Advanced Commentary

Teks -- Ulangan 14:1-29 (TB)

Konteks
Cara berkabung yang dilarang
14:1 "Kamulah anak-anak TUHAN , Allahmu ; janganlah kamu menoreh-noreh dirimu ataupun menggundul rambut di atas dahimu karena kematian seseorang; 14:2 sebab engkaulah umat yang kudus bagi TUHAN , Allahmu , dan engkau dipilih TUHAN untuk menjadi umat kesayangan-Nya dari antara segala bangsa yang di atas muka bumi ."
Binatang yang haram dan yang tidak haram
14:3 "Janganlah engkau memakan sesuatu yang merupakan kekejian . 14:4 Inilah binatang-binatang berkaki empat yang boleh kamu makan : lembu , domba dan kambing ; [ ] 14:5 rusa , kijang , rusa dandi , kambing hutan , kijang gunung , lembu hutan dan domba hutan . 14:6 Setiap binatang berkaki empat yang berkuku belah -- yaitu yang kukunya bersela panjang menjadi dua -- dan yang memamah biak di antara binatang-binatang berkaki empat , itu boleh kamu makan . 14:7 Tetapi inilah yang tidak boleh kamu makan dari antara yang memamah biak atau dari antara yang berbelah dan bersela kukunya : unta , kelinci hutan dan marmot , karena semuanya itu memang memamah biak , tetapi tidak berkuku belah ; haram semuanya itu bagimu. 14:8 Juga babi hutan , karena memang berkuku belah , tetapi tidak memamah biak ; haram itu bagimu. Daging binatang-binatang itu janganlah kamu makan dan janganlah kamu terkena bangkainya . [ ] 14:9 Inilah yang boleh kamu makan dari segala yang hidup di dalam air ; segala yang bersirip dan bersisik boleh kamu makan , 14:10 tetapi segala yang tidak bersirip atau bersisik janganlah kamu makan ; haram semuanya itu bagimu. 14:11 Setiap burung yang tidak haram boleh kamu makan . 14:12 Tetapi yang berikut janganlah kamu makan : burung rajawali , ering janggut dan elang laut ; [ ] 14:13 elang merah , elang hitam dan burung dendang menurut jenisnya ; 14:14 setiap burung gagak menurut jenisnya ; 14:15 burung unta , burung hantu , camar dan elang sikap menurut jenisnya ; 14:16 burung pungguk , burung hantu besar , burung hantu putih ; 14:17 burung undan , burung ering dan burung dendang air; 14:18 burung ranggung , dan bangau menurut jenisnya , meragai dan kelelawar . 14:19 Juga segala binatang mengeriap yang bersayap , itupun haram bagimu, jangan dimakan . 14:20 Segala burung yang tidak haram boleh kamu makan . 14:21 Janganlah kamu memakan bangkai apapun , tetapi boleh kauberikan kepada pendatang yang di dalam tempatmu untuk dimakan , atau boleh kaujual kepada orang asing ; sebab engkaulah umat yang kudus bagi TUHAN , Allahmu . Janganlah kaumasak anak kambing dalam air susu induknya ."
Persembahan persepuluhan
14:22 "Haruslah engkau benar-benar mempersembahkan sepersepuluh dari seluruh hasil benih yang tumbuh di ladangmu , tahun demi tahun . 14:23 Di hadapan TUHAN , Allahmu , di tempat yang akan dipilih-Nya untuk membuat nama-Nya diam di sana , haruslah engkau memakan persembahan persepuluhan dari gandummu , dari anggurmu dan minyakmu , ataupun dari anak-anak sulung lembu sapimu dan kambing dombamu , supaya engkau belajar untuk selalu takut akan TUHAN , Allahmu . 14:24 Apabila , dalam hal engkau diberkati TUHAN , Allahmu , jalan itu terlalu jauh bagimu , sehingga engkau tidak dapat mengangkutnya , karena tempat yang akan dipilih TUHAN untuk menegakkan nama-Nya di sana terlalu jauh dari tempatmu, [ ] 14:25 maka haruslah engkau menguangkannya dan membawa uang itu dalam bungkusan dan pergi ke tempat yang akan dipilih TUHAN , Allahmu , 14:26 dan haruslah engkau membelanjakan uang itu untuk segala yang disukai hatimu , untuk lembu sapi atau kambing domba , untuk anggur atau minuman yang memabukkan , atau apapun yang diingini hatimu , dan haruslah engkau makan di sana di hadapan TUHAN , Allahmu dan bersukaria , engkau dan seisi rumahmu . 14:27 Juga orang Lewi yang diam di dalam tempatmu janganlah kauabaikan , sebab ia tidak mendapat bagian milik pusaka bersama-sama engkau. 14:28 Pada akhir tiga tahun engkau harus mengeluarkan segala persembahan persepuluhan dari hasil tanahmu dalam tahun itu dan menaruhnya di dalam kotamu ; 14:29 maka orang Lewi , karena ia tidak mendapat bagian milik pusaka bersama-sama engkau, dan orang asing , anak yatim dan janda yang di dalam tempatmu , akan datang makan dan menjadi kenyang , supaya TUHAN , Allahmu , memberkati engkau di dalam segala usaha yang dikerjakan tanganmu ."

Perikop

TB

Kamus Alkitab

selebihnya

Gambar

Pertanyaan-Pertanyaan

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA