TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Samuel 22:49

Konteks
22:49 dan yang telah membebaskan aku dari pada musuhku. g  Dan Engkau telah meninggikan aku h  mengatasi mereka yang bangkit melawan aku; Engkau telah melepaskan aku dari para penindas.

Mazmur 18:1

Konteks
Nyanyian syukur Daud
18:1 Untuk pemimpin biduan. Dari hamba TUHAN, yakni Daud yang menyampaikan perkataan nyanyian ini kepada TUHAN, pada waktu TUHAN telah melepaskan dia dari cengkeraman semua musuhnya dan dari tangan Saul. (18:2) Ia berkata: "Aku mengasihi Engkau, ya TUHAN 1 , kekuatanku! p 

Mazmur 34:19

Konteks
34:19 (34-20) Kemalangan e  orang benar banyak 2 , tetapi TUHAN melepaskan dia dari semuanya f  itu;

Yesaya 12:1-6

Konteks
Nyanyian syukur atas keselamatan
12:1 Pada waktu itu 3  l  engkau akan berkata: "Aku mau bersyukur m  kepada-Mu, ya TUHAN, karena sungguhpun Engkau telah murka terhadap aku: tetapi murka-Mu telah surut n  dan Engkau menghibur o  aku. 12:2 Sungguh, Allah itu keselamatanku; p  aku percaya q  dengan tidak gementar, sebab TUHAN r  ALLAH itu kekuatanku s  dan mazmurku, Ia telah menjadi keselamatanku. t " 12:3 Maka kamu akan menimba air u  dengan kegirangan dari mata air v  keselamatan. 12:4 Pada waktu itu w  kamu akan berkata: "Bersyukurlah kepada TUHAN, panggillah nama-Nya, x  beritahukanlah perbuatan-Nya di antara bangsa-bangsa, y  masyhurkanlah, bahwa nama-Nya tinggi luhur! z  12:5 Bermazmurlah a  bagi TUHAN, sebab perbuatan-Nya b  mulia; baiklah hal ini diketahui di seluruh bumi! 12:6 Berserulah dan bersorak-sorailah, c  hai penduduk Sion, sebab Yang Mahakudus, Allah Israel, d  agung e  di tengah-tengahmu! f "

Yesaya 12:2

Konteks
12:2 Sungguh, Allah itu keselamatanku; p  aku percaya q  dengan tidak gementar, sebab TUHAN r  ALLAH itu kekuatanku s  dan mazmurku, Ia telah menjadi keselamatanku. t "

Kolose 1:10

Konteks
1:10 sehingga hidupmu layak u  di hadapan-Nya serta berkenan kepada-Nya v  dalam segala hal, dan kamu memberi buah dalam segala pekerjaan yang baik dan bertumbuh dalam pengetahuan w  yang benar tentang Allah,

Kolose 1:2

Konteks
1:2 kepada saudara-saudara yang kudus dan yang percaya dalam Kristus di Kolose 4 . Kasih karunia d  dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, e  menyertai kamu.

Titus 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, hamba Allah a  dan rasul b  Yesus Kristus untuk memelihara iman orang-orang pilihan Allah dan pengetahuan akan kebenaran c  seperti yang nampak dalam ibadah d  kita 7 ,

Wahyu 7:9-17

Konteks
Orang banyak yang tidak terhitung banyaknya
7:9 Kemudian dari pada itu aku melihat: sesungguhnya, suatu kumpulan besar orang banyak 6  yang tidak dapat terhitung banyaknya, dari segala bangsa dan suku dan kaum dan bahasa, b  berdiri di hadapan takhta c  dan di hadapan Anak Domba, memakai jubah putih d  dan memegang daun-daun palem di tangan mereka. 7:10 Dan dengan suara nyaring mereka berseru: "Keselamatan bagi Allah e  kami yang duduk di atas takhta f  dan bagi Anak Domba!" 7:11 Dan semua malaikat berdiri mengelilingi takhta dan tua-tua g  dan keempat makhluk h  itu; mereka tersungkur i  di hadapan takhta itu dan menyembah Allah, 7:12 sambil berkata: "Amin! puji-pujian dan kemuliaan, dan hikmat dan syukur, dan hormat dan kekuasaan dan kekuatan bagi Allah kita sampai selama-lamanya! Amin! j " 7:13 Dan seorang dari antara tua-tua itu berkata kepadaku: "Siapakah mereka yang memakai jubah putih k  itu dan dari manakah mereka datang?" 7:14 Maka kataku kepadanya: "Tuanku, tuan mengetahuinya." Lalu ia berkata kepadaku: "Mereka ini adalah orang-orang yang keluar dari kesusahan yang besar 7 ; dan mereka telah mencuci jubah l  mereka dan membuatnya putih di dalam darah Anak Domba. m  7:15 Karena itu mereka berdiri di hadapan takhta Allah n  dan melayani Dia o  siang malam di Bait Suci-Nya. p  Dan Ia yang duduk di atas takhta q  itu akan membentangkan kemah-Nya di atas mereka. r  7:16 Mereka tidak akan menderita lapar dan dahaga s  lagi, dan matahari atau panas terik t  tidak akan menimpa mereka lagi. 7:17 Sebab Anak Domba yang di tengah-tengah takhta itu, akan menggembalakan u  mereka dan akan menuntun mereka ke mata air kehidupan. v  Dan Allah akan menghapus segala air mata 8  dari mata mereka. w "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[18:1]  1 Full Life : AKU MENGASIHI ENGKAU, YA TUHAN.

Nas : Mazm 18:2-51

Mazmur ini juga tercatat dalam pasal 2Sam 22:1-51 dengan beberapa perubahan; rupanya mazmur ini digubah pada awal pemerintahan Daud (bd. 2Sam 8:14), sebelum ia berbuat dosa yang hebat dan sangat menderita di bawah hajaran Tuhan seumur hidupnya (lih. 2Sam 12:1-14). Mazmur ini mungkin bernubuat tentang Kristus, karena Paulus mengutip ayat Mazm 18:50 sebagai menubuatkan saat itu ketika, melalui Mesias, semua bangsa akan memuji Allah (bd. Rom 15:9).

[34:19]  2 Full Life : KEMALANGAN ... BANYAK.

Nas : Mazm 34:20

Dalam PL Allah menjanjikan berkat dan kemakmuran bagi mereka yang menaati hukum-Nya; namun seiring dengan janji ini terdapat kenyataan bahwa "kemalangan orang benar banyak" (lih. Ibr 11:33-38; 12:5-10;

lihat art. PENDERITAAN ORANG BENAR).

  1. 1) Mempercayai Allah dan hidup benar tidak akan melindungi kita dari kesulitan dan penderitaan di dalam hidup ini. Justru sebaliknya, penyerahan kepada Allah sering kali mendatangkan ujian dan aniaya

    (lihat cat. --> Mat 5:10).

    [atau ref. Mat 5:10]

    Allah telah menetapkan bahwa kita harus mengalami banyak kesukaran sebelum memasuki kerajaan-Nya (Kis 14:22; bd. 1Kor 15:19; 2Tim 3:12).
  2. 2) Penderitaan orang benar harus diimbangi oleh penyataan bahwa Tuhan ingin membebaskan kita dari semua kesukaran. Ketika maksud-Nya dalam mengizinkan penderitaan itu telah tercapai, Dia membebaskan kita daripadanya dengan turun tangan secara adikodrati di dalam kehidupan ini (bd. Ibr 11:33-35) atau dengan kematian penuh kemenangan dan pemindahan kepada hidup kekal (bd. Ibr 11:35-37).

[12:1]  3 Full Life : PADA WAKTU ITU.

Nas : Yes 12:1-6

Umat Allah akan memuji Dia ketika pemerintahan universal Mesias dimulai. Bahkan kini kita sudah harus berdoa untuk dan menantikan di dalam iman dan pengharapan kedatangan kembali Tuhan dan didirikannya pemerintahan kekal-Nya yang benar. Ketika hari itu tiba, kita akan menyanyikan nyanyian pujian ini.

[1:2]  4 Full Life : SAUDARA-SAUDARA ... YANG PERCAYA ... DI KOLOSE.

Nas : Kol 1:2

Paulus menulis kepada jemaat Kolose oleh sebab guru-guru palsu telah menyusup ke dalam gereja. Mereka mengajar bahwa penyerahan kepada Kristus dan ketaatan kepada ajaran para rasul tidak memadai untuk mendapat keselamatan penuh. Ajaran palsu ini mencampur "filsafat" dan "tradisi" manusia dengan Injil (Kol 2:8) dan meminta penyembahan para malaikat sebagai pengantara antara Allah dan manusia (Kol 2:18). Para guru palsu ini menuntut pelaksanaan beberapa syarat agama Yahudi (Kol 2:16,21-23) serta membenarkan kekeliruan mereka dengan menyatakan bahwa mereka mendapat wahyu melalui penglihatan-penglihatan (Kol 2:18).

  1. 1) Filsafat mendasar di balik ajaran salah ini tampak dewasa ini di dalam ajaran bahwa Yesus Kristus dan Injil asli PB tidak memadai untuk memenuhi keperluan rohaniah kita

    (lihat cat. --> 2Pet 1:3).

