Yehezkiel 16:38 
KonteksTB (1974) © SABDAweb Yeh 16:38 |
Aku akan menghakimi engkau seperti orang menghakimi perempuan-perempuan yang berzinah dan yang menumpahkan darah t dan Aku akan melampiaskan atasmu murka u dan cemburuan-Ku. |
AYT (2018) | Aku akan menghukummu seperti menghukum perempuan yang berzina dan penumpah darah; dan Aku akan mendatangkan ke atasmu darah kemarahan dan kecemburuan. |
TL (1954) © SABDAweb Yeh 16:38 |
Dan Aku akan menghukumkan dikau atas peri hukum segala perempuan yang bermukah dan yang menumpahkan darah, dan Aku menyerahkan dikau kepada darah kehangatan murka dan cemburuan. |
BIS (1985) © SABDAweb Yeh 16:38 |
Engkau akan Kuhukum karena perzinahan dan pembunuhan yang telah kaulakukan itu. Dalam kemarahan dan murka-Ku engkau akan Kuhukum mati. |
MILT (2008) | Dan Aku akan menghakimi engkau dengan penghakiman para pezina dan para penumpah darah. Dan Aku akan memberi engkau darah kemurkaan dan kecemburuan. |
Shellabear 2011 (2011) | Aku akan menghukum engkau seperti menghukum perempuan-perempuan pezina dan para penumpah darah. Akan Kubalaskan kepadamu penumpahan darah yang membangkitkan murka dan kegusaran itu. |
AVB (2015) | Aku akan menghukum engkau seperti menghukum perempuan penzina dan penumpah darah. Akan Kubalas kepadamu penumpahan darah yang membangkitkan murka dan kecemburuan-Ku. |
![]()
[+] Bhs. Inggris
![]()
[+] Bhs. Indonesia
![]()
[+] Bhs. Suku
![]()
[+] Kuno
|
TB ITL © SABDAweb Yeh 16:38 |
|
TL ITL © SABDAweb Yeh 16:38 |
|
AYT ITL | |
AVB ITL | |
HEBREW | |
![]() [+] Bhs. Inggris |
TB (1974) © SABDAweb Yeh 16:38 |
Aku akan menghakimi engkau seperti orang menghakimi perempuan-perempuan yang berzinah dan yang menumpahkan darah t dan Aku akan melampiaskan atasmu murka u dan cemburuan-Ku. |
TB+TSK (1974) © SABDAweb Yeh 16:38 |
Aku akan menghakimi engkau seperti orang menghakimi perempuan-perempuan yang berzinah 1 dan yang menumpahkan 2 darah dan Aku akan melampiaskan atasmu murka dan cemburuan-Ku. |
Catatan Full Life |
Yeh 16:1-63 1 Nas : Yeh 16:1-63 Pasal ini melukiskan Yerusalem sebagai istri dan Allah sebagai suaminya (lihat cat. --> Hos 1:2). [atau ref. Hos 1:2] Pada mulanya Yerusalem tidak memiliki keistimewaan yang dapat menjadikannya kota pilihan Allah. Tetapi Allah dalam kasih-Nya mengangkatnya, memeliharanya dan menjadikannya kota yang indah dan megah; namun dia tidak berterima kasih kepada suaminya, menjadi tidak setia dan mulai berzina dengan siapa pun yang lewat. Karena pelacurannya ini ia akan dibunuh. Yeh 16:37-42 2 Nas : Yeh 16:37-42 Yerusalem telah melakukan perzinaan rohani dengan bangsa lain dan dewa-dewanya (lihat cat. --> Yeh 16:15); [atau ref. Yeh 16:15] kini Allah akan memakai bangsa-bangsa itu untuk menghukumnya. Mereka akan membawa kebinasaan yang demikian berat sehingga tidak diperlukan hukuman selanjutnya lagi. |
![]() [+] Bhs. Inggris |