Advanced Commentary

Teks -- Hosea 10:1-8 (TB)

Konteks
Hukuman karena penyembahan berhala
10:1 Israel adalah pohon anggur yang riap tumbuhnya , yang menghasilkan buah . Makin banyak buahnya , makin banyak dibuatnya mezbah-mezbah . Makin baik tanahnya , makin baik dibuatnya tugu-tugu berhala . 10:2 Hati mereka licik , sekarang mereka harus menanggung akibat kesalahannya : Dia akan menghancurkan mezbah-mezbah mereka, akan meruntuhkan tugu-tugu berhala mereka. 10:3 Sungguh , sekarang mereka berkata : "Kita tidak mempunyai raja lagi, sebab kita tidak takut kepada TUHAN . Apakah yang dapat dilakukan raja bagi kita?" 10:4 Mereka membual , mengangkat sumpah dusta , mengikat perjanjian , sehingga tumbuh hukum seperti pohon upas di alur-alur ladang . 10:5 Penduduk Samaria gentar mengenai anak lembu Bet-Awen . Sungguh , rakyatnya akan berkabung oleh karenanya , dan imam-imamnya akan meratap oleh karenanya , oleh sebab kemuliaannya telah beralih dari padanya. 10:6 Anak lembu itu sendiri akan dibawa ke Asyur sebagai persembahan kepada Raja 'Agung' . Efraim akan menanggung malu , Israel akan mendapat malu karena rancangannya . [ ] 10:7 Samaria akan dihancurkan ; rajanya seperti sepotong ranting yang terapung di air . 10:8 Bukit-bukit pengorbanan Awen , yakni dosa Israel , akan dimusnahkan . Semak duri dan rumput duri akan tumbuh di atas mezbah-mezbahnya . Dan mereka akan berkata kepada gunung-gunung : "Timbunilah kami!" dan kepada bukit-bukit : "Runtuhlah menimpa kami!"

Perikop

TB
  • Hos 10:1-8 -- Hukuman karena penyembahan berhala

Kamus Alkitab

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

  • Mat 24:15-16 (Dan 9:27; 11:31; 12:11); Mat 24:29 (Yes 13:10; 34:4); Luk 21:20-22; Luk 23:28-30 (Hos 10:8)...
  • Kel 12:12; Kel 22:20; Ima 20:5; Bil 33:3-4; Ula 4:25-28; Ula 8:19-20; Ula 27:15; Yos 23:16; Yos 24:20; 1Ra 9:6-7; 1Ra 14:9-10; Maz 16:4; Yer 1:16; Yer 16:13; Yer 22:8-9; Yer 50:37-38; Yeh 7:20-22; Yeh 8:12,18; Yeh 14:3-8; Yeh...
  • Kej 20:11; Kel 9:30; Ula 25:18; Ayu 6:14; Ayu 15:4; Maz 36:2; Maz 55:20; Maz 64:5; Yer 3:8; Yer 5:22-24; Hos 10:3; Luk 23:40; Yud 1:12...
Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.20 detik
dipersembahkan oleh YLSA