TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 11:8

Konteks
11:8 Dan mayat mereka akan terletak di atas jalan raya kota besar, k  yang secara rohani disebut Sodom l  dan Mesir, di mana juga Tuhan mereka disalibkan. m 

Wahyu 16:16

Konteks
16:16 Lalu ia mengumpulkan a  mereka di tempat, yang dalam bahasa Ibrani b  disebut Harmagedon 1 . c 

Wahyu 9:11

Konteks
9:11 Dan raja yang memerintah mereka 2  ialah malaikat jurang maut; t  namanya dalam bahasa Ibrani u  ialah Abadon v  dan dalam bahasa Yunani ialah Apolion.

Wahyu 11:5

Konteks
11:5 Dan jikalau ada orang yang hendak menyakiti mereka, keluarlah api dari mulut mereka menghanguskan semua musuh c  mereka. Dan jikalau ada orang yang hendak menyakiti mereka, maka orang itu harus mati d  secara itu.

Wahyu 2:16

Konteks
2:16 Sebab itu bertobatlah! a  Jika tidak demikian, Aku akan segera datang kepadamu dan Aku akan memerangi mereka 3  dengan pedang yang di mulut-Ku ini. b 

Wahyu 3:17

Konteks
3:17 Karena engkau berkata: Aku kaya dan aku telah memperkayakan diriku dan aku tidak kekurangan apa-apa, u  dan karena engkau tidak tahu, bahwa engkau melarat, dan malang, miskin, buta dan telanjang, v 

Wahyu 16:15

Konteks
16:15 "Lihatlah, Aku datang seperti pencuri. x  Berbahagialah dia, yang berjaga-jaga y  dan yang memperhatikan pakaiannya, supaya ia jangan berjalan dengan telanjang dan jangan kelihatan kemaluannya. z "

Wahyu 2:14

Konteks
2:14 Tetapi Aku mempunyai beberapa keberatan terhadap engkau: v  di antaramu ada beberapa orang yang menganut ajaran Bileam 4 , w  yang memberi nasihat kepada Balak untuk menyesatkan orang Israel, supaya mereka makan persembahan berhala x  dan berbuat zinah. y 

Wahyu 14:4

Konteks
14:4 Mereka adalah orang-orang yang tidak mencemarkan dirinya dengan perempuan-perempuan 5 , karena mereka murni k  sama seperti perawan. Mereka adalah orang-orang yang mengikuti Anak Domba itu ke mana saja Ia pergi. l  Mereka ditebus dari antara manusia m  sebagai korban-korban sulung n  bagi Allah dan bagi Anak Domba itu.

Wahyu 17:3

Konteks
17:3 Dalam roh y  aku dibawanya ke padang gurun. z  Dan aku melihat seorang perempuan duduk di atas seekor binatang yang merah ungu 6 , a  yang penuh tertulis dengan nama-nama b  hujat. Binatang itu mempunyai tujuh kepala dan sepuluh tanduk. c 

Wahyu 18:21

Konteks
Babel tidak akan bangkit lagi
18:21 Dan seorang malaikat m  yang kuat, mengangkat sebuah batu sebesar batu kilangan, lalu melemparkannya ke dalam laut, n  katanya: "Demikianlah Babel, kota besar o  itu, akan dilemparkan dengan keras ke bawah, dan ia tidak akan ditemukan lagi 7 .

Wahyu 21:6

Konteks
21:6 Firman-Nya lagi kepadaku: "Semuanya telah terjadi. b  Aku adalah Alfa dan Omega, c  Yang Awal dan Yang Akhir. Orang yang haus akan Kuberi minum dengan cuma-cuma d  dari mata air kehidupan. e 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:16]  1 Full Life : HARMAGEDON.

Nas : Wahy 16:16

Harmagedon (Yun. _Harmagedon_), letaknya di daerah tengah utara Palestina, berarti "pegunungan Megido"; itu akan menjadi pusat "peperangan pada hari besar, yaitu hari Allah Yang Mahakuasa" (ayat Wahy 16:14). Perang itu akan terjadi pada akhir masa kesengsaraan dan berakhir apabila Kristus datang kembali untuk membinasakan orang fasik

(lihat cat. --> Wahy 14:19),

[atau ref. Wahy 14:19]

untuk melepaskan umat-Nya dan untuk meresmikan kerajaan Mesias-Nya. Perhatikanlah yang berikut tentang peristiwa ini.

  1. 1) Nabi-nabi PL telah bernubuat tentang peristiwa ini (Ul 32:43; Yer 25:31; Yoel 3:2,9-17; Zef 3:8; Za 14:2-5).
  2. 2) Iblis dan setan-setan akan mengumpulkan banyak bangsa di bawah perintah antikristus untuk berperang melawan Allah, bala tentara-Nya dan umat-Nya, dan untuk menghancurkan Yerusalem (ayat Wahy 16:13-14,16; Wahy 17:14; 19:14,19; juga lih. Yeh 38:1-39:29; Za 14:2). Sekalipun titik pusatnya akan berada di tanah Israel, namun peristiwa Harmagedon ini akan melibatkan seluruh dunia (Yer 25:29-38).
  3. 3) Kristus akan datang kembali dan secara adikodrati akan turun tangan untuk membinasakan antikristus dan bala tentaranya (Wahy 19:19-21; Za 14:1-5) dan semua yang tidak menaati Injil (Mazm 110:5; Yes 66:15-16; 2Tes 1:7-10). Allah akan mengirim pula kebinasaan dan gempa bumi atas seluruh dunia pada waktu itu (ayat Wahy 16:18-19; Yer 25:29-33).

[9:11]  2 Full Life : RAJA YANG MEMERINTAH MEREKA.

Nas : Wahy 9:11

Malaikat terkemuka dari belalang-belalang roh jahat ini disebut "Abadon" atau "Apolion" yang berarti Penghancur atau Kehancuran (bd. Ayub 26:6; Ams 15:11).

[2:16]  3 Full Life : MEMERANGI MEREKA.

Nas : Wahy 2:16

Yesus menentang siapapun di dalam jemaat-Nya yang menunjukkan sikap bertoleransi terhadap dosa (ayat Wahy 2:15;

lihat cat. --> Wahy 2:6;

lihat cat. --> 1Kor 5:2;

lihat cat. --> Gal 5:21);

[atau ref. Wahy 2:6; 1Kor 5:2; Gal 5:21]

Ia berjanji untuk memerangi yang mengaku diri orang percaya yang melakukan percabulan, jika mereka tidak bertobat.

[2:14]  4 Full Life : AJARAN BILEAM.

Nas : Wahy 2:14

Bileam adalah seorang nabi palsu yang menjual pelayanannya kepada seorang raja kafir dan menasihati dia untuk mencobai Israel supaya mencemarkan iman mereka dengan melakukan penyembahan berhala dan kebejatan (Bil 22:5,7; 25:1,2; 31:16;

lihat cat. --> 2Pet 2:15).

[atau ref. 2Pet 2:15]

Karena itu, ajaran Bileam ini menunjuk kepada guru-guru dan pengkhotbah yang korup, yang sedang memimpin umat ke dalam kompromi yang parah dengan kebejatan, keduniawian dan ideologi-ideologi palsu, yang kesemuanya hanya dimaksudkan demi keuntungan pribadi atau perolehan harta kekayaan. Jemaat di Pergamus rupanya memiliki guru-guru yang mengajarkan bahwa iman yang menyelamatkan dan gaya hidup yang amoral itu masih bisa berjalan bersama-sama.

[14:4]  5 Full Life : TIDAK MENCEMARKAN DIRINYA DENGAN PEREMPUAN-PEREMPUAN.

Nas : Wahy 14:4

Ungkapan ini dapat dipahami dengan sangat baik dalam pengertian rohani. 144.000 pemenang itu tetap menjaga kekudusannya dengan menolak untuk menyesuaikan diri dengan sistem dunia yang berdosa

(lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA)

atau untuk menjadi bagian dari gereja sesat pada hari-hari terakhir

(lihat cat. --> Wahy 17:1).

[atau ref. Wahy 17:1]

Perhatikanlah watak mereka yang akan dekat dengan Kristus di sorga.

  1. 1) Mereka dipisahkan dari dunia dan jemaat yang murtad

    (lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

  2. 2) Mereka mengikuti Kristus (bd. Mr 8:34;

    lihat cat. --> Yoh 14:21).

    [atau ref. Yoh 14:21]

  3. 3) Mereka menyerahkan diri kepada Allah dan Kristus (ayat Wahy 14:4).
  4. 4) Mereka tidak berkata-kata dusta (ayat Wahy 14:5; bd. Wahy 21:27-22:15).
  5. 5) Secara moral mereka tak bercacat

    (lihat art. PENGUDUSAN).

[17:3]  6 Full Life : BINATANG YANG MERAH UNGU.

Nas : Wahy 17:3

Binatang ini adalah pemerintahan dunia dan Babel yang politis, yang mendukung kuasa rohani yang murtad. Untuk ulasan mengenai "tujuh kepala,"

lihat cat. --> Wahy 17:10;

[atau ref. Wahy 17:10]

tentang "sepuluh tanduk,"

lihat cat. --> Wahy 17:12.

[atau ref. Wahy 17:12]

[18:21]  7 Full Life : TIDAK AKAN DITEMUKAN LAGI.

Nas : Wahy 18:21

Seorang malaikat mengumumkan kejatuhan terakhir dari kuasa politik Babel. Antikristus dan sistem dunianya yang fasik akan dimusnahkan sama sekali dalam "peperangan pada hari besar, yaitu hari Allah Yang Mahakuasa", apabila Kristus datang kembali ke bumi (Wahy 16:14;

lihat cat. --> Wahy 14:8;

lihat cat. --> Wahy 16:14;

lihat cat. --> Wahy 16:16;

[atau ref. Wahy 14:8; 16:14; 16:16]

Wahy 19:11-21; bd. tulisan mengenai kejatuhan Babel di pasal Dan 5:1-31).



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA