Advanced Commentary

Teks -- Bilangan 16:1-22 (TB)

Konteks
Pemberontakan Korah, Datan dan Abiram
16:1 Korah bin Yizhar bin Kehat bin Lewi , beserta Datan dan Abiram , anak-anak Eliab , dan On bin Pelet , ketiganya orang Ruben , mengajak orang-orang 16:2 untuk memberontak melawan Musa , beserta dua ratus lima puluh orang Israel , pemimpin-pemimpin umat itu, yaitu orang-orang yang dipilih oleh rapat , semuanya orang-orang yang kenamaan . 16:3 Maka mereka berkumpul mengerumuni Musa dan Harun , serta berkata kepada keduanya: "Sekarang cukuplah itu! Segenap umat itu adalah orang-orang kudus , dan TUHAN ada di tengah-tengah mereka. Mengapakah kamu meninggi-ninggikan diri di atas jemaah TUHAN ?" [ ] 16:4 Ketika Musa mendengar hal itu, sujudlah ia. [ ] 16:5 Dan ia berkata kepada Korah dan segenap kumpulannya : "Besok pagi TUHAN akan memberitahukan , siapa kepunyaan-Nya, dan siapa yang kudus , dan Ia akan memperbolehkan orang itu mendekat kepada-Nya ; orang yang akan dipilih-Nya akan diperbolehkan-Nya mendekat kepada-Nya . [ ] 16:6 Perbuatlah begini : ambillah perbaraan-perbaraan , hai Korah , dan kamu segenap kumpulannya , 16:7 bubuhlah api ke dalamnya dan taruhlah ukupan di atasnya , di hadapan TUHAN pada esok hari , dan orang yang akan dipilih TUHAN , dialah yang kudus . Cukuplah itu, hai orang-orang Lewi !" [ ] 16:8 Lalu berkatalah Musa kepada Korah : "Cobalah dengar , hai orang-orang Lewi ! 16:9 Belum cukupkah bagimu , bahwa kamu dipisahkan oleh Allah Israel dari umat Israel dan diperbolehkan mendekat kepada-Nya , supaya kamu melakukan pekerjaan pada Kemah Suci TUHAN dan bertugas bagi umat itu untuk melayani mereka, 16:10 dan bahwa engkau diperbolehkan mendekat bersama-sama dengan semua saudaramu bani Lewi ? Dan sekarang mau pula kamu menuntut pangkat imam lagi ? 16:11 Sebab itu , engkau ini dengan segenap kumpulanmu , kamu bersepakat melawan TUHAN . Karena siapakah Harun , sehingga kamu bersungut-sungut kepadanya ?" 16:12 Adapun Musa telah menyuruh orang untuk memanggil Datan dan Abiram , anak-anak Eliab , tetapi jawab mereka: "Kami tidak mau datang . 16:13 Belum cukupkah , bahwa engkau memimpin kami keluar dari suatu negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya untuk membiarkan kami mati di padang gurun , sehingga masih juga engkau menjadikan dirimu tuan atas kami? [ ] 16:14 Sungguh , engkau tidak membawa kami ke negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya , ataupun memberikan kepada kami ladang-ladang dan kebun-kebun anggur sebagai milik pusaka . Masakan engkau dapat mengelabui mata orang-orang ini ? Kami tidak mau datang ." 16:15 Lalu sangat marahlah Musa dan ia berkata kepada TUHAN : "Janganlah perhatikan segala persembahan mereka. Belum pernah kuambil satu ekor keledaipun dari mereka , dan belum pernah kulakukan yang jahat kepada seseorangpun dari mereka ." [ ] 16:16 Lalu berkatalah Musa kepada Korah : "Engkau ini dengan segenap kumpulanmu harus menghadap TUHAN , engkau dan mereka dan Harun , pada esok hari . [ ] 16:17 Baiklah kamu masing-masing membawa perbaraannya membubuh ukupan di atasnya , lalu kamu mempersembahkan masing-masing perbaraannya ke hadapan TUHAN , dua ratus lima puluh perbaraan ; juga engkau ini dan Harun masing-masing harus membawa perbaraannya ." 16:18 Maka mereka masing-masing membawa perbaraannya , membubuh api ke dalamnya , menaruh ukupan di atasnya , lalu berdirilah mereka di depan pintu Kemah Pertemuan , juga Musa dan Harun . 16:19 Ketika Korah mengumpulkan segenap umat itu melawan mereka berdua di depan pintu Kemah Pertemuan , tampaklah kemuliaan TUHAN kepada segenap umat itu. [ ] 16:20 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Musa dan Harun : [ ] 16:21 "Pisahkanlah dirimu dari tengah-tengah umat ini , supaya Kuhancurkan mereka dalam sekejap mata ." 16:22 Tetapi sujudlah mereka berdua dan berkata : "Ya Allah , Allah dari roh segala makhluk ! Satu orang saja berdosa , masakan Engkau murka terhadap segenap perkumpulan ini?" [ ]

Perikop

TB

Kamus Alkitab

selebihnya

Gambar

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

  • Bil 16:22; Bil 27:16
  • Bil 16:22; Kis 17:28-29; 1Ko 8:6; Efe 3:14-15; Efe 4:6; Ibr 12:9...
  • Kel 28:1,29-30,34-38; Bil 16:5,16-17,19-20,39-40; Bil 17:5,8; 1Sa 2:27-28...
  • Kej 2:7; Bil 16:22; Ayu 10:12; Ayu 12:10; Ayu 27:3; Ayu 33:4; Maz 119:73; Pengk 12:7; Yes 42:5; Yes 57:16; Yer 38:16; Dan 5:23; Zak 12:1; Kis 17:25-26; 1Ko 15:45; Ibr 12:9...
  • Kej 9:20-27; Kej 26:10; Kej 49:3-7; Kel 20:5; Bil 16:19-35; Yos 7:24-26; 1Sa 15:2-5,7-8,32-33; 2Sa 21:1-14; 1Ra 21:17-29; 2Ra 5:27; 2Ra 9:24-26; Yeh 35:5-6; Dan 6:24; Mat 11:20-24...
  • Kel 15:24; Kel 16:2-12; Ima 19:18; Bil 14:2,26-27,29,36-37; Bil 16:11,41; Ayu 15:11-13; Ayu 33:12-13; Ayu 34:37; Maz 37:1,7; Maz 78:17-22; Ams 19:3; Pengk 4:6; Pengk 7:10; Rat 3:39; Luk 3:14; Rom 9:19-20; 1Ko 10:10; 2Ko 9:7; ...
  • Kel 3:1-10; Kel 28:1; Bil 3:5-13; Bil 16:9; 1Sa 3:1-10; 1Ra 19:16,19-21; 1Ta 23:13; 2Ta 29:11; Ezr 7:1,5-6,21; Maz 99:6; Yes 6:8; Yer 1:5; Yeh 2:1-6; Amo 2:11; Yun 1:1-2; Mar 1:16-20; Mar 2:14; Luk 10:1-2; Yoh 1:43-51; Kis 11...
Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA