Teks -- Yohanes 2:1-25 (TB)
Nama Orang, Nama Tempat, Topik/Tema Kamus
kecilkan semuaTafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)
Full Life: Yoh 2:3 - ANGGUR.
Nas : Yoh 2:3
Kata "anggur" (Yun. _oinos_) dapat menunjuk kepada anggur yang
difermentasi atau tidak difermentasi
(lihat art. ANGGUR PADA...
Nas : Yoh 2:3
Kata "anggur" (Yun. _oinos_) dapat menunjuk kepada anggur yang difermentasi atau tidak difermentasi
(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (1)
lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2)).
Sifat dari oinos ini harus ditentukan oleh konteks dan kemungkinan moral.
Full Life: Yoh 2:3 - MEREKA KEHABISAN ANGGUR.
Nas : Yoh 2:3
Berbeda dengan pandangan yang dianut penulis tafsiran ini, beberapa
orang percaya bahwa anggur yang habis dan yang disediakan oleh Ye...
Nas : Yoh 2:3
Berbeda dengan pandangan yang dianut penulis tafsiran ini, beberapa orang percaya bahwa anggur yang habis dan yang disediakan oleh Yesus merupakan anggur yang dapat menyebabkan kemabukan. Apabila pandangan ini diterima maka implikasi-implikasi berikut harus diakui dan dipertimbangkan:
- 1) Tamu-tamu dalam pesta itu kemungkinan besar mabuk.
- 2) Maria, ibu Yesus, dengan demikian akan kecewa karena anggur yang memabukkan itu habis dan akan memohon agar Yesus menyediakan lagi anggur yang difermentasi bagi mereka yang sudah mabuk.
- 3) Supaya memenuhi permohonan ibu-Nya itu, Yesus akan menyediakan sekitar 450-690 liter anggur yang memabukkan (ayat Yoh 2:6-9), jauh melebihi yang diperlukan untuk membuat mabuk total semua tamu.
- 4) Yesus akan menjadikan anggur yang memabukkan ini sebagai "tanda
ajaib-Nya" yang pertama supaya "menyatakan kemuliaan-Nya" (ayat
Yoh 2:11) dan meyakinkan orang untuk percaya pada-Nya sebagai Anak
Allah yang kudus dan benar.
Implikasi-implikasi dari teori di atas mustahil dihindari. Untuk menyatakan
bahwa anggur yang dibuat Yesus adalah anggur difermentasi bukan saja
merupakan suatu penafsiran yang dipaksakan, tetapi bertentangan dengan
prinsip moral yang tertanam dalam kesaksian seluruh Alkitab. Jelas, bila
mengingat sifat Allah, kebenaran Kristus, dan perhatian-Nya yang penuh
kasih kepada manusia, dan tabiat baik Maria, implikasi dari pandangan bahwa
air anggur di Kana itu difermentasi adalah menghina Tuhan. Penafsiran yang
meliputi pernyataan dan kontradiksi seperti itu tidak dapat diterima.
Penafsiran satu-satunya yang masuk akal ialah bahwa anggur yang dibuat oleh
Yesus untuk menyatakan kemuliaan-Nya adalah anggur yang tidak memabukkan,
yaitu sari anggur murni. Selanjutnya, anggur yang disediakan oleh pengatur
pesta pernikahan tampaknya juga merupakan anggur yang tidak difermentasi.
Untuk pembahasan selanjutnya
lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2).
Full Life: Yoh 2:10 - ANGGUR YANG BAIK.
Nas : Yoh 2:10
Menurut beberapa penulis kuno, yang dimaksudkan "anggur yang baik"
adalah anggur termanis yang dapat diminum dalam jumlah besar tanp...
Nas : Yoh 2:10
Menurut beberapa penulis kuno, yang dimaksudkan "anggur yang baik" adalah anggur termanis yang dapat diminum dalam jumlah besar tanpa membahayakan (yaitu, anggur yang kadar gulanya tidak dihancurkan oleh peragian). Anggur yang "kurang baik" adalah anggur yang telah dicampur dengan air terlalu banyak.
- 1) Penulis Romawi bernama Plinius mengakui hal ini. Dia dengan jelas menyatakan bahwa "anggur yang baik" yang disebut _sapa_, adalah sari anggur yang tidak beragi. _Sapa_ adalah sari buah anggur yang dididihkan hingga tinggal sepertiga dari jumlah semula untuk meningkatkan rasa manisnya (IV.13). Dia menulis dalam karya-karyanya yang lain bahwa "anggur yang paling bermanfaat adalah anggur yang kehilangan kadar potensinya ketika disaring" (Plinius, Natural History, XIV. 23-24). Plinius, Plutarchus, dan Horatius semuanya mengemukakan bahwa anggur terbaik adalah anggur yang "tak berbahaya dan tak memabukkan".
- 2) Kesaksian para rabi menegaskan bahwa beberapa rabi mengusul penggunaan anggur yang dididihkan. Kitab Mishna mengatakan, "Rabi Yehuda mengizinkannya (anggur yang dididihkan sebagai persembahan unjukan) karena itu memperbaikinya."
- 3) Pentinglah bahwa kata sifat Yunani yang diterjemahkan "baik" bukanlah _agathos_ tetapi _kalos_, yang berarti "baik secara moral dan cocok".
Full Life: Yoh 2:10 - SESUDAH ORANG PUAS MINUM.
Nas : Yoh 2:10
Frasa ini dalam bahasa Yunani adalah kata _methusko_ yang mengandung
arti:
(1) menjadi atau dijadikan mabuk, dan
(2) sudah...
Nas : Yoh 2:10
Frasa ini dalam bahasa Yunani adalah kata _methusko_ yang mengandung arti:
- (1) menjadi atau dijadikan mabuk, dan
- (2) sudah puas minum (tanpa petunjuk kepada kemabukan). Pengertian kedua inilah yang harus diterima.
- 1) Terlepas dari bagaimana ayat ini diterjemahkan, ini tidak dapat dipakai untuk membela anggapan bahwa anggur beragilah yang disajikan dalam pesta ini. Pemimpin pesta hanyalah mengatakan kebijakan umum, yang menjadi kebiasaan pada pesta pernikahan, jenis minuman apapun yang disajikan.
- 2) Tidak mungkin kita menduga bahwa Yesus terlibat atau akan menyumbang
kepada suatu pesta mabuk-mabukan
(lihat cat. --> Yoh 2:3; juga
[atau ref. Yoh 2:3]
lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2)).
Full Life: Yoh 2:15 - MENGUSIR MEREKA SEMUA DARI BAIT SUCI.
Nas : Yoh 2:15
Lihat cat. --> Luk 19:45.
[atau ref. Luk 19:45]
Jerusalem: Yoh 2:1 - hari ketiga Yaitu tiga hari setelah Yesus bertemu dengan Filipus dan Natanael. Dengan demikian maka Injil ini dibuka dengan satu minggu lengkap; hampir-hampir saj...
Yaitu tiga hari setelah Yesus bertemu dengan Filipus dan Natanael. Dengan demikian maka Injil ini dibuka dengan satu minggu lengkap; hampir-hampir saja hari-hari minggu ini disebut satu demi satu dan minggu itu berakhir dengan pernyataan kemuliaan Yesus
Jerusalem: Yoh 2:1 - ibu Yesus Maria hadir waktu Kristus pertama kalinya memperlihatkan kemuliaanNya; Maria tampil lagi di bawah salib, Yoh 19:25-27. Kedua cerita itu, mempunyai beb...
Maria hadir waktu Kristus pertama kalinya memperlihatkan kemuliaanNya; Maria tampil lagi di bawah salib, Yoh 19:25-27. Kedua cerita itu, mempunyai beberapa kesamaan yang memang disengaja.
Jerusalem: Yoh 2:4 - Mau apakah engkau dari padaKu Harafiah: apa mengenai Aku dan engkau. Ini sebuah ungkapan dari bahasa Ibrani yang sering terdapat dalam perjanjian lama, Hak 11:12; 2Sa 16:10; 2Sa 19...
Harafiah: apa mengenai Aku dan engkau. Ini sebuah ungkapan dari bahasa Ibrani yang sering terdapat dalam perjanjian lama, Hak 11:12; 2Sa 16:10; 2Sa 19:23; 1Ra 17:18 dll. Ungkapan itu dipakai untuk menolak permintaan seseorang yang dianggap kurang tepat, bahkan dipakai untuk menyatakan bahwa orang tidak mau mempunyai hubungan apapun dengan orang lain. Hanya konteks saja yang memungkinkan menentukan artinya yang tepat. Dalam ayat ini Yesus hanya menyatakan kepada ibuNya "saatNya" belum tiba
Jerusalem: Yoh 2:4 - ibu Harafiah: wanita. Ini sebuah sapaan yang kurang lazim dipakai seorang anak terhadap ibunya. Sapaan itu dipakai lagi dalam Yoh 19:26. Di sana artinya ...
Harafiah: wanita. Ini sebuah sapaan yang kurang lazim dipakai seorang anak terhadap ibunya. Sapaan itu dipakai lagi dalam Yoh 19:26. Di sana artinya jelas oleh karena mengingatkan Kej 3:15,20; Maria ialah Hawa yang baru, ibu segala yang hidup
Jerusalem: Yoh 2:4 - saatku saat Yesus ialah saat Ia dimuliakan, saat kembaliNya ke sisi Bapa. Injil Yohanes mencatat bahwa saat itu sudah dekat, Yoh 7:30; Yoh 8:20; Yoh 12:23,27...
saat Yesus ialah saat Ia dimuliakan, saat kembaliNya ke sisi Bapa. Injil Yohanes mencatat bahwa saat itu sudah dekat, Yoh 7:30; Yoh 8:20; Yoh 12:23,27; Yoh 13:1; Yoh 17:1. Karena saat itu sudah ditentukan oleh Bapa, maka tidak boleh dipercepat. Namun demikianlah mujizat yang dikerjakan Yesus atas permohonan ibuNya merupakan lambang yang mewartakan saat itu.
Jerusalem: Yoh 2:11 - sebagai yang pertama dari tanda-tandaNya Setiap nabi perlu membuktikan bahwa ia benar-benar seorang nabi. Bukti itu ialah "tanda-tanda" mujizat yang dikerjakan atas nama Allah, Yes 7:11; bdk ...
Setiap nabi perlu membuktikan bahwa ia benar-benar seorang nabi. Bukti itu ialah "tanda-tanda" mujizat yang dikerjakan atas nama Allah, Yes 7:11; bdk Yoh 3:2; Yoh 6:29,30; Yoh 7:3,31; Yoh 9:16,33 Terutama orang mengharapkan bahwa Mesias akan mengulangi keajaiban-keajaiban yang dikerjakan Musa, Yoh 1:21+. Maka Yesus mengerjakan "tanda-tanda" untuk mengajak orang, supaya percaya akan perutusan illahiNya, Yoh 2:11,23; Yoh 4:48-54; Yoh 11:15,42; Yoh 12:37; bdk Yoh 3:11+, sebab "pekerjaanNya" memberi kesaksian bahwa Yesus diutus oleh Allah, Yoh 5:36, Yoh 10:25,37, bahwa Allah ada di dalam Dia, Yoh 10:30+, dengan kekuasaan kemuliaanNya, Yoh 1:14+; Bapa sendirilah yang melalui Yesus mengerjakan "pekerjaan-pekerjaan" itu, Yoh 10:38; Yoh 14:10. Namun demikian banyak orang menolak percaya, Yoh 3:12; Yoh 5:38-47; Yoh 6:36,64; Yoh 7:5; Yoh 8:45; Yoh 10:25; Yoh 12:37. Maka dosa mereka tetap tinggal, Yoh 9:41; Yoh 15:24. Bdk Mat 8:3+.
Jerusalem: Yoh 2:12 - saudara-saudaraNya Var: saudara-saudara. Adapun "saudara-saudara" itu adalah inti asli para murid Yesus, yang hanya kecil, Kis 1:15+; dan bukannya saudara Yesus menurut ...
Var: saudara-saudara. Adapun "saudara-saudara" itu adalah inti asli para murid Yesus, yang hanya kecil, Kis 1:15+; dan bukannya saudara Yesus menurut darah
Ada sejumlah naskah yang tidak memuat itu.
Jerusalem: Yoh 2:19 - Jawab Yesus Dalam injil keempat Kristus suka menggunakan kata-kata yang di samping artinya yang biasa (satu-satunya yang dimengerti para pendengar) dapat memperol...
Dalam injil keempat Kristus suka menggunakan kata-kata yang di samping artinya yang biasa (satu-satunya yang dimengerti para pendengar) dapat memperoleh suatu arti lain, arti adikodrati atau kiasan; bdk Yoh 2:21+ (Bait Allah); Yoh 3:4+ (lahir kembali); Yoh 4:15+ (air hidup) Yoh 6:34+ (roti hidup); Yoh 7:35+ (pergi); Yoh 8:33+ (perhambaan); Yoh 11:12 (membangunkan); Yoh 12:34+ (meninggikan); Yoh 13:9+ (membasuh); Yoh 13:36+ dst, (pergi); Yoh 14:22+ (menyatakan diri). Dari sebab itu orang salah tangkap dan Yesus mendapat kesempatan memaparkan ajaranNya lebih jauh. Bdk Yoh 3:11+.
Jerusalem: Yoh 2:20 - empat puluh enam tahun Bait Allah mulai dipugar sekitar th. 19 seb mas. Maka dari itu peristiwa yang diceritakan di sini terjadi waktu paskah sekitar th. 28 Mas.
Bait Allah mulai dipugar sekitar th. 19 seb mas. Maka dari itu peristiwa yang diceritakan di sini terjadi waktu paskah sekitar th. 28 Mas.
Jerusalem: Yoh 2:21 - tubuhNya sendiri Tubuh Kristus yang dibangkitkan dari alam maut akan menjadi pusat ibadat "dalam roh dan kebenaran", Yoh 4:21 dst, tempat Allah hadir, Yoh 7:37-39; Yoh...
Tubuh Kristus yang dibangkitkan dari alam maut akan menjadi pusat ibadat "dalam roh dan kebenaran", Yoh 4:21 dst, tempat Allah hadir, Yoh 7:37-39; Yoh 19:34. Inipun sebuah lambang utama dalam karangan-karangan Yohanes. Bdk Wah 2:22. Bandingkan Paulus, 1Ko 12:12+.
Ende: Yoh 2:4 - -- Djawaban Jesus kepada ibuNja ini sangat kabur maksudnja, sehingga mendapat
tafsiran jang berlain-lainan. Terdjemahan kami didasarkan pada tafsiran jan...
Djawaban Jesus kepada ibuNja ini sangat kabur maksudnja, sehingga mendapat tafsiran jang berlain-lainan. Terdjemahan kami didasarkan pada tafsiran jang diandjurkan dalam tahun-tahun terachir, tetapi sudah pula terdapat dalam abad keempat. Ungkapan bagian pertama beberapa kali kita temui dalam bahasa Kitab Kudus, tiap kali dengan tjorak arti jang berbeda-beda, jaitu sebagai suatu penolakan mutlak, dalam arti "tidak setudju", atau untuk menjatakan perasaan kurang senang terhadap suatu andjuran.
Bagian jang kedua dari djawaban Jesus, baik dahulu dan maupun sekarang masih diartikan sebagai suatu penolakan. Akan tetapi njata bahwa ibu Jesus tidak mengertinja sebagai suatu penolakan, seperti njata dari ajat jang berikutnja (#TB Yoh 2:5). Menurut pendapat para ahli bahasa, kalimat itu dapat djuga sebagai suatu pertanjaan, kira-kira seperti kami menterdjemahkannja. Sapaan "wanita" dalam bahasa Jahudi mengandung suatu penghormatan, tetapi tjoraknja sukar untuk diterdjemahkan dalam bahasa-bahasa lain. Kami memilih sapaan "ibu", jang sudah lazim dipakai sebagai sapaan penghormatan.
Ende: Yoh 2:6 - Takaran Jang dimaksudkan disini ialah "bath" dalam bahasa Jahudi,
ukurannja kira-kira 40 liter.
Jang dimaksudkan disini ialah "bath" dalam bahasa Jahudi, ukurannja kira-kira 40 liter.
Ende: Yoh 2:11 - TandaNja jang pertama Dalam karangan ini Joanes menindjau mukdjizat-mukdjizat
Jesus hanja dari sudut: mendjadi bukti: bahwa Jesus benar-benar Mesias jang
mempunjai kuasa Il...
Dalam karangan ini Joanes menindjau mukdjizat-mukdjizat Jesus hanja dari sudut: mendjadi bukti: bahwa Jesus benar-benar Mesias jang mempunjai kuasa Ilahi.
Ende: Yoh 2:14 - Didalam kenisah Sebenarnja dalam bagian kenisah jang disebut halaman
orang kafir, namun demikian dipandang djuga sebagai kudus. Bintang-bintang jang
diperdagangkan di...
Sebenarnja dalam bagian kenisah jang disebut halaman orang kafir, namun demikian dipandang djuga sebagai kudus. Bintang-bintang jang diperdagangkan disitu melulu jang diperlukan untuk kurban-kurban jang hendak dipersembahkan.
Ende: Yoh 2:18 - -- Tindakan Jesus ini diberikan pula oleh Joanes sebagai bukti, bahwa Jesus insjaf
akan kekuasaanNja jang mutlak sebagai Mesias dan Putera Allah. Perhati...
Tindakan Jesus ini diberikan pula oleh Joanes sebagai bukti, bahwa Jesus insjaf akan kekuasaanNja jang mutlak sebagai Mesias dan Putera Allah. Perhatikanlah ungkapan "rumah BapaKu" dalam Yoh 2:16 tadi.
Ende: Yoh 2:20 - Empatpuluh enam tahun Kenisah itu mulai dibangunkan oleh Herodes dalam
tahun 19 seb. Kr.
Kenisah itu mulai dibangunkan oleh Herodes dalam tahun 19 seb. Kr.
Ende: Yoh 2:22 - -- Banjak peristiwa dalam hidup Jesus dan utjapan-utjapanNja baru dimengerti oleh
murid-murid Jesus sesudah kebangkitanNja, lebih lagi sesudah Pentakosta...
Banjak peristiwa dalam hidup Jesus dan utjapan-utjapanNja baru dimengerti oleh murid-murid Jesus sesudah kebangkitanNja, lebih lagi sesudah Pentakosta oleh ilahi Roh Kudus.
Ende: Yoh 2:24-25 - -- Kepertjajaan jang tiba-tiba tertjetus ketika itu, pada banjak orang masih
dangkal sadja dan tidak bertahan lama.
Kepertjajaan jang tiba-tiba tertjetus ketika itu, pada banjak orang masih dangkal sadja dan tidak bertahan lama.
Ref. Silang FULL: Yoh 2:1 - di Galilea // dan ibu · di Galilea: Yoh 4:46; 21:2
· dan ibu: Mat 12:46; Mat 12:46
· di Galilea: Yoh 4:46; 21:2
Ref. Silang FULL: Yoh 2:4 - dari pada-Ku // ibu // Saat-Ku · dari pada-Ku: Mat 8:29; Mat 8:29
· ibu: Yoh 19:26
· Saat-Ku: Mat 26:18; Mat 26:18
· dikatakan kepadamu: Kej 41:55
Ref. Silang FULL: Yoh 2:11 - dari tanda-tanda-Nya // menyatakan kemuliaan-Nya // percaya kepada-Nya · dari tanda-tanda-Nya: Yoh 2:23; Mat 12:38; Yoh 3:2; Yoh 4:48; Yoh 4:48; Yoh 6:2,14,26,30; 12:37; 20:30
· menyatakan kemuliaan-Nya: ...
Ref. Silang FULL: Yoh 2:12 - ke Kapernaum // dengan ibu-Nya // dan saudara-saudara-Nya · ke Kapernaum: Mat 4:13; Mat 4:13
· dengan ibu-Nya: Mat 12:46; Mat 12:46
· dan saudara-saudara-Nya: Mat 12:46; Mat 12:46
Ref. Silang FULL: Yoh 2:13 - raya Paskah // ke Yerusalem · raya Paskah: Yoh 11:55; Yoh 11:55
· ke Yerusalem: Ul 16:1-6; Luk 2:41
Ref. Silang FULL: Yoh 2:14 - dan merpati // penukar-penukar uang · dan merpati: Im 1:14; Ul 14:26
· penukar-penukar uang: Ul 14:25
· menghanguskan Aku: Mazm 69:10
Ref. Silang FULL: Yoh 2:18 - Orang-orang Yahudi // Tanda // bertindak demikian · Orang-orang Yahudi: Yoh 1:19; Yoh 1:19
· Tanda: Yoh 2:11; Yoh 2:11
· bertindak demikian: Mat 12:38; Mat 12:38
Ref. Silang FULL: Yoh 2:19 - tiga hari · tiga hari: Mat 16:21; Mat 16:21; Mat 26:61; 27:40; Mr 14:58; 15:29; Kis 6:14
· tiga hari: Mat 16:21; [Lihat FULL. Mat 16:21]; Mat 26:61; 27:40; Mr 14:58; 15:29; Kis 6:14
· ialah tubuh-Nya: 1Kor 6:19
Ref. Silang FULL: Yoh 2:22 - telah dikatakan-Nya // Kitab Suci · telah dikatakan-Nya: Luk 24:5-8; Yoh 12:16; 14:26
· Kitab Suci: Mazm 16:10; Luk 24:27; Luk 24:27
· telah dikatakan-Nya: Luk 24:5-8; Yoh 12:16; 14:26
· Kitab Suci: Mazm 16:10; Luk 24:27; [Lihat FULL. Luk 24:27]
Ref. Silang FULL: Yoh 2:23 - raya Paskah // orang percaya // melihat tanda-tanda · raya Paskah: Yoh 2:13
· orang percaya: Yoh 3:15; Yoh 3:15
· melihat tanda-tanda: Yoh 2:11; Yoh 2:11
kecilkan semuaTafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per Ayat)
Hagelberg -> Yoh 2:1-10; Yoh 2:1-10; Yoh 2:1; Yoh 2:1-11; Yoh 2:1; Yoh 2:1--4:45; Yoh 1:19--10:42; Yoh 2:2; Yoh 2:2; Yoh 2:3; Yoh 2:3; Yoh 2:4; Yoh 2:4; Yoh 2:5; Yoh 2:5; Yoh 2:6; Yoh 2:6; Yoh 2:7; Yoh 2:7; Yoh 2:8; Yoh 2:8; Yoh 2:9; Yoh 2:9; Yoh 2:10; Yoh 2:10; Yoh 2:11; Yoh 2:11; Yoh 2:12; Yoh 2:12-17; Yoh 2:12; Yoh 2:13; Yoh 2:13; Yoh 2:14; Yoh 2:14; Yoh 2:15; Yoh 2:15; Yoh 2:16; Yoh 2:16; Yoh 2:17; Yoh 2:17; Yoh 2:18; Yoh 2:18-22; Yoh 2:18; Yoh 2:19; Yoh 2:19; Yoh 2:19; Yoh 2:19; Yoh 2:20; Yoh 2:20; Yoh 2:21; Yoh 2:21; Yoh 2:22; Yoh 2:22; Yoh 2:23; Yoh 2:23-25; Yoh 2:23; Yoh 2:24; Yoh 2:24; Yoh 2:25; Yoh 2:25
2:1-10 Air yang dipakai dalam agama lama untuk membasuh, menjadi anggur
2:1-10 Air yang dipakai dalam agama lama untuk membasuh, menjadi anggur
Hagelberg: Yoh 2:1 - -- 2:1 Pada hari ketiga ada perkawinan di Kana189 yang di Galilea, dan ibu Yesus190 ada di situ;
Pada zaman itu, teman-teman mempelai laki-laki mengantar...
2:1 Pada hari ketiga ada perkawinan di Kana189 yang di Galilea, dan ibu Yesus190 ada di situ;
Pada zaman itu, teman-teman mempelai laki-laki mengantar mempelai perempuan ke rumah mempelai laki-laki, dan di sana pesta perkawinan diadakan. Acara itu dapat berlangsung selama tujuh hari. Biaya pesta perkawinan ditanggung mempelai laki-laki.191
Hagelberg: Yoh 2:1-11 - -- 1. Tanda pertama: air menjadi anggur (2:1-11)
Dalam percakapan antara Yesus dan ibu-Nya kita merasa disepelekan, karena banyak yang tidak dapat kita p...
1. Tanda pertama: air menjadi anggur (2:1-11)
Dalam percakapan antara Yesus dan ibu-Nya kita merasa disepelekan, karena banyak yang tidak dapat kita pahami dari kata-kata mereka, sama seperti perasaan kita waktu kita membaca percakapan antara Tuhan Yesus dan Natanael. Tetapi tiba-tiba kita sadar bahwa melalui kesaksian Yohanes kita menyaksikan suatu mujizat yang besar, yang pertama dari apa yang akan menjadi ketujuh tanda dalam Injil Yohanes. Kita sadar bahwa walaupun kita ditutup diluar percakapan Tuhan Yesus dengan Natanael (yang menghasilkan iman dalam hati Natanael), tetapi kita diajak ikut bersama pelayan-pelayan pernikahan dan murid-murid-Nya untuk menyaksikan pewujudan kemuliaan Tuhan Yesus, suatu mujizat yang menghasilkan iman dalam hati murid-murid-Nya.
Kita akan lebih mengerti Injil Yohanes jika kita tetap mengingat pasal 21:21-22, yang berkata "Ketika Petrus melihat murid itu, ia berkata kepada Yesus: 'Tuhan, apakah yang akan terjadi dengan dia ini?' Jawab Yesus: 'Jikalau Aku menghendaki, supaya ia tinggal hidup sampai Aku datang, itu bukan urusanmu. Tetapi engkau: ikutlah Aku.'" Rupanya pewujudan kemulian Tuhan kepada Natanael merupakan suatu hal yang privat, bukan untuk kita, sedangkan pewujudan kemulian Tuhan di pernikaan di Kana diberitakan kepada kita.
Hagelberg: Yoh 2:1 - -- 2:1 Pada hari ketiga ada perkawinan di Kana189 yang di Galilea, dan ibu Yesus190 ada di situ;
Pada zaman itu, teman-teman mempelai laki-laki mengantar...
2:1 Pada hari ketiga ada perkawinan di Kana189 yang di Galilea, dan ibu Yesus190 ada di situ;
Pada zaman itu, teman-teman mempelai laki-laki mengantar mempelai perempuan ke rumah mempelai laki-laki, dan di sana pesta perkawinan diadakan. Acara itu dapat berlangsung selama tujuh hari. Biaya pesta perkawinan ditanggung mempelai laki-laki.191
B. Pelayanan yang Awal: Tanda, Perbuatan, dan Kata (2:1-4:45)
II. PENYATAAN YESUS DENGAN KATA DAN PERBUATAN (1:19-10:42)
Hagelberg: Yoh 2:2 - -- 2:2 Yesus dan murid-murid-Nya diundang juga ke perkawinan itu.
Dalam pasal 21:2 kita membaca bahwa Natanael berasal dari Kana. Mungkin itu sebabnya me...
2:2 Yesus dan murid-murid-Nya diundang juga ke perkawinan itu.
Dalam pasal 21:2 kita membaca bahwa Natanael berasal dari Kana. Mungkin itu sebabnya mereka diundang ke sana, tetapi mungkin mereka diundang karena ibu Yesus terlibat dalam perkawinan itu.
Rupanya kelima murid yang dipanggil dalam pasal 1 dimaksudkan di sini. Kedua belas murid-Nya disebutkan dalam pasal 6:67, tetapi Injil Yohanes tidak membahas panggilan mereka, selain mereka yang dipanggil dalam pasal 1.
Hagelberg: Yoh 2:2 - -- 2:2 Yesus dan murid-murid-Nya diundang juga ke perkawinan itu.
Dalam pasal 21:2 kita membaca bahwa Natanael berasal dari Kana. Mungkin itu sebabnya me...
2:2 Yesus dan murid-murid-Nya diundang juga ke perkawinan itu.
Dalam pasal 21:2 kita membaca bahwa Natanael berasal dari Kana. Mungkin itu sebabnya mereka diundang ke sana, tetapi mungkin mereka diundang karena ibu Yesus terlibat dalam perkawinan itu.
Rupanya kelima murid yang dipanggil dalam pasal 1 dimaksudkan di sini. Kedua belas murid-Nya disebutkan dalam pasal 6:67, tetapi Injil Yohanes tidak membahas panggilan mereka, selain mereka yang dipanggil dalam pasal 1.
Hagelberg: Yoh 2:3 - -- 2:3 Ketika mereka kekurangan192 anggur, ibu Yesus berkata kepada-Nya: "Mereka kehabisan anggur."
Anggur merupakan suatu kewajiban di pesta perkawinan ...
2:3 Ketika mereka kekurangan192 anggur, ibu Yesus berkata kepada-Nya: "Mereka kehabisan anggur."
Anggur merupakan suatu kewajiban di pesta perkawinan orang Yahudi. Bagi mereka, anggur melambangkan dan membangkitkan rasa sukacita,193 tetapi kemabukan dianggap tidak layak. Anggur yang dihidangkan bukanlah jus buah anggur,194 melainkan anggur yang mengandung alkohol. Anggur mereka diencerkan dengan ratio antara 1:3 sampai 1:10, sehingga kandungan alkohol anggur itu kurang dari kandungan alkohol Bir Bintang. Anggur yang tidak diencerkan dianggap "minimum keras", yang tidak diminum orang baik.195
Masalah kehabisan anngur ini pasti menimbulkan rasa malu, tetapi mungkin mereka juga dapat dituntut di pengadilan, jika apa yang mereka hidangkan tidak lengkap.196 Mungkin mereka miskin, dan jumlah anggur yang mereka sediakan pas-pasan.
Ada kemungkinan bahwa ibu Yesus terlibat dalam urusan konsumsi di pernikahan itu, sehingga dia mengemukakan hal ini dan juga dia dapat memberi perintah kepada pelayan-pelayan.
Yohanes melaporkan percakapan mereka dengan begitu singkat, sehingga nada atau sikap ibu Yesus tidak begitu tampak bagi para pembaca. Apakah yang dia katakan diucapkan sambil lalu saja, atau dengan mengharapkan mujizat, atau dengan mengharapkan pertolongan biasa? Sikap Maria dalam peristiwa ini dibahas panjang lebar dalam buku tafsiran, dan sulit dipastikan. Dalam pasal 2:11 Yohanes menjelaskan bahwa peristiwa ini adalah "yang pertama dari tanda-tanda-Nya",197 maka kita mengerti bahwa pada saat itu ibu Yesus belum menyaksikan mujizat-Nya. Dari sudut yang lain, pasti dia masih mengingat nubuatan malaikat dan manusia pada waktu Dia dilahirkan. Selain itu, tampaknya sampai saat itu Yesus sering menolong ibu-Nya, sehingga Maria sudah mengerti bahwa Yesus itu sangat pinter, dan dapat diandalkan, tetapi bukan dengan mujizat. Pengertian ini sesuai dengan suatu pola yang nyata dalam Injil Yohanes, yaitu bahwa orang-orang yang berbicara kepada Tuhan Yesus berbicara pada tingkat jasmani, sedangkan Dia menjawab pada suatu tingkat rohani. Pola tersebut terlihat dalam 3:3-4; 4:15, 47; 5:6-7; 6:32-33, 41; dan 11:22-24.198
Mungkin juga apa yang dikemukakan oleh Morris199 terlihat dalam permohonan ibu Yesus. Mungkin dia berharap bahwa Yesus adalah Mesias, dan dia mau mendorong Dia untuk menyatakan kemuliaan-Nya, sama seperti saudara-saudara Yesus, dalam Yohanes 7:2-9.
Hagelberg: Yoh 2:3 - -- 2:3 Ketika mereka kekurangan192 anggur, ibu Yesus berkata kepada-Nya: "Mereka kehabisan anggur."
Anggur merupakan suatu kewajiban di pesta perkawinan ...
2:3 Ketika mereka kekurangan192 anggur, ibu Yesus berkata kepada-Nya: "Mereka kehabisan anggur."
Anggur merupakan suatu kewajiban di pesta perkawinan orang Yahudi. Bagi mereka, anggur melambangkan dan membangkitkan rasa sukacita,193 tetapi kemabukan dianggap tidak layak. Anggur yang dihidangkan bukanlah jus buah anggur,194 melainkan anggur yang mengandung alkohol. Anggur mereka diencerkan dengan ratio antara 1:3 sampai 1:10, sehingga kandungan alkohol anggur itu kurang dari kandungan alkohol Bir Bintang. Anggur yang tidak diencerkan dianggap "minimum keras", yang tidak diminum orang baik.195
Masalah kehabisan anngur ini pasti menimbulkan rasa malu, tetapi mungkin mereka juga dapat dituntut di pengadilan, jika apa yang mereka hidangkan tidak lengkap.196 Mungkin mereka miskin, dan jumlah anggur yang mereka sediakan pas-pasan.
Ada kemungkinan bahwa ibu Yesus terlibat dalam urusan konsumsi di pernikahan itu, sehingga dia mengemukakan hal ini dan juga dia dapat memberi perintah kepada pelayan-pelayan.
Yohanes melaporkan percakapan mereka dengan begitu singkat, sehingga nada atau sikap ibu Yesus tidak begitu tampak bagi para pembaca. Apakah yang dia katakan diucapkan sambil lalu saja, atau dengan mengharapkan mujizat, atau dengan mengharapkan pertolongan biasa? Sikap Maria dalam peristiwa ini dibahas panjang lebar dalam buku tafsiran, dan sulit dipastikan. Dalam pasal 2:11 Yohanes menjelaskan bahwa peristiwa ini adalah "yang pertama dari tanda-tanda-Nya",197 maka kita mengerti bahwa pada saat itu ibu Yesus belum menyaksikan mujizat-Nya. Dari sudut yang lain, pasti dia masih mengingat nubuatan malaikat dan manusia pada waktu Dia dilahirkan. Selain itu, tampaknya sampai saat itu Yesus sering menolong ibu-Nya, sehingga Maria sudah mengerti bahwa Yesus itu sangat pinter, dan dapat diandalkan, tetapi bukan dengan mujizat. Pengertian ini sesuai dengan suatu pola yang nyata dalam Injil Yohanes, yaitu bahwa orang-orang yang berbicara kepada Tuhan Yesus berbicara pada tingkat jasmani, sedangkan Dia menjawab pada suatu tingkat rohani. Pola tersebut terlihat dalam 3:3-4; 4:15, 47; 5:6-7; 6:32-33, 41; dan 11:22-24.198
Mungkin juga apa yang dikemukakan oleh Morris199 terlihat dalam permohonan ibu Yesus. Mungkin dia berharap bahwa Yesus adalah Mesias, dan dia mau mendorong Dia untuk menyatakan kemuliaan-Nya, sama seperti saudara-saudara Yesus, dalam Yohanes 7:2-9.
Hagelberg: Yoh 2:4 - -- 2:4 Kata Yesus kepadanya: "Mau apakah engkau dari pada-Ku,200 ibu?201 Saat-Ku202 belum tiba."
Dalam ayat ini Tuhan Yesus meremehkan hubungan jasmani, ...
2:4 Kata Yesus kepadanya: "Mau apakah engkau dari pada-Ku,200 ibu?201 Saat-Ku202 belum tiba."
Dalam ayat ini Tuhan Yesus meremehkan hubungan jasmani, seperti apa yang Dia lakukan dalam Matius 19:29; Markus 3:33-35; Lukas 2:49; 11:27-28; dan Yohanes 7:1-10, karena kaitan kekeluargaan tidak boleh mempengaruhi pola pelayanan-Nya.203 Dengan segala kesopanan yang layak, Tuhan Yesus menegur Maria, ibu-Nya.
Teguran tersebut didasarkan pada suatu alasan yang sulit dipahami, yaitu Saat-Ku belum tiba. Alasan ini pasti tidak jelas bagi setiap pembaca yang belum membaca seluruh Injil Yohanes. Para pembaca yang sudah berkali-kali membaca Injil Yohanes mengerti bahwa ungkapan ini merujuk pada saat Dia akan dimuliakan di kayu salib, tetapi bagi orang yang belum membaca Injil Yohanes ungkapan ini hanya membangkitkan rasa ingin tahu, sehingga dia akan membaca terus, dan mencari penjelasan.204
Meskipun demikian, tetapi kita masih perlu memikirkan artinya jawaban atau alasan tersebut bagi Maria. Carson205 memberi tiga penjelasan yang tepat. Pertama, Tuhan Yesus sungguh rindu supaya Maria, dan kita, mengutamakan Kerajaan Allah, yang dapat diumpamakan sebagai Pesta Perkawinan (Matius 22:1-14; 25:1-13; dan Wahyu 19:7 dan 9), sehingga Dia langsung berbicara seolah-olah mengenai saat kemuliaan-Nya, yaitu Pesta Perkawinan Anak Domba. Pada zaman tersebut, anggur akan berkelimpahan, seperti apa yang dinubuatkan dalam Yeremia 31:12; Hosea 14:7; dan Amos 9:13-14), tetapi saat itu belum tiba.
Kedua, dalam peristiwa yang akan terjadi mereka akan melirik kemuliaan Tuhan Yesus, suatu kemuliaan yang akan dinyatakan dalam penyaliban, sehingga dikatakan dalam ayat 11 bahwa "Ia telah menyatakan kemuliaan-Nya, dan murid-murid-Nya percaya kepada-Nya." Tetapi Tuhan Yesus harus menyatakan kemuliaan-Nya pada perintah Allah Bapa, bukan pada permohonan ibu-Nya. Ibu-Nya minta Dia melangkah, tetapi Dia menolak, lalu melakukan apa yang diminta! Pola ini juga terdapat dalam pasal 7:1-10.
Ketiga, dalam pasal 3:27-30 Tuhan Yesus disebut sebagai Mempelai Laki-laki. Mungkin sebagai Mempelai Laki-laki yang Akan Datang Dia menyediakan anggur bagi mempelai yang namanya tidak disebutkan.
Pada permulaan pelayanan di Kanaan, Tuhan Yesus memandang pada penyelesaiannya.206
Hagelberg: Yoh 2:4 - -- 2:4 Kata Yesus kepadanya: "Mau apakah engkau dari pada-Ku,200 ibu?201 Saat-Ku202 belum tiba."
Dalam ayat ini Tuhan Yesus meremehkan hubungan jasmani, ...
2:4 Kata Yesus kepadanya: "Mau apakah engkau dari pada-Ku,200 ibu?201 Saat-Ku202 belum tiba."
Dalam ayat ini Tuhan Yesus meremehkan hubungan jasmani, seperti apa yang Dia lakukan dalam Matius 19:29; Markus 3:33-35; Lukas 2:49; 11:27-28; dan Yohanes 7:1-10, karena kaitan kekeluargaan tidak boleh mempengaruhi pola pelayanan-Nya.203 Dengan segala kesopanan yang layak, Tuhan Yesus menegur Maria, ibu-Nya.
Teguran tersebut didasarkan pada suatu alasan yang sulit dipahami, yaitu Saat-Ku belum tiba. Alasan ini pasti tidak jelas bagi setiap pembaca yang belum membaca seluruh Injil Yohanes. Para pembaca yang sudah berkali-kali membaca Injil Yohanes mengerti bahwa ungkapan ini merujuk pada saat Dia akan dimuliakan di kayu salib, tetapi bagi orang yang belum membaca Injil Yohanes ungkapan ini hanya membangkitkan rasa ingin tahu, sehingga dia akan membaca terus, dan mencari penjelasan.204
Meskipun demikian, tetapi kita masih perlu memikirkan artinya jawaban atau alasan tersebut bagi Maria. Carson205 memberi tiga penjelasan yang tepat. Pertama, Tuhan Yesus sungguh rindu supaya Maria, dan kita, mengutamakan Kerajaan Allah, yang dapat diumpamakan sebagai Pesta Perkawinan (Matius 22:1-14; 25:1-13; dan Wahyu 19:7 dan 9), sehingga Dia langsung berbicara seolah-olah mengenai saat kemuliaan-Nya, yaitu Pesta Perkawinan Anak Domba. Pada zaman tersebut, anggur akan berkelimpahan, seperti apa yang dinubuatkan dalam Yeremia 31:12; Hosea 14:7; dan Amos 9:13-14), tetapi saat itu belum tiba.
Kedua, dalam peristiwa yang akan terjadi mereka akan melirik kemuliaan Tuhan Yesus, suatu kemuliaan yang akan dinyatakan dalam penyaliban, sehingga dikatakan dalam ayat 11 bahwa "Ia telah menyatakan kemuliaan-Nya, dan murid-murid-Nya percaya kepada-Nya." Tetapi Tuhan Yesus harus menyatakan kemuliaan-Nya pada perintah Allah Bapa, bukan pada permohonan ibu-Nya. Ibu-Nya minta Dia melangkah, tetapi Dia menolak, lalu melakukan apa yang diminta! Pola ini juga terdapat dalam pasal 7:1-10.
Ketiga, dalam pasal 3:27-30 Tuhan Yesus disebut sebagai Mempelai Laki-laki. Mungkin sebagai Mempelai Laki-laki yang Akan Datang Dia menyediakan anggur bagi mempelai yang namanya tidak disebutkan.
Pada permulaan pelayanan di Kanaan, Tuhan Yesus memandang pada penyelesaiannya.206
Hagelberg: Yoh 2:5 - -- 2:5 Ibu Yesus berkata kepada pelayan-pelayan: "Apa yang dikatakan kepadamu, buatlah itu!"207
Ibu Yesus ditegur, tampaknya karena dia, sebagai ibu-Nya ...
2:5 Ibu Yesus berkata kepada pelayan-pelayan: "Apa yang dikatakan kepadamu, buatlah itu!"207
Ibu Yesus ditegur, tampaknya karena dia, sebagai ibu-Nya sendiri, mengharapkan pertolongan dari Yesus. Dasar harapan tersebut kelir, sehingga dia ditegur dalam ayat 4. Dalam ayat ini dia menerima teguran yang lemah lembut itu, tetapi dia masih mengharapkan pertolongan dari Yesus. Dengan kata lain, dalam ayat 3 ibu Yesus datang sebagai ibunya dan dia ditegur, sedangkan dalam ayat 5 dia datang sebagai orang percaya, dan permohonannya diterima.208
Dalam Matius 15:21-28 dan Yohanes 4:47-50 terlihat suatu pola yang sama. Tuhan Yesus diminta melakukan sesuatu, Dia menolak, orang yang minta tetap minta, dan Tuhan Yesus mengabulkan permintaan. Di sini juga, kita melihat bahwa Dia sungguh menghargai ketabahan dalam doa.209 Mungkin jika seandainya iman dari ibu Yesus kurang kuat, dia akan berpikir, "Ya, sudah, aku ditolak, aku harus mengurus masalah ini sendiri, tanpa Yesus." Tetapi karena imanya kuat, dia bertabah dalam permohonan, dan dia rela meninggalkan masalah ini dalam tangan Tuhan Yesus. Tidak dicatat dalam nas ini, tetapi dapat diduga bahwa setelah dia mengatakan hal ini kepada pelayan-pelayan pesta perkawinan, dia keluar dari ruangan itu.
Perkataan dari ibu Yesus yang tercantum dalam Firman Tuhan sedikit, tetapi apa yang dicatat dalam nas ini sungguh jelas mengarahkan kita kepada kuasa dan kemuliaan Tuhan Yesus sendiri.
Hagelberg: Yoh 2:5 - -- 2:5 Ibu Yesus berkata kepada pelayan-pelayan: "Apa yang dikatakan kepadamu, buatlah itu!"207
Ibu Yesus ditegur, tampaknya karena dia, sebagai ibu-Nya ...
2:5 Ibu Yesus berkata kepada pelayan-pelayan: "Apa yang dikatakan kepadamu, buatlah itu!"207
Ibu Yesus ditegur, tampaknya karena dia, sebagai ibu-Nya sendiri, mengharapkan pertolongan dari Yesus. Dasar harapan tersebut kelir, sehingga dia ditegur dalam ayat 4. Dalam ayat ini dia menerima teguran yang lemah lembut itu, tetapi dia masih mengharapkan pertolongan dari Yesus. Dengan kata lain, dalam ayat 3 ibu Yesus datang sebagai ibunya dan dia ditegur, sedangkan dalam ayat 5 dia datang sebagai orang percaya, dan permohonannya diterima.208
Dalam Matius 15:21-28 dan Yohanes 4:47-50 terlihat suatu pola yang sama. Tuhan Yesus diminta melakukan sesuatu, Dia menolak, orang yang minta tetap minta, dan Tuhan Yesus mengabulkan permintaan. Di sini juga, kita melihat bahwa Dia sungguh menghargai ketabahan dalam doa.209 Mungkin jika seandainya iman dari ibu Yesus kurang kuat, dia akan berpikir, "Ya, sudah, aku ditolak, aku harus mengurus masalah ini sendiri, tanpa Yesus." Tetapi karena imanya kuat, dia bertabah dalam permohonan, dan dia rela meninggalkan masalah ini dalam tangan Tuhan Yesus. Tidak dicatat dalam nas ini, tetapi dapat diduga bahwa setelah dia mengatakan hal ini kepada pelayan-pelayan pesta perkawinan, dia keluar dari ruangan itu.
Perkataan dari ibu Yesus yang tercantum dalam Firman Tuhan sedikit, tetapi apa yang dicatat dalam nas ini sungguh jelas mengarahkan kita kepada kuasa dan kemuliaan Tuhan Yesus sendiri.
Hagelberg: Yoh 2:6 - -- 2:6 Di situ ada enam210 tempayan211 yang disediakan untuk pembasuhan menurut adat orang Yahudi, masing-masing isinya dua tiga buyung.212
Hal pembasuha...
2:6 Di situ ada enam210 tempayan211 yang disediakan untuk pembasuhan menurut adat orang Yahudi, masing-masing isinya dua tiga buyung.212
Hal pembasuhan, atau penahiran, dalam adat orang Yahudi adalah sangat penting bagi orang Yahudi, sesuai dengan apa yang dikatakan dalam Markus 7:1-7. Belum tentu setiap tamu di pesta perkawinan itu senang jikalau tempayan yang disediakan untuk pembasuhan diisi dengan anggur. Mungkin setiap rumah tangga orang Yahudi yang setia pada agama mereka harus dilengkapi dengan tempayan seperti ini.
Tidak secara kebetulan kita diberitahukan bahwa tempayan itu disediakan untuk pembasuhan menurut adat orang Yahudi. Catatan ini menjadi petunjuk bagi para pembaca supaya suatu tema pokok dalam Injil Yohanes menjadi lebih nyata. Dalam wadah agama lama, agama dan adat orang Yahudi, Tuhan Yesus menciptakan anggur.
Hagelberg: Yoh 2:6 - -- 2:6 Di situ ada enam210 tempayan211 yang disediakan untuk pembasuhan menurut adat orang Yahudi, masing-masing isinya dua tiga buyung.212
Hal pembasuha...
2:6 Di situ ada enam210 tempayan211 yang disediakan untuk pembasuhan menurut adat orang Yahudi, masing-masing isinya dua tiga buyung.212
Hal pembasuhan, atau penahiran, dalam adat orang Yahudi adalah sangat penting bagi orang Yahudi, sesuai dengan apa yang dikatakan dalam Markus 7:1-7. Belum tentu setiap tamu di pesta perkawinan itu senang jikalau tempayan yang disediakan untuk pembasuhan diisi dengan anggur. Mungkin setiap rumah tangga orang Yahudi yang setia pada agama mereka harus dilengkapi dengan tempayan seperti ini.
Tidak secara kebetulan kita diberitahukan bahwa tempayan itu disediakan untuk pembasuhan menurut adat orang Yahudi. Catatan ini menjadi petunjuk bagi para pembaca supaya suatu tema pokok dalam Injil Yohanes menjadi lebih nyata. Dalam wadah agama lama, agama dan adat orang Yahudi, Tuhan Yesus menciptakan anggur.
Hagelberg: Yoh 2:7 - -- 2:7 Yesus berkata kepada pelayan-pelayan itu: "Isilah tempayan-tempayan itu penuh dengan air." Dan merekapun mengisinya sampai penuh.
Sesuai dengan pe...
2:7 Yesus berkata kepada pelayan-pelayan itu: "Isilah tempayan-tempayan itu penuh dengan air." Dan merekapun mengisinya sampai penuh.
Sesuai dengan perintah ibu Yesus, pelayan-pelayan itu melakukan apa yang Dia katakan. Tempayan itu diisi penuh, sehingga tidak ada ruangan untuk menambah anggur atau sesuatupun.
Hagelberg: Yoh 2:7 - -- 2:7 Yesus berkata kepada pelayan-pelayan itu: "Isilah tempayan-tempayan itu penuh dengan air." Dan merekapun mengisinya sampai penuh.
Sesuai dengan pe...
2:7 Yesus berkata kepada pelayan-pelayan itu: "Isilah tempayan-tempayan itu penuh dengan air." Dan merekapun mengisinya sampai penuh.
Sesuai dengan perintah ibu Yesus, pelayan-pelayan itu melakukan apa yang Dia katakan. Tempayan itu diisi penuh, sehingga tidak ada ruangan untuk menambah anggur atau sesuatupun.
Hagelberg: Yoh 2:8 - -- 2:8 Lalu kata Yesus kepada mereka: "Sekarang cedoklah213 dan bawalah kepada pemimpin pesta214." Lalu merekapun membawanya.
Dalam peristiwa ini Tuhan Y...
Hagelberg: Yoh 2:8 - -- 2:8 Lalu kata Yesus kepada mereka: "Sekarang cedoklah213 dan bawalah kepada pemimpin pesta214." Lalu merekapun membawanya.
Dalam peristiwa ini Tuhan Y...
Hagelberg: Yoh 2:9 - -- 2:9 Setelah pemimpin pesta itu mengecap air, yang telah menjadi anggur itu--dan ia tidak tahu dari mana datangnya, tetapi pelayan-pelayan, yang menced...
2:9 Setelah pemimpin pesta itu mengecap air, yang telah menjadi anggur itu--dan ia tidak tahu dari mana datangnya, tetapi pelayan-pelayan, yang mencedok air itu, mengetahuinya--ia memanggil mempelai laki-laki,
Bagaimana caranya mujizat ini terjadi bukanlah sesuatu yang menarik bagi Yohanes. Yang penting bagi Yohanes adalah tanggapan setiap orang yang terlibat. Dan tanggapan yang layak adalah tanggapan murid-murid-Nya, yang akan disebutkan dalam ayat 11.
Memang Yohanes tidak mengatakan secara tersirat bahwa seluruh isi keenam tempayan itu menjadi anggur, dan itu tidak mustahil bahwa hanya apa yang dibawah ke pemimpin pesta menjadi anggur, tetapi jika seandainya hanya air itu yang menjadi anggur, tidakkah mujizat "kecil" itu nanti menimbulkan kekacauan dan rasa malu bagi mereka? Jika hanya air itu yang menjadi anggur, maka nanti mereka sekali lagi kehabisan anggur! Selain itu, jika hanya apa yang dibawah ke pemimpin pesta itu yang menjadi anggur, suatu jumlah yang tidak dikemukakan oleh Yohanes, mengapakah jumlah dan besarnya tempayan itu diuraikan kepada para pembaca? Sebaiknya kita mengerti bahwa seluruh isi keenam tempayan menjadi anggur. Tuhan Yesus memberi hadiah pernikahan yang besar dan mahal kepada mempelai!
Bukankah itu menjadi sesuatu yang indah, bahwa dalam tanda yang pertama ini, pemimpin pesta dan mempelai laki-laki tidak mengerti dari mana datangnya anggur itu. Hanya pelayan-pelayan itu yang mengerti. Tuhan Yesus tidak segan melakukan mujizat yang hanya dimengerti oleh beberapa bahwahan saja.
Hagelberg: Yoh 2:9 - -- 2:9 Setelah pemimpin pesta itu mengecap air, yang telah menjadi anggur itu--dan ia tidak tahu dari mana datangnya, tetapi pelayan-pelayan, yang menced...
2:9 Setelah pemimpin pesta itu mengecap air, yang telah menjadi anggur itu--dan ia tidak tahu dari mana datangnya, tetapi pelayan-pelayan, yang mencedok air itu, mengetahuinya--ia memanggil mempelai laki-laki,
Bagaimana caranya mujizat ini terjadi bukanlah sesuatu yang menarik bagi Yohanes. Yang penting bagi Yohanes adalah tanggapan setiap orang yang terlibat. Dan tanggapan yang layak adalah tanggapan murid-murid-Nya, yang akan disebutkan dalam ayat 11.
Memang Yohanes tidak mengatakan secara tersirat bahwa seluruh isi keenam tempayan itu menjadi anggur, dan itu tidak mustahil bahwa hanya apa yang dibawah ke pemimpin pesta menjadi anggur, tetapi jika seandainya hanya air itu yang menjadi anggur, tidakkah mujizat "kecil" itu nanti menimbulkan kekacauan dan rasa malu bagi mereka? Jika hanya air itu yang menjadi anggur, maka nanti mereka sekali lagi kehabisan anggur! Selain itu, jika hanya apa yang dibawah ke pemimpin pesta itu yang menjadi anggur, suatu jumlah yang tidak dikemukakan oleh Yohanes, mengapakah jumlah dan besarnya tempayan itu diuraikan kepada para pembaca? Sebaiknya kita mengerti bahwa seluruh isi keenam tempayan menjadi anggur. Tuhan Yesus memberi hadiah pernikahan yang besar dan mahal kepada mempelai!
Bukankah itu menjadi sesuatu yang indah, bahwa dalam tanda yang pertama ini, pemimpin pesta dan mempelai laki-laki tidak mengerti dari mana datangnya anggur itu. Hanya pelayan-pelayan itu yang mengerti. Tuhan Yesus tidak segan melakukan mujizat yang hanya dimengerti oleh beberapa bahwahan saja.
Hagelberg: Yoh 2:10 - -- 2:10 dan berkata kepadanya: "Setiap orang menghidangkan anggur yang baik dahulu dan sesudah orang puas minum,215 barulah yang kurang baik; akan tetapi...
2:10 dan berkata kepadanya: "Setiap orang menghidangkan anggur yang baik dahulu dan sesudah orang puas minum,215 barulah yang kurang baik; akan tetapi engkau menyimpan anggur yang baik sampai sekarang."216
Oleh karena pemimpin pesta itu tidak tahu, maka ia memuji mempelai laki-laki. Sedangkan murid-murid-Nya mengerti, maka mereka percaya kepada Yesus.
Kebiasaan yang diceritakan oleh pemimpin pesta itu memang masuk akal. Setelah tamu minum beberapa cawan anggur yang baik, kepekahan indrat rasa sudah berkurang, dan mereka tidak mengerti bahwa mereka diberi anggur yang kurang baik. Kata ini dari pemimpin pesta tidak berarti bahwa tamu di pesta perkawinan itu sudah mabuk, dia hanya menceritakan suatu kebiasaan yang wajar bagi orang yang menghidangkan anggur.
Peristiwa air pembasuhan menurut adat orang Yahudi yang menjadi anggur yang baik merupakan yang pertama dari beberapa peristiwa yang membandingkan Yesus dengan adat atau agama Yahudi. Perbandingan ini telah diringkaskan bagi kita dalam pasal 1:17, yang berkata, "hukum Taurat diberikan melalui Musa, tetapi kasih karunia dan kebenaran jadi melalui Yesus Kristus."217 Peristiwa air pembasuhan yang menjadi anggur yang baik dapat dianggap sebuah perumpamaan yang menjadi kenyataan. Dalam sebuah perumpamaan, biasanya peristiwa itu tidak pernah terjadi, tetapi dalam nas ini apa yang sungguh terjadi mengandung makna, sama seperti sebuah perumpamaan mengandung makna. Maknanya "perumpamaan yang menjadi kenyataan" ini adalah bahwa Yesus Kristus menghidangkan sesuatu yang jauh lebih indah daripada apa yang ditawarkan kepada orang Yahudi dari adat mereka.
Hagelberg: Yoh 2:10 - -- 2:10 dan berkata kepadanya: "Setiap orang menghidangkan anggur yang baik dahulu dan sesudah orang puas minum,215 barulah yang kurang baik; akan tetapi...
2:10 dan berkata kepadanya: "Setiap orang menghidangkan anggur yang baik dahulu dan sesudah orang puas minum,215 barulah yang kurang baik; akan tetapi engkau menyimpan anggur yang baik sampai sekarang."216
Oleh karena pemimpin pesta itu tidak tahu, maka ia memuji mempelai laki-laki. Sedangkan murid-murid-Nya mengerti, maka mereka percaya kepada Yesus.
Kebiasaan yang diceritakan oleh pemimpin pesta itu memang masuk akal. Setelah tamu minum beberapa cawan anggur yang baik, kepekahan indrat rasa sudah berkurang, dan mereka tidak mengerti bahwa mereka diberi anggur yang kurang baik. Kata ini dari pemimpin pesta tidak berarti bahwa tamu di pesta perkawinan itu sudah mabuk, dia hanya menceritakan suatu kebiasaan yang wajar bagi orang yang menghidangkan anggur.
Peristiwa air pembasuhan menurut adat orang Yahudi yang menjadi anggur yang baik merupakan yang pertama dari beberapa peristiwa yang membandingkan Yesus dengan adat atau agama Yahudi. Perbandingan ini telah diringkaskan bagi kita dalam pasal 1:17, yang berkata, "hukum Taurat diberikan melalui Musa, tetapi kasih karunia dan kebenaran jadi melalui Yesus Kristus."217 Peristiwa air pembasuhan yang menjadi anggur yang baik dapat dianggap sebuah perumpamaan yang menjadi kenyataan. Dalam sebuah perumpamaan, biasanya peristiwa itu tidak pernah terjadi, tetapi dalam nas ini apa yang sungguh terjadi mengandung makna, sama seperti sebuah perumpamaan mengandung makna. Maknanya "perumpamaan yang menjadi kenyataan" ini adalah bahwa Yesus Kristus menghidangkan sesuatu yang jauh lebih indah daripada apa yang ditawarkan kepada orang Yahudi dari adat mereka.
Hagelberg: Yoh 2:11 - -- 2:11 Hal itu dibuat Yesus di Kana yang di Galilea, sebagai yang pertama dari tanda-tanda-Nya dan dengan itu Ia telah menyatakan kemuliaan-Nya, dan mur...
2:11 Hal itu dibuat Yesus di Kana yang di Galilea, sebagai yang pertama dari tanda-tanda-Nya dan dengan itu Ia telah menyatakan kemuliaan-Nya, dan murid-murid-Nya percaya kepada-Nya.
Ayat ini merupakan catatan Yohanes sebagai penulis, suatu catatan yang dimaksudkan untuk mengarahkan para pembaca supaya menganggapi peristiwa ini secara benar, sesuai dengan tujuannya, yang akan dicantumkan dengan jelas dalam pasal 20:31.
Kontras tersebut, antara adat orang Yahudi dan apa yang ada bagi kita dalam Tuhan Yesus, memang cukup nyata dalam peristiwa ini, dan akan menjadi semakin nyata setiap kali kontras ini diulangi melalui peristiwa-peristiwa lain. Meskipun demikian, kontras itu merupakan tema yang ada di latar belakang, bukan tema yang ditekankan oleh Yohanes. Bagi dia, yang harus ditekankan adalah penyataan kemuliaan Yesus Kristus, serta tanggapan murid-murid-Nya, yaitu iman. Apa yang tidak diungkapkan kepada para pembaca dalam pengalaman Natanael, sudah menjadi nyata dan jelas dalam pengalaman murid-murid-Nya pada waktu mereka hadir di pesta perkawinan dua orang tanpa nama di Kana.
Brown218 mengamati bahwa ada tujuh tanda dalam Injil Yohanes: tiga dari tujuh tanda itu juga diceritakan dalam Injil Sinoptik, dan tiga lagi adalah mujizat yang sejenis dengan apa yang terjadi dalam Injil Sinoptik, tetapi tanda ini adalah yang satu-satunya yang lain dari pada apa yang diceritakan dalam Injil Sinoptik.
Sarjana radikal tertentu berkata bahwa peristiwa yang dilaporkan dalam nas ini tidak pernah terjadi. Menurut mereka seluruhnya suatu lelucon. Menurut sarjana radikal itu, setelah mereka kehabisan anggur, air putih dihidangkan, dan dalam suasana meriah di pesta itu mereka main-main, seolah-olah air putih itu merupakan anggur, bahkan sampai ada tamu yang berseru, "Anggur ini lebih enak daripada anggur yang tadi!" Kemudian ada pelayan yang mendengar ucapan tersebut, dan dia menceritakan kepada orang banyak bahwa air putih itu telah menjadi anggur yang baik. Demikianlah, menurut beberapa sarjana radikal, lahirnya kisah air menjadi anggur di Kana.
Morris219 menjelaskan beberapa kelemahan dari pendapat sarjana radikal tersebut. Rasul Yohanes berkata bahwa suatu mujizat terjadi. Jika sarjana berkata tidak ada mujizat, mereka juga berkata bahwa Yohanes, yang nampaknya hadir di situ, berdusta. Kita harus memilih antara pendapat sarjana radikal dan kesaksian Rasul Yohanes. Selain itu, mujizat yang dicatat dalam nas ini juga sangat mempengaruhi murid-murid Yesus. Apakah perubahan yang besar itu, orang yang tidakpercaya menjadi orang yang percaya, dapat terjadi berdasarkan suatu lelucon? Padahal sebagai tamu di pesta itu mereka juga ikut minum. Tidakkah mereka dapat membedakan antara air putih dan anggur yang baik?
Sarjana radikal yang lain220 berkata bahwa peristiwa itu tidak pernah terjadi, tetapi pasal 2:1-11 itu dibentuk berdasarkan dongeng Dewa Dionysus,221 yaitu dewa tanaman (terutama anggur).222 Bukankah cara menulis itu sangat merusak kesaksian Yohanes, jika dia memakai dongeng yang juga diketahui oleh para pembaca pada zaman itu?
Yohanes mencatat apa yang dia saksikan di Kana. Jika kesaksian ini dibaca oleh orang Yahudi, mereka akan beranggapan heran, karena mereka mengerti dan mengaku bahwa hanya Tuhan Allah yang menciptakan anggur. (Atau mereka akan marah, karena Yesus mencemarkan tempayan yang disediakan untuk pembasuhan!) Sedangkan jika nas ini dibaca oleh orang kafir, mereka akan berpikir, "Wah, Dewa Dionysus tidak melakukan hal seperti itu bagi saya....223 Maka nas ini luar biasa karena sangat kontekstual bagi orang Yahudi, dan bagi orang bukan Yahudi.
Hagelberg: Yoh 2:11 - -- 2:11 Hal itu dibuat Yesus di Kana yang di Galilea, sebagai yang pertama dari tanda-tanda-Nya dan dengan itu Ia telah menyatakan kemuliaan-Nya, dan mur...
2:11 Hal itu dibuat Yesus di Kana yang di Galilea, sebagai yang pertama dari tanda-tanda-Nya dan dengan itu Ia telah menyatakan kemuliaan-Nya, dan murid-murid-Nya percaya kepada-Nya.
Ayat ini merupakan catatan Yohanes sebagai penulis, suatu catatan yang dimaksudkan untuk mengarahkan para pembaca supaya menganggapi peristiwa ini secara benar, sesuai dengan tujuannya, yang akan dicantumkan dengan jelas dalam pasal 20:31.
Kontras tersebut, antara adat orang Yahudi dan apa yang ada bagi kita dalam Tuhan Yesus, memang cukup nyata dalam peristiwa ini, dan akan menjadi semakin nyata setiap kali kontras ini diulangi melalui peristiwa-peristiwa lain. Meskipun demikian, kontras itu merupakan tema yang ada di latar belakang, bukan tema yang ditekankan oleh Yohanes. Bagi dia, yang harus ditekankan adalah penyataan kemuliaan Yesus Kristus, serta tanggapan murid-murid-Nya, yaitu iman. Apa yang tidak diungkapkan kepada para pembaca dalam pengalaman Natanael, sudah menjadi nyata dan jelas dalam pengalaman murid-murid-Nya pada waktu mereka hadir di pesta perkawinan dua orang tanpa nama di Kana.
Brown218 mengamati bahwa ada tujuh tanda dalam Injil Yohanes: tiga dari tujuh tanda itu juga diceritakan dalam Injil Sinoptik, dan tiga lagi adalah mujizat yang sejenis dengan apa yang terjadi dalam Injil Sinoptik, tetapi tanda ini adalah yang satu-satunya yang lain dari pada apa yang diceritakan dalam Injil Sinoptik.
Sarjana radikal tertentu berkata bahwa peristiwa yang dilaporkan dalam nas ini tidak pernah terjadi. Menurut mereka seluruhnya suatu lelucon. Menurut sarjana radikal itu, setelah mereka kehabisan anggur, air putih dihidangkan, dan dalam suasana meriah di pesta itu mereka main-main, seolah-olah air putih itu merupakan anggur, bahkan sampai ada tamu yang berseru, "Anggur ini lebih enak daripada anggur yang tadi!" Kemudian ada pelayan yang mendengar ucapan tersebut, dan dia menceritakan kepada orang banyak bahwa air putih itu telah menjadi anggur yang baik. Demikianlah, menurut beberapa sarjana radikal, lahirnya kisah air menjadi anggur di Kana.
Morris219 menjelaskan beberapa kelemahan dari pendapat sarjana radikal tersebut. Rasul Yohanes berkata bahwa suatu mujizat terjadi. Jika sarjana berkata tidak ada mujizat, mereka juga berkata bahwa Yohanes, yang nampaknya hadir di situ, berdusta. Kita harus memilih antara pendapat sarjana radikal dan kesaksian Rasul Yohanes. Selain itu, mujizat yang dicatat dalam nas ini juga sangat mempengaruhi murid-murid Yesus. Apakah perubahan yang besar itu, orang yang tidakpercaya menjadi orang yang percaya, dapat terjadi berdasarkan suatu lelucon? Padahal sebagai tamu di pesta itu mereka juga ikut minum. Tidakkah mereka dapat membedakan antara air putih dan anggur yang baik?
Sarjana radikal yang lain220 berkata bahwa peristiwa itu tidak pernah terjadi, tetapi pasal 2:1-11 itu dibentuk berdasarkan dongeng Dewa Dionysus,221 yaitu dewa tanaman (terutama anggur).222 Bukankah cara menulis itu sangat merusak kesaksian Yohanes, jika dia memakai dongeng yang juga diketahui oleh para pembaca pada zaman itu?
Yohanes mencatat apa yang dia saksikan di Kana. Jika kesaksian ini dibaca oleh orang Yahudi, mereka akan beranggapan heran, karena mereka mengerti dan mengaku bahwa hanya Tuhan Allah yang menciptakan anggur. (Atau mereka akan marah, karena Yesus mencemarkan tempayan yang disediakan untuk pembasuhan!) Sedangkan jika nas ini dibaca oleh orang kafir, mereka akan berpikir, "Wah, Dewa Dionysus tidak melakukan hal seperti itu bagi saya....223 Maka nas ini luar biasa karena sangat kontekstual bagi orang Yahudi, dan bagi orang bukan Yahudi.
Hagelberg: Yoh 2:12 - -- 2:12 Sesudah itu Yesus pergi ke Kapernaum,224 bersama-sama dengan ibu-Nya dan saudara-saudara-Nya dan murid-murid-Nya, dan mereka tinggal di situ hany...
2:12 Sesudah itu Yesus pergi ke Kapernaum,224 bersama-sama dengan ibu-Nya dan saudara-saudara-Nya dan murid-murid-Nya, dan mereka tinggal di situ hanya beberapa hari saja.
Menurut Matius 4:13; Lukas 4:31; Yohanes 6:24 dan 59, Tuhan Yesus pindah dari Nazaret ke Kapernaum cukup awal dalam pelayanan-Nya.225 Nampaknya Kapernaum menjadi pusat pelayanan Tuhan Yesus, dari segi apa yang dikisahkan dalam Injil Sinoptik.
Orang Kristen yang percaya bahwa Maria tetap adalah anak dara226 berkata bahwa ungkapan saudara-saudara-Nya merujuk kepada anak-anak Yusuf dari pernikahan yang sebelum dia nikah dengan Maria, atau kepada keponakan-Nya,227 tetapi orang Kristen yang lain berpendapat bahwa ungkapan tersebut merujuk kepada anak-anak Maria sendiri, berdasarkan Matius1:25; Markus 3:31; 6:3 dan Lukas 2:7.
2. Pedagang-pedagang diusir dari Bait Allah (2:12-17)
Hagelberg: Yoh 2:12 - -- 2:12 Sesudah itu Yesus pergi ke Kapernaum,224 bersama-sama dengan ibu-Nya dan saudara-saudara-Nya dan murid-murid-Nya, dan mereka tinggal di situ hany...
2:12 Sesudah itu Yesus pergi ke Kapernaum,224 bersama-sama dengan ibu-Nya dan saudara-saudara-Nya dan murid-murid-Nya, dan mereka tinggal di situ hanya beberapa hari saja.
Menurut Matius 4:13; Lukas 4:31; Yohanes 6:24 dan 59, Tuhan Yesus pindah dari Nazaret ke Kapernaum cukup awal dalam pelayanan-Nya.225 Nampaknya Kapernaum menjadi pusat pelayanan Tuhan Yesus, dari segi apa yang dikisahkan dalam Injil Sinoptik.
Orang Kristen yang percaya bahwa Maria tetap adalah anak dara226 berkata bahwa ungkapan saudara-saudara-Nya merujuk kepada anak-anak Yusuf dari pernikahan yang sebelum dia nikah dengan Maria, atau kepada keponakan-Nya,227 tetapi orang Kristen yang lain berpendapat bahwa ungkapan tersebut merujuk kepada anak-anak Maria sendiri, berdasarkan Matius1:25; Markus 3:31; 6:3 dan Lukas 2:7.
Hagelberg: Yoh 2:13 - -- 2:13 Ketika hari raya Paskah orang Yahudi sudah dekat, Yesus berangkat228 ke Yerusalem.
Sesuai dengan perintah Allah dalam Ulangan 16:1-8, Tuhan Yesus...
2:13 Ketika hari raya Paskah orang Yahudi sudah dekat, Yesus berangkat228 ke Yerusalem.
Sesuai dengan perintah Allah dalam Ulangan 16:1-8, Tuhan Yesus, sebagai seorang Yahudi, ikut merayakan hari raya Paskah di Yerusalem.229 Dalam Injil Yohanes, tiga Paskah disebutkan (atau empat, jika pasal 5:1 juga menceritakan hari raya Paskah).230
Hagelberg: Yoh 2:13 - -- 2:13 Ketika hari raya Paskah orang Yahudi sudah dekat, Yesus berangkat228 ke Yerusalem.
Sesuai dengan perintah Allah dalam Ulangan 16:1-8, Tuhan Yesus...
2:13 Ketika hari raya Paskah orang Yahudi sudah dekat, Yesus berangkat228 ke Yerusalem.
Sesuai dengan perintah Allah dalam Ulangan 16:1-8, Tuhan Yesus, sebagai seorang Yahudi, ikut merayakan hari raya Paskah di Yerusalem.229 Dalam Injil Yohanes, tiga Paskah disebutkan (atau empat, jika pasal 5:1 juga menceritakan hari raya Paskah).230
Hagelberg: Yoh 2:14 - -- 2:14 Dalam Bait Suci231 didapati-Nya pedagang-pedagang lembu, kambing domba dan merpati, dan penukar-penukar uang232 duduk di situ.
Sebuah peristiwa y...
2:14 Dalam Bait Suci231 didapati-Nya pedagang-pedagang lembu, kambing domba dan merpati, dan penukar-penukar uang232 duduk di situ.
Sebuah peristiwa yang mirip peristiwa ini juga dicatat dalam Matius 21:12-13; Markus 11:15-17; dan Lukas 19:45-46, namun ada beberapa perbedaan,233 sehingga Morris234 dan Carson235 berkata bahwa ada dua peristiwa "Pembersihan Bait Allah"; dengan yang pertama pelayanan Tuhan Yesus yang terbuka dan umum dimulai, dan dengan yang kedua pelayanan itu ditutup. Setelah "Pembersihan" yang pertama, Dia hanya ditegur oleh pemimpim-pemimpin agama Yahudi, mungkin karena Dia tidak dianggap ancaman yang berarti, tetapi setelah "Pembersihan" yang kedua "mereka berusaha untuk membinasakan Dia, sebab mereka takut kepada-Nya, melihat seluruh orang banyak takjub akan pengajaran-Nya" (Markus 11:18).
Besarnya laba pedagang dan penukar uang yang berjualan di pelataran Bait Suci tidak jelas.236 Nampaknya Tuhan Yesus tidak berkeberatan karena keserakahan mereka, tetapi karena pelataran orang bukan Yahudi, yang dimaksudkan sebagai tempat khusus di mana orang bukan Yahudi dapat berkumpul dan menyembah dalam suasana yang tenang, dipenuhi dengan suasana pasar, bukan suasana tempat ibadah.237
Hagelberg: Yoh 2:14 - -- 2:14 Dalam Bait Suci231 didapati-Nya pedagang-pedagang lembu, kambing domba dan merpati, dan penukar-penukar uang232 duduk di situ.
Sebuah peristiwa y...
2:14 Dalam Bait Suci231 didapati-Nya pedagang-pedagang lembu, kambing domba dan merpati, dan penukar-penukar uang232 duduk di situ.
Sebuah peristiwa yang mirip peristiwa ini juga dicatat dalam Matius 21:12-13; Markus 11:15-17; dan Lukas 19:45-46, namun ada beberapa perbedaan,233 sehingga Morris234 dan Carson235 berkata bahwa ada dua peristiwa "Pembersihan Bait Allah"; dengan yang pertama pelayanan Tuhan Yesus yang terbuka dan umum dimulai, dan dengan yang kedua pelayanan itu ditutup. Setelah "Pembersihan" yang pertama, Dia hanya ditegur oleh pemimpim-pemimpin agama Yahudi, mungkin karena Dia tidak dianggap ancaman yang berarti, tetapi setelah "Pembersihan" yang kedua "mereka berusaha untuk membinasakan Dia, sebab mereka takut kepada-Nya, melihat seluruh orang banyak takjub akan pengajaran-Nya" (Markus 11:18).
Besarnya laba pedagang dan penukar uang yang berjualan di pelataran Bait Suci tidak jelas.236 Nampaknya Tuhan Yesus tidak berkeberatan karena keserakahan mereka, tetapi karena pelataran orang bukan Yahudi, yang dimaksudkan sebagai tempat khusus di mana orang bukan Yahudi dapat berkumpul dan menyembah dalam suasana yang tenang, dipenuhi dengan suasana pasar, bukan suasana tempat ibadah.237
Hagelberg: Yoh 2:15 - -- 2:15 Ia membuat cambuk dari tali lalu mengusir mereka semua238 dari Bait Suci dengan semua kambing domba dan lembu mereka; uang penukar-penukar dihamb...
2:15 Ia membuat cambuk dari tali lalu mengusir mereka semua238 dari Bait Suci dengan semua kambing domba dan lembu mereka; uang penukar-penukar dihamburkan-Nya ke tanah dan meja-meja mereka dibalikkan-Nya.
Cambuk dari tali itu bukanlah alat kekejaman yang melukai binatang dan manusia, tetapi mungkin tanpa sebuah cambuk binatang itu tidak dapat diusir dari pelataran Bait Suci.
Hagelberg: Yoh 2:15 - -- 2:15 Ia membuat cambuk dari tali lalu mengusir mereka semua238 dari Bait Suci dengan semua kambing domba dan lembu mereka; uang penukar-penukar dihamb...
2:15 Ia membuat cambuk dari tali lalu mengusir mereka semua238 dari Bait Suci dengan semua kambing domba dan lembu mereka; uang penukar-penukar dihamburkan-Nya ke tanah dan meja-meja mereka dibalikkan-Nya.
Cambuk dari tali itu bukanlah alat kekejaman yang melukai binatang dan manusia, tetapi mungkin tanpa sebuah cambuk binatang itu tidak dapat diusir dari pelataran Bait Suci.
Hagelberg: Yoh 2:16 - -- 2:16 Kepada pedagang-pedagang merpati Ia berkata: "Ambil semuanya ini dari sini, jangan kamu membuat rumah Bapa-Ku239 menjadi tempat berjualan240."
Di...
2:16 Kepada pedagang-pedagang merpati Ia berkata: "Ambil semuanya ini dari sini, jangan kamu membuat rumah Bapa-Ku239 menjadi tempat berjualan240."
Di pelataran Bait Suci Tuhan Yesus melawan penjualan binatang-binatang untuk dikorbankan, tetapi Dia tidak melawan sistem pengorbanan itu sendiri. Dia mendukung semua kegiatan Bait Allah yang diwajibkan dalam Firman Allah. Salah satu kegiatan itu adalah perkumpulan orang-orang bukan Yahudi yang mengasihi Allah. Mereka, sebagai orang bukan Yahudi, tidak dapat masuk ke pelataran yang lebih dekat pada Bait Allah, tetapi pelataran yang dipakai untuk menjual binatang dan menukar uang sebenarnya dikhususkan untuk mereka, supaya di situ mereka dapat menyembah Allah dalam roh dan kebenaran.
Mungkin Zakharia 14:12, yang berbunyi "... Dan tidak akan ada lagi pedagang di rumah TUHAN semesta alam pada waktu itu", ada di hati Tuhan Yesus pada waktu itu.
Hagelberg: Yoh 2:16 - -- 2:16 Kepada pedagang-pedagang merpati Ia berkata: "Ambil semuanya ini dari sini, jangan kamu membuat rumah Bapa-Ku239 menjadi tempat berjualan240."
Di...
2:16 Kepada pedagang-pedagang merpati Ia berkata: "Ambil semuanya ini dari sini, jangan kamu membuat rumah Bapa-Ku239 menjadi tempat berjualan240."
Di pelataran Bait Suci Tuhan Yesus melawan penjualan binatang-binatang untuk dikorbankan, tetapi Dia tidak melawan sistem pengorbanan itu sendiri. Dia mendukung semua kegiatan Bait Allah yang diwajibkan dalam Firman Allah. Salah satu kegiatan itu adalah perkumpulan orang-orang bukan Yahudi yang mengasihi Allah. Mereka, sebagai orang bukan Yahudi, tidak dapat masuk ke pelataran yang lebih dekat pada Bait Allah, tetapi pelataran yang dipakai untuk menjual binatang dan menukar uang sebenarnya dikhususkan untuk mereka, supaya di situ mereka dapat menyembah Allah dalam roh dan kebenaran.
Mungkin Zakharia 14:12, yang berbunyi "... Dan tidak akan ada lagi pedagang di rumah TUHAN semesta alam pada waktu itu", ada di hati Tuhan Yesus pada waktu itu.
Hagelberg: Yoh 2:17 - -- 2:17 Maka teringatlah murid-murid-Nya, bahwa ada tertulis: "Cinta241 untuk rumah-Mu akan242 menghanguskan Aku."
Semangat untuk penyembuhan yang benar,...
2:17 Maka teringatlah murid-murid-Nya, bahwa ada tertulis: "Cinta241 untuk rumah-Mu akan242 menghanguskan Aku."
Semangat untuk penyembuhan yang benar, di tempat yang telah dipilih Allah sendiri, membakar di hati Tuhan Yesus. Semangat yang sama akan menimbulkan perlawanan yang akan menghanguskan Dia, sampai Dia akan disalibkan.
Tidak jelaslah, kapan mereka mengingat ayat itu. Jika mereka mengingat pada waktu itu, maka yang menonjol adalah semangat atau cinta Dia, tetapi jika mereka mengingat hal ini sesudah Dia disalibkan, seperti apa yang dikatakan dalam pasal 2:22, maka yang menonjol dalam pikiran mereka adalah istilah menghanguskan.243
Dengan demikian Yohanes memberi suatu petunjuk yang kecil, yang begitu halus, bahwa Yesus akan menderita.
Hagelberg: Yoh 2:17 - -- 2:17 Maka teringatlah murid-murid-Nya, bahwa ada tertulis: "Cinta241 untuk rumah-Mu akan242 menghanguskan Aku."
Semangat untuk penyembuhan yang benar,...
2:17 Maka teringatlah murid-murid-Nya, bahwa ada tertulis: "Cinta241 untuk rumah-Mu akan242 menghanguskan Aku."
Semangat untuk penyembuhan yang benar, di tempat yang telah dipilih Allah sendiri, membakar di hati Tuhan Yesus. Semangat yang sama akan menimbulkan perlawanan yang akan menghanguskan Dia, sampai Dia akan disalibkan.
Tidak jelaslah, kapan mereka mengingat ayat itu. Jika mereka mengingat pada waktu itu, maka yang menonjol adalah semangat atau cinta Dia, tetapi jika mereka mengingat hal ini sesudah Dia disalibkan, seperti apa yang dikatakan dalam pasal 2:22, maka yang menonjol dalam pikiran mereka adalah istilah menghanguskan.243
Dengan demikian Yohanes memberi suatu petunjuk yang kecil, yang begitu halus, bahwa Yesus akan menderita.
Hagelberg: Yoh 2:18 - -- 2:18 Orang-orang Yahudi menantang244 Yesus, katanya: "Tanda apakah dapat Engkau tunjukkan kepada kami, bahwa Engkau berhak bertindak demikian?"
Pemimp...
2:18 Orang-orang Yahudi menantang244 Yesus, katanya: "Tanda apakah dapat Engkau tunjukkan kepada kami, bahwa Engkau berhak bertindak demikian?"
Pemimpin-pemimpin agama Yahudi245 berhak, ataupun berkewajiban, menyelidiki peristiwa yang baru terjadi di pelataran Bait Allah. Mungkin mereka berpikir, "Sang Mesias berhak membersihkan Bait Allah, tetapi siapakah orang ini?" Perhatian mereka wajar, tetapi sikap mereka tidak benar. Mereka tidak memikirkan kebenaran peristiwa ini. Mereka tidak merenungkan apakah kelakuan Yesus itu benar, apakah pelataran Bait Allah ini perlu dibersihkan dari pedagang-pedagang dan binatang-binatang. Selain itu, mereka menuntut sebuah tanda, seolah-olah Tuhan Allah harus minta ijin dari mereka lebih dulu, sebelum Dia mengutus seorang nabi, ataupun Mesias, untuk membersikah Bait Allah yang mereka punya!246 Permintaan seperti itu tidak pernah dikabulkan oleh Tuhan Yesus.
Hagelberg: Yoh 2:18-22 - -- 3. Yesus mengganti Bait Allah (2:18-22)
Dalam nas ini mereka yang akan melawan Tuhan Yesus menantang Dia. Tanggapan-Nya (yang saat itu belum dimengert...
3. Yesus mengganti Bait Allah (2:18-22)
Dalam nas ini mereka yang akan melawan Tuhan Yesus menantang Dia. Tanggapan-Nya (yang saat itu belum dimengerti) diuraikan oleh Yohanes sebagai pernyataan bahwa Dia akan dibunuh dan bangkit dari antara orang mati.
Hagelberg: Yoh 2:18 - -- 2:18 Orang-orang Yahudi menantang244 Yesus, katanya: "Tanda apakah dapat Engkau tunjukkan kepada kami, bahwa Engkau berhak bertindak demikian?"
Pemimp...
2:18 Orang-orang Yahudi menantang244 Yesus, katanya: "Tanda apakah dapat Engkau tunjukkan kepada kami, bahwa Engkau berhak bertindak demikian?"
Pemimpin-pemimpin agama Yahudi245 berhak, ataupun berkewajiban, menyelidiki peristiwa yang baru terjadi di pelataran Bait Allah. Mungkin mereka berpikir, "Sang Mesias berhak membersihkan Bait Allah, tetapi siapakah orang ini?" Perhatian mereka wajar, tetapi sikap mereka tidak benar. Mereka tidak memikirkan kebenaran peristiwa ini. Mereka tidak merenungkan apakah kelakuan Yesus itu benar, apakah pelataran Bait Allah ini perlu dibersihkan dari pedagang-pedagang dan binatang-binatang. Selain itu, mereka menuntut sebuah tanda, seolah-olah Tuhan Allah harus minta ijin dari mereka lebih dulu, sebelum Dia mengutus seorang nabi, ataupun Mesias, untuk membersikah Bait Allah yang mereka punya!246 Permintaan seperti itu tidak pernah dikabulkan oleh Tuhan Yesus.
2:19 Bait Allah, dan tubuh Tuhan Yesus
2:19 Bait Allah, dan tubuh Tuhan Yesus
Hagelberg: Yoh 2:19 - -- 2:19 Jawab Yesus kepada mereka: "Rombak247 Bait Allah248 ini, dan dalam tiga hari Aku akan mendirikannya kembali."
Dalam Markus 8:11-12 sikap Tuhan Ye...
2:19 Jawab Yesus kepada mereka: "Rombak247 Bait Allah248 ini, dan dalam tiga hari Aku akan mendirikannya kembali."
Dalam Markus 8:11-12 sikap Tuhan Yesus terhadap mereka yang minta tanda dinyatakan: "Lalu muncullah orang-orang Farisi dan bersoal jawab dengan Yesus. Untuk mencobai Dia mereka meminta dari pada-Nya suatu tanda dari surga. Maka mengeluhlah Ia dalam hati-Nya dan berkata: 'Mengapa angkatan ini meminta tanda? Aku berkata kepadamu, sesungguhnya kepada angkatan ini sekali-kali tidak akan diberi tanda.'" Bandingkanlah juga Yohanes 6:30 dan Matius 16:3. Dalam Injil Sinoptik Dia berkata bahwa kebangkitan-Nya adalah tanda yang satu-satunya yang disediakan bagi mereka (Matius 12:38-40; 16:1-4; dan Lukas 11:29-30).
Pernyataan ini sangat mengesankan, dan tidak dilupakan. Menghancurkan ataupun merusah sebuah tempat ibadah adalah pelanggaran yang menuntut hukuman mati di lingkaran Yunani dan Romawi.249 Mereka mempergunakan kata-kata ini pada waktu Tuhan Yesus diadili dan disalibkan, tetapi kutipan mereka salah. Dia tidak berkata, "Aku akan merubuhkan Bait Suci buatan tangan manusia ini" (Matius 26:60 dst.; 27:40; Markus 14:57-59; dan 15:29). Lihat juga Kisah Para Rasul 6:14.
Tuhan Yesus mengalihkan pokok pembahasan dari Bait Allah yang terdiri dari batu pada Bait Allah yang jauh lebih utama, yaitu tubuh jasmani-Nya. Peralihan itu tidak Dia ucapkan dengan sembarangan, karena apa yang telah mendorong mereka untuk mempertanyakan hak Dia untuk mengusir pedagang dan binatang dari Bait Allah, juga akan mendorong mereka untuk membunuh Dia. Demikian juga kuasa-Nya yang Dia pakai untuk membersihkan Bait Allah tadi juga akan dipakai untuk membangkitkan Dia dari antara orang-orang mati!
Carson250 mengamati bahwa itu penting bahwa Bait Allah dan lingkungannya dipenuhi suasana ibadah yang sejati (pasal 2:13-17), tetapi lebih penting lagi kita mengerti bahwa Bait Allah itu melambangkan dan merujuk pada Tuhan Yesus sendiri.
Hagelberg: Yoh 2:19 - -- 2:19 Jawab Yesus kepada mereka: "Rombak247 Bait Allah248 ini, dan dalam tiga hari Aku akan mendirikannya kembali."
Dalam Markus 8:11-12 sikap Tuhan Ye...
2:19 Jawab Yesus kepada mereka: "Rombak247 Bait Allah248 ini, dan dalam tiga hari Aku akan mendirikannya kembali."
Dalam Markus 8:11-12 sikap Tuhan Yesus terhadap mereka yang minta tanda dinyatakan: "Lalu muncullah orang-orang Farisi dan bersoal jawab dengan Yesus. Untuk mencobai Dia mereka meminta dari pada-Nya suatu tanda dari surga. Maka mengeluhlah Ia dalam hati-Nya dan berkata: 'Mengapa angkatan ini meminta tanda? Aku berkata kepadamu, sesungguhnya kepada angkatan ini sekali-kali tidak akan diberi tanda.'" Bandingkanlah juga Yohanes 6:30 dan Matius 16:3. Dalam Injil Sinoptik Dia berkata bahwa kebangkitan-Nya adalah tanda yang satu-satunya yang disediakan bagi mereka (Matius 12:38-40; 16:1-4; dan Lukas 11:29-30).
Pernyataan ini sangat mengesankan, dan tidak dilupakan. Menghancurkan ataupun merusah sebuah tempat ibadah adalah pelanggaran yang menuntut hukuman mati di lingkaran Yunani dan Romawi.249 Mereka mempergunakan kata-kata ini pada waktu Tuhan Yesus diadili dan disalibkan, tetapi kutipan mereka salah. Dia tidak berkata, "Aku akan merubuhkan Bait Suci buatan tangan manusia ini" (Matius 26:60 dst.; 27:40; Markus 14:57-59; dan 15:29). Lihat juga Kisah Para Rasul 6:14.
Tuhan Yesus mengalihkan pokok pembahasan dari Bait Allah yang terdiri dari batu pada Bait Allah yang jauh lebih utama, yaitu tubuh jasmani-Nya. Peralihan itu tidak Dia ucapkan dengan sembarangan, karena apa yang telah mendorong mereka untuk mempertanyakan hak Dia untuk mengusir pedagang dan binatang dari Bait Allah, juga akan mendorong mereka untuk membunuh Dia. Demikian juga kuasa-Nya yang Dia pakai untuk membersihkan Bait Allah tadi juga akan dipakai untuk membangkitkan Dia dari antara orang-orang mati!
Carson250 mengamati bahwa itu penting bahwa Bait Allah dan lingkungannya dipenuhi suasana ibadah yang sejati (pasal 2:13-17), tetapi lebih penting lagi kita mengerti bahwa Bait Allah itu melambangkan dan merujuk pada Tuhan Yesus sendiri.
Hagelberg: Yoh 2:20 - -- 2:20 Lalu kata orang Yahudi kepada-Nya: "Empat puluh enam tahun orang mendirikan251 Bait Allah ini dan Engkau dapat membangunnya dalam tiga hari?"
Mer...
2:20 Lalu kata orang Yahudi kepada-Nya: "Empat puluh enam tahun orang mendirikan251 Bait Allah ini dan Engkau dapat membangunnya dalam tiga hari?"
Mereka tidak menangkap peralihan yang Dia ucapkan. Mereka berpikir Dia masih membahas Bait Allah yang dibangun dengan batu-batu. Culpepper252 menjelaskan bahwa di sini kita melihat kesalah pahaman yang pertama dalam Injil Yohanes. Seharusnya mereka mengerti bahwa Dia tidak berbicara mengenai Bait Allah yang terdiri dari batu-batu, dan mereka mencari arti yang lain, tetapi dalam hal ini mereka gagal.
Proyek Pembangunan yang dilaksanakan oleh Raja Herodes sangat terkenal dan sangat mengesankan. Antara lain, pada tahun 20 atau 19 SM dia mulai memperbaiki Bait Allah yang dibangun oleh Zerubabel 500 tahun sebelumnya. Pembangunan Bait Allah selesai pada tahun 63 atau 64.253
Hagelberg: Yoh 2:20 - -- 2:20 Lalu kata orang Yahudi kepada-Nya: "Empat puluh enam tahun orang mendirikan251 Bait Allah ini dan Engkau dapat membangunnya dalam tiga hari?"
Mer...
2:20 Lalu kata orang Yahudi kepada-Nya: "Empat puluh enam tahun orang mendirikan251 Bait Allah ini dan Engkau dapat membangunnya dalam tiga hari?"
Mereka tidak menangkap peralihan yang Dia ucapkan. Mereka berpikir Dia masih membahas Bait Allah yang dibangun dengan batu-batu. Culpepper252 menjelaskan bahwa di sini kita melihat kesalah pahaman yang pertama dalam Injil Yohanes. Seharusnya mereka mengerti bahwa Dia tidak berbicara mengenai Bait Allah yang terdiri dari batu-batu, dan mereka mencari arti yang lain, tetapi dalam hal ini mereka gagal.
Proyek Pembangunan yang dilaksanakan oleh Raja Herodes sangat terkenal dan sangat mengesankan. Antara lain, pada tahun 20 atau 19 SM dia mulai memperbaiki Bait Allah yang dibangun oleh Zerubabel 500 tahun sebelumnya. Pembangunan Bait Allah selesai pada tahun 63 atau 64.253
Hagelberg: Yoh 2:21 - -- 2:21 Tetapi yang dimaksudkan-Nya dengan Bait Allah ialah tubuh-Nya sendiri.
Setelah mereka salah paham, si narator, yaitu Yohanes sendiri, menjelaskan...
2:21 Tetapi yang dimaksudkan-Nya dengan Bait Allah ialah tubuh-Nya sendiri.
Setelah mereka salah paham, si narator, yaitu Yohanes sendiri, menjelaskan kepada para pembaca apa yang dimaksudkan-Nya.254
Walaupun beberapa sarjana berkata bahwa tubuh-Nya sendiri merujuk pada Jemaat Kristus, tetapi kiasan tersebut dipakai oleh Rasul Paulus, bukan Rasul Yohanes. Yang dimaksudkan adalah tubuh-Nya yang jasmani. Nas ini merupakan nubuatan mengenai kematian dan kebangkitan Kristus, suatu nubuatan yang tidak dipahami pada saat itu.
Selain sikap perlawanan yang terlihat, selain nubuatan kematian dan kebangkitan yang terlihat, di dalam peristiwa ini ada kontras antara Bait Allah yang terdiri dari batu-batu, yaitu Bait Allah yang berlalu, dan Tuhan Yesus sebagai tempat kediaman Allah. Kontras ini hanya tersirat dan tidak ditekankan, tetapi kontras ini sudah terlihat dalam pasal 1:17 ("...sebab hukum Taurat diberikan oleh Musa, tetapi kasih karunia dan kebenaran datang oleh Yesus Kristus"), perbandingan antara Yesus dan Yohanes Pembaptis, dan persitiwa air yang menjadi anggur.
Hagelberg: Yoh 2:21 - -- 2:21 Tetapi yang dimaksudkan-Nya dengan Bait Allah ialah tubuh-Nya sendiri.
Setelah mereka salah paham, si narator, yaitu Yohanes sendiri, menjelaskan...
2:21 Tetapi yang dimaksudkan-Nya dengan Bait Allah ialah tubuh-Nya sendiri.
Setelah mereka salah paham, si narator, yaitu Yohanes sendiri, menjelaskan kepada para pembaca apa yang dimaksudkan-Nya.254
Walaupun beberapa sarjana berkata bahwa tubuh-Nya sendiri merujuk pada Jemaat Kristus, tetapi kiasan tersebut dipakai oleh Rasul Paulus, bukan Rasul Yohanes. Yang dimaksudkan adalah tubuh-Nya yang jasmani. Nas ini merupakan nubuatan mengenai kematian dan kebangkitan Kristus, suatu nubuatan yang tidak dipahami pada saat itu.
Selain sikap perlawanan yang terlihat, selain nubuatan kematian dan kebangkitan yang terlihat, di dalam peristiwa ini ada kontras antara Bait Allah yang terdiri dari batu-batu, yaitu Bait Allah yang berlalu, dan Tuhan Yesus sebagai tempat kediaman Allah. Kontras ini hanya tersirat dan tidak ditekankan, tetapi kontras ini sudah terlihat dalam pasal 1:17 ("...sebab hukum Taurat diberikan oleh Musa, tetapi kasih karunia dan kebenaran datang oleh Yesus Kristus"), perbandingan antara Yesus dan Yohanes Pembaptis, dan persitiwa air yang menjadi anggur.
Hagelberg: Yoh 2:22 - -- 2:22 Kemudian, sesudah Ia bangkit dari antara orang mati, barulah teringat255 oleh murid-murid-Nya bahwa hal itu telah dikatakan-Nya, dan merekapun pe...
2:22 Kemudian, sesudah Ia bangkit dari antara orang mati, barulah teringat255 oleh murid-murid-Nya bahwa hal itu telah dikatakan-Nya, dan merekapun percayalah akan Kitab Suci256 dan257 akan perkataan yang telah diucapkan Yesus.
Dalam pasal 2:11 kita membaca bahwa "murid-murid-Nya percaya kepada-Nya", dan dalam ayat ini kita juga membaca bahwa mereka percayalah akan Kitab Suci dan akan perkataan yang telah diucapkan Yesus. Iman bukan merupakan suatu barang yang mudah diukur, tetapi mungkin dalam dua nas ini kita dapat mengerti bahwa iman mereka sedang bertumbuh dan berkembang.
Dengan tuntutan yang sempurna dari Roh Allah, Rasul Yohanes memilih peristiwa-peristiwa tertentu, yang telah dia saksikan, sehingga pada waktu Injil Yohanes dibaca, para pembaca dituntun mengikuti perkembangan tema yang pokok. Lihatlah: dalam pasal 1:43-51 peristiwa pertemuan Natanael dan Tuhan Yesus dicatat. Dalam peristiwa itu, ada penyataan kemuliaan Tuhan Yesus khusus kepada Natanael, dan dia percaya: ("Rabi, Engkau Anak Allah, Engkau Raja orang Israel!") Lalu dalam pasal 2:1-12 ada penyataan kemuliaan Tuhan Yesus khusus kepada murid-murid-Nya, dan mereka "percaya kepada-Nya". Peristiwa yang berikut, yaitu nas ini, berakhir dengan suatu catatan yang mengkaitkan ungkapan ini mengenai suatu Bait Allah yang akan dirombak dan didirikan kembali dengan peristiwa kebangkitan Tuhan Yesus, yaitu tanda utama. Dan pada waktu itu, setelah kebangkitan-Nya, merekapun percayalah. Dengan kata lain, dalam tiga nas tersebut (pasal 1:43-2:22) kita mengamati tanda yang menyatakan kemuliaan Tuhan Yesus, dan iman. Memang tanda yang menjadi pokok pasal 2:13-22 ditunda perwujudannya sampai akhir kitab, tetapi Yohanes mengemukakannya dalam pasal 2:22. Tema tanda ini diteruskan dalam dua nas yang berikut. Dalam pasal 2:23 "mereka telah melihat tanda-tanda yang diadakan-Nya", dan dalam pasal 3:2 "tidak ada seorangpun yang dapat mengadakan tanda-tanda yang Engkau adakan itu, jika Allah tidak menyertainya". Hubungan antara tanda dan iman sangat penting bagi Rasul Yohanes.
Hagelberg: Yoh 2:22 - -- 2:22 Kemudian, sesudah Ia bangkit dari antara orang mati, barulah teringat255 oleh murid-murid-Nya bahwa hal itu telah dikatakan-Nya, dan merekapun pe...
2:22 Kemudian, sesudah Ia bangkit dari antara orang mati, barulah teringat255 oleh murid-murid-Nya bahwa hal itu telah dikatakan-Nya, dan merekapun percayalah akan Kitab Suci256 dan257 akan perkataan yang telah diucapkan Yesus.
Dalam pasal 2:11 kita membaca bahwa "murid-murid-Nya percaya kepada-Nya", dan dalam ayat ini kita juga membaca bahwa mereka percayalah akan Kitab Suci dan akan perkataan yang telah diucapkan Yesus. Iman bukan merupakan suatu barang yang mudah diukur, tetapi mungkin dalam dua nas ini kita dapat mengerti bahwa iman mereka sedang bertumbuh dan berkembang.
Dengan tuntutan yang sempurna dari Roh Allah, Rasul Yohanes memilih peristiwa-peristiwa tertentu, yang telah dia saksikan, sehingga pada waktu Injil Yohanes dibaca, para pembaca dituntun mengikuti perkembangan tema yang pokok. Lihatlah: dalam pasal 1:43-51 peristiwa pertemuan Natanael dan Tuhan Yesus dicatat. Dalam peristiwa itu, ada penyataan kemuliaan Tuhan Yesus khusus kepada Natanael, dan dia percaya: ("Rabi, Engkau Anak Allah, Engkau Raja orang Israel!") Lalu dalam pasal 2:1-12 ada penyataan kemuliaan Tuhan Yesus khusus kepada murid-murid-Nya, dan mereka "percaya kepada-Nya". Peristiwa yang berikut, yaitu nas ini, berakhir dengan suatu catatan yang mengkaitkan ungkapan ini mengenai suatu Bait Allah yang akan dirombak dan didirikan kembali dengan peristiwa kebangkitan Tuhan Yesus, yaitu tanda utama. Dan pada waktu itu, setelah kebangkitan-Nya, merekapun percayalah. Dengan kata lain, dalam tiga nas tersebut (pasal 1:43-2:22) kita mengamati tanda yang menyatakan kemuliaan Tuhan Yesus, dan iman. Memang tanda yang menjadi pokok pasal 2:13-22 ditunda perwujudannya sampai akhir kitab, tetapi Yohanes mengemukakannya dalam pasal 2:22. Tema tanda ini diteruskan dalam dua nas yang berikut. Dalam pasal 2:23 "mereka telah melihat tanda-tanda yang diadakan-Nya", dan dalam pasal 3:2 "tidak ada seorangpun yang dapat mengadakan tanda-tanda yang Engkau adakan itu, jika Allah tidak menyertainya". Hubungan antara tanda dan iman sangat penting bagi Rasul Yohanes.
Hagelberg: Yoh 2:23 - -- 2:23 Dan sementara Ia di Yerusalem selama hari raya Paskah, banyak orang percaya dalam nama-Nya,258 karena mereka telah melihat tanda-tanda yang diada...
2:23 Dan sementara Ia di Yerusalem selama hari raya Paskah, banyak orang percaya dalam nama-Nya,258 karena mereka telah melihat tanda-tanda yang diadakan-Nya.
Yohanes sendiri tidak perlu menceritakan kepada kita mengenai tanda-tanda yang terjadi di Yerusalem. Tidak disangkal bahwa ada iman yang muncul karena melihat tanda-tanda, tetapi mutu iman itu dibahas lebih lanjut.
Hagelberg: Yoh 2:23-25 - -- 4. Iman yang tidak memuaskan (2:23-25)
Tiga ayat yang berikut mengemukakan iman banyak orang di Yerusalem. Iman mereka, yang tidak memuaskan Tuhan Yes...
4. Iman yang tidak memuaskan (2:23-25)
Tiga ayat yang berikut mengemukakan iman banyak orang di Yerusalem. Iman mereka, yang tidak memuaskan Tuhan Yesus, berkontras dengan iman murid-murid-Nya yang dikisahkan di atas.
Hagelberg: Yoh 2:23 - -- 2:23 Dan sementara Ia di Yerusalem selama hari raya Paskah, banyak orang percaya dalam nama-Nya,258 karena mereka telah melihat tanda-tanda yang diada...
2:23 Dan sementara Ia di Yerusalem selama hari raya Paskah, banyak orang percaya dalam nama-Nya,258 karena mereka telah melihat tanda-tanda yang diadakan-Nya.
Yohanes sendiri tidak perlu menceritakan kepada kita mengenai tanda-tanda yang terjadi di Yerusalem. Tidak disangkal bahwa ada iman yang muncul karena melihat tanda-tanda, tetapi mutu iman itu dibahas lebih lanjut.
Hagelberg: Yoh 2:24 - -- 2:24 Tetapi Yesus sendiri tidak mempercayakan diri-Nya kepada mereka, karena Ia mengenal mereka semua,
Mungkin ungkapan mempercayakan diri-Nya kepada ...
2:24 Tetapi Yesus sendiri tidak mempercayakan diri-Nya kepada mereka, karena Ia mengenal mereka semua,
Mungkin ungkapan mempercayakan diri-Nya kepada mereka berarti mengijinkan supaya mereka menobatkan Dia sebagai raja Israel (bandingkan pasal 12:12-16), tetapi Brown259 mengusulkan bahwa ayat ini berarti iman dan semangat mereka tidak meyakinkan Dia.
Hagelberg: Yoh 2:24 - -- 2:24 Tetapi Yesus sendiri tidak mempercayakan diri-Nya kepada mereka, karena Ia mengenal mereka semua,
Mungkin ungkapan mempercayakan diri-Nya kepada ...
2:24 Tetapi Yesus sendiri tidak mempercayakan diri-Nya kepada mereka, karena Ia mengenal mereka semua,
Mungkin ungkapan mempercayakan diri-Nya kepada mereka berarti mengijinkan supaya mereka menobatkan Dia sebagai raja Israel (bandingkan pasal 12:12-16), tetapi Brown259 mengusulkan bahwa ayat ini berarti iman dan semangat mereka tidak meyakinkan Dia.
Hagelberg: Yoh 2:25 - -- 2:25 dan karena tidak perlu seorangpun memberi kesaksian kepada-Nya tentang manusia, sebab Ia tahu apa yang ada di dalam hati manusia.
Sekali lagi kit...
2:25 dan karena tidak perlu seorangpun memberi kesaksian kepada-Nya tentang manusia, sebab Ia tahu apa yang ada di dalam hati manusia.
Sekali lagi kita membaca suatu petunjuk yang agak kurang jelas mengenai kematian-Nya.
Dia mengadakan cukup banyak tanda di hadapan mereka, dan tanda-tanda itu menghasilkan iman di dalam hati mereka, tetapi rupanya Dia tidak begitu menghargai iman itu. Tidak dikatakan bahwa iman yang dihasilkan melalui tanda tidak berguna atau jelek, hanya, terbataslah gunanya.260
Dalam nas yang berikut, Tuhan Yesus melayani seseorang yang telah menyaksikan tanda-tanda di Yerusalem.
Hagelberg: Yoh 2:25 - -- 2:25 dan karena tidak perlu seorangpun memberi kesaksian kepada-Nya tentang manusia, sebab Ia tahu apa yang ada di dalam hati manusia.
Sekali lagi kit...
2:25 dan karena tidak perlu seorangpun memberi kesaksian kepada-Nya tentang manusia, sebab Ia tahu apa yang ada di dalam hati manusia.
Sekali lagi kita membaca suatu petunjuk yang agak kurang jelas mengenai kematian-Nya.
Dia mengadakan cukup banyak tanda di hadapan mereka, dan tanda-tanda itu menghasilkan iman di dalam hati mereka, tetapi rupanya Dia tidak begitu menghargai iman itu. Tidak dikatakan bahwa iman yang dihasilkan melalui tanda tidak berguna atau jelek, hanya, terbataslah gunanya.260
Dalam nas yang berikut, Tuhan Yesus melayani seseorang yang telah menyaksikan tanda-tanda di Yerusalem.