    [atau ref. 2Pet 1:3]

  2. 2) Paulus membuktikan salahnya bidat ini dengan menunjukkan bahwa Kristus bukan saja Juruselamat pribadi kita, tetapi kepala gereja dan Tuhan semesta alam dan ciptaan juga. Karena itu, bukannya filsafat atau hikmat manusia, melainkan Yesus Kristus dan kuasa-Nya di dalam kehidupan kita itulah yang menebus dan menyelamatkan kita untuk selama-lamanya; perantara tidak perlu dan kita harus langsung menghampiri Dia.
  3. 3) Menjadi orang percaya berarti beriman kepada Kristus dan Injil-Nya, bersandar kepada-Nya, mengasihi Dia dan hidup di hadirat-Nya. Kita tidak boleh menambah apa-apa pada Injil atau memajukan hikmat atau filsafat humanistik yang modern.

[1:1]  5 Full Life : KEBENARAN SEPERTI YANG NAMPAK DALAM IBADAH KITA

Nas : Tit 1:1

(versi Inggris NIV -- "Kebenaran yang menghasilkan kesalehan"). Mereka yang mengaku memberitakan Injil yang benar harus bersedia untuk diuji apakah berita itu menghasilkan kesalehan dalam kehidupan orang yang menerimanya. Tidak ada gereja atau organisasi Kristen yang berhak menyatakan bahwa berita atau doktrinnya cocok dengan "ajaran yang sehat" rasul-rasul (ayat Tit 1:9; 2Tim 1:11-14; 2:2; 3:10-12) dan "perkataan Tuhan kita Yesus Kristus" (1Tim 6:3) jikalau berita atau doktrin itu tidak menghasilkan orang yang saleh kehidupannya, 1Tim 6:3; Ibr 1:9;

(lihat cat. --> Tit 1:16;

lihat cat. --> 1Kor 13:1).

[atau ref. Tit 1:16; 1Kor 13:1]

[7:9]  6 Full Life : SUATU KUMPULAN BESAR ORANG BANYAK.

Nas : Wahy 7:9

Yohanes menggambarkan sebuah pemandangan di sorga tentang suatu kumpulan besar orang dari semua bangsa yang diselamatkan oleh iman kepada Kristus. Mereka akan tinggal bersama-sama dengan Allah (ayat Wahy 7:15), bebas dari kesakitan dan dukacita (ayat Wahy 7:16-17;

lihat cat. --> Wahy 6:9).

[atau ref. Wahy 6:9]

Banyak orang percaya bahwa kumpulan besar orang banyak yang diselamatkan oleh "darah Anak Domba" (ayat Wahy 7:14) adalah orang kudus masa kesengsaraan, karena Yohanes menyatakan bahwa mereka "keluar dari kesusahan yang besar" (ayat Wahy 7:14). Orang-orang yang menerima Kristus secara khusus menjadi sasaran penganiayaan Iblis dan orang-orang jahat (bd. Wahy 12:9-17).

[7:14]  7 Full Life : KESUSAHAN YANG BESAR.

Nas : Wahy 7:14

Kesusahan atau kesengsaraan besar ini merupakan suatu masa hukuman ilahi atas dunia fasik yang telah menolak Kristus, tetapi ini juga menjadi suatu masa murka dan penganiayaan dari Iblis terhadap mereka yang menerima Kristus dan Firman-Nya sepanjang masa kesengsaraan itu (Wahy 12:12). Selama masa ini, banyak orang kudus akan menderita secara hebat sebagai sasaran murka Iblis dan orang-orang yang tidak takut akan Allah (ayat Wahy 7:9-17; 6:9-11; 20:4; bd. Wahy 14:13;

lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

Konflik antara kebenaran dan kejahatan sedemikian hebat sehingga hanya dapat disebut "kesusahan yang besar". Dalam bahasa Yunani, ungkapan ini secara harafiah berbunyi, "kesengsaraan itu, yang besar itu", dan dalam bahasa Yunani pengulangan kata sandang "itu" menjadikannya suatu pernyataan yang ditegaskan.

[7:17]  8 Full Life : ALLAH AKAN MENGHAPUS SEGALA AIR MATA.

Nas : Wahy 7:17

Janji ini bisa menunjuk kepada penghilangan setiap ingatan yang bisa menyebabkan penderitaan, penyesalan atau kesedihan. Di sorga tidak lagi tertinggal sesuatu yang menyangkut kerugian, penderitaan atau dukacita (ayat Wahy 7:16).



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA