Advanced Commentary

Teks -- Rut 1:1-19 (TB)

Konteks
Rut dan Naomi
1:1 Pada zaman para hakim memerintah ada kelaparan di tanah Israel. Lalu pergilah seorang dari Betlehem-Yehuda beserta isterinya dan kedua anaknya laki-laki ke daerah Moab untuk menetap di sana sebagai orang asing. [ ] 1:2 Nama orang itu ialah Elimelekh , nama isterinya Naomi dan nama kedua anaknya Mahlon dan Kilyon , semuanya orang-orang Efrata dari Betlehem-Yehuda ; dan setelah sampai ke daerah Moab , diamlah mereka di sana . 1:3 Kemudian matilah Elimelekh , suami Naomi , sehingga perempuan itu tertinggal dengan kedua anaknya . 1:4 Keduanya mengambil perempuan Moab : yang pertama bernama Orpa , yang kedua bernama Rut ; dan mereka diam di situ kira-kira sepuluh tahun lamanya. 1:5 Lalu matilah juga keduanya , yakni Mahlon dan Kilyon , sehingga perempuan itu kehilangan kedua anaknya dan suaminya . 1:6 Kemudian berkemaslah ia dengan kedua menantunya dan ia pulang dari daerah Moab , sebab di daerah Moab ia mendengar bahwa TUHAN telah memperhatikan umat-Nya dan memberikan makanan kepada mereka. 1:7 Maka berangkatlah ia dari tempat tinggalnya itu, bersama-sama dengan kedua menantunya . Ketika mereka sedang di jalan untuk pulang ke tanah Yehuda , [ ] 1:8 berkatalah Naomi kepada kedua menantunya itu: "Pergilah , pulanglah masing-masing ke rumah ibunya ; TUHAN kiranya menunjukkan kasih-Nya kepadamu , seperti yang kamu tunjukkan kepada orang-orang yang telah mati itu dan kepadaku ; 1:9 kiranya atas karunia TUHAN kamu mendapat tempat perlindungan , masing-masing di rumah suaminya ." Lalu diciumnyalah mereka, tetapi mereka menangis dengan suara keras 1:10 dan berkata kepadanya: "Tidak, kami ikut dengan engkau pulang kepada bangsamu ." [ ] 1:11 Tetapi Naomi berkata : "Pulanglah , anak-anakku , mengapakah kamu turut dengan aku? Bukankah tidak akan ada lagi anak laki-laki yang kulahirkan untuk dijadikan suamimu nanti? 1:12 Pulanglah , anak-anakku , pergilah , sebab sudah terlalu tua aku untuk bersuami . Seandainya pikirku : Ada harapan bagiku, dan sekalipun malam ini aku bersuami , bahkan sekalipun aku masih melahirkan anak laki-laki , 1:13 masakan kamu menanti sampai mereka dewasa ? Masakan karena itu kamu harus menahan diri dan tidak bersuami ? Janganlah kiranya demikian, anak-anakku , bukankah jauh lebih pahit yang aku alami dari pada kamu, sebab tangan TUHAN teracung terhadap aku?" 1:14 Menangis pula mereka dengan suara keras , lalu Orpa mencium mertuanya itu minta diri, tetapi Rut tetap berpaut padanya. 1:15 Berkatalah Naomi: "Telah pulang iparmu kepada bangsanya dan kepada para allahnya ; pulanglah mengikuti iparmu itu." [ ] 1:16 Tetapi kata Rut : "Janganlah desak aku meninggalkan engkau dan pulang dengan tidak mengikuti engkau; sebab ke mana engkau pergi , ke situ jugalah aku pergi , dan di mana engkau bermalam , di situ jugalah aku bermalam : bangsamulah bangsaku dan Allahmulah Allahku ; 1:17 di mana engkau mati , akupun mati di sana, dan di sanalah aku dikuburkan . Beginilah kiranya TUHAN menghukum aku, bahkan lebih lagi dari pada itu, jikalau sesuatu apapun memisahkan aku dari engkau, selain dari pada maut !" [ ] 1:18 Ketika Naomi melihat , bahwa Rut berkeras untuk ikut bersama-sama dengan dia, berhentilah ia berkata-kata kepadanya . 1:19 Dan berjalanlah keduanya sampai mereka tiba di Betlehem . Ketika mereka masuk ke Betlehem , gemparlah seluruh kota itu karena mereka, dan perempuan-perempuan berkata : "Naomikah itu ?"

Perikop

TB

Kamus Alkitab

Gambar

Himne

(Catatan: Pada kondisi "aktif" atau "on", lagu himne akan diputar secara otomatis ketika mouse hover pada sebuah judul himne)
  • Dalam Rumah Yang Gembira [KJ.447]
  • [Rut 1:16] Entreat Me Not To Leave Thee

Ilustrasi Khotbah

Di Pihak Kita; Komitmen untuk Melayani; Pilihan; Naomi

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA