Advanced Commentary

Teks -- 1 Korintus 3:1-21 (TB)

Konteks
Perselisihan
3:1 Dan aku , saudara-saudara , pada waktu itu tidak dapat berbicara dengan kamu seperti dengan manusia rohani , tetapi hanya dengan manusia duniawi , yang belum dewasa dalam Kristus . [ ] 3:2 Susulah yang kuberikan kepadamu , bukanlah makanan keras , sebab kamu belum dapat menerimanya. Dan sekarangpun kamu belum dapat menerimanya. [ ] 3:3 Karena kamu masih manusia duniawi . Sebab , jika di antara kamu ada iri hati dan perselisihan bukankah hal itu menunjukkan, bahwa kamu manusia duniawi dan bahwa kamu hidup secara manusiawi ? [ ] 3:4 Karena jika yang seorang berkata : "Aku dari golongan Paulus ," dan yang lain berkata: "Aku dari golongan Apolos ," bukankah hal itu menunjukkan, bahwa kamu manusia duniawi yang bukan rohani? [ ] 3:5 Jadi , apakah Apolos ? Apakah Paulus ? Pelayan-pelayan Tuhan yang olehnya kamu menjadi percaya , masing-masing menurut jalan yang diberikan Tuhan kepadanya. [ ] 3:6 Aku menanam , Apolos menyiram , tetapi Allah yang memberi pertumbuhan . 3:7 Karena itu yang penting bukanlah yang menanam atau yang menyiram , melainkan Allah yang memberi pertumbuhan . [ ] 3:8 Baik yang menanam maupun yang menyiram adalah sama; dan masing-masing akan menerima upahnya sesuai dengan pekerjaannya sendiri . [ ] 3:9 Karena kami adalah kawan sekerja Allah ; kamu adalah ladang Allah , bangunan Allah. [ ]
Dasar dan bangunan
3:10 Sesuai dengan kasih karunia Allah , yang dianugerahkan kepadaku , aku sebagai seorang ahli bangunan yang cakap telah meletakkan dasar , dan orang lain membangun terus di atasnya . Tetapi tiap-tiap orang harus memperhatikan , bagaimana ia harus membangun di atasnya. [ ] 3:11 Karena tidak ada seorangpun yang dapat meletakkan dasar lain dari pada dasar yang telah diletakkan , yaitu Yesus Kristus . 3:12 Entahkah orang membangun di atas dasar ini dengan emas , perak , batu permata , kayu , rumput kering atau jerami , [ ] 3:13 sekali kelak pekerjaan masing-masing orang akan nampak . Karena hari Tuhan akan menyatakannya , sebab ia akan nampak dengan api dan bagaimana pekerjaan masing-masing orang akan diuji oleh api itu . [ ] 3:14 Jika pekerjaan yang dibangun seseorang tahan uji , ia akan mendapat upah . [ ] 3:15 Jika pekerjaannya terbakar , ia akan menderita kerugian , tetapi ia sendiri akan diselamatkan , tetapi seperti dari dalam api . [ ] 3:16 Tidak tahukah kamu , bahwa kamu adalah bait Allah dan bahwa Roh Allah diam di dalam kamu ? 3:17 Jika ada orang yang membinasakan bait Allah , maka Allah akan membinasakan dia . Sebab bait Allah adalah kudus dan bait Allah itu ialah kamu . 3:18 Janganlah ada orang yang menipu dirinya sendiri . Jika ada di antara kamu yang menyangka dirinya berhikmat menurut dunia ini , biarlah ia menjadi bodoh , supaya ia berhikmat . [ ] 3:19 Karena hikmat dunia ini adalah kebodohan bagi Allah . Sebab ada tertulis : "Ia yang menangkap orang berhikmat dalam kecerdikannya ." [ ] 3:20 Dan di tempat lain: "Tuhan mengetahui rancangan-rancangan orang berhikmat ; sesungguhnya semuanya sia-sia belaka ." [ ] 3:21 Karena itu janganlah ada orang yang memegahkan dirinya atas manusia , sebab segala sesuatu adalah milikmu :

Perikop

TB

Kamus Alkitab

selebihnya

Gambar

Himne

(Catatan: Pada kondisi "aktif" atau "on", lagu himne akan diputar secara otomatis ketika mouse hover pada sebuah judul himne)
  • Aku Percaya [KJ.280]
  • Batu Penjuru G'reja [KJ.252]
  • Manusia yang Meluku [KJ.335]
  • O Roh Pencipta, Datanglah [KJ.229a]
  • O Roh Pencipta, Datanglah [KJ.229b]
  • Roh Kudus, Sinarilah [KJ.236] ( Holy Ghost, with Light Divine )
  • Roh Kudus, Turunlah [KJ.233]
  • T'lah Kutemukan Dasar Kuat [KJ.38]
  • Ya Roh Kudus Berkurnia [KJ.238]
  • Yesus Kristus Memerintah [KJ.220]
  • [1Kor 3:7] God The Lord Does Ask
  • [1Kor 3:7] Oh, To Be Nothing
  • [1Kor 3:11] Church Of God Is Stablished, The
  • [1Kor 3:11] Church’s One Foundation, The
  • [1Kor 3:11] Founded On Thee
  • [1Kor 3:11] We Build Our School On Thee
  • [1Kor 3:16] Come To Me, O Blessed Spirit
  • [1Kor 3:19] They Tell Me The Story Of Jesus Is Old

Pertanyaan-Pertanyaan

Ilustrasi Khotbah

Izinkan Allah Bekerja; Orang Kristen Tingkat Dasar; Siapakah Pendiri Rumah Anda?; Tanggung Jawab yang Besar; Lakukan Semampunya; Mentalitas Konsumen; Bantuan Pupuk; Pekerjaan yang Berarti; Jadilah Kehendak-mu; Fungsi Gereja; Dalam Satu Harmoni; Dewasa Dalam Kristus; Pekerjaan yang Tak Akan Musnah; Pantas Mendapat Upah; Tuntunlah kepada Yesus; Terus Mendayung; Pengharapan yang Hidup; Berlomba Mencapai Tujuan; Menyempurnakan Kekudusan; Batu Putih; Biografi Anda; Berjumpa Allah di Gereja; Kisah tentang Dua Kota; Prestasi dan Dasar Motivasi; Dasar yang Kokoh; Melakukan Pekerjaan Baik; Pengendara Sepeda; Rekan Sekerja; Kotak Peralatan Allah; Dasar yang Benar

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

Belajar Sendiri Bahasa Yunani (Yoppi)

Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA