TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Roma 1:5

Konteks
1:5 Dengan perantaraan-Nya kami menerima kasih karunia l  dan jabatan rasul untuk menuntun semua bangsa, m  supaya mereka percaya dan taat n  kepada nama-Nya 1 .

Roma 2:8

Konteks
2:8 tetapi murka dan geram y  kepada mereka yang mencari kepentingan sendiri, yang tidak taat kepada kebenaran, melainkan taat kepada kelaliman. z 

Roma 2:10

Konteks
2:10 tetapi kemuliaan, kehormatan dan damai sejahtera akan diperoleh semua orang yang berbuat baik, pertama-tama orang Yahudi, dan juga orang Yunani. c 

Roma 2:15

Konteks
2:15 Sebab dengan itu mereka menunjukkan, bahwa isi hukum Taurat ada tertulis di dalam hati mereka dan suara hati mereka turut bersaksi dan pikiran mereka saling menuduh atau saling membela.

Roma 2:17

Konteks
Hukum Taurat dan sunat tidak menyelamatkan orang Yahudi
2:17 Tetapi, jika kamu menyebut dirimu orang Yahudi dan bersandar kepada hukum Taurat, bermegah dalam Allah, k 

Roma 2:26

Konteks
2:26 Jadi jika orang yang tak bersunat memperhatikan tuntutan-tuntutan r  hukum Taurat, tidakkah ia dianggap sama dengan orang yang telah disunat? s 

Roma 3:21

Konteks
Manusia dibenarkan karena iman
3:21 Tetapi sekarang, tanpa hukum Taurat kebenaran Allah 2  b  telah dinyatakan, seperti yang disaksikan c  dalam Kitab Taurat dan Kitab-kitab para nabi,

Roma 3:26

Konteks
3:26 Maksud-Nya ialah untuk menunjukkan keadilan-Nya pada masa ini, supaya nyata, bahwa Ia benar dan juga membenarkan orang yang percaya kepada Yesus.

Roma 4:18

Konteks
4:18 Sebab sekalipun tidak ada dasar untuk berharap, namun Abraham berharap juga dan percaya, bahwa ia akan menjadi bapa banyak bangsa, s  menurut yang telah difirmankan: "Demikianlah banyaknya nanti keturunanmu. t "

Roma 4:24

Konteks
4:24 tetapi ditulis juga untuk kita; b  sebab kepada kitapun Allah memperhitungkannya, karena kita percaya kepada Dia, c  yang telah membangkitkan Yesus, Tuhan kita, dari antara orang mati, d 

Roma 7:2

Konteks
7:2 Sebab seorang isteri terikat oleh hukum kepada suaminya selama suaminya itu hidup. Akan tetapi apabila suaminya itu mati, bebaslah ia dari hukum yang mengikatnya kepada suaminya itu. r 

Roma 8:15

Konteks
8:15 Sebab kamu tidak menerima roh k  perbudakan yang membuat kamu menjadi takut l  lagi, tetapi kamu telah menerima Roh yang menjadikan kamu anak Allah. Oleh Roh itu kita berseru: "ya Abba, ya Bapa 3 ! m "

Roma 9:6

Konteks
9:6 Akan tetapi firman Allah e  tidak mungkin gagal 4 . Sebab tidak semua orang yang berasal dari Israel adalah orang Israel, f 

Roma 9:8

Konteks
9:8 Artinya: bukan anak-anak menurut daging adalah anak-anak h  Allah, tetapi anak-anak perjanjian yang disebut keturunan yang benar. i 

Roma 9:15

Konteks
9:15 Sebab Ia berfirman kepada Musa: "Aku akan menaruh belas kasihan 5  kepada siapa Aku mau menaruh belas kasihan dan Aku akan bermurah hati kepada siapa Aku mau bermurah hati. r "

Roma 9:30

Konteks
Keselamatan bangsa-bangsa lain dan kesesatan orang Israel
9:30 Jika demikian, apakah yang hendak kita katakan? p  Ini: bahwa bangsa-bangsa lain yang tidak mengejar kebenaran, telah beroleh kebenaran, yaitu kebenaran karena iman. q 

Roma 11:12

Konteks
11:12 Sebab jika pelanggaran mereka berarti kekayaan bagi dunia, dan kekurangan mereka kekayaan bagi bangsa-bangsa lain, t  terlebih-lebih lagi kesempurnaan mereka 6 .

Roma 11:28

Konteks
11:28 Mengenai Injil mereka adalah seteru s  Allah oleh karena kamu, tetapi mengenai pilihan mereka adalah kekasih Allah oleh karena nenek moyang. t 

Roma 14:13

Konteks
Jangan memberi batu sandungan
14:13 Karena itu janganlah kita saling menghakimi 7  b  lagi! Tetapi lebih baik kamu menganut pandangan ini: Jangan kita membuat saudara kita jatuh atau tersandung! c 

Roma 14:17

Konteks
14:17 Sebab Kerajaan Allah bukanlah soal makanan dan minuman, i  tetapi soal kebenaran, damai sejahtera j  dan sukacita oleh Roh Kudus. k 

Roma 15:28

Konteks
15:28 Apabila aku sudah menunaikan tugas itu dan sudah menyerahkan hasil usaha bangsa-bangsa lain itu kepada mereka, aku akan berangkat ke Spanyol r  melalui kota kamu.

Roma 16:26

Konteks
16:26 tetapi yang sekarang telah dinyatakan dan yang menurut perintah Allah yang abadi, telah diberitakan oleh kitab-kitab para nabi t  kepada segala bangsa untuk membimbing mereka kepada ketaatan u  iman--
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:5]  1 Full Life : PERCAYA DAN TAAT KEPADA NAMA-NYA.

Nas : Rom 1:5

Perhatikan bahwa pada permulaan dan akhir surat ini (Rom 16:26), Paulus menegaskan iman sebagai ketaatan. Bagi dia iman yang menyelamatkan harus ditentukan oleh maksud semula, yaitu persekutuan dengan Allah melalui Yesus Kristus dalam kasih, ibadah, rasa syukur, dan ketaatan

(lihat cat. --> Yak 2:17;

[atau ref. Yak 2:17]

bd. Yoh 15:10,14; Ibr 5:8-9;

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

[3:21]  2 Full Life : KEBENARAN ALLAH.

Nas : Rom 3:21

Frasa ini menunjuk kepada tindakan penebusan oleh Allah dalam lingkup dosa manusia; melaluinya, Dia, dengan cara yang adil (ayat Rom 3:26), memulihkan hubungan-Nya dengan kita serta membebaskan kita dari kuasa kejahatan (perhatikan PL, di mana bekerjanya keselamatan dan penyataan kebenaran pada dasarnya merupakan hal yang sama -- lih. Mazm 98:1-2; Yes 46:13; 51:5-8; 56:1; 62:1;

lihat cat. --> Mazm 32:2;

lihat cat. --> Yes 56:1-2).

[atau ref. Mazm 32:2; Yes 56:1-2]

  1. 1) Penyataan mengenai kebenaran Allah di dalam Injil belum berakhir. Sebagai kuasa Allah untuk keselamatan yang mendampingi seorang percaya, maka kebenaran itu selalu segar dan relevan

    (lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN).

  2. 2) Kebenaran dari Allah ini datang kepada kita melalui iman dalam Yesus Kristus (ayat Rom 3:22).

[8:15]  3 Full Life : "YA ABBA, YA BAPA!"

Nas : Rom 8:15

Lihat cat. --> Gal 4:6.

[atau ref. Gal 4:6]

[9:6]  4 Full Life : FIRMAN ALLAH TIDAK MUNGKIN GAGAL.

Nas : Rom 9:6

Dengan ayat ini, Paulus memulai suatu pembahasan yang panjang lebar tentang urusan Allah dengan bangsa Israel dan alasan ketidakpercayaan mereka waktu ini

(lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH)

[9:15]  5 Full Life : AKU AKAN MENARUH BELAS KASIHAN.

Nas : Rom 9:15

Ayat ini menekankan kebebasan kemurahan Allah. Belas kasihan-Nya yang meluap secara aktif tidak dapat digapai atau diatur oleh manusia (ayat Rom 9:16). Dia telah berkehendak menyatakan kemurahan kepada semua (Rom 11:32).

[11:12]  6 Full Life : KESEMPURNAAN MEREKA.

Nas : Rom 11:12

"Kesempurnaan" Israel mungkin menunjuk kepada saat itu ketika banyak orang Israel akan percaya kepada Yesus Kristus sebagai Putra Allah dan Mesias (lih. ayat Rom 11:15), sehingga membawa berkat yang makin besar bagi dunia

(lihat cat. --> Yes 11:10-16;

lihat cat. --> Yes 29:17-24).

[atau ref. Yes 11:10-16; 29:17-24]

[14:13]  7 Full Life : JANGANLAH KITA SALING MENGHAKIMI.

Nas : Rom 14:13

Walaupun kita dilarang untuk saling menghakimi dalam hal-hal kecil, orang percaya harus mempertimbangkan bagaimana saling menguatkan supaya mencapai kesamaan dengan Kristus dan kekudusan jika berkenaan dengan iman, doktrin, dan patokan moral (Ibr 10:24). Ini meliputi hal menilai secara sungguh-sungguh (1Tes 5:21; 1Yoh 4:1), saling membetulkan dan menegur di dalam kasih dan kerendahan hati (Luk 17:3), dan, jikalau diperlukan, memberlakukan disiplin gerejani (bd. 1Kor 5:12-13; 2Tes 3:6,14; 1Tim 5:20-21; 2Tim 2:24-26; 4:2).



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA