadi:

  1. (1) Allah akan menghukum orang fasik (ayat Mat 24:30; Wahy 19:11-21), antikristus (Wahy 19:20) dan Iblis (Wahy 20:1-3);
  2. (2) Hukuman dan pemisahan orang di bumi yang masih hidup pada saat kedatangan Kristus

    (lihat cat. --> Mat 13:41; dan

    lihat cat. --> Mat 25:32);

    [atau ref. Mat 13:41; 25:32]

  3. (3) dikumpulkannya semua orang kudus dari segala zaman, termasuk orang kudus yang sudah berada di sorga (bd. Mr 13:27;

    lihat cat. --> Yoh 14:3; dan

    lihat cat. --> Wahy 19:14;

    lihat cat. --> Wahy 20:4,6)

    [atau ref. Yoh 14:3; Wahy 19:14; Wahy 20:4,6]

    dan mereka yang masih hidup di bumi ketika Kristus datang (lih. Mat 13:40);
  4. (4) masa Kerajaan seribu tahun di bumi dengan Kristus sebagai Raja

    (lihat cat. --> Wahy 20:4).

    [atau ref. Wahy 20:4]



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA